Anda di halaman 1dari 2

Sebagai salah satu koperasi besar Indonesia, Koperasi Pengayoman (KPPDK) ikut peduli

pada masyarakat dan lingkungan sekitar. Koperasi Pengayoman menyadari bahwa


perusahaan mempunyai tanggung jawab sosial terhadap mereka. Oleh karenanya, Koperasi
Pengayoman selalu aktif menjalankan program Corporate Social Responsibility (CSR) setiap
tahunnya.

Program CSR (Corporate Social Responsibility) adalah suatu tindakan atau konsep yang
dilakukan oleh Koperasi sebagai bentuk tanggungjawab mereka terhadap sosial/lingkungan
sekitar dimana Koperasi itu berada. Dengan program ini diharapkan dapat meningkatkan
hubungan baik antara Koperasi  dengan lingkungan sekitarnya dengan konsep win-win
proportion.

Dana CSR diperoleh dari penyisihan Sisa Hasil Usaha (SHU), yaitu penyisihan Dana Sosial
sebesar 2,5%  yang akan dibelanjakan dalam bentuk pengadaan/perbaikan fasilitas umum,
sembako, keagamaan atau dalam bentuk dana segar yang disalurkan sebagai bantuan
pendidikan atau beasiswa. Oleh karena itu besar dana CSR adalah fluktuatif.

Dana CSR selama ini telah disalurkan untuk kegiatan belajar di Akademi Litigasi Republik
Indonesia (ALTRI), Panti Yatim Piatu, Pembangunan Mesjid, Pembangunan Pesantren.

Program CSR tahun 2019 ini telah dilaksanakan pada tanggal 17 September 2019, berupa
bantuan dana untuk Pondok Pesantren Al Barokah, Jalan Jeruk Nyelap, Situmekar, Kota
Sukabumi. Bantuan dana yang diberikan ini mudah-mudahan berguna dan dapat digunakan
untuk menunjang kegiatan belajar mengajar para santri/santriwati.

Koperasi Pengayoman berkomitmen akan selalu melaksanakan Program CSR ini rutin setiap
tahunnya, sebagai bentuk tanggung jawab Koperasi Pengayoman terhadap masyarakat dan
lingkungan sekitar.

Anda mungkin juga menyukai