Anda di halaman 1dari 66

Proposal Penelitian

PENGEMBANGAN DESA CITTA SEBAGAI DESA WISATA


BERBASIS WISATA ALAM DI KABUPATEN SOPPENG

Oleh
AINUN JUNI ABSA
NIM: 60800117003

JURUSAN TEKNIK PERENCANAAN WILAYAH DAN KOTA


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
UIN ALAUDDIN MAKASSAR
TAHUN 2022

1
KATA PENGANTAR

‫س ِم هّٰللا ِ ال َّر ْحمٰ ِن ال َّر ِح ْي ِم‬


ْ ِ‫ب‬
Assalamualikum Warahmatullahi Wabarokatuhu

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah Subhanallahu Wataala yang

telah memberikan limpahan rahmat dan karuniah-Nya, sehingga penulis dapat

merampungkan kripsi yang berjudul “Pengembangan Desa Citta Sebagai Desa

Wisata Berbasis Wisata Alam di Kabupaten Soppeng”. Penyusunan skripsi ini

dilakukan untuk memenuhi persyaratan kelulusan Program Studi SI Jurusan

Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota pada Fakultas Sains dan Teknologi

Universitas Islam Negeri Alauddin. Tak lupa pula kiriman sholawat dan salam

kepada baginda Rasulullah Muhammad shallallahu alaihi wasallam.

Penyusunan tugas akhir ini, penulis menyadari akan segala kekurangan

namun berkat bantuan berbagai pihak sehingga segala kekurangan penulis dapat

tertutupi. Oleh karena itu, penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih yang

setulus-tulusnya kepada:

1. Prof. Hamdan Juhanis M.A. PhD. Selaku Rektor Universitas Islam Negeri

Alauddin Makassar serta seluruh jajarannya.

2. Prof. Dr. Muhammad Khalifah Mustami, M.Pd. Selaku Dekan Fakultas

Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

3. A. Idham A. P, S.T., M.Si. Selaku Ketua Jurusan Teknik Perencanaan

Wilayah dan Kota Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

4. Dr. Henny Haerany G, S.T., M.T. Selaku Sekertaris Jurusan Teknik

Perencanaan Wilayah dan Kota Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

2
5. Kepada Bapak Dr. Muhammad Anhsar, S. Pt., M.Si. dan Abdul Azis

Hatuina, S.T., M.T. selaku dosen pembimbing yang telah meluangkan

waktu, tenaga dan pikirannya untuk memberikan bimbingan dan pengarahan

kepada penulis.

6. Para Dosen, Staf Administrasi Fakultas Sains dan Teknologi, dan Staf

Jurusan Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota yang telah banyak

memberikan bantuan selama menempuh perkuliahan.

7. Kepada kedua orang tuaku tercinta, ayahanda Ismanto dan ibunda Hafsah

atas jasa, pengorbanan dukungan baik moral maupun materi serta doa yang

tiada hentinya sejak penulis masih dalam kandungan hingga berhasil

menyelesaikan studi di jenjang Universitas.

8. Terima kasih kepada teman selaku saudara saya Aul, Kiki, Aeni, Tadzki,

Ate, Ridah, Lahai, dan Pahila yang telah membantu, dan memberikan

pengarahan, dan masukan penulis dalam penyusunan skripsi.

9. Terima kasih kepada teman-teman angkatan saya Teknik PWK 2017 tanpa

terkecuali yang telah menemani dalam suka maupun duka selama menempuh

pendidikan di Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

3
Dengan segala keterbatasan, penulis sadar bahwa hasil skripsi ini masih

terlampau jauh dari kesempurnaan. Dengan segala kerendahan hati, tegur sapa

yang konstruktif penulis sambut kritik dan saran yang positif demi kesempurnaan

pada penulisan hasil skripsi ini. Penulis berharap semoga penelitian ini dapat

bermanfaat bagi umat dan bermanfaat bagi bangsa dan Negara.

Assalamu 'Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Gowa, 2022

Ainun Juni Absa

DAFTAR ISI

4
KATA PENGANTAR.............................................................................................i
DAFTAR ISI..........................................................................................................iv
DAFTAR TABEL.................................................................................................vi
DAFTAR GAMBAR............................................................................................vii
BAB I PENDAHULUAN.......................................................................................8
A. Latar Belakang Masalah.........................................................................8
B. Rumusan Masalah.................................................................................12
C. Tujuan dan Manfaat Penelitian............................................................13
1. Tujuan Penelitian.........................................................................................13
2. Manfaat Penelitian.......................................................................................13
D. Ruang Lingkup Wilayah.......................................................................13
1. Ruang Lingkup Wilayah..............................................................................14
2. Ruang Lingkup Materi.................................................................................14
E. Sistematika Penelitian...........................................................................14
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.........................................................................16
A. Konsep Dasar Kepariwisataan.............................................................16
1. Pengertian Perencanaan Pariwisata..............................................................16
2. Pengertian Pariwisata...................................................................................17
3. Jenis Pariwisata............................................................................................17
4. Unsur-Unsur Pariwisata...............................................................................19
B. Kebijakan Sektor Pariwisata................................................................21
1. Pariwisata Indonesia....................................................................................21
2. Pariwisata dan Kebijakan Sulawesi Selatan.................................................22
3. Pariwisata Kabupaten Soppeng....................................................................24
C. Potensi Desa Wisata...............................................................................26
1. Pengertian Desa Wisata...............................................................................26
2. Penggalian Potensi Desa Wisata..................................................................27
3. Langkah-Langkah Menentukan Potensi Desa Wisata..................................29
D. Pengembangan dan Pengelolaan Desa Wisata....................................30
1. Komponen Produk Desa Wisata..................................................................30
2. Kriteria Pengembangan Desa Wisata...........................................................31
3. Pendekatan Pengambangan Desa Wisata.....................................................32
5. Peningkatan Kapasitas Masyarakat Desa.....................................................35

5
6. Pengemasan.................................................................................................37
7. Menciptakan Branding.................................................................................38
8. Pemasaran....................................................................................................39
E. Arahan Pengembangan Desa Wisata...................................................40
1. Pengembangan Desa Wisata........................................................................40
2. Tujuan dan Sasaran Pengembangan Desa Wisata........................................41
3. Konsep Pengembangan Desa Wisata...........................................................43
F. Penelitian Terdahulu.............................................................................44
G. Kerangka Berpikir.................................................................................48
BAB III METODOLOGI PENELITIAN..........................................................49
A. Lokasi dan Waktu Penelitian................................................................49
B. Jenis dan Sumber Data..........................................................................49
1. Jenis Data.....................................................................................................49
2. Sumber Data................................................................................................50
C. Metode Pengumpulan Data...................................................................51
1. Observasi (Survei Lapangan).......................................................................51
2. Studi Pustaka...............................................................................................52
3. Wawancara..................................................................................................52
4. Dokumentasi................................................................................................52
D. Populasi dan Sampel..............................................................................54
1. Populasi.......................................................................................................54
2. Sampel.........................................................................................................54
E. Variable Penelitian................................................................................55
F. Metode Analisis Data.............................................................................56
G. Definisi Operasional..............................................................................61

DAFTAR TABEL

6
Tabel 1 Penelitian Terdahulu...........................................................................................44
Tabel 2 Kebutuhan Data Penelitian.................................................................................52
Tabel 3 Variabel Penelitian.............................................................................................55
Tabel 4 Kriteria Penilaian Komponen Pengembangan Desa Wisata................................57

7
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1 Alur Proses Penyiapan Desa Wisata................................................................36
Gambar 2 Kerangka Berpikir...........................................................................................48

8
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pariwisata di Indonesia dipandang sebagai alternatif percepatan

penanggulangan kemiskinan di sektor ekonomi dan tidak hanya dilihat sebagai

sektor pendukung dalam upaya meningkatkan fragmentasi negara, tetapi juga

untuk mengentaskan kemiskinan (Yoeti 2008: 14). Undang-Undang Nomor 10

Tahun 2009 Tentang Kepariwisataan, menjelaskan bahwa Kepariwisataan

merupakan bagian integral dari pembangunan nasional yang dilakukan secara

sistematis, terencana, terpadu, berkelanjutan, dan bertanggung jawab dengan tetap

memberikan perlindungan terhadap nilai-nilai agama, budaya yang hidup dalam

masyarakat, kelestarian dan mutu lingkungan hidup, serta kepentingan nasional.

Salah satu strategi yang sedang dikembangkan oleh pemerintah dalam sektor

kepariwisataan adalah strategi pengembangan desa sebagai desa wisata.

Desa wisata adalah suatu bentuk integrasi antara atraksi, akomodasi, dan

fasilitas pendukung yang disajikan dalam suatu struktur kehidupan masyarakat

yang menyatu dengan tata cara dan tradisi yang berlaku. Dalam batasan ini tersirat

bahwa sentral sekali peran masyarakat setempat dalam menyajikan daya tarik

wisata yang terintegrasi (Hari Nalayani, 2016).

Dalam Al Qur’an juga dijelaskan fungsi dari wisata yang terdapat pada

surat Al-‘Ankabut ayat 19 yang berbunyi:

9
١١ ‫ان َعاقِبَةُ ْال ُم َك ِّذبِيْن‬ ِ ْ‫قُلْ ِس ْير ُْوا فِى اَأْلر‬
َ ‫ض ثُ َّم ا ْنظُر ُْوا َكي‬
َ ‫ْف َك‬
terjemahnya:

“Katakanlah (Muhammad), “Jelajahilah bumi, kemudian perhatikanlah


bagaimana kesudahan orang-orang yang mendustakan itu”. (Q.S.
Al-An’aam/6:11).

Dari ayat di atas, maka manusia diperintahkan melakukan perjalanan untuk

melakukan penelitian tentang peninggalan sejarah, budaya, maupun tentang

berwisata. Dalam melakukan perjalanan hendaknya memperhatikan sambil

merenungkan tentang apa yang mereka lihat, sehingga dapat berkontribusi dalam

memanfaatkan suatu kawasan wisata sesuai dengan syariat islam agar dapat

mensejahterahkan masyarakat dan agar manusia dapat menjaga atau melestarikan

kawasan wisata tersebut dengan sebaik mungkin.

Pengembangan wisata pedesaan yang berbasis pengembangan potensi

alam, pertanian, sosial, dan budaya lokal dapat menjadi pengembangan potensi

masyarakat berbasis pariwisata. Pengembangan masyarakat berbasis agrowisata

dapat mengikutsertakan peran dan partisipasi masyarakat pedesaan (Rorah, 2012).

Melalui penggalian potensi desa dan masyarakat secara berkesinambungan maka

pengembangan desa wisata dapat berdampak maksimal bagi kesejahteraan petani

dan masyarakat desa. Dengan demikian, perkembangan sutau kawasan wisata

tidak lepas dari pengembangan dan pengendalian potensi-potensi wisata itu

sendiri mulai dari dilevel daerah atau yang paling rendah (Aditya, 2018:20).

Menurut Cooper (1993) dalam Antara dan Arida (2015:24), sebelum

sebuah destinasi wisata diperkenalkan dan diperjualbelikan seperti halnya desa

wisata, terlebih dahulu harus mengkaji empat aspek utama (4A) yang harus

10
dimiliki, yaitu Attraction (daya tarik), Accessibility

(aksesibilitas=keterjangkauan), Amenity (fasilitas pendukung), dan Anciliary

(organisasi/kelebangaan pendukung). Keempat aspek tersebut harus terpenuhi

dalam membuat sebuah destinasi wisata.

Kabupaten Soppeng dalam konteks kepariwisataan memiliki keunikan

yang khas terhadap wisatanya, yaitu banyaknya kelelawar yang terdapat di kota

ini. Keindahan kota dengan ribuan kelelawar yang bergelantungan di pohon

jantung pusat kota Watangsoppeng merupakan daya tarik tersendiri bagi

wisatawan lokal maupun mancanegara sehingga diberikan julukan

Watangsoppeng sebagai Kota Kelelawar. Tidak hanya dikenal dengan kota

kelelawarnya, Kabupaten Soppeng juga terkenal dengan wisata alam dan

budayanya seperti Wisata Alam Lejja, Puncak Gunung Sewo, Lereng Hijau Bulu

Dua, Air Terjun Datae, Rumah Adat Sao Mario, Gua Coddong, Pemandian Alam

Citta, Desa Mattabulu Soppeng, Air Terjun Minawoe, dan Puncak Biccuing (BPS

Kabupaten Soppeng, 2021).

Salah satu desa yang mempunyai beragam potensi wisata di Kabupaten

Soppeng adalah Desa Citta. Berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 2012

tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Soppeng, Kecamatan Citta

ditetapkan sebagai salah satu peruntukan kawasan wisata diantaranya yaitu Taman

Wisata Alam Citta atau biasa dikenal dengan permandian alam citta dan Goa

Coddong, permandian alam jompi pitue yang dimana masih dikelola oleh

BUMDES di desa Citta, serta taman makam Datu’. Kawasan wisata alam

memiliki daya tarik tersendiri bagi para pengunjung, permandian alam citta

11
memiliki daya tarik dari keindahan alam sedangkan Goa Coddong memiliki daya

tarik dari konteks sejarah, permandian alam jompi pitue yang merupakan tempat

mata air tujuh bidadari yang memiliki sejarah pada zamannya, serta Taman

Makan Datu yang merupakan Taman Makam para pahlawan terdahulu.

Berdasarkan data yang diambil dari Dinas Pariwisata, Kepemudaan

Olahraga dan Kepariwisataan Kabupaten Soppeng menyebutkan bahwa jumlah

kunjungan pariwisata pada Kawasan Wisata Alam Citta (KWA) mengalami

penurunan dimana pada tahun 2018 sebanyak 11.359 kunjungan sedangkan pada

tahun 2019 sebanyak 8.412 kunjungan, dan pada tahun 2020 ditargetkan jumlah

pengunjung sebanyak 234.126 orang akan tetapi yang terealisasi hanya 28.213

pengunjung, dengan pendapatan tidak tetap. Pendapatan yang terjadi dalam 5

tahun terakhir adalah sebagai berikut:

1. 2016 : Rp 33.582.000

2. 2017 : Rp 54.637.000

3. 2018 : Rp 61.975.000

4. 2019 : Rp 61.028.000

5. 2020 : Rp 69.198.000

Terjadinya penurunan jumlah wisatawan dipengaruhi karena banyaknya

kawasan wisata alam yang serupa, kurangnya kooordinasi antara lembaga-

lembaga pemerintah daerah setempat dengan stakeholder pariwisata lainnya,

seperti minimnya partisipasi masyarakat dalam pengelolaan objek wisata.

Terbatasnya area pengembangan karena lokasi atau lahan yang sempit, serta

kurangnya ketersediaan fasilitas sarana dan prasana penunjang seperti fasilitas

12
akomodasi sebagai tempat tinggal sementara pengunjung, tempat parkir yang

kurang memadai, belum adanya fasilitas transportasi yang akan membawa

pengunjung dari tempat wisata yang satu ketempat wisata lainnya, belum adanya

fasilitas perbelanjaan barang-barang souvenir khas daerah, serta kurangnya

fasilitas catering service bagi pengunjung wisatawan yang dating ketempat wisata

(Survey Awal, 2021).

Berangkat dari permasalahan tersebut, maka perlu dilakukan studi yang

bertujuan untuk merumuskan sebuah “Strategi Pengembangan Desa Citta

Sebagai Desa Wisata Berbasis Wisata Alam di Kabupaten Soppeng” yang

diharapkan agar nantinya dapat memberikan masukan kepada pemerintah, pihak

pengelola kawasan wisata, serta masyarakat setempat agar kawasan wisata di

Desa Citta tersebut bisa berkembang dan lebih maju agar dapat menarik para

wisatawan untuk berkunjung ketempat wisata sekaligus dengan berkembangnya

kawasan wisata dapat menambah pendapatan masyarakat desa ataupun

pendapatan daerah.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, maka peneliti merumuskan

permasalahan yaitu:

1. Bagaimana indeks perkembangan wisata yang ada di Desa Citta

Kabupaten Soppeng?

2. Bagaimana konsep pengembangan Desa Citta sebagai Desa Wisata

berbasis wisata alam di Kabupaten Soppeng?

13
C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah tersebut, maka tujuan dan manfaat dari

penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Tujuan Penelitian

Berdasarkan latar belakang dan perumusan masalah, maka tujuan

penelitian ini adalah

a. Untuk mengetahui indeks perkemmbangan wisata di Desa Citta Kabupaten

Soppeng.

b. Untuk mengetahui bagaimana konsep pengembangan Desa Citta sebagai

Desa Wisata Berbasis Wisata Alam.

2. Manfaat Penelitian

Manfaat penelitian ini diharapkan berguna untuk:

a. Sebagai bahan masukan dan informasi dasar bagi pemerintah dan

masyarakat dalam hal tentang arahan pengembangan Desa Citta

sebagai desa wisata alam berbasis wisata alam yang ada di Desa Citta

Kecamatan Citta Kabupaten Soppeng:

b. Sebagai bahan pertimbangan atau acuan penelitian lebih lanjut dengan

topik yang sama.

D. Ruang Lingkup Wilayah

Dalam penelitian ini, menggunakan dua ruang lingkup yang meliputi ruang

lingkup wilayah dan ruang lingkup materi. Masing-masing memiliki tujuan, ruang

14
lingkup wilayah bertujuan untuk memberi batasan terhadap wilayah atau kawasan

penelitian. Sedangkan ruang lingkup materi digunakan dengan tujuan untuk

memberi batasan dalam pembahasan materi terkait penelitian.

1. Ruang Lingkup Wilayah

Ruang lingkup wilayah penelitian ini difokuskan pada Desa Citta

Kecamatan Citta, Kabupaten Soppeng, Provinsi Sulawesi Selatan.

2. Ruang Lingkup Materi

Ruang lingkup materi yang akan dibahas dari penelitian ini dibatasi pada

faktor yang menentukan pengembangan desa wisata seperti aspek fisik kawasan

wisata, jenis sarana dan prasarana yang dibutuhkan, karakteristik penduduk

kawasan wisata, dan aksesibiltas kawasan wisata di Desa Citta, serta strategi

pengembangan Desa Citta untuk dengan menghususkan pada aspek diatas di

kawasan wisata alam Desa Citta.

E. Sistematika Penelitian

Untuk memberikan gambaran mengenai keseluruhan dari penelitian ini,

maka berikut ini diuraikan secara garis besar.

BAB I PENDAHULUAN

Pada bab ini menguraikan mengenai latar belakang, rumusan

masalah, tujuan dan manfaat penelitian, serta sistematika

pembahasan.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Bab ini menguraikan mengenai landasan teori dalam penelitian

membahas tentang konsep dasar kepariwisataan, kebijakan

15
sektor pariwisata, pengertian dan potensi desa wisata,

pengembangan dan pengelolaan desa wisata, dan konsep

pengembangan desa wisata.

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

Pada bab ini menguraikan tentang jenis penelitian, lokasi dan

waktu penelitian, jenis dan sumber data, metode pengumpulan

data, populasi dan sampel, variable penelitian, metode analisis

data, serta definisi operasional.

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN:

Pada bab ini penulis menjabarkan hasil dari proses penelitian

beserta pembahasannya yang berupa sajian data di lapangan

proses-proses analisis dan hasil analisis yang digunakan untuk

menjawab rumusan masalah yang ditetapkan pada penelitian.

BAB V PENUTUP

Bab ini berisi tentang kesimpulan dan saran dari hasil penelitian

yang telah dilakukan terkait pengembangan desa wisata berbasis

wisata alam di Desa Citta Kabupaten Soppeng.

DAFTAR PUSTAKA

16
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Konsep Dasar Kepariwisataan

1. Pengertian Perencanaan Pariwisata

Perencanaan adalah proses mendifinisikan tujuan organisasi, membuat

strategi untuk mencapai tujuan, dan mengembangkan rencana aktivitas kerja

organisasi. Pada hakikatnya perencanaan merupakan penentuan suatu tujuan

tersebut. Maka, dalam pariwisata sangat membutuhkan perencanaan untuk

mengembangkan suatu obyek wisata. Dalam kepariwisataan tidak lepas dari

segala aspek yang berhubungan dengan pariwisata, dengan seluruh jaringan

yang berkaitan denngan pariwisata yaitu diataranya adalah:

1. Kalangan pemerintah, (Vertikal maupun horizontal),

2. Para pelaku usaha pariwisata,

3. Masyarakat umum.

Pentingnya perencanaan dalam sebuah wisata dikarenakan

perencanaan digunakan sebagai pedoman pengelenggaraan wisata, sebagai

sarana untuk memprediksikan kemungkinan timbulnya hal-hal diluar dugaan

sekaligus alternatif untuk memecahkannya, sebagai sarana untuk

mengarahkan penyelenggaraan wisata sebagai wisata untuk mengarahkan

penyelenggaraan wisata sehingga dapat mencapai tujuannya, sebagai alat

ukur tingkat keberhasilan wisata sebagai upaya pengawasan atau evaluasi

dalam rangka memberikan umpan balik bagi penyelenggaraan wisata

selanjutnya (Yuliet Elviseni Barambae, 2019).

17
2. Pengertian Pariwisata

Kepariwisataan adalah keseluruhan kegiatan yang terkait dengan

pariwisata dan bersifat multidimensi serta multidisiplin yang muncul sebagai

wujud kebutuhan setiap orang dan negara serta interaksi antar wisatawan dan

masyarakat setempat, sesame wisatawan, Pemerintah, pemerintah Daerah,

dan pengusaha. Sedangkan pariwisata merupakan fenomena yang muncul

karena adanya interaksi antara wisatawan, penyedia jasa/industry wisata, dan

pemerintah dalam menyediakan fasilitas dan layanan yang mendukung

kegiatan wisata (Ismayanti, 2010). Berbagai interaksi tersebut membentuk

sistem yang saling terhubung satu dengan yang lainnya. Menurut Gunn dan

Var (2002), system pariwisata pada dasarnya terbentuk melalui pendekatan

sediaan (supply) dan permintaan (demand) yang sifatnya linear.

3. Jenis Pariwisata

Pariwisata dapat dibedakan menurut motif wisatawan untuk

mengunjungi sutau tempat. Jenis-jenis pariwisata tersebut sebagai berikut:

a. Wisata Budaya

Wisata budaya yaitu perjalanan yang dilakukan atas dasar keinginan

untuk memperluas pandangan hidup seseorang dengan jalan mengadakan

kunjungan atau peninjauan ketempat lain atau ke luar negeri, mempelajari

keadaan rakyat, kebiasaan adat istiadat mereka, cara hidup mereka, budaya

dan seni mereka.

18
b. Wisata Bahari atau Maritim

Jenis wisata ini banyak dikaitkan dengan kegiatan olahraga di air,

lebih-lebih di danau, pamtai, teluk, atau laut memancing, berlayar, menyelam

sambal melakukan pemotretan, kompetisi, berselancar, balapan mendayung,

melihat-lihat taman laut dengan pemandangan indah di bawah permukaan air

serta berbagai rekreasi perairan yang banyak dilakukan di daerah-daerah atau

negara-negara maritime, di laut karibi, Hawaii, Tahiti, Fiji dan sebagainya.

c. Wisata Cagar Alam (Taman Konversi)

Untuk jenis wisata ini biasanya banyak diselenggarakan oleh agen

atau biro perjalanan yang mengkhususkan usaha-usaha dengan jalan

mengatur wisata ke tempat atau daerah cagar alam, taman lindung, hutan

daerah pegunungan dan sebagainya yang kelestariannya dilindungi oleh

undang-undang.

d. Wisata Konvensi

Wisata konvensi yaitu wisata yang dekat dengan wisata jenis politik.

e. Wisata Pertanian (Agrowisata)

Sebagai halnya wisata industri, wisata pertanian adalah

perorganisasian perjalanan yang dilakukan ke proyek-proyek pertanian,

perkebunan, ladang pembibitan dan sebagainya dimana wisatawan

rombongan dapat mengadakan kunjungan dan peninjauan untuk tujuan studi

maupun melihat-lihat keliling sambal menikmati segarnya tanaman beraneka

warna dan suburnya pembibitan berbagai jenis sayur-mayur dan palawija di

sekitar perkebunan yang dikunjungi.

19
f. Wisata Buru

Jenis wisata ini banyak dilakukan di negeri-negeri yang memang

memiliki daerah atau hutan tempat berburu yang dibenarkan oleh pemerintah

dab digalakan oleh berbagai agen biro perjalanan.

g. Wisata Ziarah

Jenis wisata ini sedikit banyak dikaitkan dengan agama, sejarah, adat

istiadat dan kepercayaan umat atau kelompok dalam masyarakat.

4. Unsur-Unsur Pariwisata

Unsur-unsur pokok yang dapat menunjang pengembangan pariwisata

di daerah tujuan wisata yang menyangkut perencanaan, pelaksanaan

pembangunan dan pengembangannya meliputi:

a. Atraksi

Atraksi merupakan pusat dari industry pariwisata. Atraksi dapat timbul

dari keadaan alam, objek buatan manusia, ataupun unsur-unsur dan peristiwa

budaya.

b. Amenitas

Fasilitas ini maksudnya memberikan pelayanan dan menyediakan

sarana yang dibutuhkan para wisatawan. Fasilitas dan pelayanan yang harus

disediakan meliputi fasilitas pelayanan jasa kebutuhan sehari-hari, untuk

menginap, tempat makan dan minum, keamanan dan lain sebagainya yang

menyangkut kebutuhan wisatawan. Satu hal yang harus diperhatikan dalam

kaitannya dengan menginap, sebaiknya konsep penginapan tersebut

20
disesuaikan dengan budaya setempat sehingga wisatawan dapat benar-benar

menikmati kehidupan dan budaya setempat.

c. Aksesibilitas

Aksesibilitas adalah sarana dan infrastruktur untuk menuju destinasi.

Akses jalan raya, ketersediaan saran transportasi dan rambu penunjuk jalan

merupakan aspek penting bagi sebuah destinasi. Banyak wilayah Indonesia

yang mempunyai keindahan alam dan budaya yang layak untuk dijual kepada

wisatawan, tetapi tidak mempunyai aksesibilitas yang baik, sehingga ketika

diperkenalkan dan dijual, tak banyak wisatawan yang tertarik untuk

mengunjunginya. Perlu diperhatikan bahwa akses jalan yang baik saja tidak

cukup tanpa diiringi dengan ketersediaan sarana transportasi. Bagi individual

tourist, transportasi umum sangat penting karena kebanyakan mereka

mengatur perjalanannya sendiri tanpa bantuan travel agent, sehingga sangat

bergantung kepada sarana dan fasilitas publik (Evi Rusvitasari Agus Solikhin,

2000).

d. Infrastruktur

Infrastruktus adalah situasi yang mendukung fungsi fasilitas

pelayanan, baik berupa system pengaturan maupun bangunan fisik diatas

permukaan tanah maupun dibawah tanah. Penyediaan infrastruktur tersebut

meliputi saluran air bersih, pembangunan sarana transportasi seperti jalan dan

terminal, penyediaan penerangan listrik, system komunikasi dan juga saluran

pembuangan limbah.

21
e. Akomodasi

Penyediaan akomodasi atau tempat menginap merupakan salah satu

sarana penting bagi para wisatawan. Akomodasi merupakan rumah kedua

bagi para wisatawan yang berkunjung ke objek wisata dengan tujuan

menginap. Fasilitas akomodasi menjadi kebutuhan yang penting bagi

keberadaan sutau objek wisata (Baginda Syah Ali, 2016).

B. Kebijakan Sektor Pariwisata

Kebijakan pariwisata merupakan kerangka yang terfokus pada isu-isu yang

dihadapi dan mempertemukan secara efektif keinginan atau kebutuhan masyarakat

dengan rencana, pengembangan, produk pelayanan, serta tujuan dan sasaran

berkelanjutan dengan pertumbuhan pariwisata dimasa yang akan dating (Edgell,

dkk, 2008).

1. Pariwisata Indonesia

Pariwisata Indonesia dapat menjadi core economi bagi pembantuan

masyarakat di Indonesia. Karena pariwisata Indonesia memiliki banyak

keunggulan kompetitif dan keunggulan komparatif. Tahun 2019 Industri

pariwisata diproyeksikan menjadi penghasil devisa terbesar di Indonesia dengan

capaian target US$ 24 Milyar. Menurut Richter & Richter (Michael Hall,

2000:25), hamper secara universal pemerintah dunia menerima pariwisata yang

memiliki dampak positif, sehingga kebijakan pariwisata di buat untuk

memperluas industri pariwisata.

22
Dalam Laporan Kerja Kementrian Pariwisata Tahun 2017, menetapkan

10 Destinasi Pariwisata Prioritas Nasional diantaranya yaitu Danau Toba,

Tanjung Kelayang, Tanjung Lesung, Kepulauan Seribu, Borobudur, Bromo

Tengger Semeru, Mandalika, Labuan Bajo, Morotai, dan Wakatobi.

Tahun 2020 diawali dengan bencana non-alam pandemi COVID-19 yang

seluruh dunia yang mengakibatkan lockdown di sebagian besar negara. UNWTO

mencatat bahwa dari 2017 (dua ratus tujuh belas) global destinations di seluruh

dunia, semuanya melakukan travel restriction untuk wisatawan internasional

untuk mengurangi tingkat penyebaran corona virus. Hal ini menyebabkan

tingkat kunjungan wisatawa menurun signifikan. Salah satu kebijakan yang

dapat dilakukan pemerintah adalah memberikan isentif keuangan untuk menarik

investasi masuk.

2. Pariwisata dan Kebijakan Sulawesi Selatan

Sebagai pintu gerbang kawasan timur Indonesia, Sulawesi Selatan

(SulSel) bisa dijadikan titik mula berwisata terutama bagi wisatawan MICE dan

business, dan Makassar adalah ibukota Provinsi Sul-Sel yang keberadaannya

sudah mendunia. Dengan keberadaan Benteng Rotterdam dan Benteng Somba

Opu, menjadi saksi Makassar-Gowa adalah bandar internasional untuk

komoditas rempah dunia sejak abad-16. Wisata bahari menjadi andalan, namun

keelokan pegunungan Sulawesi Selatan juga tidak bisa diabaikan, tinggal di

promosikan dan diperhatikan sehingga bisa mendatangkan pendapatan yang

besar bagi daerah.

23
Sulawesi Selatan sangat memungkinkan dikembangkan menjadi destinasi

wisata olahraga, alam, dan budaya. Pasalnya wisata Sulsel memiliki panorama

yang elok sekaligus keunikan budaya. Adapun destinasi wisata Sulawesi Selatan

yang mendunia, seperti: Pantai Loasri, Benteng Rotterdam, Benteng Somba

Opu, Taman Laut Takabonerate, Taman Nasional Bantimurung, Malino, Pantai

Tanjung Bira, Wisata Kete Kesu, Wisata Londa, Wisata Museum Ne’Gandeng,

Wisata Pallawa. Hal ini dapat dilihat beragam kawasan pariwisata yang potensial

dikembangkan di berbagai daerah di provinsi Sulawesi Selatan tertuang dalam

Peraturan Dearah Sulawesi Selatan Nomor 9 Tahun 2009 Tentang Rencana Tata

Rudang Wilayah Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2009-2029 sebagaimana

dimaksud dalam Pasal 65 huruf e dari sudut fungsi dan daya dukung lingkungan

hidup, meliputi:

a. Kawasan wisata bahari Mamminasata dan sekitarnya (Kota Makassar,

Kabupaten Gowa, Kabupaten Maros, Kabupaten Takalar, dan Kabupaten

Pangkep);

b. Kawasan wisata bahari Takabonerate (Kabupaten Kepulauan Selayar);

c. Kawasan lindung sebagaimana dicantumkan dalam pasal 50 ditambah

kawasan Danau Tempe (Kabupaten Wajo) dan Danau Sidenreng

(Kabupaten Sidrap); dan

d. Kawasan bendungan-bendungan yang terdiri atas Bendungan Batubassi,

Bendungan Balambano dan Bendungan Karebbe (Kabupaten Luwu

Timur), Bendungan Bili-Bili (Kabupaten Gowa), Bendungan Kalola

(Kabupaten Wajo), dan Bendungan Sanrego (Kabupaten Bone).

24
3. Pariwisata Kabupaten Soppeng

Kabupaten Soppeng adalah salah satu kabupaten yang terletak di

Provinsi. Kabupaten Soppeng menawarkan berjuta objek wisata yang beragam

akan tetapi masih belum dikembangkan dengan maksimal. Adapun objek wisata

yang ada di Kabupaten Soppeng diantaranya: Taman Kalong, Puncak Gunung

Sewo, Lereng Hijau Bulu Dua, Air Terjun Datae, Rumah Adat Sao Mario, Gua

Coddong, Pemandian Alam Citti, Desa Mattabulu Soppeng, Permandian Air

Panas Lejja, Air Terjun Minawoe, dan Puncak Biccuing. Hal ini tertuang

didalam Peraturan Daerah Kabupaten Soppeng Nomor 8 Tahun 2012 tentang

Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Soppeng Tahun 2012-2032, meliputi:

a. Kawasan budaya atau sejarah sebagaimana dimaksud pada ayat (1) huruf

a terdiri atas:

1) Villa Yuliana atau Museum Latemammala, Makam Kuno Jera

Lompoe, Kompleks Istana Datu Soppeng, Makam Syekh Abdul

Majid, Makanm Petta Bulu Matanre, Situs Mengalitik Lawo, Tinco,,

Sewo dan Umpungeng, Gereja Khatolik Patung Bunda Maria di

Kecamatan Lalabata;

2) Makam Petta Sering, Situs Tomanurung Sanyili, Makam Petta

Abbaraniangnge, Makam Petta Bulubue, Bulu Bottingnge di

Kecamatan Donri-Donri;

3) Makam Datu Mario, Makam Petta Jangko, Kompleks Sao Mario,

Situs Tampaning, Makam Kuno Padali, Makam Petta Kajuara di

Kecamatan Marioriawa;

25
4) Makam Kuno Datu Lompulle, Kompleks Makam Pakka Saloe,

Makam Petta Sara’e dan Petta Karame di Kecamatan Ganra;

5) Museum Calio, Situs Kecce, Marale, dan Situs Paroto, Kompleks

Makam Datu Salaonro di Kecamatan Lilirilau;

6) Situs Talepu, Kompleks Makam Abbanuangnge, Kompleks Makam

Datu Pattojo, Benteng Pattojo, Saoraja Seng, Gua Lakacori di

Kecamatan Liliriaja;

7) Gua Codong di Kecamatan Citta;

8) Makam Kalokoe Watu, Situs Goarie, Situs Megalitik Madenra,

Sumur Tua Tettikenrarae, Makam Agung Sekkang, Rumah Arrajang

di Kecamatan Marioriwawo,

b. Peruntukan pariwisata alam berupa Taman Wisata Alam (TWA) meliputi:

TWA Lejja, TWA Danau Tempe (Kecamatan Marioriwawo), TWA Citta

(Kecamatan Citta), TWA Lereng Hijau Bulu Dua (Kecamatan

Marioriwawo), Goa Coddong (Kecamatan Citta), Populasi Kelelawar di

pusat kota Watansoppeng (Kecamatan Lalabata), dan Kawasan Pesutraan

Alam (Kecamatan Donri-Donri);

c. Peruntukan pariwisata buatan di Kawasan Wisata Ompo; dan

d. Peruntukan wisata agro di Desa Mariorilau dan Desa Gattareng

Kecamatan Marioriwawo.

26
C. Potensi Desa Wisata

1. Pengertian Desa Wisata

Desa wisata adalah sutau bentuk integrasi antara atraksi, akomodasi

dan fasilitas pendukung yang disajikan dalam suatu struktur kehidupan

masyarakat yang menyatu dengan tata cara dan tradisi yang berlaku

(Wiendu,1993). Desa wisata (rural tourism) merupakan pariwisata yang terdiri

dari keseluruhan pengalaman pedesaan, atraksi alam, tradisi, unsur-unsur yang

unik yang secara keseluruhan dapat menarik minat wisatawan (Joshi, 2012).

Menurut Muliawan (2008) prinsip pengembangan desa wisata adalah

sebagai salah satu produk wisata alternatif yang dapat memberikan dorongan

bagi pembangunan pedesaan yang berkelanjutan serta memiliki prinsip-prinsip

pengelolaan antara lain:

a. Memanfaatkan sarana dan prasarana masyarakat.

b. Menguntungkan masyarakat setempat.

c. Berskala kecil untuk memudahkan terjadinya hubungan timbal balik

dengan masyarakat setempat.

d. Melibatkan masyarakat setempat.

e. Menerapkan pengembangan produk wisata pedesaan (Wahyuni D, 2019).

Desa wisata memiliki arsitektur bangunan dan struktur ruang desa yang

khas, serta berpotensi untuk dikembangkan menjadi beberapa komponen

aktivitas wisata yang unik dan menarik. Berdasarkan tingkat

perkembangannya, desa wisata dibagi menjadi tiga kategori, yaitu:

27
a. Desa Wisata Embrio, desa wisata yang merupakan desa yang berpotensi

untuk dijadikan sebagai desa wisata dan ada gerakan masyarakat/desa

untuk mengelolanya.

b. Desa Wisata Berkembang, desa wisata embrio yang sudah dikelola oleh

masyarakat dan pemerintah desa, sudah melakukan promosi, dan sudah

ada wisatawan yang berminat untuk berkunjung.

c. Desa Wisata Maju, desa wisata yang tumbuh sebagai hasil dari

kunjungan wisatawan yang sering dan secara dikelola secara professional

melalui pengambangan forum-forum pengelola seperti Koperasi/Badan

Usaha Milik Desa (BUMDes), serta mampu mempromosikan secara

efektif (Simanungkalit, 2012: 20-21).

2. Penggalian Potensi Desa Wisata

Objek wisata adalah segala sesuatu yang ada di daerah tujuan wisata

yang merupakan daya Tarik agar orang-orang mau berkunjung ke tempat

tersebut. Menurut SK. MENPARPOSTEL No.: KM. 98/PW.102/MPPT-87,

Objek wisata adalah semua tempat atau keadaan alam yang memiliki sumber

daya wisata yang dibangun dan dikembangkan, sehingga mempunyai daya

tarik dan diusahakan sebagai tempat yang dikunjungi wisatawan.

Daya Tarik Wisata sejatinya merupakan kata lain dari objek wisata,

namun sesuai peraturan pemerintah Indonesia tahun 2009 kata objek wisata

sudah tidak relevan lagi untuk menyebutkan sutau daerah tujuan wisatawan,

maka gunakanlah kata “Daya Tarik Wisata”, maka untuk mengetahui apa arti

28
dan makna dari daya tarik wisata di bawah ini adalah beberapa

definisi/pengertian mengenai Daya Tarik Wisata menurut beberapa ahli:

a. Berdasarkan Undang-Undang Republik Indonesia No. 10 Tahun 2009,

Daya Tarik Wisata dijelaskan sebagai degala sesuatu yang memiliki

keunikan, kemudahan, dan nilai yang berupa keanekaragaman kekayaan

alam, budaya, dan hasil buatan manusia yang menjadi sasaran atau

kunjungan wisatawan.

b. Yoeti dalam bukunya “Pengantar Ilmu Pariwisata” tahun 1985

menyatakan bahwa daya tarik wisata atau “tourist attraction”, istilah

yang lebih sering digunakan, yaitu segala sesuatu yang menjadi daya

tarik bagi orang untuk mengunjungi suatu daerah tertentu.

c. Pendit dalam bukunya “Ilmu Pariwisata” tahun 1994 mendefinisikan

daya tarik wisata sebagai segala sesuatu yang menarik dan bernilai

untuk dikunjungi dan dilihat.

d. Daya Tarik Wisata adalah segala sesutau yang menjadi tujuan

kunjungan wisatawan.

e. Daya Tarik Wisata adalah sifat yang dimiliki oleh suatu objek berupa

keunikan, keaslian, kelangkaan, lain dari pada yang lain memiliki sifat

yang menumbuhkan semangat dan nilai bagi wisatawan (bupdar).

f. Daya Tarik Wisata adalah sutau bentukan dan fasilitas yang

berhubungan, yang dapat menarik minat wisatawan atau pengunjung

untuk dating ke sutau daerah atau tempat tertentu.

29
3. Langkah-Langkah Menentukan Potensi Desa Wisata

Menentukan suatu desa memiliki potensi dikembangkan menjadi

sebuah desa wisata haruslah dilakukan dengan langkah-langkah sebagai

berikut:

a. Lakukan pemetaan desa dari calon desa wisata. Pemetaan ini dilakukan

untuk dapat mengidentifikasi desayang memiliki potensi dikembangkan

sebagai desa wisata, selanjutnya lakukan analisis deskriptif kualitatif

dan telaah dokumen.

b. Identifikasi calon desa wisata yang bersangkutan, apakah sudah pernah

memperoleh bantuan PNPM Mandiri Pariwisata, mengingat banyak

calon desa wisata menjadi desa wisata berkat bantuan PNPM Mandiri

Pariwisata. Analisis menggunakan analisis deskriptif kualitatif.

c. Analisis karateristik dan ukuran keberhasilan pengembangan desa

wisata berbasis masyarakat (community based-tourism) dari calon desa

wisata. Analisis ini dilakukan untuk mengetahui karateristik dari

community based-tourism yang berlaku didalam pengembangan desa

wisata tersebut. Community based-tourism ini memiliki peran yang

sangat penting dalam pengembangan desa wisata. Analisis ini

menggunakan analisis deskriptif kualitatif.

d. Analisis manfaat pengembangan desa wisata jika memerlukan bantuan

PNPM Mandiri Pariwisata. Analisis ini dilakukan untuk mengetahui

manfaat yang didapat dari bantuan PNPM Mandiri Pariwisata. Aspek

yang dibahas adalah manfaat kepada masyarakat pelaku wisata, desa

30
wisata, kelompok sadar wisata, dan biro perjalanan memasok

wisatawan. Analisis ini menggunakan analisis deskriptif kualitatif dan

observasi lapangan (dokumentasi);

e. Rumuskan pola pengembangan communitybased tourism. Rumusan

pola pengembangan ini merupakan kumpulan atau hasil temuan dari

analisis sebelumnya yang dirumuskan dalam bentuk pola yang

mendeskripsikan pola pengembangan yang terjadi di desa wisata.

f. Analisis sistem dan elemen kepariwisataan dari calon desa wisata.

Analisis ini dilakukan untuk mengetahui sistem dan elemen yang saling

terintegrasi yang dimiliki oleh calon desa wisata yang kemungkinan

berhasil dalam pengembangannya dengan bantuan PNPM Mandiri

Pariwisata. Analisis ini meliputi daya tarik wisata, akomodasi,

infrastruktur, promosi, minat wisatawan dan masyarakat. Analisis ini

menggunakan analisis deskriptif kualitatif dan observasi lapangan

(dokumentasi).

D. Pengembangan dan Pengelolaan Desa Wisata

1. Komponen Produk Desa Wisata

Inti dari produk wisata adalah destinasi wisata, inilah yang menjadi

daya tarik utama atau core business dari industry pariwisata. Destinasi

berkaitan dengan sebuah tempat atau wilayah yang mempunyai keunggulan

dan ciri khas, baik secara geografi maupun budaya, sehingga dapat mnarik

wisatawan untuk mengunjungi dan menikmatinya. Untuk membuat sebuah

destinasi wisata yang unggul, menurut Cooper (1993), sebelum sebuah

31
destinasi diperkenalkan dan dijual seperti halnya desa wisata, terlebih dahulu

harus mengkaji empat aspek utama (4A) yang harus dimiliki, yaitu Attraction

(daya tarik), Accessibility (aksesibilitas=keterjangkauan), Amenity (fasilitas

pendukung), dan Anciliary (organisasi/kelembagaan pendukung).

2. Kriteria Pengembangan Desa Wisata

Daerah pedesaan dapat dikembangan sebagai desa wisata apabila

memenuhi beberapa kriteria, diantaranya adalah:

a. Atraksi wisata, yaitu semua yang mencakup alam, budaya, dan hasil

ciptaan manusia. Atraksi yang dipilih adalah atraksi yang paling

menarik di desa.

b. Jarak tempuh, adalah jarak tempuh dari kawasan wisata terutama

tempat tinggal wisatawan dan juga jarak temouh dari ibukota

kabupaten.

c. Besaran desa, menyangkut masalah-masalah jumlah rumah, jumlah

penduduk, karakteristik dan luas wilayah desa. Kriteria ini berkaitan

dengan daya dukung kepariwisataan pada suatu desa.

d. Sistem kepercayaan dan kemasyarakatan, merupakan aspek penting

mengingat adanya aturan-aturan yang khusus pada komunitas sebuah

desa, yang paling dipertimbangkan adalah agama yang menjadi

mayoritas dan sistem kemasyrakatan yang ada.

e. Ketersediaan infrastruktus, meliputi fasilitas dan pelayanan transportasi,

fasilitas listrik, air bersih, drainase, telepon dan sebagainya (Hani

Ernawati, 2016).

32
3. Pendekatan Pengambangan Desa Wisata

Pengembangan potensi desa wisata harus direncanakan secara hati-

hati agar dampak yang timbul dapat dikontrol. Berdasarkan hasil penelitian

dan studi-studi darI UNDP/WTO dan beberapa konsultan Indonesia (UNDP

dan WTO, 1981), dicapai dua pendekatan dalam Menyusun rangka

kerja/konsep kerja dari pengembangan sebuah desa menjadi desa wisata,

yaitu:

a. Pendekatan Pasar

Pada pendekatan pasar dikenal tiga jenis interaksi, yaitu:

1) Interaksi tidak langsung

Interaksi tidak langsung dilakukan dengan model

pengembangan didekati dengan cara bahwa desa mendapat manfaat

tanpa interaksi langsung dengan wisatawan. Bentuk kegiatan yang

terjadi semisal penulisan buku-buku tentang desa yang berkembang,

kehidupan desa, seni dan budaya local, arsitektur tradisional, latar

belakang sejarah, pembuatan kartu pos dan sebagainya.

2) Interaksi setengah langsung

Bentuk-bentuk one day trip yang dilakukan oleh wisatawan,

kegiatan-kegiatan meliputi makan dan berkegiatan bersama penduduk

dan wisatawan dapat kembalike tempat akomodasinya. Prinsip model

tipe ini adalah bahwa wisatawan hanya singgah dan tidak tinggal

bersama dengan penduduk.

33
3) Interaksi langsung

Wisatawan dimungkinkan untuk tinggal/bermain dalam

akomodasi yang dimiliki oleh desa tersebut. Dampak yang terjadi

dapat dikontrol dengan berbagai pertimbangan yaitu daya dukung dan

potensi masyarakat setempat. Alternatif lain dari model ini adalah

penggabungan dari model pertama dan kedua.

b. Pendekatan Fisik

Pendekatan fisik merupakan solusi yang umum dalam

mengembangkan sebuah desa melalui sektor pariwisata dengan

menggunakan standar-standar khusus dalam mengontrol perkembangan

aktivitas konversi. Adapun standar-standar tersebut sebagai berikut:

1) Mengkonservasi sejumlah rumah yang memiliki nilau budaya dan

arsitektur yang tinggi dan mengubah fungsi rumah tinggal menjadi

sebuah museum desa untuk menghasilkan biaya untuk perawatan

dari rumah tesebut.

2) Mengkonveksi keseluruhan desa dan menyediakan lahan baru untuk

menampung perkembangan penduduk desa tersebut dan sekaligus

mengembangkan lahan tersebut sebagai area pariwisata dengan

fasilitas-fasilitas wisata. Contoh pendekatan pengembangan desa

wisata jenis ini adalah Desa Wisata Sadedi Lombok.

3) Mengembangkan bentuk-bentuk akomodasi di dalam wilayah desa

yang dioperasikan oleh penduduk desa sebagai industry skala kecil.

34
Contoh dari pendekatan ini adalah Desa Wisata Wolotopo di Flores.

4. Faktor-Faktor Pendukung Pengembangan Kawasan Desa

Wisata

Dalam kegiatan pariwisata komponen-komponen pariwisata akan

saling terkait dalam pendukung pengembangan suatu kawasan. Komponen

pariwisata dibagi atas dua faktor, yaitu komponen penawaran (supply) dari

pariwisata dan komponen permintaan (demand) dari pariwisata. Sediaan

pariwisata mencakup segala sesuatu yang ditawarkan kepada wisatawan

meliputi atraksi wisata, akomodasi, transportasi, infrastruktur, fasilitas

pendukung. Sedangkan permintaan atau demand pariwisata adalah segala

sesuatu yang berhubung dalam permintaan pariwisata yaitu pengunjung dan

masyarakat (Suwena, 2010).

Hasil penelitian rute Faris Zakaria dan Rima Dewi Suprihardjo (2014)

menunjukkan bahwa faktor pendukung dalam pengembagan desa wisata

secara spasial antara lain adalah sebagai berikut:

a. Menyediakan rute perjalanan yang mengelilingi kawasan desa wisata

yang memperlihatkan kegiatan sehari-hari masyarakat desa.

b. Ketersediaan sarana trasnportasi khusus menuju ke obyek wisata yang

belum bisa terjangkau oleh wisatawan dan kondisi jalan yang baik

demi kenyamanan perjalanan wisatawan menuju obyek wisata.

c. Penyediaan fasilitas penginapan berkonsep tanean yang juga

menjadikan ciri khas desa.

35
d. Menyediakan toko souvenir

e. Penyediaan fasilitas rumah makan (Mujanah, 2016).

5. Peningkatan Kapasitas Masyarakat Desa

Dalam mengembangkan desa wisata, keterlibatan masyarakat menjadi

prasyarat penting dalam proses pemberian pemahaman dan peningkatan

kapasitas sering memakan waktu yang lama. Banyak pihak yang menginisiasi

desa wisata sering tidak memiliki kesabaran yang cukup untuk menunggu

kesiapan masyarakat untuk terlibat. Namun sebaiknya memang kesiapan

masyarakat diupayakan sehingga bisa terlibat menjadi subyek dalam

pengembangan desa wisata.

36
Gambar 1 Alur Proses Penyiapan Desa Wisata

Dalam peningkatan kapasitas masyarakat dalam program desa wisata

target utamanya ialah agar masyarakat desa mampu membuat perencanaan

desa wisata secara mandiri. Artinya, masyarakat akan bisa terorganisir

37
yang terkait dengan program pengembangan desa wisata di desanya

masing-masing.

6. Pengemasan

Komponen pokok yang perrlu memperoleh perhatian dalam mengemas

desa wisata menjadi paket wisata, antara lain:

a. A = Akomodasi: Akomodasi macam apa yang akan disediakan kepada

wisatawan, apakah komestay, hotel, atau cottage.

b. T = Transportasi: Transportasi macam apa yang digunakan untuk

menjangkau desa wisata.

c. M = Meals = Makan: Makanan jenis apa yang tersedia di desa wisata

tersebut. Apakah Fullboard/Halfboard/- Lokal Rest – Box – Bufeet - Set

Menu.

d. G = Guide: English/Japan/France speaking Guide atau Indonesia.

e. O = objek: Objek apa saja yang dikunjungi dapat dikunjungi di desa wisata

dan apakah keunikan desa tersebut – berapa enterprise feenya?

f. L = Lain-lain: Asuransi, Snack, Souvenir, VCD, Welcome Flower –

Lugage Handling.

Sebuah paket wisata terkait erat dengan harga paket, dan harga paket

ini harus tertuang jelas pada brosur paket wisata yang ditawarkan kepada

wisatawan. Penghitungan harga paket dimulai dengan mengumpulkan

kontrak-kontrak yang masih berlaku dan membuat kontrak-kontrak yang

belum ada, terutama yang masuk dalam perhitungan package, sepert: kontrak

dengan hotel-hotel, kontrak dengan restaurant/ rumah makan, kontrak dengan

38
perusahaan transportasi, kontrak dengan pramuwisata yang ditugaskan,

terutama pada tour-tour minat khusus, seperti tour desa wisata, dan lain-lain

(Antara dan Adira, 2015:34).

7. Menciptakan Branding

Brand adalah merek yang dimiliki oleh perusahaan, sedangkan

branding adalah kumpulan kegiatan komunikasi yang dilakukan oleh

perusahaan dalam rangka proses membangun dan membesarkan brand. Tanpa

dilakukannya kegiatan komunikasi kepada konsumen yang disusun dan

direncanakan dengan baik, maka sebuah merek tidak akan dikenal dan tidak

mempunyai arti apa-apa bagi konsumen atau target konsumennya.

Menurut Kotler (2009:332), merek (brand) merupakan nama, istilah,

tanda, simbol, atau rancangan, atau kombinasi dari semuanya, yang

dimaksudkan untuk mengidentifikasi barang dan jasa atau kelompok penjual

dan untuk mengidentifikasikannya (membedakan) barang atau jasa pesaing.

Dengan demikian, sebuah merek adalah produk atau jasa penambah dimensi

yang dengan cara tertentu mendefinisikannya dari produk atau jasa lain yang

dirancang untuk memuaskan kebutuhan yang sama. Peranan merek

mengidentifikasi sumber atau pembuat produk dan memungkinkan konsumen

baik individu atau organisasi untuk menetapkan tanggungjawab pada pembuat

atau distributor tertentu. Menurut Buck dan Law dalam Pitana dan Gayatri

(2005), memandang bahwa pariwisata adalah industry yang berdasarkan citra,

karena citra mampu calon membawa calon wisatawan ke dunia symbol dan

makna. Dilihat dari berbagai pendapat diatas, maka pembangunan brand image

39
menjadi penting bagi sebuah daerah yang hendak mengembangkan diri sebagai

tujuan wisata, termasuk menciptakan branding sebuah desa wisata yang hendak

dikembangkan.

8. Pemasaran

Dalam memasarkan produk barang dan jasa, disamping dapat

dipasarkan metode tradisional melalui biro perjalanan, dapat juga menempuh

pemasaran online atau lewat website. Menurut Supriyadi (2012), pemasaran

online terbukti telah memberikan banyak manfaat. Misalnya, membantu

perusahaan melakukan riset pasar sendiri. Pemasaran online memiliki banyak

manfaat yang tidak tersedia dalam pemasaran tradisional dan offline, termasuk

manfaat yang diperoleh dalam pemasaran paket wisata sutau desa wisata, yang

hendak dipasarkan seperti:

a. Dapat melakukan perubahan dengan cepat;

b. Dapat menelusuri hasil secara real-time;

c. Dapat menargetkan demografis tertentu dalam iklan anda;

d. Banyak pilihan dalam pemasaran online; dan

e. Kemampuan konversi instan.

Jadi dalam memasarkan sutau desa wisata dengan segala keindahan

alam dan keunikannya, maka pemsaran secara tradisional harus dilengkapi

dengan pemasaran online (website atau blog), karena cara pemasaran ini dapat

diakses oleh calon-calon wisatawan dari belahan dunia dimanapun, kapanpun,

dan oleh siapapun.

40
E. Arahan Pengembangan Desa Wisata

1. Pengembangan Desa Wisata

Menurut Julisetiono (2007), Konsep Desa Wisata, meliputi: (a)

berawal dari masyarakat, (b) memiliki muatan local, (c) memiliki komitmen

Bersama masyarakat, (d) memiliki kelembagaan, (e) adanya keterlibatan

anggota masyarakat, (f) adanya pendampingan dan pembinaan, (g) adanya

motivasi, (h) adanya kemitraan, (i) adanya forum komunikasi, dan (j) adanya

studi orientasi.

Mengacu pada konsep-konsep pengembangan desa wisata dari

Departemen Kebudayaan dan Pariwisata (2001), maka pola pengembangan

desa wisata diharapkan memuat prinsip-prinsip sebagai berikut:

a. Tidak bertentangan dengan adat istiadat atau budaya masyarakat

b. Pengembangan fisik untuk meningkatkan kualitas lingkungan desa

c. Memperhatikan kelokalan dan keaslian

d. Memberdayakan masyarakat desa wisata

e. Memperhatikan daya dukung dan berwawasan lingkungan.

Pengembangan desa wisata merupakan bagian dari penyelengaraan

pariwisata yang terkait langsung dengan jasa pelayanan, yang membutuhkan

kerjasama dengan berbagai komponen penyelenggaraan pariwisata yaitu

pemerintah, swasta, dan masyarakat.

Pemerintah daerah seharusnya menindaklanjuti adanya kejelasan

regulasi terkait dengan pengembangan desa wisata dan ulasan penetapan

forum komunikasi desa wisata sebagai wadah koordinasi dan menjembatani

41
hubungan antara masyarakat, lembaga desa wisata, perguruan tinggi, dan

dunia usaha/swasta. Adanya keterlibatan masyarakat khususnya generasi

muda dalam kegiatan yang bersifat teknis, seperti menjadi instruktur atau

pemandu kegiatan outbound. Serta perlu adanya kerjasama masyarakat

dengan investor dalam rangka penguatan modal usaha mereka guna

mendukung kegiatan investasi pariwisata. Perana masyarakat dalam

pengembangan pariwisata sangat penting dalam perumusan rencana

pembangunan agar mampu meningkatkan rasa percaya diri dan

menumbuhkan rasa ikut bertanggung jawab terhadap hasil pengembangan

pariwisata.

Pengembangan desa wisata sebagai produk wisata baru sangat

dipengaruhi oleh aspek kelembagaan, obyek dan daya tarik wisata, serta

sarana dan prasarana wisata. Ketiga aspek dalam pengembangan desa wisata

tersebut memiliki peran penting dalam meningkatkan pelayanan dan kualitas

produk wisata. Penentuan strategi dalam pengembangan desa sangatlah

penting dilakukan dengan tujuan untuk mendapatkan model pengembangan

desa wisata sebagai rekomendasi tindaklanjut dari perencanaan wilayah

pengembangan desa wisata.

2. Tujuan dan Sasaran Pengembangan Desa Wisata

a. Tujuan

Tujuan pengembangan Kawasan desa wisata adalah:

1) Mengenali jenis wisata yang sesuai dan melengkapi gaya hidup

yang disukai produk setempat,

42
2) Memberdayakan masyarakat setempat agar bertanggungjawab

terhadap perencanaan dan pengelolaan lingkungannya,

3) Mengupayakan agar masyarakat setempat dapat berperan aktif

dalam pembuatan keputusan tentang bentuk pariwisata,

4) Mendorong kewirausahaan masyarakat setempat,

5) Mengembangkan produk wisata desa.

b. Sasaran

Sasaran pengembangan desa wisata adalah:

1) Tersusunnya pemodelan kawasan desa wisata yang didasari

pengembangan kepariwisataan yang berkelanjutanatau ramah

lingkungan;

2) Memudahkan pembangunan dengan mengidentifikasi dan

menganilisis potensi yang ada, menentukan pola penatan lanskap

kawasan tapak, serta kemungkinan alternatif pengembangannya;

3) Terwujudnya kawasan desa wisata yang berdasarkan kepada

penerapan system zonasi yang berguna untuk menjaga kelestarian

lingkungan dan menjaga keselamatan pengunjung;

4) Terwujudnya kawasan desa wisata;

5) Terwujudnya kemampuan masyarakat setempat untuk

memelihara, menggali, mengembangkan keanekaragaman seni

budaya, masyarakat, yang berguna bagi kelengkapan atraksi

wisata yang dapat dinikmati oleh pengunjung dan tersedianya

makanan khas daerah dari bahan mentah yang ada di desa.

43
3. Konsep Pengembangan Desa Wisata

Strategi pengembangan desa wisata salah satunya melalui

pengembangan Destinasi Wisata yang di dalamnnya terdapat daya Tarik

wisata, fasilitas umum, fasilitas pariwisata, aksesibilitas, serta masyarakat

yang saling terkait dan melengkapi terwujudnya kepariwisataan yang maju.

Pada dasarnya pengembangan pariwisata adalah suatu proses yang

berkesinambungan untuk melakukan matching dan adjustment yang terus

menerus antara sisi supply dan demand kepariwisataan yang tersedia untuk

mencapai misi yang telah ditentukan (Nuryanti, 1994).

Sedangkan pengembangan potensi pariwisata mengandung makna

upaya untuk lebih meningkatkan sumber daya yang memiliki oleh suatu objek

wisata dengan cara melakukan pembangunan unsur-unsur fisik maupun non

fisik dari unsur pariwisata sehingga meningkatkan produktivitas, dalam hal

yang dimaksud produktivitas objek wisata berupa meningkatnya pendapatan

daerah yang diperoleh dari kunjungan wisata yang masuk.

Disamping itu, untuk dapat melakukan pengembangan perlu

memperhatikan berbagai aspek, suatu kawasan wisata yang ada akan

dikembangkan harus diperhatihan syarat-syarat pengembangan daerah objek

dan kawasan wisata yang dapat diandalkan, yaitu:

a. Seleksi terhadap potensi, hal ini dilakukan untuk memilih dan

menetukan potensi objek.

b. Wisata yang memungkinkan untuk dikembangkan sesuai dengan dana

yang ada.

44
c. Evaluasi letak potensi terhadap wilayah, pekerjaan ini mempunyai latar

belakang pemikiran tentang ada atau tidaknya atau kesalahpahaman

antar wilayah administrasi yang terkait.

d. Pengukuran antar jarak potensi, pekerjaan ini untuk mendapatkan

informasi tentang jarak antar potensi, sehingga perlu adanya penagihan

potensi objek wisata.

F. Penelitian Terdahulu

Adapun penelitian-penelitian terdahulu yang relevan dengan

penelitian ini dapat dilihat pada tabel 1 berikut:

Tabel 1 Penelitian Terdahulu

Judul Rumusan Metode


No. Kesimpulan
Penelitian Masalah Analisis
1 2 3 4 5
1 Pengembangan 1. Faktor apa Analisis Dari hasil Regresi
Desa yang Regresi Linier Sederhana, respon
Umpungeng mempengaruhi Sederhana dan masyarakat terhadap
Sebagai Desa pengembangan Metode CRM budaya yang ada di
Wisata desa (Culture Kawasan wisata
BUdaya Di Umpungeng Recources budaya Desa
Kabupaten sebagai desa Management) Umpungeng dinilai
Soppeng wisata budaya sangat menarik.
Oleh: Rahmat di Kabupaten Respon masyarakat
Hidayat (2020) Soppeng? apabila budaya yang
2. Bagaimana ada di Kawasan wisata
arahan budaya mesti
pengembangan dipertahankan dinilai
desa sangat setuju dan
Umpungeng respon masyarakat
sebagai desa kurang setuju
wisata budaya menanggapi
di Kabupaten keberadaan budaya
Soppeng? yang ada di Kawasan
wisata budaya di Desa
Umpungeng yang
dinilai menjadi faktor

45
Judul Rumusan Metode
No. Kesimpulan
Penelitian Masalah Analisis
1 2 3 4 5
terhambatnya
pembangunan
setempat. Sedangkan
dari hasil analisis
menggunakan metode
CRM (Culture
Recources
Management)
didapatkan arahan
pengembangan
Kawasan wisata
budaya Desa
Umpungeng
Kabupaten Soppeng
dengan menemukan
Kembali makna
budaya dan sejarah
serta menempatkannya
dalam konteks system
social masyarakat.
2 Analisis 1. Bagaimana Analisis Dalam penelitian ini
Pengembangan proses Pendekatan dapat disimpulkan
Desa Wisata pengembangan Kualitatif bahwa konsep
Melalui Desa Wisata pengembangan wisata
Kearifan Lokal melalui kearifan Kunjir
Guna local guna menggabungkan
Meningkatkan meningkatkan konsep wisata alam,
Pendapatan pendapatan wisata budaya
Masyarakat masyarakat di masyarakat setempat
dalam desa Kunjir dan wisata hasil
Perspektif Kecamatan buatan masyarakat
Ekonomi Islam Rajabasa berupa kuliner dan
(studi kasus: Kabupaten lainnya. Perlu adanya
Desa Kunjir Lampung perbaikan dalam
Kecamatan Selatan penentuan penataan
Rajabasa 2. Apa saja faktor Kawasan dan
Kabupaten pendukung dan pengembangan
Lampung penghambat kegiatan wisata.
Selatan) masyarakat Adapun dalam upaya
Oleh: Tati dalam kegiatan
Toharotum pengembangan pengembangan desa

46
Judul Rumusan Metode
No. Kesimpulan
Penelitian Masalah Analisis
1 2 3 4 5
Nupus (2019) desa wisata wisata kunjir tidak
melalui kearifan keluar dari jalur
local dalm syariat islam karena
meningkatkan mayoritas desa Kunjir
pendapatan beragama islam dan
masyarakat di kegiatan tersebut diisi
Desa Kunjir dengan dzikir dan
Kcematan makan bersama.
Rajabasa
Kabupaten
Lampung
Selatan
3. Bagaimana
pandangan
ekonomi islam
mengenai
proses
pengembangan
desa wisata
melalui kearifan
local guna
meningkatkan
pendapatan
masyarakat di
Desa Kunjir
Kecamatan
Rajabasa
Kabupaten
Lampung
Selatan
3 Strategi Bagaimana Teknik analisis Hasil penelitian ini
Pengembangan strategi dan model yaitu analisis menunjukkan bahwa
Desa Wisata pemberdayaan interaktif. Desa Serang dalam
Melalui Model masyarakat bagi mengembangkan
Pemberdayaan pengembangan wisatanya
Masyarakat di desa wisata di menggunakan
Desa Serang Desa Seang beberapa strategi
Kecamatan Kecamatan adalah
Karangreja Karangreja mengembangkan
Kabupaten Kabupaten atraksi wisata,
Purbalingga Purbalingga? mempromosikan Desa

47
Judul Rumusan Metode
No. Kesimpulan
Penelitian Masalah Analisis
1 2 3 4 5
Oleh: Ika Wisata Serang,
Agustin (2020) penyediaan
akomodasi, analisis
program kelembagaan,
dan pengadaan
fasilitas umum.
Sedangkan
pemberdayaan
masyarakat Desa
Wisata Serang
dilakukan melalui tiga
tahap, yaitu
penyadaran,
pengkapasitasan, dan
pengadaan fasilitas.
4 Staregi Bagaiamana Metode Hasil dari penelitian
Pengembangan strategi penelitian yang ini menyimpulkan
Desa Wisata pengembangan digunanan yaitu bahwa peran
Berbasis desa wisata metode pemimpin sangat kuat
Masyarakat berbasis penelitian terhadap
(Community masyarakat di kualitatif dan perkembangan sebuah
Based Rrural Desa Papringan pendekatan organisasi. Dengan
Tourism) di action research munculnya kesadaran
Desa pemerintah desa untuk
Papringan ikut serta bertanggung
Oleh: Wiwiek jawab terhadap
Rabiatul perkembangan
Adawiyah, kelompok yang akan
Agung dapat meningkatkan
Praptapa, dan perekonomian desa.
Mafudi (2017)
5 Strategi Bagaimana Analisis SWOT Hasil penentuan
Pengembangan strategi strategi dalam
Desa Wisata pengembangan pengembangan Desa
Berbasis desa wisata di Wisata Lebakmuncung
Masyarakat desa adalah membuat paket
(Studi Kasus: Lebakmuncung wisata baru dengan
Desa Kecamtan mempertahankan yang
Lebakmunca Ciwidey sudah ada dan
Kecamatan Kabupaten memanfaatkan potensi
Ciwidey, Bandung yang masih belum

48
Judul Rumusan Metode
No. Kesimpulan
Penelitian Masalah Analisis
1 2 3 4 5
Kabupaten dimkasimalkan.
Bandung)
Oleh: Fajar
Giri Pratama
dan Ganjar
Kurnia (2018)

G. Kerangka Berpikir

Desa Citta Sebagai Desa wisata

Tingkat Indeks Perkembangan


Potensi Wisata Alam Di Desa Citta

Attraction Accessibility Amenity Ancilliary


(Daya Tarik) (Aksesibilitas/ (Fasilitas (organisasi/
keterjangkauan) Pendukung) kelembagaan)
1. Keindahan dan
keunikan aalam 1. Tersedia sarana Ketersediaan
1. Akses jalan sebuah organisasi
2. Budaya akomodasi
raya atau sekelompok
masyarakat dan (penginapan/ho
setempat
2. Ketersediaan mestay)
orang yang
sarana mengurus desa
3. Peninggalan 2. Tersedia rumah
transportasi, wisata tersebut
bangunan makan
bersejarah dan 3. Toilet umu
4. Atraksi buatan 3. Rambu-rambu 4. Rest area
penunjuk jalan 5. Tempat parkir
6. Klinik
Kesehatan
7. Sarana ibada

Konsep Pengembangan Desa Citta sebagai


Desa Wisata berbasis Wisata Alam di
Kabupaten Soppeng

49
Gambar 2 Kerangka Berpikir

50
51

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

A. Lokasi dan Waktu Penelitian

Lokasi penelitian dilakukan di Desa Citta, Kecamatan Citta, Kabupaten

Soppeng, Sulawesi Selatan, Indonesia. Berjarak 22,5 km dari Kota Watansoppeng

dan berjarak 159 km dari Kota Makassar. Adapun waktu penelitian dilakukan dari

bulan Januari 2022 hingga selesai yang mencakup tahap persiapan penelitian,

tahap pelaksanaan penelitian, dan tahap penyusunan laporan hingga tahap

persentase.

B. Jenis dan Sumber Data

1. Jenis Data

Adapun jenis data yang dibutuhkan dalam penelitian ini, meliputi data

kuantitatif dan data kualitatif adalah sebagai berikut:

a. Data kualitatif merupakan data yang berhubungan dengan kategorisasi,

karakteristik berwujud pernyataan atau berupa kata-kata tetapi cukup

menggambarkan sutau keadaan atau sifat variable tersebut. Data

kualitatif yang dibutuhkan dalam penelitian ini yaitu, data-data terkait

potensi wisata, argumentasi pengunjung, instansi-instansi pemerintah

terkait, serta argumentasi masyarakat setempat.

b. Data kuantitatif merupakan data yang berupa angka atau numerik yang

bisa langsung diolah dengan menggunakan metode perhitungan yang

sedehana. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini yaitu, data

51
52

jumlah penduduk, luas wilayah, jumlah objek dan daya tarik wisata,

fasilitas berupa sarana dan prasarana kawasan wisata Citta.

2. Sumber Data

Jenis data yang dibutuhkan dalam penelitian ini, meliputi data

primer dan data sekunder adalah sebagai berikut:

a. Data primer merupakan data yang diperoleh dari observasi dilapangan

terkait kondisi eksisting dengan informan dan narasumber yakni

pemerintah atau instansi, swasta atau pengelola, masyarakat sekitar

kawasan wisata, serta pengunjung kawasan wisata Desa Citta sebagai

letak lokasi penelitian.

Data yang dibutuhkan sebagai berikut:

1) Potensi daya Tarik wisata berupa Daya Tarik Wisata (DTA) Alam;

2) Daya Tarik Wisata (DTA) Budaya;

3) Kondisi fisik kawasan wisata Desa Citta;

4) Kondisi sarana dan prasarana penunjang yang terdapat di kawasan

wisata;

5) Aksesibilitas

6) Dokumentasi area kawasan wisata.

b. Data sekuder adalah data yang diperoleh pada instansi terkait dengan

objek penelitian seperti jurnal, media cetak, dokumen resmi, buku, serta

data-data yang diperoleh melalui instansi-instansi pemerintah yang

berhubungan dengan penelitian di Desa Citta. Sumber data sekunder

dalam penelitian ini yaitu:

52
53

1) Gambaran umum Kabupaten Soppeng, yang meliputi luas wilayah,

batas administrasi dan pembagian batas administrasi Kabupaten

Soppeng yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS)

Kabupaten Soppeng.

2) Gambaran umum Kecamatan Citta, yang meliputi luas wilayah,

batas administrasi, dan pembagian batas administrasi Kecamatan

Citta yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten

Citta.

3) Gambaran umum Desa Citta yang meliputi luas wilayah, batas

administrasi serta pembagian administrasi, demografi, sarana dan

prasarana, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Soppeng,

dan Kantor Desa Citta

4) Tinjauan Pustaka terkait pengembangan desa wisata.

C. Metode Pengumpulan Data

Untuk mendapatkan data yang dubuthkan dalam penelitian ini, maka

dilakukan dengan metode sebagai berikut:

1. Observasi (Survei Lapangan)

Observasi lapangan merupakan salah satu metode pengumpulan data

melalui pengamatan langsung ditujukan kepada objek yang menjadi sasaran

penelitian dalam rangka memperoleh data informasi yang bertujuan untuk

mengetahui dan memahami kondisi dan potensi objek yang dapat

dikembangkan. Observasi lapangan dilakukan untuk memperoleh data yang

lebih akurat sekaligus membandingkan data dari instansi terkait dengan

53
54

kondisi eksisting kawasan wisata khususnya tentang kondisi objek dan daya

tarik wisata, kondisi sarana dan prasaran kawasan wisata, tingkat aksesibilitas

serta pengambilan gambar lokasi kawasan wisata di Desa Citta Kabupaten

Soppeng.

2. Studi Pustaka

Studi Pustaka dilakukan dengan cara mencari data yang diperoleh

dengan cara membaca buku dan literatur. Untuk menambah informasi

mengenai pengembangan desa wisata, maka diperlukan kegiatan-kegiatan

penelitian yang pernah ditulis dan literatur lain mengenai Pengembangan

Pariwisata.

3. Wawancara

Wawancara merupakan metode pengumpulan data dengan melakukan

tanya jawab secara langsung terhadap beberapa orang informan yang dianggap

layak dapat memberikan informasi terkait pengelolaan Kawasan Wisata yang

ada di Desa Citta. Wawancara dilakukan terhadap masyarakat kawasan wisata

Desa Citta, pemerintah setempat Desa Citta, serta Instansi terkait seperti

BAPPEDA, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Soppeng.

4. Dokumentasi

Dokumentasi merupakan kegiatan pengumpulan data yang dilakukan

dengan memanfaatkan dokumen tertulis, foto, ataupun gambar sutau objek

yang berkaitan dengan aspek penelitian.

Tabel 2 Kebutuhan Data Penelitian

54
55

Teknik
No Jenis Data Interpretasi Data Sumber Data
Pengumpulan
1 2 3 4 5
1 Data Primer
a. Komponen Daya tarik wisata, Observasi dan Pengamatan
Desa aksesibilitas, dokumentasi lapangan dan
Wisata fasilitas/utilitas Disbudpar
kawasan dan Kabupaten
kelembagaan Soppeng
b. Kondisi Topografi, Observasi dan Pengamatan
Fisik kemiringan lereng, dokumentasi lapangan dan
kawasan penggunaan lahan, Dinas Tata
hidrologi Ruang/ Bappeda
Kabupaten
Soppeng
c. Aspirasi/ Kendala dan Wawancara Pemerintah
pendapat masukan Setempat,
masyarakat Tokoh
masyarakat,
pemilik DTW
dan lemabaga
pariwisata
lainnya
2 Data Sekunder
a. Letak Batas dan luas Dokumentasi BPS/Bappeda
Geografis wilayah studi Kabupaten
dan penelitian Soppeng
administras
i kawasan
b. Demografi Statistik penduduk, Dokumentasi dan BPS/ Kabupaten
aktivitas dan wawancara Soppeng,
budaya masyarakat Kantor
Kecamatan Citta
dan Kantor Desa
Citta
c. Kebijakan RIPPARKAB, Dokumentasi Disbudpar,
RTRW, RPJMD Dinas Tata
Ruang dan
Bappeda
Kabupaten
Soppeng
d. Studi Terkait Dokumentasi Jurnal, buku,
Pustaka Pengembangan website dan lain
Desa Wisata sebagainya.
Berbasis Potensi
Lokal
Sumber: Kajian 2021

55
56

D. Populasi dan Sampel

1. Populasi

Populasi merupakan objek dalam ruang lingkup yang ingin diteliti.

Adapun populasi penelitian ini yaitu yang tinggal dan menetap di Desa Citta.

Populasi ini mengacu pada jumlah penduduk di Desa Citta pada tahun 2020

yaitu sebanyak 3.037 jiwa. Data ini diambil dari data Badan Pusat Statistik

(BPS) dalam angka 2021. Populasi ini menjadi acuan dalam penentuan

sampel penelitian.

2. Sampel

Sampel adalah sub kelompok dari populasi yang dipilih untuk

digunakan dalam penelitian (Amirullah, 2015). Penelitian sampel dilakukan

apabila populasi terlalu besar dan tersebar sehingga sulit dijangkau oleh

peneliti, sulit untuk mengolah data, membutuhkan biaya yang sangat besar,

dan waktu terlalu banyak (Silalahi, 2010:254). Teknik pengambilan sampel

pada penelitian ini yaitu purposive sampling dengan memilih secara cermat

orang atau objek penelitian 32 secara selektif serta memiliki banyak informasi

sehingga mampu menjawab pertanyaan penelitian.

Sampel data ditetapkan secara purposive dengan pertimbangan

penetapan responden dengan mempertimbangkan sifat khusus yang

merupakan ciri pokok dari populasi. Pada penelitian ini ditetapkan 30 orang

responden terdiri atas 2 pihak dari pemerintahan, 2 pihak dari pengelola

wisata, 2 orang dari pihak pelaku usaha, dan 24 orang dari pihak pengunjung

atau wisatawan. Hal ini disebutkan oleh Roscoe (1997) dalam Amirullah

56
57

(2015) bahwa pada setiap penelitian, ukuran sampel harus berkisar antara 30-

500.

E. Variable Penelitian

Variable adalah suatu atribut atau sifat atau nilai dari orang, objek atau

kegiatan yang mempunyai variasi tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk

dipelajari dan ditarik kesimpulannya. (Sugiyono, 2007).

Untuk membuat sebuah destinasi wisata yang unggul menurut Cooper, et

al. (1993), sebelum sebuah destinasi diperkenalkan, terlebih dahulu mengkaji

empat aspek utama (4A) yang harus dimiliki, yaitu Attraction (daya tarik),

Accessibility (aksesibilitas=keterjangkauan), Amenity (fasilitas pendukung), dan

Ancilliary (organisasi/kelembagaan pendukung). Adapun variabel penelitian dapat

dilihat pada table 3, sebagai berikut:

Tabel 3 Variabel Penelitian


No. Variabel Penelitian Pendukung
1 2 3
1. Attraction (daya tarik) 1. Keindahan dan keunikan alam.
2. Budaya masyarakat setempat.
3. Peninggalan bangunan bersejarah.
4. Atraksi buatan
2 Accessibility 1. Akses jalan raya.
(aksesibilitas=keterjangkauan) 2. Ketersediaan sarana transportasi,
dan
3. Rambu-rambu penunjuk jalan.
3 Amenity (fasilitas pendukung) 1. Tersedia sarana akomodasi
(penginapan/homestay).
2. Tersedia rumah makan.
3. Toilet umum
4. Rest area
5. Tempat parker
6. Klinik Kesehatan
7. Sarana ibadah.
4 Ancilliary Ketersediaan sebuah organisasi atau
(organisasi/kelembagaan) orang-orang yang mengurus desa wisata

57
58

No. Variabel Penelitian Pendukung


1 2 3
tersebut.
Sumber: Cooper 1993

F. Metode Analisis Data

Berdasarkan rumusan masalah pada penelitian ini, maka metode

analisis data yang digunakan yaitu:

1. Metode Analisis Data Rumusan Masalah Pertama

Untuk mengidentifikasi rumusan masalah yang pertama mengenai

bagaimana tingkat perkembangan potensi wisata yang ada di Desa Citta,

Kecamatan Citta, Kabupaten Soppeng, maka obyek dan daya Tarik yang telah

diperoleh kemudian dianalisis sesuai kriteria penskoringan pada Pedoman

Analisis Derah Operasional Obyek dan Daya Tarik Wisata Alam Dirjen

PHKA tahun 2003 sesuai dengan nilai yang telah ditentukan untuk masing-

masing kriteria. Jumlah nilai untuk satu kriteria:

S=NxB

Keterangan:

S = skor/nilai sutau kriteria

N = jumlah nilai unsur kriteria pada komponen

B = bobot nilai

Kriteria daya tarik diberi bobot 6 karena daya tarik merupakan

faktor utama alasan seseorang melakukan perjalanan wisata. Aksesibilitas

diberi bobot nilai 5 karena merupakan faktor penting yang mendukung

wisatawan dapat melakukan kegiatan wisata. Untuk sarana dan prasaran serta

akomodasi diberi bobot 3 karena hanya bersifat sebagai penunjang dalam

58
59

kegiatan wisata. Hasil pengolahan data tersebut kemudian diuraikan secara

deskriptif. Adapun kriteria penilaian obyek dan daya Tarik wisata alam

(Pedoman Analisis Daerah Operasi dan Daya Tarik Wisata, Direktorat

Jenderal Perlindungan Hutan dan Konservasi Alam Tahun 2003):

Tabel 4 Kriteria Penilaian Daya Tarik (Bobot 6)


Komponen Indikator Kriteria Nilai

1 2 3 4
Attraction (daya Terdapat lanscape 1. Memiliki 1
tarik). alam/geografis yang pemandangan alam
Bobot nilai 5 unik dan indah perdesaan yang
indah dan unik
2. Memiliki 0
pemandangan alam
perdesaan yang
kurang menarik
Terdapat ritual tradisi 1. Memiliki ritual 0
yang unik dan khas tradisi yang unik dan
khas yang
membedakan dengan
daerah lain pada
umumnya
2. Tidak memiliki ritual 0
tradisi yang unik dan
khas
Terdapat artefak sejarah 1. Memiliki artefak 1
berupa situs purbakala sejarah berupa situs
yang diakui Negara purbakala yang
diakui Negara
2. Tidak memiliki 0
artefak sejarah
berupa situs
purbakala yang
diakui Negara
Terdapat Daya Tarik 1. Memiliki DTW yang 1
Wisata (DTW) unggulan diunggulkan
2. Tidak memiliki 0
DTW yang
diunggulkan
Accessibility Kondisi jalan 1. Jalan penghubung ke 1
(aksesibilitas= penghubung ke wilayah wilayah luar desa
keterjangkauan). luar desa dalam kondisi baik
Bobot nilai 5 2. Jalan penghubung ke 0
wilayah luar desa

59
60

Komponen Indikator Kriteria Nilai

1 2 3 4
dalam kondisi tidak
baik
Terdapat rambu-rambu 1. Memiliki rambu- 0
penunjuk jalan pada rambu penunjuk
Kawasan Wisata jalan pada kawasan
wisata
2. Tidak memili rambu- 1
rambu oenunjuk
jalan pada kawasan
wisata
Terdapat transportasi 1. Memiliki transportasi 1
umum menuju desa umum menuju desa
2. Tidak memiliki 0
transportasi umum
menuju desa
Amenity (fasilitas Akomodasi 1. Memiliki akomodasi 0
pendukung). (penginapan/ homestay) (penginapan/homesta
Bobot nilai 3 y) di Kawasan Desa
Wisata
2. Tidak memiliki 1
akomodasi
(penginapan/homesta
y) di Kawasan Desa
Wisata
Rumah makan 1. Memiliki rumah 1
makan di Kawasan
Desa Wisata
2. Tidak memiliki 0
rumah makan di
Kawasan Desa
Wisata
Tempat parker 1. Memiliki tempat 1
parkir di Kawasan
Desa Wisata
2. Tidak memiliki 0
tempat parkir di
Kawasan Desa
Wisata
Toilet umum 1. Memiliki toilet 1
umum di Kawasan
Desa Wisata
2. Tidak memiliki toilet 0
umum di Kawasan
Desa Wisata
Fasilitas belanja 1. Memiliki fasilitas 0
belanja yang dimana

60
61

Komponen Indikator Kriteria Nilai

1 2 3 4
menjual souvenir
atau oleh-oleh khas
desa
2. Tidak memiliki 1
fasilitas belanja yang
dimana menjual
souvenr atau oleh-
oleh khas desa
Sarana ibadah 1. Memiliki tempat 1
ibadah di Kawasan
Desa Wisata
2. Tidak memiliki 0
tempat ibadah di
Kawasan Desa
Wisata
Ancilliary Ketersediaan sebuah 1. Memiliki sebuah 1
(organisasi/ lembaga atau orang- organisasi atau
kelembagaan orang yang mengurus orang-orang yang
pendukung). desa wisata, seperti mengurus desa
Bobot nilai 3 POKDARWIS. wisata, seperti
POKDARWIS
2. Tidak Memiliki 0
sebuah organisasi
atau orang-orang
yang mengurus desa
wisata, seperti
POKDARWIS
Sumber: Cooper (1993)

Skor yang diperoleh kemudian dibandingkan dengan skor total suatu kriteria

apabila setiap sub kriteria memiliki nilai maksimum yaitu 5. Hasil penilaian tersebut adalah

sebagai berikut: Nilai indeks perkembangan suatu obyek wisata sebagai berikit:

A
Indeks Perkembangan ¿ 100 %
B

Keterangan:

A: Skor total komponen

B: Skor total maksimal komponen yang terpenuhi (ada)

61
62

Karsudi dkk (2010) menyatakan setelah dilakukan perbandingan,

maka akan diperoleh indeks perkembangan dalam persen. Indeks

perkembangan suatu kawasan Desa Wisata adalah sebagai berikut:

a. Tingkat perkembangan > 66,6% : Maju

b. Tingkat perkembangan 33,3% - 66,6% : Berkembang

c. Tingkat perkembangan < 33,3% : Berpotensi

2. Metode Analisis Data Rumusan Masalah Kedua

Untuk rumusan masalah kedua tentang konsep pengembangan Desa

Citta sebagai desa wisata berbasis wisata alam di Kabupaten Soppeng, maka

digunakan analisis deskriptif kualitatif. Analisis deskripitif kualitatif pada

penelitian ini digunakan untuk memberikan gambaran konsep pengembangan

desa wisata. Penelitian dilakukan dengan menggunakan pendekatan studi

kasus pengembangan desa wisata, observasi, kajian teori, wawancara

masyarakat, serta dokumentasi guna untuk menganalisis gambaran konsep

pengembangan desa wisata berbasis potensi wisata alam.

Tahapan perumusan konsep pengembangan pada analisis ini yaitu

mengkaji potensi kawasan wisata Desa Citta yang berupa daya tarik wisata,

aktivitas atau budaya masyarakat, serta fasilitas pendukung yang ada

menggunakan variabel penelitian.

G. Definisi Operasional

1. Perencanaan adalah proses mendifinisikan tujuan organisasi, membuat

strategi untuk mencapai tujuan, dan mengembangkan rencana aktivitas

kerja organisasi.

62
63

2. Pariwisata adalah kegiatan yang bersifat dinamis yang melibatkan

banyak manusia baik secara individu maupun kelompok serta

menghidupkan berbagai bidang usaha.

3. Desa wisata adalah sutau bentuk integrasi antara atraksi, akomodasi dan

fasilitas pendukung yang disajikan dalam suatu struktur kehidupan

masyarakat yang menyatu dengan tata cara dan tradisi yang berlaku.

4. Pengembangan desa wisata merupakan bagian dari penyelengaraan

pariwisata yang terkait langsung dengan jasa pelayanan, yang

membutuhkan kerjasama dengan berbagai komponen penyelenggaraan

pariwisata yaitu pemerintah, swasta, dan masyarakat.

5. Attraction adalah komponen yang signifikan dalam menarik wisatawan.

Sutau daerah dapat menjadi tujuan wisata jika kondisinya mendukung

untuk dikembangkan menjadi sebuah atraksi wisata.

6. Amenity adalah segala macam sarana dna prasarana yang dipelrukan oleh

wisatawan oleh wisatawan selama berada di daerah tujuan wisata.

7. Accessibility adalah hal yang paling penting dalam kegiatan pariwisata.

Segala macam transportasi ataupun jasa transportasi menjadi akses

penting dalam pariwisata.

8. Ancilliary adalah pelayanan tambahan yang harus disediakan oleh Pemda

dari suatu daerah tujuan wisata baik untuk wisatawan maupun untuk

pelaku pariwisata.

63
64

DAFTAR PUSTAKA

Antara, M., & Arida, N. S. (2015). Panduan pengelolaan desa wisata berbasis

potensi lokal. Konsorium Riset Pariwisata Universitas Udayana, 23.

Asri, A. (n.d.). PEDOMAN DESA WISATA.

Baginda Syah Ali. (2016). Strategi Pengembangan Fasilitas Guna Meningkatkan

Daya Tarik Minat Wisatawan Di Darajat Pass (Waterpark) Kecamatan

Pasirwangi Kabupaten Garut. Universitas Pendidikan Indonesia |

Repository.Upi.Edu, 10, 9–30.

BPS Kabupaten Soppeng. (2021). Kabupaten Soppeng Dalam Angka 2021.

Damanik, D. H., & Iskandar, D. D. (2019). Strategi Pengembangan Desa Wisata:

Studi Kasus Desa Wisata Ponggok. Jurnal Ilmu Ekonomi Dan Pembangunan,

19(2), 120–127. https://jurnal.uns.ac.id/jiep/article/view/31944

Dewi, L. (2019). Tourism Village Development in Bogor District. Tourism

64
65

Scientific Journal, 5(1), 48–65.

Hari Nalayani, N. N. A. (2016). Evaluasi Dan Strategi Pengembangan Desa

Wisata Di Kabupaten Badung, Bali. Jurnal Master Pariwisata (JUMPA),

2(1993), 189–198.

Itamar, H., Alam, A. S., & Rahmatulah. (2014). Strategi Pengembangan

Pariwisata di Kabupaten Soppeng Hugo. Jurnal Ilmu Pemerintahan, 7(2), 91–

108.

Komariah, N., Hasanuddin, U., Saepudin, E., Padjadjaran, U., Yusup, P., &

Padjadjaran, U. (2018). Pengembangan Desa Wisata Berbasis Kearifan

Lokal. 2(September 2019), 131–142. https://doi.org/10.26905/jpp.v3i2.2340

Mujanah, S. D. (2016). Strategi Pengembangan Desa Wisata Di Kawasan

Hinterland Gunung Bromo Jawa Timur. Jurnal Hasil Penelitian, 01(01), 33–

52. https://jurnal.untag-sby.ac.id/index.php/jhp17/article/view/578

Permadi, L. A., Asmony, T., Widiana, H., & Hilmiati, H. (2018). Identifikasi

Potensi Desa Wisata di Kecamatan Jerowaru, Lombok Timur. Jurnal

Pariwisata Terapan, 2 (1), 33.

Soppeng, K., No, U., Ruang, P., No, P. P., Tata, R., Wilayah, R., Tata, R.,

Wilayah, R., Tata, R., Wilayah, R., Soppeng, K., & Daerah, P. (2012).

Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Soppeng RencanaTata Ruang

Wilayah Kabupaten Soppeng Tahun 2012-2032. 1–57.

Tinggi, S., & Ambarrukmo, P. (2017). Dasar-Dasar Kepariwisataan dan

Pengelolaan Destinasi Pariwisata.

Tyas, N. W., & Damayanti, M. (2018). Potensi Pengembangan Desa Kliwonan

65
66

sebagai Desa Wisata Batik di Kabupaten Sragen. Journal of Regional and

Rural Development Planning, 2(1), 74.

Wahyuni, D. (2019). Pengembangan Desa Wisata Pentingsari, Kabupaten Sleman

dalam Perspektif Partisipasi Masyarakat. Aspirasi: Jurnal Masalah-Masalah

Sosial, 10(2), 91–106.

Yuliet Elviseni Barambae, P. P. E. & F. O. P. S. (2019). Perencanaan Kawasan

Pariwisata Di Kecamatan Tomohon Selatan. 6(3), 609–618.

66

Anda mungkin juga menyukai