Anda di halaman 1dari 3

KKBi-03 Asesmen Keterampilan Generik Sains (KGS)

Kurnia Utami (2105446)


03 Oktober 2021

Asesmen Keterampilan Generik Sains (KGS)


Keterampilan generik sains merupakan kemampuan intelektual hasil perpaduan atau
interaksi kompleks antara kemampuan berpikir dan keterampilan berdasarkan pengetahuan
sains yang dimilikinya, yang diperoleh dari hasil belajar sains. Keterampilan generik
merupakan strategi kognitif berpikir tingkat tinggi yang berkaitan dengan aspek kognitif,
afektif, maupun psikomotorik, yang dapat dipelajari dan tertinggal dalam diri peserta didik.
keterampilan yang dapat digunakan untuk mempelajari berbagai konsep dan menyelesaikan
berbagai masalah sains.
Keterampilan generik sains (KGS) merupakan keterampilan untuk melaksanakan atau
melakukan suatu pekerjaan atau tugas yang dilandasi atas keterampilan dan pengetahuan
serta didukung oleh sikap kerja yang dituntut oleh pekerjaan tersebut (Prabowo, 2016:1)
Jenis Keterampilan generik sains: Pengamatan langsung, pengamatan tidak langsung,
kesadaran tentang skala besaran (Sense of scale), bahasa simbolik, kerangka logis,
konsistensi logis (inferensi logika), hukum sebab akibat, pemodelan matematis, membangun
konsep, dan abstrak

Jenis KGS Indikator


o Menggunakan sebanyak mungkin indera dalam mengamati
percobaan/fenomena alam
Pengamatan langsung
o Mengumpulkan fakta-fakta hasil percobaan atau fenomena alam
o Mencari perbedaan dan persamaan
o Menggunakan alat ukur sebagai alat bantu indera dalam mengamati
Pengamatan percobaan/gejala alam
tidak langsung o Mengumpulkan fakta-fakta hasil percobaan fisika atau fenomena alam
o Mencari perbedaan dan persamaan
o Menyadari obyek-obyek alam dan kepekaan yang tinggi terhadap skala
Kesadaran tentang skala
numerik sebagai besaran/ukuran skala mikroskopis ataupun makroskopis
Bahasa simbolik o Memahami simbol, lambang, dan istilah
o Memahami makna kuantitatif satuan dan besaran dari persamaan
o Menggunakan aturan matematis untuk memecahkan masalah/fenomena
Jenis KGS Indikator
gejala alam
o Membaca suatu grafik/diagram, tabel, serta tanda matematis
o Mencari hubungan logis antara dua aturan 
Kerangka logis (logical
o Kemampuan untuk berpikir secara sistematis berdasarkan aturan dari
frame)
suatu kejadian
o Memahami aturan-aturan logical frame)
o Mencari hubungan logis antara dua aturan
o Berargumentasi berdasarkan aturan
Konsistensi logis
o Menjelaskan masalah berdasarkan aturan
o Menarik kesimpulan dari suatu gejala berdasarkan aturan/hukum-hukum
terdahulu
o Menyatakan hubungan antar dua variabel atau lebih dalam suatu gejala
alam tertentu
Hukum sebab akibat
o Memperkirakan penyebab gejala alam
o Memperkirakan penyebab gejala fisis yang telah diamati
o Mengungkapkan fenomena/masalah dalam bentuk sketsa gambar/grafik
Pemodelan matematis o Mengungkap fenomena dalam bentuk Rumusan
o Mengajukan alternatif penyelesaian masalah
Membangun konsep o Menambah konsep baru
o Menggambarkan atau menganalogikan konsep atau peristiwa yang
abstrak ke dalam bentuk kehidupan nyata sehari-hari
Abstrak
o Membuat visual animasi-animasi dari peristiwa mikroskopik yang bersifat
abstrak

Keterampilan generik sains Dasar: Pengamatan langsung, Pengamatan tidak


langsung, Kesadaran tentang skala, Bahasa simbolik,

Keterampilan generik sains Terapan: Kerangka logis, Konsistensi logis, Hukum


sebab akibat, Pemodelan matematis, Membangun konsep, dan Abstrak
Karakteristik soal atau pokok uji Keterampilan generik sains:

[1] kegiatan awal yaitu pemodelan yang antara lain berupa menunjukkan contoh atau
demonstrasi penggunaan alat.

[2] Kegiatan inti berupa pelatihan (coaching), scaffolding, dan artikulasi

[3] Kegiatan penutup berupa refleksi, dan eksplorasi.

Perbedaan KPS dan KGS

KPS KGS
Bersifat mendasar Bersifat advance
Kemampuan berpikir tingkat sederhana Kemempuan berpikir kompleks
Tidak memerlukan objek langsung, bisa
Memerlukan objek langsung
menggunakan pemodelan/gambar
Soal melibatkan banyak indera –
Bersifat free konten, konteks dijadikan
Tidak free konten
sebagai konsep
Ranah kognitif dan psikomotorik Ranah kognitif
Bersifat umum Sangat spesifik untuk bidang tertentu
Dikembangkan pada level pendidikan dasar Dikembangkan pada level SMA dan
seperti SD dan SMP perguruan tinggi
Konsep harus diberikan dalam bentuk
Tidak harus
data/pernyataan (ada informasi)

Penilaian dalam KGS berupa :


[1] penilaian holistik
[2] portofolio

Anda mungkin juga menyukai