Anda di halaman 1dari 6

1.

Ana dan Ani adalah tetangga yang sangat akrab walaupun mereka beda agama, mereka
selalu hidup rukun. Pada tanggal 20 Juli 2021, Ana merayakan hari Idul Adha. Jika kamu
menjadi ani apa yang kamu lakukan?
a. Menghormati agama yang dianut Ana
b. Menjaga ketenangan selama pelaksanaan hari raya Idul Adha
c. Ikut merayakan idul Adha karena Ana tetangga anda.
d. Membiarkannya melaksanakan Idul Adha dengan khidmat.
e. Ikut melakukan qurban dengan satu ekor sapi

Jawaban: B, A, C, E, D

2. Anda adalah seorang ASN baru yang baru pindah di rumah dinas tempat anda bekerja, Bu
Wati adalah tetangga dekat anda kerap dikucilkan dari lingkungan sekitar bahkan anda
merasa anggota keluarga Bu Wati tidak dianggap oleh warga sekitar karena perbedaan
agama yang dianut. Sikap anda ...
a. Menerima Bu Wati dan anggota keluarganya tinggal di lingkungan tersebut tetapi
menyarankan untuk membatasi kegiatan keagamaan.
b. Menyadarkan warga sekitar bahwa menerima keberagaman merupakan perbuatan yang
dapat mengancam keharmonisan hubungan sosial.
c. Menerima Bu Wati dan anggota keluarganya tersebut dengan memberikan kesempatan
untuk menyampaikan rasa kecewa kepada masyarakat karena telah mendiskriminasinya.
d. Menyadarkan warga sekitar mengenai keberagaman agama sebagai suatu hal yang tidak
perlu dipermasalahkan.
e. Menyadarkan warga sekitar agar memberikan kesempatan kepada Bu Wati dan keluarga
untuk tinggal di perumahan tersebut.

Jawaban: D, E

3. Dilingkungan anda sedang terjadi perbincangan hangat mengenai seorang tetangga yang
diduga suka meneror orang lain sebagai bentuk kekecewaan kepada pemerintah terkait
korupsi dana bansos. Sikap anda menanggapi hal tersebut adalah...
a. Diam saja karena tetangga saya tidak meminta bantuan saya.
b. Saya langsung membenarkan berita itu karena banyak tetangga yang mengatakan hal
yang sama.
c. Tidak langsung percaya karena berita tersebut belum teukti kebenarannya.
d. Tidak peduli karena itu bukan urusan saya.
e. Biasa saja, karena belum tebukti kebenarannya.

Jawaban: C, E, A, D, B

4. Anda merupakan seorang pegawai di sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang
komunikasi dan informatika. Sebagai pegawai dalam bidang komunikasidan informatika
tersebut, hampir setiap saat selalu berinteraksi dengan orang lain dengan latar belakang
kehidupan yang beraneka ragam. Beberapa hari yang lalu, ada seseorang yang melaporkan
ke perusahaan anda yang mengatakan bahwa salah satu diantara pegawai yang bekerja
diperusahaan anda telah terpapar paham radikal. Hal ini membuat pimpinan terkejut dan
menginginkan untuk segera mengadakan rapat internal bagi semua pegawai di perusahaan
tersebut. Besok pagi akan diadakan sebuah diskusi dan semua pegawai diminta untuk
memberikan usulan terkait isu radikal yang masuk ke perusahaan anda. Sikap anda yang
tepat adalah...
a. Memberikan usulan jika berita tentang pegawai yang terpapar radikal itu terbukti,
perusahaan harus segera memberhentikan pegawia tersebut tanpa melihat seberapa
tinggi jabatannya.
b. Mengusulkan adanya jadwal rutin siraman rohani untuk semua pegawai agar mereka
tidak terpaparpaham radikalisme.
c. Mengusulkan agar mencari pegawai yang terpapar radikal tersebut, kemudian
melaporkan ke pihak yang berwenang mengatasi masalah tersebut.
d. Memberikan usulan agar perusahaan memeriksa terlebih dahulu kebenaran laporan
tersebut, baru kemudian mengambil tidnakan yang tepat.
e. Mengusulkan agar perusahaan tidak terburu-buru mencari pegawai yang diduga
terpapar paham radikalisme, karena bisa saja berita tersebut hoax.

Jawaban: D, E, C, A, B

5. Anda baru saja dimutasi ke desa X. Salah satu warga desa X selalu membuat onar sehingga
susana menjadi tidak kondusif. Anda sudahberkali-kali menasehati oknum itu, tetapi anda
malah mendapat ancamanakan diteror tiap harinya. Sikap anda?
a. Mencoba menasehatinya lagi secara 4 mata agar ia sadar.
b. Melaporkannya ke kantor polisi karena ia membahayakan nyawa anda.
c. Melaporkan kepada ketua RW karena ia telah meresahkan warga setempat.
d. Tidak ikut campur karena anda bukan warga asli di desa itu.
e. Memberitahukan keluarganya untuk menasehati perbuatannya yang dapat memicu
keresahan di desa Y.

Jawaban: C, E, B, D, A

6. Anda adalah seorang pegawai tetap di perusahaan swasta yang bergerak di bidang farmasi.
Anda memiliki sahabat yang baik ditempat kerja tersebut. Sahabat anda selalu ada ketika
anda membutuhkan bantuan.pada suatu ketika anggota dari Badan Nasional
Penanggulangan Terorisme mendatangi perusahaan tersebut dan menanyakan keberadaan
sahabat anda. Ternyata, sahabat anda masuk dalam daftar pencarian orang dalam kasus
terorisme. Anda sebenarnya mengetahui keberadaannya. Sikap anda yang paling tepat
adalah...
a. Memberikan informasi keberadaan sahabat anda, walaupun hati terasa berat
mengatakannya.
b. Memberikan informasi keberadaan sahabat anda, agar sahabat anda menyadari bahwa
perilakunya salah.
c. Tidak memberikan informasi keberadaan sahabat anda, karena ingin menjaga hubungan
baik persahabatan anda.
d. Tidak memberikan informasi keberadaan sahabat anda, karena ingin menyadarkan
sahabat anda sendiri.
e. Memberikan informasi `keberadaan sahabat anda dengan terpaksa.

Jawaban: A, B, E, D, C
7. Anda memiliki rekan kerja satu angkatan penerimaan CPNS yang sudah sangat akrab.
Ternyata, saat upacara peringatan kemerdekaan tanggal 17 Agustus, anda melihat rekan
anda tersebut tidak melakukan hormat bendera saat momen penghormatan kepada
bendera merah putih. Sikap anda adalah...
a. Melaporkan kepada atasan dan direktur agar rekan tersebut segera dipanggil.
b. Melaporkan dan mengusulkan kepada atasan agar rekan kerja tersebut diberikan
pembinaan ideologi pancasila.
c. Mendukung rekan kerja anda untuk tidak menghormati bendera.
d. Mendiamkan saja karena hal tersebut merupakan kebebasan berekspresi.
e. Langsung menelepon pihak berwajib.

Jawaban: B, A, E , D, C

8. Staf Khusus Ketua Dewan Pengarah Badan PembinaanIdeologi Pancasila (BPIP) Antonius
Benny Susetyo menyatakan radikalisme menganggap kebenaran itu abosolut . “ Radikalisme
itu sudah sampai tahap lampu merah, sehingga kita perlu warning dan lakukan pencegahan.
Radikalisme itu seolah-olah dirinya paling benar, dan yang lain salah. Di negara yang
majemuk ini, tidak bisa seperti itu. bahaya radikalisme itu adalah memanipulasi agama untuk
kepentingan merebut kekuasaan sesaat. Senin (4/1/2021). Sebagai calon ASN, bagaimana
anda menyikapi persoalan dari kutipan diatas mengenai bahaya radikalisme yang
berkembang di Indonesia saat ini.
a. Seluruh komponen bangsa sepatutnya mencegah penyebaran paham radikal
antipancasila. Sebab radikalisme sudah menyebar hampir ke berbagai sektor kehidupan
kenegaraan.
b. Sudah seharusnya anggota DPR, TNI dan Polri, serta lembaga strategis berkewajiban
melakukan pencegahan radikalisme.
c. Berpedoman teguh kepada nilai-nilai Pancasila, sebagai pedoman hidup dalam berwarga
negara dan perlunya penegakan hukum jelas. Dengan pancasila sebagai sumber dari
segala hukum.
d. Menghindari orang-orang yang diduga menganut paham radikal, agar kita sebagai ASN
tidak terpengaruh.
e. Membangun kehidupan bermasyarakat yang didasarkan pada sikap saling pengertian
dan saling menghargai antar sesama yang mempunyai latar belakang yang berbeda.

Jawaban: C, E, A, D, B

9. Baru-baru ini media massa dihebohkan dengan pengesahan UU yang mengakibatkan unjuk
rasa dari berbagai kalangan, bahkan sampai bermunculan tindakan terorisme dan
separatisme. Banyak kalangan yang pro dan kontra dengan UU tersebut. Sikap anda sebagai
ASN adalah?
a. Biasa saja karena menurut anda unjuk rasa penolakan UU menjadi hal biasa
b. Ikut mengkritik kebijakan pemerintah yang menyesangrakan rakyat
c. Tetap menyetujui kebijakan pemerintah karena anda ASN
d. mencari tahu kebenaran berita tersebut dan tetap fokus pada pekerjaan anda
e. Mengajak rekan kerja untuk mengomentari UU tersebut

Jawaban: D, A, C, B, E
10. Menteri Agama meyatakan bahwa pemudamemegang peranan penting dalam mengatasi
persoalan radikalisme. Karena sasaran atau target radikalismeadalah anak muda, maka yang
mesti berperan banyak dalam mencegah nya pun diharapkan dari para pemuda. Sikap apa
yang harus dilakukan sebagai pemuda dalam mencegah penyebaran radikalisme.
a. Mengikuti secara aktif perkembangan yang terjadi di lingkungan masyarakat sebagai
bagian dari deteksi dini terhadap potensi gangguan dan ancaman radikalisme.
b. Menerapkan rasa kebersamaan, komunikasi yang baik dan saling menghargai antar
sesama serta masyarakat yang memiliki latar belakang yang beragam.
c. Membentengi diri dari berita-berita yang tidak benar.
d. Menjahui diri dari orang-orang yang berbeda paham
e. Mengedukasi kepada masyarakat tentang bahaya radikalisme, baik secara online
maupun offline.
Jawaban: B, E, A, C, D
11. Munculnya pemberitaan di media terkait dengan gencarnya Gerakan terorisme di daerah
Anda akhir ini membuat situasi menjadi cemas. Di lingkungan tempat anda terdapat warga
baru yang mencurigakan, mulai dari sikap yang tertutup dan sangat jarang bersosialisasi
dengan warga sekitar. beberapa warga khawatir jika keluarga tersebut merupakan salah satu
dari anggota terlarang. Bagaimana sikap yang sebaiknya anda lakukan...
a. Segera melapor ke pihak berwajib sebelum terlambat.
b. Melaporkan ke aparat desa bahwa keluarga tersebut mencurigakan.
c. Mencoba mengakrabkan diri dengan keluarga tersebut dan mencari tahu lebih lanjut.
d. Berusaha untuk tidak mencampuri hal tersebut karena setiap orang punya hak asasi
terhadap masing individu.
e. Mengajak warga setempat untuk tidak mencurigai keluarga tersebut dan menyarakan
memikirkan kegiatan yang lebih produkti seperti kerja bakti kebersihan lingkungan.

Jawaban: C, B, A, D, E

12. Terjadi konflik antar suku, yaitu suku pegunungan atas dan suku pegunungan bawah pantai.
Konflik ini bermula saat suku suku pengumuman atas sengaja membakar rumah adat milik
suku bawah pantai.mengetahui hal tersebut suku bawah pantai sangat marah. Pertikaian
antar kedua suku pun terjadi. Salah satu upaya pemerintah yang tepat untuk melerai konflik
tersebut adalah...
a. Menumpuk kesadaran toleransi antar suku
b. Melakukan mediasi terhadap kedua suku
c. Memberikan jaminan hukum yang pasti
d. Mencegah kedua suku tersebut bertikai
e. Menangkap pelaku yang menjadi pemicu pertikaian

Jawaban: B, A, C, D, E

13. Salah satu tokoh masyarakat ditangkap oleh polisi dan disangkakan dengan berbagai pasal
dalam KUHAP. ia menolak dan meminta massa pendukungnya untuk melakukan demontrasi
menyampaikan aspirasinya. Menurut anda, sikap seperti ini
a. Hak dari setiap warga negara yang dijamin oleh konsitusi untuk mengemukakan aspirasi
didepan umum.
b. Pemerintah harus mengambil tindakan tegas demi mengamankan ketertiban bersama.
c. Mendukung tindakan tersebut asalkan konstitusional dan sesuai dengan [eraturan yang
berlaku.
d. Kasus hukum seharusnya dihadapi di pengadilan, bukan di jalanan
e. Pemerintah seharusnya memberikan ruang untuk tokoh tersebut membela dirinya
dipengadilan.

Jawaban: D, B, A, C, E

14. Dewasa ini banyak sekali warganet yang ikut serta menyebarkan ujaran kebencian (hate
speech) di media sosial, yang tidak menutup kemungkinan merupakan seorang yang
berprofesi sebagai ASN. Suatu hari anda melihat salah satu rekan kerja anda sekantor yang
juga bekerja sebagai ASN ikut serta meyebarkan postingan yang diduga memuat ujaran
kebencian di media sosial. Hal yang akan anda lakukan adalah....
a. Setiap orang bebas dan berhak dalam menyampaikan pendapatnya, karena hal tersebut
dilindungi oleh UU
b. Menegur rekan kerja anda untuk menghapus postingan tersebut karena dapat memicu
konflik dan perpecahan.
c. Membiarkan saja karena pandangan politik orang berbeda-beda, ada yang pro ada yang
kontra.
d. mengingatkannya dengan baik akan hak dan kewajiban seorang ASN melalui direct
message atau chat.
e. Melaporkan postingan rekan kerja anda melalui whistleblowing sytem agar segera
diberikan hukuman disiplin.

Jawaban: B, D, E, A, C

15. Andi adalah seorang pemuda agamis yang rajin beribadah. Andi tinggal di perumahan yang
agama masyarakatnya bermacam-macam. Pada suatu hari ada pemuda yang datang
kerumahnya berdiskusi perihal ada sebuah kemalangan yang terjadi pada salah satu warga
pada tempat tinggalnya. Pemuda itu kebingungan karena tidak terlalu paham dalam
mengurus sumbangan, tetapi dia sangat ingin membantu warga yang kemalangan tersebut.
Diketahui warga yang kemalangan itu memiliki keyakinan yang berbeda dengan Andi. Maka
sikap Andi seharusbnya adalah...
a. Memberi bantuan seikhlasnya pada warga kemalangan tersebut.
b. Mengarahkkan pemuda yang datang tersebut menemui Kepala Desa karena merasa itu
bukan tanggunng jawabnya.
c. Menyisihkan uang untuk membantu warga yang kemalangan dan mengajak pemuda
tersebut untuk bertemu dengan Kepala Desa untuk berdiskusi mengenai hal-hal yang
bisa dilakukan untuk membantu warga yang kemalangan tersebut.
d. memberi pengarahan kepada pemuda tersebut untuk menuggu info dari Kepala Desa
tentang hal-hal yang harus dilakukan.
e. Mengkordinir kegiatan sumbangan agar secepatnya warga yang kemalangan tersebut
bisa memperoleh bantuan.

Jawaban: C, A, E, D, B
16. Anggota MPR , Azis Syamsuddin menyatakan bahwa pemuda memegang peranan penting
dalam mengatasi persoalan radikalisme.” Karena sasaran atau targetnya (radikalisme) adalah
anak muda, maka yang berperan banyak dalam mencegahnya pun diharapkan dari para
pemuda.” Sikap apa yang harus dilakukan sebagai Pemuda dalam mencegah penyebaran
radikalisme...
a. Mengikuti secara aktif perkembangan yang terkjadi di lingkungan masyarakat sebagai
bagian dari deteksi dini terhadap potensi gangguan dan ancaman radikaisme.
b. menerapkan rasa kebersamaan, komunikasi yang baik dan saling menghargai antar
sesama teman, serta masyarakat yang memiliki latar belakang yang beragam.
c. Membentengi diri dari berita-berita yang tidak benar.
d. Menjauhi diri dari orang-orang yang berbeda paham.
e. Mengedukasi kepada masyarakat tentang bahaya radikalisme, baik secara online
maupun offline.

Jawaban: B, E, A, C, D

17. Menteri Pendayagunaan Aparatur negara dan Reformasi Birokrasi (PAN dan RB) Thajo
Kumolo menegaskan tidak ada ruang bagi radikalisme di tubuh aparatur sipil negara (ASN).
Dia menjelaskan apabila ditemukan ASN terpapar radikalisme, maka sanksi tegas berupa
non-job hingga pemecatan telah menanti. “ Kalau ASN sudah terpapar radikalisme dan
terorisme, maka harap bisa naik jabatan, pecat saja. Ada ASN yang dipecat, ada turun
jabatan, hingga non job. Jujur saja, saya menjabat Menteri PAN dan RB itu setiap bulan harus
teken dengan Badan Kepegawaian negara (BKN), lantaran sebanyak 70-an ASN kena sanksi
akibat terpapar terorisme,” ungkapnya. Anda sebagai pemimpin, sikap apa yang harus anda
ambil jika ada pegawai anda yang dicurigai menganut paham radikal...
a. merangkul dan mendekati individu yang terindikasi sudah terpapar

Anda mungkin juga menyukai