Anda di halaman 1dari 4

RANCANGAN KEGIATAN PEMBELAJARAN

Kelas : IV (empat)
Mata Pelajaran : Matematika
Materi Pokok : Pecahan
Pertemuan :1

A. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR


Kompetensi Dasar Indikator
3.2 Menjelaskan berbagai bentuk 3.2.1 Mengenal bentuk pecahan (biasa,
pecahan (biasa, campuran, decimal, campuran, desimal, dan persen)
dan persen) dan hubungan 3.2.2 Mengubah pecahan biasa ke dalam
diantaranya. bentuk pecahan campuran, desimal,
dan persen, dan sebaliknya.
4.2 Mengidentifikasi berbagai bentuk 4.2.1 Menyelesaikan masalah yang
pecahan (biasa, campuran, berkaitan dengan pecahan biasa,
decimal, dan persen) dan hubungan campuran, decimal, dan persen
diantaranya. dalam kehidupan sehari-hari.

B. LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN

Kegiatan Deskripsi Kegiatan


A. Pendahuluan 1. Guru mengajak peserta didik untuk berdoa sebelum dan setelah
pembelajaran. (Religius)
2. Guru menjelaskan tujuan pembelajaran kepada peserta didik tentang
bentuk-bentuk pecahan dan mengubah pecahan biasa ke pecahan
campuran. (Communication)
3. Guru memberi peserta didik contoh dalam kehidupan sehari-hari yang
berkaitan dengan pecahan.
4. Guru membantu peserta didik dalam merencanakan dan menyiapkan
kegiatan pembelajaran tentang bentuk-bentuk pecahan dan merubah
pecahan biasa ke pecahan campuran.
5. Guru membimbing peserta didik untuk mempersiapkan hal-hal yang
diperlukan untuk melakukan kegiatan.
B. Kegiatan Mengamati 1. Guru membimbing peserta didik untuk
Inti membuat kelompok dengan 3 atau 4 teman
kelasnya. (Collaboration)
2. Guru mengarahkan peserta didik untuk
memahami bacaan tentang bentuk pecahan
pada tahap pengamatan 1 hingga tahap
pengamatan 4 (Ayo Mengamati!). Pada buku
siswa. (Critical Thinking)
3. Guru membimbing peserta didik untuk
menulis ulang bacaan pada pegamatan 1
hingga pengamatan 4 dengan bahasanya
sendiri di buku tulisnya.
4. Guru mengarahkan peserta didik agar
menyiapkan 5 buah apel untuk masing-masing
kelompok. Jika peserta didik kesulitan
memperoleh buah apel, maka guru dapat
memberikan alternative lain, seperti semangka,
melon dan lain sebagainya. Buah yang
dijadikan alternative harus buah yang dapat
dipotong menjadi beberapa bagian sama besar.
Hal ini memudahkan peserta didik dalam
belajar mengubah pecahan biasa ke pecahan
campuran. (Critical Thinking and Problem
Solving)
5. Guru mengarahkan peserta didik untuk
memotong apel-apel tersebut menjadi empat
bagian sama besar.
Menanya 6. Guru memfasilitasi peserta didik untuk
membuat pertanyaan berkaitan tentang bentuk-
bentuk pecahan dan pertanyaan yang berkaitan
dengan cara memotong buah dengan ukuran
yang sama besar. (Mandiri)
Menalar 7. Guru mengarahkan peserta didik untuk
menganalisis informasi pada pengamatan.
8. Berdasarkan pengamatan, guru mengarahkan
peserta didik untuk membuat pertanyaan yang
kritis dan kreatif.
9. Guru mengarahkan peserta didik untuk
membaca, memahami, menganalisis, dan
mengevaluasi teori tentang “Bentuk Pecahan”.
Mencoba 10. Guru memfasilitasi peserta didik untuk
menyelesaikan persoalan-persoalan pada
materi “Bentuk Pecahan” baik secara
konseptual maupun terapan.
11. Guru mengarahkan peserta didik dalam
memotong buah menjadi 4 bagian sama besar.
12. Guru mendampingi peserta didik dalam
melakukan langkah-langkah memotong buah
agar sama besar.
Mengkomunikasikan 13. Guru mengarahkan peserta didik untuk
menyampaikan hasil kerjanya dihadapan guru
dan teman-teman. (Collaboration)
C. Penutup 1. Guru merefleksi hasil pembelajaran tentang “Bentuk Pecahan dan
mengubah pecahan biasa ke pecahan campuran”. (Integritas)
2. Guru melakukan evaluasi tentang “Bentuk Pecahan dan mengubah
pecahan biasa ke pecahan campuran”, serta menugaskan peserta didik
untuk mempelajari materi selanjutnya. (Mandiri)
3. Guru menginformasikan materi selanjutnya, yaitu “Mengubah Pecahan
Biasa ke Bentuk Desimal”. (Communication)
RANGKUMAN PERTANYAAN PEMANTIK

1. AGUNG ZAMZAMI
Dari Guru Sebungkus es krim dikeluarkan dari lemari es bersuhu -4 celsius.
setelah 3 menit,suhu es krim naik menjadi 5 celcius. Apalah
fungsi bilangan bulat dari kasus di atas?
Dari Siswa 1. Suhu mula - mula ruangan penyimpangan daging 12 celcius.
suhu ruangan tersebut diturunkan 16 celcius. Berapa celcius
suhu ruangan penyimpanan daging setelah diturunkan?
(Anggi Tiarasari)
2. Daging beku bersuhu -16 celcius. daging beku tersebut
dipanaskan, sehingga suhunya naik. kenaikan suhu adalah 5
celsius setiap 3 menit. berapa suhu daging setelah dipanaskan
selama 12 menit? (Fadhil Abdurrahman)
3. Sebungkus es krim dikeluarkan dari lemari es. Suhu es krim
tersebut -4 celcius. setiap 5 menit, suhu es krim naik 2
celcius. Berapa suhu es krim pada menit ke 20? (Kartika
Sukma Rio Putri)
2. FADHIL ABDURRAHMAN
Dari Guru 1. Apakah kalian pernah ikut orang tua antri di bank atau rumah
sakit?
2. Apa saja nilai bilangan yg ada di sana?
Dari Siswa 1. Bapak, kalau bilangan 105 itu bagaimana susunannya? (Nur
Latif Gita R)
2. Bapak, kalau bilangan 351 itu bagaimana susunannya?
(Intan Kusumawardhany)
3. ANGGI TIARASARI
Dari Guru Anak-anak Ibu punya sebuah ceria, ada seorang ayah ingin
membeli roti hotdog dan sosis di supermarket. Namun roti
hotdog tersedia dalam 1 pak berisi 12 dan sosisnya dalam 1 pak
berisi 8. Sang ayah tersebut mengeluarkan 4 buah roti dari pak
atau kantongnya karena ia tidak ingin membeli roti berlebih.
Tentu saja pegawai supermarket marah dan ia pun diusir dari
supermarket. Apakah fungsi KPK dari kasus tersebut?
Dari Siswa 1. Toko Sembako dikunjungi pemasok telur setiap 8 hari sekali,
pemasok sabun setiap 15 hari sekali, dan pemasok mie setiap
30 hari sekali. Jika tanggal 2 November 2014 ketiga pemasok
datang bersama, pada tanggal berapakah mereka akan datang
bersama? (Agung Zamzami)
2. Bayu mempunyai 72 bola kuning, 84 bola hijau, dan 90 bola
biru. Bola akan dimasukkan ke dalam keranjang dengan
jumlah yang sama. Jumlah keranjang yang harus disediakan
oleh Bayu? (Nur Latif Gita R)
3. Deni dan Dika bekerja paruh waktu di suatu toko. Deni
menerima gaji 12 hari sekali, sedangkan Dika menerima gaji
15 hari sekali. Apabila mereka mulai bekerja tanggal 1 Juli
2018 maka tanggal berapa Deni dan Dika akan pertama kali
bertemu saat mengambil gaji? (Kartika Sukma Rio Putri)
4. INTAN KUSUMAWARDHANY
Dari Guru Anak-anak adakah dari kalian yang pernah menghitung jarak
rumah kalian sampai dengan ke sekolah itu berapa meter?
misalnya kalian diantar ayah dari rumah pukul 06.00 lalu sampai
sekolah pukul 06.25 dengan kecepatan 40km/jam kira-kira
berapa ya jarak dari rumah kalian sampai ke sekolah?
Dari Siswa 1. Bu bagaimana cara menghitung jarak dari rumah saya
sampai sekolah ga bu? kalau saya ukur pakai penggaris kan
capek bu jauh juga. (Anggi Tiarasari)
2. Bu kalau saya diantar ayah jam 06.15 terus sampai sekolah
jam 06.30 kecepatan ayah naik motor 40km/jam bu. Berarti
berapa meter ya bu jarak rumah saya sampai sekolah?
(Agung Zamzami)
3. Bu saya naik sepeda dari rumah jam 06.00 bu, terus sampai
sekolah jam 06.30 dulu pernah dihitung jaraknya waktu
diantar ayah naik motor itu 5km. Jadi kira -kira berapa ya bu
kecepatan saya bersepedanya? (Kartika Sukma Rio Putri)
5. KARTIKA SUKMA RIO PUTRI
Dari Guru Meli adalah ketua kelas 4A. Ia akan membelikan sejumlah
kebutuhan alat-alat tulis di koperasi sekolah untuk teman-teman
sekelasnya. Berdasarkan kebutuhan tersebut tercatat ada 5
barang yang harus dibeli yaitu 9 buku tulis, 10 pensil, 5
penghapus, 3 bolpoin, dan 5 penggaris. Buatlah tabel dan
diagram batang yang menunjukkan kebutuhan di atas.
Dari Siswa Apa yang dimaksud dengan diagram batang dan bagaimana cara
menyajikan data dalam bentuk diagram batang bu guru? (Fadhil
Abdurrahman)
6. NUR LATIF GITA ROMADHON
Dari Guru 1 4
Dini mempunyai pita sepanjang 3 𝑚, Siska sepanjang 10 𝑚, dan
3
Rani sepanjang 4 𝑚. Maka dari hal tersebut dapat diketahui
bahwa …
a. Pita Dini paling panjang
b. Pita Siksa yang paling pendek
c. Pita Dini lebih panjang dari pita Siska
d. Pita Rani paling panjang
Dari Siswa 1. Bagas membelah semangka menjadi 8 bagian. Bagas
kemudian memakan dua bagian semangka. Maka nilai
semangka yang dimakan Bagas jika ditulis dalam bentuk
pecahan adalah … (Intan Kusumawardhany)
75
2. Bentuk paling sederhana dari 100 adalah … (Anggi
Tiarasari)
1
3. Budi mempunyai uang sebesar Rp. 10.000,00. Sebanyak 4
bagian dari uangnya dipakai untuk membeli es jeruk.
Berapakah sisa uang Budi sekarang? (Agung Zamzami)

Anda mungkin juga menyukai