Anda di halaman 1dari 1

Cara Membuat Peta Timbul Dari Kertas

Bahan dan alat lalu cara pembuatannya…

Bahan dan Alat:


1. Kertas bekas ( bebas sih, bisa koran atau kertas sisa seperti revisi skripsi juga boleh karena dari itualh
inspirasi saya^^V)
2. Tepung tapioka (cari aja di toko-toko yang paling murah juga gak apa)
3. Lem kayu (lem ini ada juga di toko bangunan merknya fox, gambarnya wajah rubah warna item)
4. Ember
5. Air
6. Alas daratan (bisa kardus, karton, triplek, gabus, sampe kaca pun halal kok, asal kuat nahan daratannya.

Cara Pembuatan:
1. Potong kertas sisa tadi kecil-kecil ke dalam ember, yah seperti suwiran daging soto. Kalo ditanya
seberapa banyak tergantung dari seberapa besar daratan yang kamu bakal bikin, jadi dikira-kira sendiri
aja. 2. Masukan Air kira-kira 2 kali tinggi tumpukan kertas dalam ember.
3. Rendam sampai 1 hari. Tergantung dari kebutuhan kalo kamu mau cepet tinggalin kertas tadi dan
rendem sekitar 3 jam, lalu gunakan tanganmu jadi mesin cuci buat ngaduk kertas sambil di angkat dan
peras, ulangi kegiatan itu sampai kertas hampir hancur. Yah kira-kira 15 menit cukup
4. Kalo sudah merasa cukup lalu saring kertas tadi dan buang airnya. kertasnya jangan dijadikan terlalu
kering dan sedikit basah gak apa-apa, asal airnya dah gak ada.
5. Campur kertas tadi dengan tepung tapioka dan lem kayu secukupnya. Aduk merata sampai semua
tercampur seperti bubur.
6. Setelah siap, lalu ambil adonan kertas tadi dengan tangan lalu taruh diatas alas yang telah disiapkan.
Mulai bentuk daratan sesuai keinginanmu.
7. Keringkan daratan yang sudah jadi di bawah sinar matahari sampai keras. Karena proses awal dan
penyaringan yang dipercepat tadi akan membuat daratan masih agak basah akan menyebabkan proses
pengerasan agak lama dan jadi lebih dari satu hari. Jadi bersabarlah
8. Setelah siap daratan tadi bisa ditambahkan ornamen dan finishing biar terlihat lebih bagus seperti
warna daratan bisa menggunakan cat warna atau cat poster, remahan kayu yang bisa membuat suasana
seperti pasir, dan lain-lain sesuai keingingan dan kreasimu. Mungkin seperti itulah caranya, semoga
bermanfaat

Anda mungkin juga menyukai