Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL

PENGAJUAN PENGELOLAAN PARKIR


PUSKESMAS TARIK

WARGA RT.15 RW.04 DESA TARIK


KECAMATAN TARIK KABUPATEN SIDOARJO
TAHUN 2021
SURAT PERMOHONAN PENGELOLAAN LAHAN PARKIR

No : 001/ Rw.04/IV/2021
Perihal : Permohonan pengelolaan lahan parkir
Lamp : 1 Bendel

Kepada Yth.Bpk. KTU Puskesmas Tarik


Di Tempat
Dengan Hormat . Sesuai dengan hasil musyawarah bersama pengurus dan anggota
Warga RT.15 RW.04 yang di lakukan pada hari kamis 09 september 2021 .bertempat di
Mushola Al-Amin di hadiri oleh Bapak ketua RW. 04 RT.15 dan tokoh masyarakat telah
di sepakati hal-hal sebagai berikut : Sehubungan dengan akan difungsikannya bangunan
Puskesmas Pembantu (Pustu) menjadi Puskesmas Tarik yang berada di wilayah RT.15
RW.04 Desa Tarik Kecamatan Tarik Kabupaten Sidoarjo.
Maka terbukalah peluang bagi masyarakat sekitar untuk ikut serta berpartisipasi
dalam meningkatkan kesejahteraannya secara mandiri. jasa pengelolaan parkir adalah
salah satu program yang nantinya diharapkan mampu memberikan layanan dalam bentuk
jasa pengelolaan dan pelayanan tempat untuk memarkir kendaraan para konsumen dalam
hal ini yang dimaksud adalah pasien atau keluarga pasien yg hendak berobat di
Puskesmas Tarik.
Pada saat ini begitu banyaknya warga dan kawula muda anggota karang taruna
yang belum memperoleh lapangan pekerjaan.Oleh Karena itu kami sebagi pengurus RT
dan RW beserta anggota karang taruna mengajukan permohonan lahan parkir yang berada
di wilayah Puskesmas Tarik, dikelola oleh wagra dan karang taruna RT.15 RW.04. sangat
besar harapan kami kepada bapak untuk memberikan persetujuan atas apa yang telah
kami ajukan melalui permohonan ini. Atas perhatiannya Kami ucapkan Terima Kasih.
Sidoarjo, 22 September 2021
Ketua RT.15 Ketua RW.04

(M. Zainudin. A) (Soeprapto. S)

Menyetujui,
Kepala Desa Tarik

(H. Udik Arif Mujaiyin)


I. Pendahuluan
 
Pembangunan yang dilakukan oleh pemerintahan di suatu daerah dilakukan untuk
mendorong perubahan, yang sehingga daerah menjadi maju. Sekarang ini, daerah dituntut
untuk meningkatkan fasilitas-fasilitas umum serta melakukan pemberdayaan masyarakat
daerah. Hal tersebut merupakan tantangan yang harus dihadapi oleh pemerintah dalam
rangka meningkatkan kualitas suatu daerah yang tidak lepas dari kerjasama antara pihak
swasta maupun masyarakat.

Sejak diberlakukannya UU No. 32 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, di


dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah diarahkan untuk mewujudkan kesejahteraan
masyarakat melalui peningkatan pelayanan, pemberdayaan, dan peran serta masyarakat,
untuk meningkatkan daya saing daerah dengan memperhatikan kekhasan suatu daerah.
Setiap daerah di dalam mengatur urusan Pemerintahan dan kepentingan masyarakat
setempat perlu adanya partisipasi masyarakat untuk penyelenggaraan pemerintahan dan
pembangunan daerah.

Penyelenggaraan pemerintah dalam pembangunan dapat dilakukan dengan


berbagai cara, salah satunya dengan memberdayakan masyarakat untuk mengurangi
angka pengangguran dan kemiskinan. Pembangunan ekonomi dilakukan dengan
pemberdayaan atau pembinaan kegiatan ekonomi masyarakat yg dapat berbentuk
keikutsertaan dan partisipasi masyarakat sehingga berdaya guna.

Sehubungan dengan akan difungsikannya bangunan Puskesmas Pembantu (Pustu)


menjadi Puskesmas Tarik yang berada di wilayah RT.15 RW.04 Desa Tarik Kecamatan
Tarik Kabupaten Sidoarjo. Maka terbukalah peluang bagi masyarakat sekitar untuk ikut
serta berpartisipasi dalam meningkatkan kesejahteraannya secara mandiri. jasa
pengelolaan parkir adalah salah satu program yang nantinya diharapkan mampu
memberikan layanan dalam bentuk jasa pengelolaan dan pelayanan tempat untuk
memarkir kendaraan para konsumen dalam hal ini yang dimaksud adalah pasien atau
keluarga pasien yg hendak berobat di Puskesmas Tarik.
II. Dasar Pemikiran
1. UUD 1945 Pasal 27 dan 28 Tentang hak dan kewajiban Warga Negara, serta pasal
28C dan 28D  tentang Hak Asasi Manusia
2. UU No. 32 Tahun 2004 Pasal 127 tentang pemerintahan Desa.
3. Permendagri No 13 Tahun 2006 tentang pengelolaan keuangan desa yang
berlandaskan Transparansi, Akuntabilitas dan Partisipasi.
4. Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo No 2 Tahun 2016 tentang Perintahan Desa
Pasal 1, 7 dan Pasal 10, yang intinya Pemerintah Desa berkewajiban melaksanakan
Pembangunan desa dengan mengkoordinasikannya secara Partisifatif ( melibatkan
Masyarakat ), memberdayakan masyarakat serta meningkatkan kesejahteraan 
Masyarakat dengan membina perekonomian Desa.

III. Tujuan Kegiatan.


   
Interaksi pertama kali keluarga pasien dan pasien serta pengunjung di
puskesmas dimulai dari pengelolaan parkir puskesmas. Kendala dan hambatan dalam
penyediaan lokasi parkir yang nyaman, aman dan baik akan meningkatkan angka
kunjungan pelayanan pada puskesmas dan meningkatkan tingkat kepuasan pelayanan. 
Namun pengelolaan parkir di puskesmas tidak banyak mendapatkan perhatian
yang serius dan proporsional sehingga proses pelayanan parkir tidak optimal. Dalam
kajian arsitektur puskesmas, pengelolaan parkir dimasukan dalam kajian sirkulasi
eksternal puskesmas, dimana puskesmas mudah diakses. Perlu ada pembedaan antara
akses utama puskesmas dengan akses gawat darurat sehingga akses gawat darurat tidak
terganggu.
Tujuan utama pencapaian dari kegiatan ini adalah terlaksananya pengelolaan
parkir yang teratur dan dapat mendukung  pembangunan di Desa Tarik, khususnya di
bidang Ekonomi dengan melibatkan Masyarakat secara langsung. Yang pada akhirnya
nanti diharapkan bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya warga di RT
15 RW.04 dan Desa  Tarik secara keseluruhan.
IV. Jenis Kegiatan

1. Melaksanakan penataan dan pengamanaan Parkir kendaraan bermotor di Lokasi


Puskesmas Tarik semaksimal mungkin agar tertib, dengan memanfaatkan Lahan
parkir yang telah disediakan.
2. Melaksanakan pembersihan dan pengelolaan Sampah di Lokasi Parkir Puskesmas
Setiap harinya , untuk menjaga kenyamanan pengunjung
3. Semua kegiatan tersebut dilaksanakan dengan penerapan Retribusi Parkir yang
aturan dan besarannya serta sistim pembagian hasil yang nanti akan dibicarakan
lebih lanjut bila permohonan ini bisa dikabulkan oleh Pihak Puskesmas Tarik. Pada
intinya kami hanya mengajukan sebagai pelaksana di lapangan.

V. Pelaksana Kegiatan

Pelaksana  dibutuhkan  untuk  menjalankan usaha  ini menyesuaikan


kebutuhan dimasing-masing lokasi, deskripsi sebagai berikut:

 Manager  : bertugas  membuat  perencanaan  pemasaran,  pengawasan keuangan,


pengembangan bisnis,dan tugas-tugas strategis lainnya.
 CPM :bertugas membuat  perencanaan pemasaran,pengawasan keuangan
dilokasi.   pemasaran,pengawasan keuangan dilokasi.  
 Administrasi : bertugas mendata semua laporan di lokasi
 Leader :bertugas mengontrol kinerja karyawan di lokasi
 Cashier :bertugas melakukan penginput transaksi kendaraan yang masuk atau
pun keluar
 Attendant :bertugas mencheklit kendaraan, serta mamarkirkan kendaraan.

Pada intinya yang bertugas sebagai Pelaksana kegiatan adalah Warga RT 15 Dusun
Tarik Lor Khususnya para Pemuda Yang Belum mendapat pekerjaan tetap yang akan
dikoordinir, dengan diawasi langsung oleh Ketua RT 15 dan Ketua RW.04, dan tentu saja
tetap di  bawah arahan serta pembinaan dari pihak Pemerintah Desa Tarik.
VI. Penutup
              
Demikian   Proposal   ini  kami   ajukan dengan   harapan  untuk diPertimbangkan,
dan pada akhirnya bisa disetujui oleh Bapak KTU Puskesmas Tarik selaku Penyelenggara
Urusan Pemerintahan di Puskesmas Tarik. Semoga Allah Swt Meridhoi semua yang telah dan
yang akan kita kerjakan, Sebelum dan sesudahnya kami ucapkan terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai