Anda di halaman 1dari 24

Teka-teki Plesetan

Sate apa yang berasal dari jepang?

Sateria Baja Hitam.

Lemari apa yang bisa masuk kantong?

Lemaribuan.

Hewan apa yang bisa kaya?

He wan to be a Millionare.

Kodok apa yang bisa membunuh tanpa di sentuh...?

Kodokakan kau cepat mati.

Siapa artis Inggris yang pintar kesenian Betawi?

John Lennong.

Burung beo apa yang nggak bisa menirukan suara?

Burung bego!

Teka-teki Kocak 1
Panda apa yang manis, imut, menggemaskan dan nggak

membosankan?

Pandangin aku aja sampai puas, hehehe...

Bis apa yang bikin orang gelisah dan nggak bisa duduk?

Bisulan di pantat!

Kura-kura apa yang kalau dipegang bisa nampar?

Kura-kuraba pantatmu, Mbak!

Om siapa yang nggak bisa makan jambu?

Om pong.

Bis apa yang malah bikin kita tersesat?

Bisikan setan!

Tiang apa yang enak?

Tiang-tiang minum teh!

Ayam apa yang paling besar?

Ayam semesta.

Teka-teki Kocak 2
Bibir apa yang berbahaya?

Bibir jurang.

Sabun apa yang bau...?

Sabuntar-sabuntar kamu kentut, sih...!

Kuda apa yang paling capek...?

Kuda...ki gunung sambil jongkok.

Kecoa apa yang masuk rumah sakit?

Kecoalakaan.

Ban apa yang sangat berat sekali?

Bantuin aku dorong kereta mogok, dong...!

Pocong apa yang disenangi ibu-ibu?

Pocongan harga. Apalagi kalau sampai 80 persen!

Bola apa yang mirip kucing?

Bola emon.

Teka-teki Kocak 3
Sapi apa yang bisa memanjat gedung tinggi?

Sapiderman.

Siapa orang yang paling kuat di dunia?

Mangkubumi.

Ayam apa yang paling tua?

Ayam wuruk. Itu lho, rajanya Majapahit.

Selain nanas dan nangka, coba sebutkan buah-buah lain yang huruf

depannya N!

Nambutan, nuku, nurian, nanggis, nalak... Maksa, euy!

Apa nama pulau di Indonesia yang tidak kuat bergadang?

Tidore.

Kota apa yang jadi judul film superhero?

Batam. Batam Forever, hehe...

Kota apa yang tidak pernah mujur?

Kota Malang (kasihan ya?).

Teka-teki Kocak 4
Kota apa yang paling bersih di Indonesia?

Sukamandi, jadinya bersih terus, deh...

Kota apa yang rasanya pahit?

Pare-pare.

Kota apa yang sampai sekarang masih single?

Solo.

Kota apa yang sudah tidak kepakai?

Kota Bekas…i.

Kota apa yang tidak pernah sendirian?

Sama Rinda (kalau negara sih Ame-Rika).

Kota apa di Indonesia yang letaknya paling jauh?

Ujung Pandang.

Kota apa yang selalu dapat nilai 7?

Sala Tiga.

Teka-teki Kocak 5
Negara apa yang merugikan kesehatan di dunia?

Maroko, karena dapat menyebabkan kanker, serangan jantung,

impotensi dan gangguan kehamilan dan janin.

Negara apa yang sering kesurupan?

Kuba. Kuba lumping, kuba lumping, kuba lumping kesurupan...

Kera apa yang mengerikan?

Kerasukan setan.

Bis apa yang paling keren?

Bisa gue, tuh...!

Orang apa yang manis?

Orang cuman gue...!

Bus apa yang paling cakep?

Busyet, gue lagi, tuh!

Mobil apa yang bikin nervous, grogi, juga bikin kita stres?

Mobilang cinta tapi takut ditolak.

Teka-teki Kocak 6
Sebenarnya, buaya itu perempuan atau laki-laki, sih?

Yang benar sih perempuan, soalnya namanya aja bu aya.

Kera apa yang bikin heboh juga bikin repot?

Keracunan makanan.

Bandara mana yang disukai pria playboy?

Juanda, apalagi juanda kembang.

Siapakah presiden RI yang terseksi?

Pa ha Bibi.

Bis apa yang suka ragu-ragu?

Bisa iya, bisa nggak...!!!

Sandal apa yang paling enak?

Sandal terasi.

Apa perbedaan antara aksi dengan demo?

Kalau aksi, rodanya empat. Kalo demo, rodanya tiga.

Teka-teki Kocak 7
Lubang apa yang bikin kita jadi segar?

Lubangun pagi, lalu senam, mandi dan lalu sarapan pagi. Pasti segar

deh!

Orang apa yang kalau ditampar tapi nggak sakit?

Orang nggak kenaaa...

Negara apa yang paling malas?

Malaysia (malas ia).

Sambel apa yang bikin perut kembung?

Sambel menyelam minum air.

Truk apa yang bisa dimakan?

Trukadang tahu, trukadang tempe, trukadang daging, trukadang

sayur...

Uang apa yang bisa jalan-jalan?

Uangkutan umum.

Monyet apa yang suka berdiri di pinggir jalan?

Monyetop angkot!

Teka-teki Kocak 8
Lagu apa yang disukai cewek-cewek jaman sekarang?

La gua ini, laaaah...

Siapa penyanyi yang jago maen basket?

Hetty Koes SlamDunk.

Kuda apa yang bikin girang?

Kudapat rejeki nomplok.

Tivi apa yang bisa berenang?

Tivikir-vikir sih ikan.

Belut apa yang paling berbahaya?

Belutang banyak ental bangklut.

Kebo apa yang bikin kita lelah?

Kebogor jalan kaki.

Hantu apa yang paling pinter ngitung-ngitung?

Han, tu, tri, four, five, dan seterusnya.

Teka-teki Kocak 9
Bulan apa yang tidak ada dalam kalender?

Bu Lani.

Jus apa yang menyakitkan?

Jus a friend aja ya...nggak usah jadi pacar.

Lele apa yang ada di pinggir jalan dan tempat-tempat keramaian?

Lelepon Umum.

Monyet apa yang nyebelin?

Monyetel teve tapi nggak bisa, monyetel radio juga nggak bisa!

Kera apa yang bisa menyiarkan berita?

Kerabat kerja TVRI.

Kadal apa yang bikin kita sakit perut?

Kadaluarsa.

Jus apa yang punya anggota tubuh seperti manusia...?

Jus...tru itu, aku nggak tahu!

Teka-teki Kocak 10
Buah apa yang sangat dituakan?

Buah Si Ngkong.

Kunci apa yang paling menakutkan?

Kuncilanak. Hihihi...

Setan apa yang selalu nempel di sepeda motor?

Setandar.

Kera apa yang menyebabkan orang pergi ke dukun?

Kerana cinta ditolak, dukun bertindak.

Meriam apa yang nggak bisa meledak?

Meriam Bellina.

Rusa apa yang nggak bisa jalan?

Rusak kali ye...?

Bola apa yang mirip kucing?

Bola emon.

Teka-teki Kocak 11
Siapa pembalap formula yang paling seksi?

Juan Pablo Montok ya...

Kera apa yang paling mengerikan?

Kerasukan jin yang lagi kena darah tinggi.

Siapa astronot Jepang yang mendarat di matahari?

Machachi...hhh...

Buah apa yang ada di tiang listrik?

Buahaya...tegangan tinggi!!!

Sapi apa yang mempunyai kekuatan super?

Sapiria baja hitam.

Siomay apa yang paling panjang di dunia?

Siomay Nil...!

Tank apa yang moncongnya ke bawah?

Tankurep, hehehe…

Teka-teki Kocak 12
Bis apa yang membuat orang menjadi malu?

Bisul di muka.

SMA apa yang badannya gede-gede?

SMA CK DOWN

Pohon apa yang paling banyak pada hari lebaran?

Pohon maaf lahir dan batin.

Dewa apa yang kesepian?

Dewakto sendere nggak ade yang menemane.

Mie apa yang bau banget?

Mie kuAHHHHHHHHHHHHHH…

Ban apa yang bisa makan, joget, nyanyi, dan ngomong?

Banci.

Orang cadel kalau tertawa gimana, coba?

Teltawa telkekeh kekeh...

Teka-teki Kocak 13
Suku apa yang ada di mall?

Sukurity.

Ban apa yang berada di atas tiang?

Bandera.

Ban apa yang udaranya dingin?

Bandung.

Sambal apa yang sering ada di jalanan?

Sambal ban.

Buah apa yang kalau dimakan mengundang kutukan?

Buah pakmu. Coba aja kamu makan, pasti kamu bakal dikutuk ibumu!

Gajah apa yang selalu ada di tempat sampah?

Gajahlah kebersihan.

Katak apa yang bisa nyuruh orang?

Katakanlah padaku!

Teka-teki Kocak 14
Kuman apa yang dipatuhi oleh kawan-kawannya?

Kumandan upacara.

Kera apa yang kalau udah di pohon nggak mau turun-turun?

Kerasan, booo...!

Barang apa yang bikin penasaran?

Barangkali jawabannya besok aja...

Binatang apa yang nggak pernah rugi.

Laba-laba. Laba terus, kan?

Monyet apa yang bisa bikin orang kesetrum?

Monyetrika.

Jalan apa yang paling seram?

Jalankung.

Lobang apa yang paling enak?

Lo bangun tidur, terus makan, terus tidur lagi...

Teka-teki Kocak 15
Daun apa yang lucu?

Dauno, Kasino, Indro.

Error apa yang bisa nyanyi?

Errorsmith!

Perut apa yang bisa untung juga bisa rugi?

Perut sahaan.

Mangga apa yang bisa membuat orang mati?

Manggaruk pantat harimau!

Coba sebutkan dua artis yang sangat tinggi?

Lulu Tebing dan Jeremy Monas.

Malam apa yang paling menakutkan?

Malampir!

Mobil apa yang ada di atas pohon?

Mobilang daun, mobilang ranting, mobilang dahan, terserah!

Teka-teki Kocak 16
Budaya apa yang brengsek?

Pasti budaya darat.

Apa persamaan antara telepon dengan jemuran?

Kalau k’ring sama-sama diangkat.

Kopi apa yang bikin sebel?

Kopikir sendiri aja, laah...

Pameran apa yang terkenal di Inggris?

Pameran Charles, pameran William, pameran Harry...

Negara apa yang diucapkan dalam peribahasa?

Swedia, karena kita biasa mengucapkan, ‘Swedia payung sebelum

hujan’.

Seks apa yang sering ditonton orang?

Sekspak bola.

Tulang apa yang menyenangkan?

Tulang sekolah.

Teka-teki Kocak 17
Kue apa yang bikin sebal?

Kuecentilan.

Kera apa yang bisa masuk botol?

Keratingdaeng.

Burung apa yang paling kaya?

Belibis.

Tulang apa yang warnanya biru?

Tulangit biru, tuh...

Lele apa yang disukai ibu-ibu?

Lelenovela dan leleaki.

Majalah apa yang paling mahal?

Bobo sama Gadis.

Nabi apa yang jumlahnya dua ribu?

Na...bingung, kan...?

Teka-teki Kocak 18
Ketan apa yang bikin sakit?

Ketancap pisau.

Kodok apa yang sering didatangi orang-orang di Jakarta?

Kodok Indah Mall.

Belalai apa yang paling besar dan paling panjang?

Belalai Sidang Senayan.

Truk apa yang bisa terbang?

Helikoptruk.

Lele apa yang harganya Rp. 50.000,-?

Lelekomsel isi ulang Rp. 50.000,-

Sabun apa yang enak dimakan?

Sabunkus nasi plus ayam goreng yang gratis.

Buah apa yang ada di tiang listrik?

Buahaya tegangan tinggi!

Teka-teki Kocak 19
Lagu apa yang keren dan funky?

La...gua.

Bebek apa yang paling terkenal di seluruh dunia?

Bebekstreet Boys.

Kopi apa yang bisa menggigit?

Kopiting.

Katak apa yang paling cakep sedunia?

Katak kawan-kawanku, akulah yang paling cakep sedunia.

Sebutkan dua jenis mata yang enak rasanya?

Matabak manis, dan matabak telor.

Ban apa yang ada pesawatnya?

Bandara.

Janin apa yang bisa nyanyi?

Janin Roses.

Teka-teki Kocak 20
Tol-tol mana yang nggak bayar?

Tolol...! Gitu aja di pikirin!

Buah apa yang dipakai senjata pada jaman dahulu?

Jambu runcing.

Hewan apa yang bersaudara?

Katak beradik.

Katak apa yang bisa terbang?

Katak kawan-kawan, itu sih burung.

Hantu apa yang paling berbahaya?

Hantuk banget sambil kebut-kebutan di jalan.

Ayam apa yang kejam banget?

Ayam mbakar wong Solo.

Kera apa yang bisa sedih dan patah hati?

Kerana patah hati.

Teka-teki Kocak 21
Siapa orang batak yang kehidupannya nggak pernah stabil?

Naek dan Manurung.

Keju apa yang bisa bikin benjut?

Kejudot tembok, laaah...

Siapa artis yang suka naik motor?

Titik Vespa.

Kayu apa yang rasanya renyah banget?

Kayupuk.

Kuping apa yang bisa lari?

Kupingin pipis nih...udah kebelet!

Hewan apa yang sering rapat?

Hewan Perwakilan Rakyat.

Buah apa yang dimana-mana selalu dibicarakan orang?

Buah bibir.

Teka-teki Kocak 22
Tidak pernah pegang uang, tapi kaya. Siapa, coba?

Beruang.

Rem apa yang bikin pinggang jadi sakit?

Rematik.

Gelang apa yang paling besar?

Gelanggang olahraga.

Buah apa yang nggak memiliki pohon?

Buah hati, kan...?

Sapi apa yang minumnya bensin?

Sapida motor.

Sapi apa yang warnanya biru?

Sapidol biru.

Bisul apa yang pintar goyang?

Bisul Daratista.

Teka-teki Kocak 23
Ikan apa yang kepalanya terbuat dari besi?

Ikan pinggang.

Apa nama penyakit terkenal di Cina?

Kung Flu.

Orang mandi tuh biar apa...?

Biar...byur, byar byur, byar byur...

Nasi apa yang suka ngeledek?

Nasiaaaan deh lo!

Teka-teki Kocak 24

Anda mungkin juga menyukai