Anda di halaman 1dari 10

MODUL PEMBELAJARAN

INFORMASI UMUM

Nama Sekolah : SMAN 1 GAUNG ANAK SERKA Pelajaran : Informatika


Jenjang Sekolah : SMA Jumlah Jam : 2 JP
Kelas :X Nama Guru : Aulia Rasdana, S.Pd
Tahun : 2021/2022

Kompetensi Awal
Profil Pelajar Pancasila Kritis, Kreatif, dan Gotong Royong
Sarana dan Prasarana Proyektor, Leptop, dan Kertas
Target Peserta Didik Peserta didik mampu melakukan analisis data dengan Google
Collab, Phyton, dan Web Scraping
Model Pembelajaran Problem Based Learning

KOMPONEN INTI

Tujuan Pembelajaran 1. Mengenal lingkungan pengembangan dari alat bantu untuk


melakukan analisis data secara online
2. Mengenal bahasa dari alat bantu untuk melakukan analisis data
secara online.
3. Memahami bahwa data dapat dikoleksi melalui berbagai cara,
khususnya secara otomais melalui perangkat, dalam hal ini
perangkat lunak.
4. Melakukan pengumpulan data sesuai cara yang dijelaskan,
mengolah data yang dikumpulkan, dan menampilkannya.
5. Memahami aspek privasi dan keamanan data

Pemahaman Bermakna Saat sedang mencari informasi menemukan bahwa


informasinya bertebaran di beberapa, bahkan di banyak halaman
web? Mungkin pada saat itu kalian melakukan pencarian dengan
mesin pencari dan mendapatkan hasil berupa daftar halaman yang
memuat informasi yang kalian cari. Contohnya misalnya kalian
ingin membanding-bandingkan harga barang dari beberapa situs
toko online. Kalian harus membuka halamannya satu per satu,
kemudian membandingkan, dan memutuskan akan membeli
barang sesuai dengan kriteria yang kalian tetapkan. Jika membuka
semua halaman web tersebut harus dilakukan manual, akan
sangat melelahkan dan membosankan bukan? Bayangkan jika ada
robot yang dapat melakukannya untuk kalian, sehingga mudah
untuk menganasis. Tentunya pengambilan keputusan akan menjadi
lebih cepat. Robot itu tidak harus berwujud seperti manusia lho.
Robot dapat berupa sebuah perangkat lunak komputer

Pertanyaan Pemantik Siswa diajak untuk mengingat kembali bahasa pemrograman apa
yang dipelajari pada modul Algoritma Pemrograman, dan
mempelajari ulang tabel terjemahan bahasa C ke bahasa Python

MODUL INFORMATIKA AULIA RASDANA, S.Pd


yang sudah diberikan. Kali ini, siswa diajak untuk mencoba
memrogram dalam bahasa Python sebagai sebuah bahasa yang
sering digunakan dalam analisis data
Persiapan Pembelajaran • Di mulai dengan berdoa
• Menyampaikan tujuan pembelajaran hari ini
• Penyampaian apersepsi dan motivasi
Kegiatan Pembelajaran Pertemuan 1: GOOGLE COLAB
Tujuan Pembelajaran:
1. Mengenal lingkungan pengembangan dari alat bantu
untuk melakukan analisis data secara online

Siswa diajak untuk mengingat kembali alat-alat apa saja


yang digunakan saat belajar modul Algoritma Pemrograman.
Salah satu yang menjadi penekanan, yaitu Code::Block sebagai
IDE (lingkungan pengembangan terintegrasi) yang digunakan
untuk membuat program C. Kali ini, siswa diajak untuk
mempelajari salah satu IDE lain yang sering digunakan dalam
analisis data secara online, yaitu Google Colab (Aktivitas AD-
K10-01-P Mengenal Google Colab).

Guru dapat menampilkan Google Colab di komputernya


yang kemudian ditampilkan ke siswa melalui proyektor.
Kemudian, siswa diminta membuka Google Colab di
komputermasing-masing. Siswa dipandu untuk membuat sebuah
ile atau notebook baru. Biasanya, ile baru dinamai
“Untitled0.ipynb” . Akan lebih bagus jika siswa sudah memiliki
akun Google/GMail. Setelah tampil sebuah ile atau notebook
kosong, siswa dapat diajak untuk mengenali ada objek apa saja
di area kerja IDE Google Colab. Dengan identiikasi ini,
kemampuan siswa dalam hal Berpikir Komputasional (BK)
khususnya dalam aspek dekomposisi dapat digali di sini. Selain
itu, kemampuan BK dalam aspek pengenalan pola dapat diasah
dengan membandingkan setiap objek tersebut dengan IDE lain
seperti Code::Block. Beberapa objek yang penting ialah Nama
Notebook dan Konten Notebook.

Pertemuan 2: PHYTON
Tujuan Pembelajaran:
1. Mengenal bahasa dari alat bantu untuk melakukan analisis

MODUL INFORMATIKA AULIA RASDANA, S.Pd


data secara online
Siswa diajak untuk mengingat kembali bahasa
pemrograman apa yang dipelajari pada modul Algoritma
Pemrograman, dan mempelajari ulang tabel terjemahan
bahasa C ke bahasa Python yang sudah diberikan. Kali ini,
siswa diajak untuk mencoba memrogram dalam bahasa
Python sebagai sebuah bahasa yang sering digunakan dalam
analisis data.
Kegiatan ini ialah kegiatan lanjutan setelah siswa
mengenal Google Colab pada aktivitas AD-K10-01-P
(Mengenal Google Colab). Siswa dapat diajak. berkenalan
dengan Python dengan melakukan aktivitas AD-K10-02-P
(Mengenal Python).Siswa diajak belajarmulai dari
penulisan,penyimpanan data, perulangan, percabangan dan
penggunaan library. Pembelajaran pemrograman di modul
Analisis Data hanya akan belajar program Python secara
sederhana. Siswa dapat disemangati bahwa di sini tidak akan
belajar bahasa Python yang kompleks dan rumit karena inti
pembelajarannya ada di aspek analisis datanya. Siswa hanya
akan belajar beberapa aturan penulisan yang nantinya akan
digunakan untuk membuat proyek Web Scraping

Pertemuan 3: WEB SCRAPING


Tujuan Pembelajaran:
1. Memahami bahwa data dapat dikoleksi melalui berbagai
cara, khususnya secara otomais melalui perangkat, dalam
hal ini perangkat lunak.
2. Melakukan pengumpulan data sesuai cara yang dijelaskan,
mengolah data yang dikumpulkan, dan menampilkannya.
3. Memahami aspek privasi dan keamanan data
Siswa dapat diajak mengingat kembali latar belakang dari
unit Analisis Data ini yang berada di Buku Siswa bagian
Penjelasan terkait kepentingan sebuah analisis data dan proses web
scraping.
Kegiatan ini ialah kegiatan utama di unit Analisis Data,
yaitu tentang koleksi data.Setelah mengenal Google Colab dan
Python,siswa diajak membuat proyek kecil untuk mengoleksi data
dari sebuah website lowongan pekerjaan melalui aktivitas

MODUL INFORMATIKA AULIA RASDANA, S.Pd


AD-K10-03-P (Proyek Web Scraping). Langkah pengoleksian
data dijelaskan secara umum melalui alur proses web scraping
yang diperlihatkan melalui Gambar 6.13 Buku Siswa. Guru dapat
menjelaskan alur ini terlebih dahulu sebelum masuk ke detail
setiap kegiatan.
Kegiatan ini merupakan kegiatan lanjutan dari kegiatan
utama koleksi data. Setelah data dikoleksi, data kemudian
ditampilkan dengan tampilan yang lebih informatif dalam bentuk
graik/diagram/chart. Siswa diajak untuk membuat program yang
akan mengolah data tekstual menjadi data visual. Data visual ini
diperlukan untuk menunjukkan hubungan antardata misalnya
posisi lowongan pekerjaan dengan gaji yang ditawarkan.
Aktivitas ini bisa dilakukan oleh siswa pada aktivitas
AD-K10-04-P (Proyek Visualisasi Data).

Asesmen Asesmen Diagnostuc Non Kognitif ;


INFORMASI YANG PERTANYAAN KUNCI
DIGALI
Keadaan psikologis siswa Berikan emotikon yang
melambangkan keadaan
perasaan mu saat ini !
Sejauh mana siswa belajar Apakah kamu membaca
dirumah mengenai materi materi hari ini ?
hari ini YA/TIDAK

Asesmen Diagnostic Kognitif

Asesmen dilakukan untuk melihat dua hal berikut.


1. Kemampuan siswa untuk mengidentiikasi dan memodelkan
aktivitas yang mereka lakukan sebagai suatu masalah algoritma
kompleks.
2. Kemampuan siswa menjelaskan strategi yang mereka gunakan
untuk mendapatkan solusi dengan suatu algoritma kompleks.

Asesmen dapat dilakukan dalam bentuk formatif mengamati


diskusi (lihat Aktivitas Berpasangan) atau dalam bentuk tertulis
(lihat Aktivitas Individu). Penilaian dilakukan berdasarkan rubrik
yang tersedia di bagian berikut
Pengayaan Dan Remedial Pembelajaran pengayaan diberikan kepada peserta didik yang telah
mencapai atau melampaui KKM. Ada beberapa kegiatan yang
dapat dirancang dan dilaksanakan oleh pendidik dalam kaitannya
degan pengayaan, diantaranya melakukan kegiatan berikut:

MODUL INFORMATIKA AULIA RASDANA, S.Pd


1. Belajar kelompok, yaitu sekelompok peserta didik
diberi tugas pengayaan untuk dikerjakan bersama pada
dan/atau diluar jam pelajaran
2. Belajar mandiri, yaitu peserta didik diberi tugas
pengayaan untuk dikerjakan sendiri/individual.

Pada kegiatan remedial pendidik memberikan pemahaman


kepada peserta didik yang belum mencapai kompetensi dasar.
Berikut ini alternatif cara untuk memberikan remedi:

1. Meminta peserta didik untuk membuat rangkuman materi


yang belum tuntas;
2. Memintapeserta didik untuk bertanya kepada teman
yang sudah tuntas tentang materi yang belum tuntas atau
tutor sebaya;
3. Memberikan lembar kerja untuk dikerjakan oleh peserta
didik yang belum tuntas

Refleksi Peserta Didik Guru dan peserta didik merefleksi apa saja yang dipelajari pada
Dan Guru proses pembelajaran.
Peserta didik diminta untuk mengeluarkan pendapatnya mengenai
pembelajaran

Mengetahui
Kepala SMA Negeri 1 Gaung Anak Serka Guru Mata Peajaran

RUSTON AFENDI, S.Pd AULIA RASDANA, S.Pd


NIP. 197706202000121002

MODUL INFORMATIKA AULIA RASDANA, S.Pd


LAMPIRAN
Lembar Kerja Peserta Didik
Kelas :
Nama Kelompok :
Anggota :

Sebelum membuat program, berikut beberapa langkah mengenal


penggunaan Google Colab.
1. Buka Google Colaboratory melalui link https://colab.research.google. com/ Jika
diminta untuk Sign-In, silakan masuk dengan menggunakan akun Google/GMail.

2. Buat catatan baru melalui pilihan NEW NOTEBOOK seperti diperlihatkan pada Gambar
6.3. Notebook adalah penamaan untuk ile kerja di dalam Google Colab, tempat membuat
berbagai macam dokumen, termasuk teks dokumen/catatan dan teks kode program
Python.

Perhatikan bahwa Google Colab memiliki beberapa bagian area kerja yang
hampir serupa dengan berbagai IDE yang lain. Beberapa objek yang ada di Google Colab
diperlihatkan pada Gambar 6.3, yaitu seperti berikut.
a. Nama Notebook, yang merupakan nama file berekstensi ipynb (Ipython Notebook). Kita
bisa mengganti nama notebook dengan mengklik nama notebook tersebut.
b) Star, yang menandakan tingkat kepentingan file ini.
c) Header Kanan, yang berisi pilihan komentar, pilihan untuk berbagi (share),
pengaturan (setting) file, serta pengaturan akun.
d) Menubar, yang berisi pilihan menu seperti File, Edit, View dan lain sebagainya.
e) Panel Kiri,yang berisi beberapa ikon menu seperti Daftar Isi, Pencarian, Penyisipan Kode,
Pengelolaan File, dan Pemilihan Perintah
f) Toolbar Atas, yang berisi pilihan ikon untuk Penambahan Kode atau Teks, Pilihan
Koneksi, dan Pilihan Menutup Menubar
g) Konten Notebook, yang berisi tulisan kode program atau teks yang kita tulis.
h) Cell Toolbar, yang berisi pilihan ikon untuk mengatur sel pada konten Pemindahan
Atas atau bawah, Koneksi Antarsel, Penambahan komentar, Pengaturan Editor,
Penggandaan, Penghapusan Sel dan lain sebagainya.

MODUL INFORMATIKA AULIA RASDANA, S.Pd


MODUL INFORMATIKA AULIA RASDANA, S.Pd
Lembar Kerja Peserta Didik
Kelas :
Nama Kelompok :
Anggota :

Perintah yang paling sederhana dalam bahasa pemrograman ialah perintah untuk
mencetak suatu nilai atau data (output). Seperti halnya pada Gambar 6.6 yang sudah
disajikan sebelumnya, mencetak data dalam Python dapat dilakukan dengan
menggunakan perintah print. Kalian dapat mengubah parameter atau isi di dalam tanda
kurung print dengan data yang lain, misalnya menggantinya dengan “Selamat Datang”.
Setelah kode program dieksekusi atau dengan menekan tombol Run, program akan
menampilkan data seperti yang diharapkan.

MODUL INFORMATIKA AULIA RASDANA, S.Pd


Lembar Kerja Peserta Didik
Kelas :
Nama Kelompok :
Anggota :

MODUL INFORMATIKA AULIA RASDANA, S.Pd


Bahan Bacaan Guru Dan Peserta Didik
Buku Guru dan Buku Siswa yang terbitkan khusus sekolah penggerak dengan mata
pelajaran informatika

Glosarium

Google Colaboratory : Salah satu lingkungan pengembangan aplikasi terintegrasi yang


disediakan oleh Google secara online (Online IDE).

Phyton : Sebuah bahasa pemrograman yang menyediakan library untuk analisis


data

Web Scraping : Proses analisis data, khususnya dalam hal mengoleksi data dari
situs web

Daftar Pustaka
Musthofa,Dkk. 2021. INFORMATIKA SMA KELAS X (Buku Guru). Jakarta : Pusat
Kurikulum dan Perbukuan Badan Penelitian dan Pengembangan dan Perbukuan
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi

Musthofa,Dkk. 2021. INFORMATIKA SMA KELAS X (Buku Siswa). Jakarta : Pusat


Kurikulum dan Perbukuan Badan Penelitian dan Pengembangan dan Perbukuan
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi

MODUL INFORMATIKA AULIA RASDANA, S.Pd

Anda mungkin juga menyukai