Anda di halaman 1dari 4

 

KONSTIPASI Apoteker : Desti amalia


Pasien : Elsa rahmatika

KASUS Seorang pasien bernama elsa (24 tahun) mengalami keluhan perut
terasa begah dan sudah lima hari ini sulit BAB. Saat BAB perlu mengejan
keras, sulit keluar dan tidak tuntas BAB nya serta anus terasa sakit,
Nn.Irtawati menggunakan toilet duduk ketika BAB. Pasien memang tidak
rutin setiap hari BAB, biasanya ketika susah BAB meminum vegeta dan
BABnya menjadi lancar, ketika selesai BAB pasien merasa lemas.
Keseharian pasien sering mengkonsumsi makanan fast food, dia seorang
mahasiswi yang cukup smbakk dan jarang pula minum air putih. Selain itu,
pasien mempunyai penyakit maag, keadaan susah BAB tersebut sangat
mengganggu pasien sehingga dia pergi berobat kedokter.

NASKAH Jumat 05 Oktober 2018. Kala itu disore hari nan cerah,
Nn.Irtawati datang ke Apotek UTA Farma untuk menebus obat. Berikut
percakapan apoteker dengan pasien di Apotek UTA Farma.

Apoteker : Assalamualaikum, selamat pagi mbak. Ada yang bisa saya bantu?
(tanya Apoteker dengan ramah sambil tersenyum)

Pasien : Waalaikumsalam, begini mbak saya ingin menebus resep dari


dokter (sambil menyerahkan resep)

Apoteker : Oh iya mbak (sambil mengskrining resep tersebut). Jadi nama


yang tertulis disini adalah nama mbak sendiri ? dengan mbak elsa ?

Pasien : iya mbak dengan saya sendiri

Apoteker : maaf, mbak punya waktu ada beberapa hal yang ingin saya
sampaikan mengenai keluhan mbak,?

Pasien : oh iya mbak bisa

Apoteker : oh kalau begitu bisa kita lanjutkan lagi perbincangan ini diruang
konsultasi ?

Pasien :baik mbak (menuju keruang konseling)


Apoteker : Kita lanjut lagi ya mbak, (tersenyum simpul), sebelumnya
perkenalkan saya Desti amalia apoteker di Apotek UTA Farma, yang
bertanggung jawab untuk melakukan konseling kepada pasisen, baiklah saya
jelaskan sebelumnya tujuan
dari konseling, yaitu supaya mbak mendapat informasi-informasi obat
termasuk cara penggunaan obat dengan harapan untuk mendapatkan
pengobatan yang optimal, serta mengetahui hal-hal apa saja yang menjadi
pantangan dari keluhan penyakit mbak. Jadi keluhan apa yang mbak alami
selama ini ?

Pasien : oh iya mbak, begini mbak perut saya terasa begah dan saya sulit
BAB lima hari ini.

Apoteker : Apakah mbak sudah sering mengalami kondisi BAB seperti ini ?

Pasien : Iya mbak saya tidak rutin setiap hari BABnya dan ketika mengalami
susah BAB saya biasanya mengkonsumsi vegeta mbak. BAB bisa lancar,
tetapi setelah itu saya sering merasa lemas.

Apoteker : Terus mbak elsa, pola makannya seperti apa ya ? maksudnya


suka mengkonsumsi sayur atau buah ?

Pasien : Klo pola makan saya sih, cenderung lebih sering makan fast food,
karena dismbakkkan dengan aktivitas kuliah, sehingga tidak sempat untuk
memasak dan jarang mengkonsumsi sayur dan buah-buahan.

Apoteker : Biasanya mbak elsa rutin minum air putih dan olahraga, tidak ?

Pasien : Saya jarang minum mbak, paling minum klo habis makan dan
jarang sekali olahraga.

Apoteker : hmmm,,,,, seperti itu ya mbak, jadi susah BAB itu penyebabnya
karena rendahnya asupan serat, kurangnya cairan dan kurangnya olahraga.
Dan karena mbak sering minum vegeta tanpa merubah kebiasaan asupan
makanan dan minum itu menyebabkan refleks gerak usus untuk
mengeluarkan tinja tidak mudah lagi. Juga saat minum vegeta kemudian,
tidak diimbangi kecukupan air minum itu yang menyebabkan mbak menjadi
lemas dan dehidrasi. Lalu apakah mbak irta punya riwayat penyakit lain dan
alergi ?
Pasien : hmmm,,,. Saya punya mbak, klo alergi nggak ada sih mbak,

Apoteker : Oh, Apakah mbak sudah pernah menggunakan obat suppositoria


ini sebelumnya ?

Pasien : Belum pernah mbak,

Apoteker : oh gitu ya mbak, apakah dokter sudah menjelaskan tentang cara


penggunaan obatnya ????

Pasien : belum mbak, dokter hanya memberikan resep

Apoteker : ini obatnya ya........ ini adalah obat dulcolax 10 mg sekali sehari
dalam bentuk suppositoria (sambil menunjukkan obatnya).

Pasien : terus gimana cara penggunaanya ?

Apoteker : Jadi gini mbak, , obat ini digunakan sekali sehari pada pagi hari.
Obat ini penggunaannya tidak untuk ditelan mbak, melainkan melalui dubur
dan harus disimpan didalam kulkas ya mbak dan jangan didalam freezer,
sebelum menggunakannya cuci tangan terlebih dahulu dengan sabun dan air,
jika obatnya dirasa terlalu dingin bisa mbak genggam sebentar atau dialiri air
terlebih dahulu. Kemudian mbak buka bungkusnya, menggunakan obat ini
harus dalam keadaan berbaring ya mbak, pilih posisi yang nyaman. Setelah
itu tarik kaki kanan atau kaki kiri yang posisinya berada di atas setinggi
perut dan kaki yang lain tetap lurus. Angkat pantat dengan salah satu tangan
agar area dubur terbuka. Masukkan obat dengan bagian yang runcing
terlebih dahulu, tahan dengan ujung jari agar semua obatnya masuk.
Luruskan kaki yang ditekuk tadi dan tunggu selama 5 menit agar obatnya
tidak keluar kembali. Setelah itu cuci tangan dengan sabun dan air. Jika
kesulitan menggunakan sendiri, bisa meminta bantuan kepada keluarga atau
orang terdekat. Bagaimana apakah sudah jelas dengan keterangan saya tadi ?

Pasien : iya mbak, sudah jelas

Apoteker : kalau begitu tolong jelaskan kembali apa tadi saya sampaikan

Pasien : pertama-tama obatnya di simpan didalam kulkas, dan bukan


didalam freezer. cuci tangan terlebih dahulu dengan sabun dan air, jika
obatnya dirasa terlalu dingin bisa digenggam sebentar atau dialiri air terlebih
dahulu. Terus pembungkusnya dmbakka, cara menggunakannya harus dalam
keadaan berbaring, dengan posisi nyaman. Setelah itu tarik kaki kanan atau
kaki kiri yang posisinya berada di atas setinggi perut dan kaki yang lain
tetap lurus. Angkat pantat dengan salah satu tangan agar area dubur terbuka.
Terus masukkan obat dengan bagian yang runcing terlebih dahulu, lalu
ditahan dengan ujung jari agar semua obatnya masuk. Terus luruskan kaki
yang ditekuk tadi dan tunggu selama 5 menit agar obatnya tidak keluar
kembali. Setelah itu cuci tangan dengan sabun dan air. Terus apa saja yang
harus saya perhatikan dalam penggunaan obat ini ?
Apoteker : obat ini jangan digunakan lebih dari seminggu tanpa petunjuk
dari dokter, kemudian tidak menambah obat lain, tanpa rekomendasi dokter.

Pasien : terima kasih mbak, jika nanti ada keluhan lebih lanjut saya akan
menghubungi dokter

Apoteker : iya mbak sama-sama, terimakasih juga karena sudah meluangkan


waktunya.jika ada gejala mual, muntah dan nyeri dilambung, mbak segera
hentikan pengobatan dan hubungi dokter. Jadi mbak sudah paham kan apa
saja yang perlu ditingkatkan dan yang dihindari ?

Pasien : hmmm,,, mengubah pola makan, perbanyak asupan serat seperti


sayur atau buah-buahan, jangan sering makan fast food, serta meningkatkan
asupan air putih dan juga berolahraga yang cukup.

Apoteker : oh iya mbak sudah paham, Setelah mbak menggunakan obat ini
harapannya mbak tidak mengalami sembelit lagi, dan mbak juga harus
mengkonsumsi banyak serat seperti sayuran dan buah-buahan serta
perbanyak minum air putih ya mbak. ini obatnya semoga lekas tuntas ya
masalah BABnya

Pasien : baik mbak terimakasih informasinya.

Anda mungkin juga menyukai