Anda di halaman 1dari 1

Ceramah Tentang Sabar

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabaraktuh.


Pertama-tama marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kita kehadirat Allah Subhanahu
Wata’ala, yang telah memberikan kita banyak sekali nikmat, seperti nikmat sehat, nikmat
sempat, nikmat, iman, dan nikmat islam sehingga kita semua bisa berkumpul di yang insya
Allah Mulia ini.
Tak lupa juga sholawat dan salam marilah kita curahkan kepada junjungan kita Nabi Agung
Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wasallam, yang telah membawa kita dari zaman jahiliya ke
zamn ilmiah yang terang benderang seperti yang kita rasakan sekarang ini. Semoga kita
semua termasuk golongan yang menerima syafa’atnya kelak di hari kiamat nanti, aamiin.
Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan sedikit tentang arti dari sabar beserta
keutamaan sabar dalam kehidupan sehari-hari kita. Sabar berasal dari kata sobaru yasbiru
yang artinya adalah menahan. Maksud dari menahan ini sangat luas, contohnya sabar ini bisa
diartikan ketika kita menjalankan ibadah puasa, dimana dalam hal ini kita sabar atau menahan
nafsu, menahan lapar yang artinya adalah kita menahan diri untuk makan dan minum sampai
maghrib.
Sabar juga bisa diartikan pada saat kita berperilaku, contohnya adalah sabar saat menghadapi
orang yang berbuat buruk dan jahat kepada kita. Pada saat itu kita harus bersikap sabar, dan
tidak membalasnya dengan amarah atau membalas perbuatan buruk tersebut dengan
perbuatan buruk juga. Yang perlu kalian ingat adalah bahwa tidak semua orang bisa
memperoleh nikmat dari sikap sabar ini.
Untuk bisa mendapatkan sikap sabar kita harus mendekatkan diri kita pada Allah dan
meminta kepada Allah supaya diberikan kesabaran dalam menghadapai semua ujian yang
Allah berikan. Ketika kita bersikap sabar dalam menghadapi segala sesuatu yang menimpa
kita, kita akan mendapat pahala. Seperti firman Allah dalam Qs. Al Baqarah : 153 yang isinya
tentang kesabaran.
Dalam surat tersebut dijelaskan bahwa Allah bersama orang-orang yang bersabar dengan
pertolongan-Nya. Jadi sabar ini sangat penting dalam kehidupan sehari-hari kita. Kita harus
sabar dalam menghadapi semua musibah yang menimpa kita, kita harus sabar dalam
meninggalkan segala perbuatan buruk dan maksiat, kita harus sabar menjalankan ibadan dan
mendekatkan diri kepada Allah.
Allah akan memberikan pertolongan kepada hamanya yang sedang mengalami musibah atau
kesulitan namun dia tetap melaksanakan kewajibannya seperti shalat, bersedekah, dan tetap
mendekatkan diri kepada Allah. Terus sabar dan yakin bahwa pertolongan Allah akan benar-
benar diberikan. Itulah keistimewaan dari sikap sabar, sangat banyak dan bermanfaat bagi
manusia.
Demikianlah apa yang bisa saya sampaikan, semoga ilmu tadi bisa bermanfaat dan menjadi
dan menjadi amalan untuk kita semua, terima kasih.
Wassalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh.

Anda mungkin juga menyukai