Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL KEGIATAN

GOTONG ROYONG DAN BAKTI SOSIAL MASJID AL-IKHLAS


KECAMATAN PLAMPANG

OLEH :
- OLFI DESTIKA
- PUTRI BALQIS
- CINTA SASKIA ANANDA
- IDA KUSWARA PUSPITASARI
- ALINA FEBRI HAPSARI
- MUHAMMAD RIZKY
- USMUHATTA HAMDANI
- BAGAS SAPUTRA

SMA NEGERI 1 PLAMPAG


TAHUN 2021-2022
KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmannirrahim

Assalamu’alaikum wr.wb

Syukur Alhamdulillah kami panjatkan atas kehadiran Allah SWT karena atas berkah dan rahmat-
Nya sehingga kami dapat menyusun proposal kegiatan Gotong Royong Dan Bakti Sosial baik berupa dana
dan bantuan lainnya. Penyusunan prpoposal ini sebagai salah satu bagian dari penilain study kami dan
agar kami dapat memperoleh nilai yang sebaik-baiknya.

Kami menyadari bahwa dalam pembuatan proposal ini melalui banyak proses sehingga
penyusunan proposal dapat terbentuk seperti sekarang ini. Kami juga menyadari bahwa proposal ini
dapat terselesaikan karena banyak pihak yang turut serta membantu dalam proses pembuatannya.

Oleh karena itu, kami menyampaikan banyak ucapan terimakasih sedalam-dalamnya. Semoga
proposal yang kami buat ini dapat berguna dan menjadi acuan bagi penulis maupun para pembacanya.

Plampang, 20 Januari 2022


PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kerja sama yang dilakukan secara bersama-sama disebut sebagai gotong royong, akhirnya menjadi
strategi dalam pola hidup bersama yang saling meringankan beban masing-masing pekerjaan. Adanya kerjasama
semacam ini merupakan saru bukti adanya keselarasan hidup antara sesama bagi komunitas, terutama yang masih
menghormati dan menjalankan nilai-nilai kehidupan.

Gotong royong sebagai bentuk solidaritas social terbentuk karena adanya bantuan dari pihak lain,
untuk kepentingan pribadi atau kepentingan kelompok Sehingga di dalamnya terdapat sikap loyal dari setian warga
sebagai satu kesatuan. Dalam hal ini, Parson (1951 : 97 – 98) mengemukakan kegiatan gotong royong di lakukan
warga komunitas setempat.

B. Perumusan Masalah

Dalam pelaksanaan kegiatan pembersihan di masjid ini adalah dengan cara Gotong Royong dan Bakti
Sosial antar sesama masyarakat wilayah Kecamatan Plampang.

C. Analisis Situasi

Berdasarkan hasil pemeriksaan langsung dengan Kepala desa dan Remaja masjid pada tanggal 20
Januari 2022 ternyata gotong royong sangat diperlukan untuk menciptakan rasa kerjasama dan lingkungan yang
bersih. Berhubungan karena masjid digunakan sehingga di adakannya gotong royong dan bakti social untuk
menciptakan kenyamanan pada jama’ah yang beribadah di masjid Al-Ikhlas.

Berdasarkan uraian di atas maka kami siswa kelas XI MIPA 3 serta warga setempat tertarik untuk
melakukan gotong royong dan bakti social di masjid Al-Ikhlas Plampang secara sukarela bersama remaja masjid
serta warga setempat.

D. Tujuan Kegiatan

Tujuan umum dari kegiatan yang akan kami lakukan ini adalah untuk meningkatkan kerjasama antar
sesama dan menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

E. Manfaat Kegiatan

Manfaat yang diharapkan dari kegiatan ini adalah sebagai berikut:

1. Manfaat untuk kelompok sasaran

Mampu menciptakan rasa kerjasama


2. Manfaat untuk pengabdian

Meningkatkan keharmonisan antar sesama

3. Manfaat bagi siswa,mahasiswa serta sekitar desa

Sebagai bahan masukan bagi siswa serta mahasiswa, khususnya dalam pengembangan pengabdian
masyarakat bahwa perlu mempertimbangkan kegiatan yang berkaitan dengan permasalahan gotong royong.

F. Sarana

Sarana dari kegiatan ini adalah masyarakat di kecamatan plampang sebagai pengabdian atas
terselenggaranya kerjasama antar sesama serta dukungan dari kepala desa.

PELAKSANAAN KEGIATAN

A. Metode Kegiatab yang Dilakukan

Terkait dengan tujuan dilakukannya kegiatan ni yaitu untuk menciptakan solidaritas serta
mengingkatkan kesadaran masyarakat dalam melakukan gotong royong dan bakti social agar mencitakan
lingkungan yang bersih.

B. Keterlibatan Mitra

Kegiatan ini terwujud karena masjid digunakan sehingga diadakan gotong royong dan bakti social untuk
menciptakan kenyamanan pada jama’ah yang sedang melakukan ibadah.

C. Jadwal pelaksanaan

Hari/ Tanggal : Kamis / 20 Januari 2022

Pukul : 08.00 wita s/d selesai

Hari/ Tanggal Kegiatan


20 Januari 2022 Gotong royong dan bakti social bersama di masjid Al-
Ikhlas Plampang

D. Kalkulasi Anggaran Biaya


1. Biaya konsumsi

Konsumsi Jumlah Harga satuan Biaya total


Makanan 40 Rp. 10.000- Rp.400.000-
Minuman 40 Rp. 5.000- Rp. 200.000-
Snack 40 RP. 2.000- Rp. 80.000-
Total Rp. 680.000

2. Bahan/ Peralatan

Jenis alat Jumlah


Cangkul 7 unit
Sapu 15 unit
Sabit 7 unit

HASIL KEGIATAN

A. Hasil Kegiatan

Kegiatan gotong royong dan bakti social ini telah dilaksanakan pada tanggal 20 Januari 2022. Kegiatan ini
dimulai pukul 08.00 wita s/d selesai dengan dihadiri sebanyak 40 peserta.

B. Pelaksanaan

Pelaksanaan kegiatan gotong royong dan bakti social ini dibagi menjadi 3 tahap yaitu:

1. Tahap persiapan
a. Persiapan bahan-bahan gotong royong, meliputi persiapan pembersih lantai, sapu, pel, sapu lidi, cangkul
dan lain-lain yang di butuhkan oleh siswa sman 1 plampang serta warga yang ikut berpartisipasi dalam
mengikuti kegiatan gotong royong.
b. Bekerja sama dengan pengurus masjid dan masyarakat sekitar tentang penggunaan tempat dan waktu
serta untuk mengumumkan rencana kegiatan.
c. Memastikan kembali tempat dan waktu serta mengumumkan acara
d. Mengumumkan pelaksanaan kegiatan

2. Tahap pelaksanaan
a. Acara diadakan di lingkungan masjid Al-Ikhlas Plampang yang dimulai jam 08.00 wita.
b. Peserta mengikuti gotong royong dengan antusias
c. Seluruh siswa sman 1 plampang serta remaja masjid terlibat dalam kegiatan dan telah berperan sesuai
dengan peran serta fungsi masing-masing.

3. Evaluasi
a. Evaluasi struktur

Seluruh siswa sman 1 plampang serta masyarakat kecamatan plampang melakukan tugasnya masing-
masing sehingga kegiatan ini dapat terlaksana engan baik sesuai dengan apa yang telah direncanakan.

b. Evaluasi proses

Total peserta ada 40 orang. Pelaksanaan kegiatan gotong royong dan bakti social berjalan
sebagaimana yang diharapkan dimana peserta antusias untuk melakukan gotong royong.
c. Evaluasi hasil

Lebih dari 85% dari peserta yang hadir antusias untuk melakukan gotong royong. Hal ini membuktikan bahwa
peserta hadir dalam pelaksanaan kegiatan gotong royong melakukannya dengan senang hati.

C. Hambatan

Tidak ada hambatan yang berarti selama dilaksanakannya gotong royong dan bakti social kecuali dalam
mengumpulkan peserta yang kadang tak bisa diprediksi kondisinya.

D. Target Luaran

Hasil dari implementasi ini akan berupa kenyamanan dan kebersihan di masjid.

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Dari pembahasan hasil kegiatan di atas dapat di tarik kesimpulan bahwa kegiatan yang berjudul gotong
royong dan bakti social masjid Al-Ikhlas Plampang Tahun 2022 ini cukup berhasil walaupun dalam pelaksanaannya
masih terdapat banyak kendala.

B. Saran

Guna mendukung suksesnya kegiatan berupa pada waktu-waktu mendatang dan pemanfaatannya yang telah di
laksanakan, ada beberapa hal yang harus dan sangat penting di perhatikan seperti betapa pentingnya kerja sama.

Anda mungkin juga menyukai