Anda di halaman 1dari 41

MODUL PEMBELAJARAN

BAHASA ARAB
(Baca Tulis Al-QUR’AN)

Penyusun:
Arief Fitriyanto, S.E.Sy M.Si (0312058901)

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PROF.DR.HAMKA


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
PROGRAM STUDI EKONOMI ISLAM
2021
KATA PENGANTAR

Pada Kesempatan ini, penyusun tidak lupa ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-
besarnya kepada semua pihak yang telah membantu penyusun, baik secara langsung maupun
tidak langsung dalam penyusunan modul ini sampai selesai. Dengan kerendahan hati,
perkenankanlah penyusun menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada:
1. Prof. Dr. Gunawan Suryoputro, M.Hum selaku Rektor Universitas Muhammadiyah Prof.
DR. Hamka
2. Prof. Dr. Abd. Rahman Ghani, M.Pd, selaku Wakil Rektor I Universitas Muhammadiyah
Prof. DR. Hamka
3. Dr. Zamah Sari, M.Ag, selaku Wakil Rektor II Universitas Muhammadiyah Prof. DR.
Hamka
4. Dr. Tri Wintolo Apoko, M.Pd, selaku Ketua Lembaga Pendidikan dan Pengajaran
Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka.
5. Dr. Zulfahmi, M.Si, Selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas
Muhammadiyah Prof. DR. Hamka

2
DAFTAR ISI
halaman

KATA PENGANTAR ...................................................................................... ii


DAFTAR ISI ..................................................................................................... iii
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ................................................................................. 1
B. Deskripsi Singkat ............................................................................. 1
C. Standar Kompetensi ......................................................................... 2
D. Peta Konsep ...................................................................................... 3
BAB II TANDA BACA WAQOF
A. Kompetensi Dasar ............................................................................ 4
B. Materi Pokok .................................................................................... 4
C. Uraian Materi ................................................................................... 4
1. Pengertian Waqof...................................................................... 4
2. Dasar Hukum Waqof ................................................................. 5
3. Skema Macam-macam Waqof ................................................... 6
D. Rangkuman ...................................................................................... 6
E. Latihan/Tugas ................................................................................... 7
BAB III AL-QAMARIYAH & AL-SYAMSIYAH
A. Kompetensi Dasar ............................................................................ 8
B. Materi Pokok ................................................................................... 8
C. Uraian Materi ................................................................................... 8
1. Alif Lam Qamariyah ................................................................. 8
2. Alif Lam Syamsiyah ................................................................. 9
D. Rangkuman ...................................................................................... 10
E. Latihan/Tugas .................................................................................. 11
BAB IV HUM BACAAN MAD
A. Kompetensi Dasar ........................................................................... 12
B. Materi Pokok …………………………………………………….. 12
1. Pengertian Mad……………………………………………. 12
2. Dasar Hukum Mad………………………………………… 12
3. Pembagian Mad…………………………………………… 13
D. Rangkuman………………………………………………………. 16
E. Latihan Tugas……………………………………………………. 16
BAB V HUKUM BACAAN IDZHAR
A. Kompetensi Dasar…………………………………………………. 17

3
B. Materi Pokok………………………………………………………. 17
C. Uraian Materi……………………………………………………… 17
1. Pengertian Idzhar………………………………………….. 17
2. Idzhar Syafawi……………………………………………. 19
D. Rangkuman………………………………………………………. 19
E. Latihan Tugas
BAB VI HUKUM BACAAN IKHFA
A. Kompetensi Dasar…………………………………………………. 21
B. Materi Pokok………………………………………………………. 21
C. Uraian Materi……………………………………………………… 21
1. Pengertian Ikhfa……………………………………………. 21
2. Huruf-Huruf Ikhfa…………………………………………. 21
3. Ikhfa Syafawi………………………………………………. 21
D. Rangkuman………………………………………………………… 23
E. Latihan Tugas…………………………………………………….... 24
BAB VII HUKUM BACAAN IDGHAM
A. Kompetensi Dasar…………………………………………………. 25
B. Materi Pokok……..………………………………………………… 25
C. Uraian Materi……………………………………………………… 25
1. Pengertian Idgham………………………………………….. 25
2. Pembagian Idgham Bighunnah dan Bilaghunnah…..……… 25
3. Idgham Mimi….…………………………………………… 26
4. Idghom Mutamatsilain, Mutajannisain, Mutaqarribain…….. 27
D. Rangkuman ……………………………………………………….. 28
E. Latihan Tugas …………………………………………………….. 29
BAB VIII HUKUM BACAAN IQLAB
A. Kompetensi Dasar………………………………………………… 30
B. Materi Pokok……………………………………………………… 30
C. Uraian Materi……………………………………………………… 30
BAB IX HUKUM BACAAN QALQALAH
A. Kompetensi Dasar………………………………………………… 32
B. Materi Pokok……………………………………………………… 32
C. Uraian Materi……………………………………………………… 32
1. Pengertian Qalqalah……………………………………….. 32
2. Pembagian Qalqolah………………………………………. 32
3. Perbedaan Qalqalah Sughra dan Kubra……………………. 33
D. Rangkuman………………………………………………………… 34
E. Latihan Tugas……………………………………………………… 35
GLOSARIUM ………………………………………………………………… 36
DAFTAR PUSTAKA ………………………………………………………… 37

4
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Mata kuliah Bahasa Arab di FEB UHAMKA merupakan salah satu komponen
mata kuliah yang menekankan pada kemampuan membaca dan menulis Al-Quran
dengan benar, serta hafalan terhadap surah-surah pendek dalam Al-Quran, pengenalan
arti atau makna secara sederhana surah-surah pendek tersebut, dan tentang akhlak
terpuji untuk diamalkan dalam kehidupan sehari-hari melalui keteladanan dan
pembiasaan.
Secara substansial Mata kuliah Bahasa Arab memiliki kontribusi dalam
memberikan motivasi kepada peserta didik untuk mencintai kitab sucinya, mempelajari
dan mempraktikkan ajaran dan nilai-nilai yang terkandung dalam Al-Quran sebagai
sumber utama ajaran Islam dan sekaligus menjadi pegangan dan pedoman hidup dalam
kehidupan sehari-hari. Ruang lingkup Mata Pelajaran Al-Quran di FEB UHAMKA
meliputi pengetahuan dasar membaca dan menulis Al-Quran yang benar sesuai dengan
kaidah ilmu tajwid, hafalan surah-surah pendek dalam Al- Quran dan pemahaman
sederhana tentang arti dan makna kandungan serta pengamalannya melalui keteladanan
dan pembiasaan dalam kehidupan sehari- hari, pemahaman dan pengamalan melalui
keteladanan.
Modul pendalaman materi Al-Quran ini terdiri atas berbagai topik yang
disesuaikan dengan ruang lingkup, standar kompetensi, dan kompetensi dasar yang
terdapat dalam Standar Isi, Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Modul ini mengkaji
kaidah ilmu tajwid dalam bacaan Al-Quran. Secara spesifik modul ini membahas materi
memahami kaidah ilmu tajwid dan menerapkan kaidah-kaidah ilmu tajwid. Materi
tersebut dijabarkan ke dalam kompetensi dasar menerapkan tanda baca waqof,
memahami dan menerapkan bacaan ghunnah, memahami dan menerapkan bacaan al-
Qomariyah dan al-Syamsiyah, memahami dan menerapkan bacaan mad, memahami dan
menerapkan hukum bacaan idhar, ikhfa, idgham bighunnah, idgham bila ghunnah, dan
iqlab.

5
B. Deskripsi Singkat
Ilmu tajwid merupakan salah satu komponen materi dalam pembelajaran Al-
Quran Hadis, yaitu sebagai komponen pokok materi pembelajaran Al-Quran Hadis.
Dengan mempelajari ilmu tajwid, Saudara akan memiliki kemampuan membaguskan
atau membuat jadi bagus bacaaan Al-Quran yang Saudara lakukan. Ilmu tajwid, yaitu
ilmu yang memberikan pengertian tentang hak-hak mustahaqqul huruf ‘sifat huruf’.
Menurut Imam Jalaluddin as-Suyuthi, tajwid, yaitu memberikan huruf akan hak-haknya
dan tertibnya, mengembalikan huruf kepada makhroj dan asal (sifatnya) serta
menghaluskan pengucapan dengan cara yang sempurna tanpa berlebih- lebihan,
serampangan, tergesa-gesa, dan dipaksakan. Menurut Syekh Muhammad Al-Makhmud
tujuan mempelajari ilmu tajwid adalah agar dapat membaca ayat-ayat Al-Quran secara
betul (fasih) sesuai dengan yang diajarkan Rasulullah saw, juga agar dapat memelihara
lisan dari kesalahan- kesalahan ketika membaca Al-Quran.
Pokok bahasan ilmu tajwid dapat dibagi menjadi dua bagian, yaitu haqqul huruf
dan mustahaqqul huruf. Haqqul Huruf, yaitu segala sesuatu yang lazimat (wajib ada)
pada setiap huruf. Hak huruf ini meliputi sifat-sifat huruf (sifatul huruf) dan tempat-
tempat keluarnya huruf (makhorijul huruf). Apabila hak huruf ditiadakan, maka semua
suara yang diucapkan tidak mungkin mengandung makna karena bunyinya menjadi
tidak jelas. Mustahaqqul Huruf, yaitu hukum-hukum baru (aridlah) yang timbul oleh
sebab-sebab tertentu setelah hak-hak huruf melekat pada setiap huruf. Mustahaqqul
huruf meliputi hukum-hukum seperti izhar, ikhfa’, iqlab, idghom, qolqolah, ghunnah,
tafkhim, tarqiq, mad, waqof, dan lain-lain.

C. Sedantar Kompetensi.
Standar Kompetensi Kompetensi Dasar
1. Memahami kaidah-kaidah ilmu 1. Memahami tanda baca waqof.
tajwid dalam bacaan Al-Quran. 2. Menerapkan tanda baca waqof.
2. Menerapkan kaidah- kaidah ilmu 3. Memahami bacaan ghunnah, al-
tajwid dalam bacaan Al-Quran. qomariyah dan al-syamsiyah.
4. Menerapkan bacaan ghunnah, al-
qomariyah dan al-syamsiyah.
5. Mengenal bacaan mad.
6. Menerapkan bacaan mad.
7. Memahami hukum bacaan idhar dan
ikhfa’ .
8. Menerapkan hukum bacaan idhar dan
6
ikhfa’ .
9. Memahami hukum bacaan idghom
bighunnah, idghom bilaghunnah, dan
iqlab.
10. Menerapkan hukum bacaan idghom
bighunnah, idghom bilaghunnah, dan
iqlab.
11. Menyebutkan arti iqlab dan
huruf
iqlab.
12. Membaca dan menerapkan tanda
baca
syiddah.

D. Peta Konsep.
Pengertian Mad
Dasar Hukum Mad
Pembagian Mad

Qalqalah Sughra Pengertian Ikhfa


Qalqalah Kubra Huruf-huruf ikhfa
Pembagian Ikhfa
Ikhfa syafawi

Bacaan

Qalqalah Ikhfa

ILMU TAJWID DALAM


Ghunnah BACAAN AL-QURAN Iqlab

Hukum Lam Ta’rif Izhar

Idghom

Alif-Lam Qamariyyah Pengertian Izhar


Tingkatan Izhar
Cara membaca Izhar

Pengertian Idghom
Pembagian Idghom
Ighom Bighunnah
Idghom Bila Ghunnah
Idghom Mimy
Perbedaan masing-masing Idghom
Idghom Shagir dan Idghom 7
Kabir
BAB II
TANDA BACA WAQOF

A. Kompetensi Dasar
Menerapkan tanda baca waqof
B. Materi Pokok
1. Pengertian waqof.
2. Dasar Hukum waqof.
3. Skema macam-macam waqof.
C. Uraian Materi

1. Pengertian Waqof

Sahabat Ali bin Abi Thalib r.a. pernah mengatakan bahwa membaca Al-
Quran dengan tartil maksudnya adalah membaguskan pengucapan huruf dan
mengerti tempat-tempat waqof. Ahli tajwid juga sepakat menghentikan suatu
bacaan waqof merupakan satu hal yang mutlak diketahui oleh Qori’ (orang yang
membaca Al-Quran), bahkan ada yang berpendapat bahwa seorang guru belum
diperkenankan memberi ijasah bacaan kepada muridnya, sebelum murid mengerti
betul masalah waqof.

Syeikh al-Ghazali pernah mengatakan: ”Waqof adalah pemanis


bacaan, perhiasan Qori, penyempurna Qori, pemaham (kepada) pendengar,
kebanggaan orang berilmu. Dengan waqof dapat diketahui makna yang berbeda,
ketepatan yang berlainan, dan antara dua hukum yang berbeda”

Dari beberapa pendapat di atas, jelaslah bahwa waqof sangat penting, karena
seorang pembaca Al-Quran tidak mungkin menyelesaikan satu surah atau satu
kisah dalam satu nafas, sedangkan mengambil nafas dalam bacaan itu dilarang.
Maka cara yang terbaik adalah dengan berhenti pada tempat yang baik dan
disukai.

Menurut bahasa, waqof adalah al-Habsu ( ُ‫ﺤﺒْﺲ‬


َ ‫)اﻟ‬, artinya menahan. Sedang
8
menurut istilah, waqof adalah: “Memutuskan suara pada suatu kalimat dalam waktu
tertentu, tidak begitu lama, kemudian mengambil nafas satu kali dengan niat
untuk memulai kembali bacaan Al-Quran”.

Waqof menurut etimologi berarti berhenti/menahan. Menurut istilah tajwid berarti.

memutuskan suara di akhir kata untuk bernafas sejenak dengan niat


meneruskan bacaan selanjutnya. (http://quran.al-islam.com., Tanggal akses, 21
April 2009). Dari definisi tersebut, jelaslah bahwa setiap kali bacaan dihentikan
dan menarik nafas, baik di akhir ayat maupun ditengah kalimat, dinamakan waqof,
selama terkandung maksud yang meneruskan bacaan.

2. Dasar Hukum Waqof


Sebagai dasar hukum dari waqof adalah Al-Quran dan Hadis, antara lain:
Q.S Al- Muzammil (4): “Dan bacalah Al-Quran itu dengan tartil”. Kemudian
ada Hadits dari Anas bin Mali radhiyallahu ‘anhu “Dari ummu Salamah, ia
berkata: Rasulullah saw memutuskan bacaannya satu ayat demi satu ayat, seperti
Bismillahirrahmanirrahim- Alhamdulillahirabbil ’alamiin – Arrahmanirrahim –
dan seterusnya”.
Dalil diatas menunjukan bahwa Rasulullah saw berhenti pada setiap akhir
ayat. Sedangkan dalam Hadis kedua, Rasulullah saw marah kepada orang yang
berhenti bicara pada kata yang tidak sempurna. Berhenti pada kata yang tidak
tepat, bukan hanya megakibatkan orang tidak mengerti dengan maksud ayat yang
dibaca, tetapi juga dapat mengakibatkan rusaknya makna (arti) yang dikehendaki
oleh ayat tersebut. Pengertian yang berubah akan merusak kalamullah dan
menghilangkan keagungan dan kesuciannya.
Meningat pentingnya pembahasan waqof ini, para ahli tajwid menjadikan
bab ini sebagai bahasan tersendiri. Syeikh al-Asmuni menulis secara khusus
masalah waqof ini dalam kitabnya yang berjudul: Al- Munarul Huda Fi Bayani
Waqfi Wal Ibtida’.

9
3. Skema Macam-Macam Waqaf

ُ ‫اﻟﻮ ْﻗ‬
‫ﻒ‬ َ

‫ﺎريﱡ‬ ْ
ِ ‫اﻻﺧ ِﺘ َﺒ‬ ‫ﺎريﱡ‬ ْ
ِ ‫اﻻﺧ ِﺘ َﯿ‬ ‫ﺎريﱡ‬َ ‫اﻻ ْﻧ ِﺘ‬
ِ ‫ﻈ‬ ‫اريﱡ‬
ِ ‫اﻻﺿْﻄ َﺮ‬
ِ

ُ ‫اﻟﻮ ْﻗ‬
‫ﻒ اﻟﺘﱠﺎ ٌم‬ َ ُ ‫اﻟﻮ ْﻗ‬
‫ﻒ اﻟ َﻜﺎ ِﻓ ﱡﻲ‬ َ ُ ‫اﻟﻮ ْﻗ‬
‫ﻒ‬ َ ُ ‫اﻟﻮ ْﻗ‬
ُ‫ﻒ اﻟ َﻘ َﺒﯿْﺢ‬ َ

Di antara Di antara Di antara Di antara


tanda waqof tanda waqof tanda waqof tanda waqof
yang dapat yang dapat yang dapat yang dapat
dijadikan dijadikan dijadikan dijadikan
pedoman pedoman pedoman pedoman

‫ﻗﻠﻰ ط م‬ ‫ج‬ ‫ﺻﻠﻰ‬ ‫ﻻ‬

D. Rangkuman
Menurut bahasa, waqof adalah al-habsu ( ُ‫)اﻟ َﺤﺒْﺲ‬, artinya menahan. Sedang menurut
istilah, waqof adalah: “Memutuskan suara pada suatu kalimat dalam waktu tertentu,
tidak begitu lama, kemudian mengambil nafas satu kali dengan niat untuk memulai
kembali bacaan Al-Quran”.
Sebagai dasar hukum dari waqof adalah Al-Quran dan Hadis, dasar- dasar tersebut
antara lain: “Dan bacaan Al-Quran itu dengan tartil”.
Dilihat dari sebabnya, secara umum waqof terbagi menjadi empat bagian, yaitu:
waqof idhthirory, waqaf intizhory, waqaf ikhtibary, dan waqaf ikhtirary.

10
Menurut bahasa, idhthirory berasal dari kata “‫”ﺿ َﺮ َر‬
َ yang artinya darurat
(terpaksa). Sedangkan menurut istilah, waqof idhthirory ialah:

ِ ‫ِّﻖ اﻟﻨﱠ ْﻔ‬


‫ﺲ َوﻧَﺤْ ٍﻮ ِه ﻛﻌﺠﺮ َوﻧِ ْﺴﯿَﺎ ٍن‬ ِ ‫ﺿﯿ‬َ ‫ﺐ‬
ِ َ‫ْﺮضُ ﺑِ ِﺴﺒ‬
ِ ‫َﻣﺎ ﯾَﻌ‬
“Berhenti mendadak karena terpaksa, seperti kehabisan nafas, batuk dan lupa”.
Intizhory menurut bahasa berarti menunggu, dan menurut istilah, adalah:

‫ﺎت‬
ِ ‫اﻟﺮِّوا َﯾ‬
َ ‫ف‬ ِ ‫ﺎﻏَﯿْﺮھ َِﺎﺣ َﯿْﻦ َﺟْﻤﻌُﮭُﻞ ِﻻ ْ ِﺧﺘ َﻼ‬ َ ‫ُ َھﻮ َْان َ ِﯾﻘ َﻒ ﻋَﻠﻰ َ ِ َﻠﻛﻤٍﺔ ِ َﻟﯿ‬
ِ ‫ﻌْﻄ َﻒ ﻋََﯿْﻠ َﮭ‬
“Berhenti (menunggu) pada suatu kalimat guna dihubungkan dengan kalimat
lain pada bacaan yang tengah dibaca, ketika ia menghimpun beberapa qiraat dan ada
beberapa perbedaan riwayat”.
Ikhtibary berarti memberi keterangan, yang berasal dari kata “‫”ﺧﺒﺮ‬. Sedangkan
menurut istilah, waqof ikhtibary adalah:

َ ‫ﺎرى َﻛ‬
ُ ‫ﯿْﻒ َ ِﯾﻘ‬
‫ﻒ‬ َ ‫ﻄﻮ ِْع َو َاﻟﻤﻮْﺻُﻮ ِْل َاْو ِﺑ‬
ِ ‫ﺴُﻸ ِل ُﻣْﻤﺘ َِﺤ ٍﻦ َاْوﺗَﻌْ ِﻠﯿْﻢ اﻟ َﻘ‬ ُ ‫اﻟﻤﻘ‬
ْ َ ‫ﻒ ﻋَ َﻠﻰ َ ِﻠﻛَﻤ ٍﺔ ِﻟ َﺒﯿ ِﺎن‬
َ ‫ُھَﻮ َْان َ ِﯾﻘ‬
“Berhenti pada suatu kalimat untuk menjelaskan Al-Maqthu’ (kalimat yang
terpotong) dan Al-Maushul (kalimat yang tersambung), atau karena pertanyaan seorang
penguji kepada seorang gori yang sedang belajar bagaimana cara mewakafkannya.”
Ikhtiyary berasal dari kata “ ‫ ”ﺧَ ﯿَ َﺮ‬yang berarti memilih. Sedang menurut istilah,
waqof ikhtiyari adalah: “Waqof yang disengaja (dipilih) bukan karena suatu sebab,
sepeti sebab- sebab di atas”.

E. Latihan/Tugas
1. Mengingat seorang qori’ tidak boleh menghentikan bacaan Al-Quran
dengan sengaja pada waqof qobich kecuali karena keadaan darurat, seperti
kehabisan nafas, bersin, batuk, dan lain-lain, yang semuanya masuk kategori
waqof idltirory. Bagaimanakah cara melanjutkan bacaan yang dihentikan
secara darurat?
2. Bagaimana cara membaca ayat dengan menggunakan waqof hasanterhadap
ayat berikut ini:
ْ ‫اِنﱠ ا ِﻻ ْﻧﺴَﺎنَ ﻟَﻔﻰ ُﺣ‬
٢: ‫ﺴ ٍﺮ‬

3. Apa yang dimaksud dengan


a. waqof idhtirory

11
b. waqof inthidory
c. waqof ikhtiyari
d. waqof ikhtibary
4. Sebutkan dasar hukum waqof menurut Al-Quran dan Hadis?
BAB III

AL-QOMARIYAH DAN AL-SYAMSIYAH

A. Kompetensi Dasar
Menerapkan bacaan al-qomariyah dan al-syamsiyah

B. Materi Pokok
1. Alif Lam Qamariyah
2. Alif Lam Syamsiyah
3. Skema La ta’rif
C. Uraian Materi
1. Alif Lam Qamariyah

Alif Lam Qomariyah disebut juga izhar qomariyyah ( ُ‫) َ َﻗﻤ ِ َﯾﺮُﺔ ِاﻻ ْﻇ َﮭﺎر‬. Hukum
alif lam qomariyyah terjadi apabila alif lam bertemu dengan salah satu
huruf qomariyyah. Adapun lam ta’rif (‫ )ال‬adalah lam yang masuk pada kata
benda (isim) dan didahului oleh hamzah washal. Hukum lam ta’rif
membahas tentang alif lam (‫ )ال‬ketika menghadapi huruf hijaiyyah, baik
yang tergolong huruf-huruf qomariyyah maupun huruf-huruf syamsiyyah.
Hukum lam ta’rif ini terbagi menjadi dua bagian, yaitu alif lam
qomariyyah (‫ ) َ َﻗﻤ ِ َﯾﺮُﺔال‬dan alif lam syamsiyyah (‫) َ ْﺷﻤ ِ َﺴﯿْﺔ ال‬.
Qomariyyah diambil dari kata qomar (‫ )ﻗَ َﻤ ٌﺮ‬yang berarti bulan,
karenanya, alif lam qomariyyah harus dibaca dengan jelas dan terang
laksana memandang bulan. Disebut juga dengan izhar qomariyyah, karena
alif lam menghadapi huruf-huruf qomariyyah yang harus dibaca izhar atau
jelas.
Dalam hal penulisan, hukum alif lam qomariyyah memakai sukun
pada huruf lamnya sebagai tanda bahwa huruf tersebut harus dibaca dengan

12
terang dan jelas. Huruf-huruf qomariyyah seluruhnya berjumlah 14 huruf
yang terkumpul dalam kalimat:
ُ‫ﺧَﻒ َﻋﻘِ ْﯿ َﻤﺔ‬
ْ ‫ﻚ َو‬
َ ‫اِﺑ ِْﻎ َﺣ ﱠﺠ‬
“Sempurnakan ibadah hajimu karena takut tidak diterima”.

Contoh-contoh alif lam qomariyyah:

‫ء‬ = ‫اﻻَ ﱠو ُل‬ ‫خ‬ = ‫اﻟﺨَ ﺒِ ْﯿ ُﺮ‬


‫ب‬ = ُ‫اﻟﺒَ ِﺮﯾﱠﺔ‬ ‫ف‬ = ‫ﺎن‬ُ َ‫اﻟﻔُﺮْ ﻗ‬
‫غ‬ = ‫اﻟ َﻐﻔُﻮْ ُر‬ ‫ع‬ = َ‫اﻟ َﻌﺎﻟَ ِﻤ ْﯿﻦ‬
‫خ‬ = ‫اﻟﺤ ِﻜ ْﯿ ُﻢ‬
َ ‫ق‬ = ُ‫ﺎر َﻋﺔ‬ ِ َ‫اﻟﻘ‬
‫ج‬ = ‫اﻟﺠﺒَﺎ ُل‬
ِ ‫ي‬ = ‫اﻟﯿَﺘِ ْﯿ ُﻢ‬
‫ك‬ = ‫اﻟ ُﻜ ْﻔ ُﺮ‬ ‫م‬ = ‫اﻟ َﻤ ْﺆ ِﻣ ُﻦ‬
‫و‬ = ‫اﻟ َﻮ ُدوْ ُد‬ ‫ه‬ = ‫اﻟﮭُﺪَى‬

2. Alif Lam Syamsiyah


ُ ‫ ِاﻻْذ‬¢¢‫ﺴ ُﺔ‬
Alif-lam syamsiyyah disebut juga idghom syamsiyyah (‫ﻏَﺎم‬ ‫) َ ْﺷﻤ ِ ﱠﯿ‬.
Hukum alif-lam syamsiyah terjadi apabila alif-lam bertemu dengan salah
satu huruf syamsiyyah.
Syamsiyyah terambil dari kata syamsun (‫ﺲ‬ ْ َ yang artinya matahari,
ٌ ‫)ﺷﻤ‬
karenanya, alif-lam syamsiyyah harus dibaca dengan samar laksana
memandanang matahari.
Alif lam syamsiyyah disebut juga idghom syamsiyyah, karena suara
alif- lam di-idghom-kan kedalam huruf syamsiyyah yang ada dihadapannya.
Akibatnya suara alif-lam pun menjadi hilang karena ditukar dengan huruf
syamsiyyah tersebut.
Dalam penulisannya, hukum alif-lam syamsiyyah menggunakan
tanda tasydid pada huruf syamsiyyah yang berada setelah alif-lam. Hal ini
sebagai tanda bahwa bunyi alif-lam hilang karena di-idghom-kan kepada
huruf tersebut.
Contoh-contoh bacaan alif-lam syamsiyyah:

13
‫ط‬ = ُ ‫ﺎر‬
‫ق‬ ِ ‫اﻟﻄﱠ‬ ‫ن‬ = ‫اﻟﻨﱠ ِﻌ ْﯿ ُﻢ‬
‫ث‬ = ‫ﺚ‬ُ ُ‫اﻟﺜﱡﻠ‬ ‫د‬ = ‫اﻟ ﱠﺪ ِﻋ ْﻲ‬
‫ص‬ = َ‫اﻟﺼﱠﺎ ِدﻗَﻮْ ن‬ ‫س‬ = ‫اﻟ ﱠﺴ َﻤ ْﯿ ُﻊ‬
‫ر‬ = ‫ﺎن‬ُ ‫اﻟﺮﱠﺣْ َﻤ‬ ‫ظ‬ = ‫اﻟﻈﱠﺎ ِھ ُﺮ‬
‫ت‬ = ‫اﻟﺘﱠ َﻜﺎﺛُ ُﺮ‬ ‫ز‬ = ‫اﻟﺰوْ ُر‬ ‫ﱡ‬
‫ض‬ = ‫اﻟﻀﱡ َﺤﻰ‬ ‫ش‬ = ‫اﻟ ﱠﺸ ُﻜﻮْ ُر‬
‫ذ‬ = ‫اﻟ ِّﺬ ْﻛ ُﺮ‬ ‫ل‬ = ‫اﻟﻠﱠ ْﯿ ُﻞ‬

Berikut ini kami tampilakan tabel yang berisi beberapa perbedaan


pokok antara alif lam qomariyah dan alif lam syamsiyyah.

Hukum Nama Lain Huruf- Cara Ciri


Lam Ta’rif hurufnya Membac Penulisan
a
alif lam izhar ‫ ا ب ع ح ج ك و خ‬alif lam memakai
qomariyyah qomariyyah ‫عق‬ sukun di atas
dibaca al
‫يمة‬ jelas
alif lam idghom ‫ ط ث ص ر ت ض‬suara al memakai
syamsiyyah syamsiyyah ‫ذن‬ tasydid di
hilang atas huruf
‫دسظزشل‬
syamsiyah

D. Rangkuman
Lam ta’rif adalah lam yang masuk pada kata benda (isim) dan didahulukan
oleh hamzah washal. Hukum lam ta’rif membahas tentang alif lam Ketika
menghadapi huruf hijaiyyah, baik yang tergolong huruf-huruf qomariyyah
maupun huruf-huruf syamsiyyah. Hukum lam ta’rif ini terbagi menjadi dua bagian,
yaitu alif lam qomariyyah (‫ )ﻗَ َﻤ ِﺮﯾَﺔُ ال‬dan alif lam syamsiyyah (‫) َﺷ ْﻤ ِﺴﯿَ ْﺔ ال‬.
ُ
Alif lam qomariyah disebut juga izhar qomariyyah ( ُ‫) َ َﻗﻤ ِ َﺮﯾﺔ ِاﻻ ْﻇ َﮭﺎر‬. Hukum alif
qomariyyah terjadi apabila alif lam bertemu dengan salah satu huruf qomariyyah
yang 14 dan terkumpul dalam nazham kalimat:

‫ِا ِﺑْﻎ َﺣﺠ َﱠﻚ َوﺧ َْﻒ َِﻋَﻘ ُﯿْﻤﺔ‬


14
Qomariyyah diambil dari kata qomar, yang berarti bulan, karenanya,
alif lam qomariyyah harus dibaca dengan jelas dan terang laksana memandang
bulan. Sedangkan alif-lam syamsiyyah disebut juga idghom syamsiyyah (‫ﻏَﺎم‬ْ ِ ‫ﱠﺔ‬¢ُ‫ﺴ‬
ُ ‫اﻻذ‬ ‫) َ ْﺷﻤ ِﯿ‬.
Hukum alif-lam syamsiyah terjadi apabila alif-lam bertemu dengan salah satu huruf
syamsiyyah. Syamsiyyah terambil dari kata syamsun (‫ﺲ‬ ْ َ yang artinya matahari,
ٌ ‫)ﺷﻤ‬
karenanya, alif-lam syamsiyyah harus dibaca dengan samar laksana memandang
matahari.
E. Latihan/Tugas

1. Apa yang dimaksud dengan lam ta’rif?

2. Coba jelaskan pengertian dari alif lam qomariyah dan alif lam
syamsiyah!
3. Apa perbedaan antara alif lam qomariyah dan alif lam syamsiyah?

4. Berikan 5 contoh yang termasuk kedalam alif lam qomariyah!

5. Berikan 5 contoh yang termasuk kedalam alif lam syamsiyah!

15
BAB IV
HUKUM BACAAN MAD
A. Kompetensi Dasar
Mengenal dan menerapkan bacaan mad thabi’i, mad waajib muttasil, dan
mad jaa’iz munfasil.

B. Materi Pokok
1. Pengertian mad.
2. Dasar hukum mad.
3. Pembagian mad.

C. Uraian Materi
1. Pengertian madd
Salah satu hukum yang juga penting dipelajari dalam ilmu tajwid
adalah hukum madd, karena itu pemahaman yang minim mengenai hukum
madd ini akan menyebabkan qori jatuh pada kesalahan, misalnya
memendekkan huruf yang seharusnya dibaca panjang atau sebaliknya.
Madd menurut bahasa adalah “‫ ” َاو َِّﯾﻟﺰ ُﺎدَة َاﻟﻤ ﱡﻂ‬artinya memanjangkan dan
menambah. Sedangkan menurut istilah, madd adalah:
ِ ‫ْف ِ ْﻣﻦ َﺣﺮ‬
‫ْفا َﺪِّﻟﻤ‬ ِ ‫ﻃﻟُﺔ اﻟﺼﱠﻮ‬
ٍ ‫ْت ِﺑ َﺤﺮ‬ ‫ِا َﺎ‬

“Memanjangkan suara pada salah satu dari huruf madd (asli)”.

Huruf yang memberi status madd ada tiga, yaitu alif, wawu, dan ya.
Ketiga huruf ini menjadi huruf madd apabila dalam keadaan mati, dengan
syarat sebelum alif ada huruf berharakah fathah, sebelum wawu ada huruf
berharakat dhomah, dan sebelum ya ada huruf berharakat kasroh, contoh:
‫َﻣﺎ – َﻟَﺎﮭ – ُ ْﻓﻮ – َﻣﻮ َْﺳﻰ – ِﻓﻰ – ِ َﻗﯿْﻞ‬
Apabila syarat tersebut tidak ada, maka tidak terjadi hukum madd.
Huruf alif senantiasa berstatus huruf madd sedangkan wawu dan ya,
kadangkala bukan sebagai huruf madd. Kata yang mengandung huruf madd

16
diucapkan selama dua harakat.
2. Dasar Hukum Madd
Sebagai dasar hukum ditetapkannya hukum madd adalah Hadis yang
diriwayatkan oleh sahabat Abdullah bin Mas’ud yang berbunyi:
Ibnu Mas’ud mengajar seseorang membaca Al-Quran. Orang
tersebut membaca ayat: Innamash-shadaqotu lil foqro’i wal masakin-
dengan pendek. Ibnu Mas’ud berkata: “tidak demikian Rasulullah
membacakannya kepadaku”. Bagaimana Rasulullah membacakannya?
Tanya orang itu: Ibnu Mas’ud menjawab seraya membaca: Innamash-
shadaqotu lil foqro’i wal masakin-dengan memanjangkan huruf Madd (R.
Thobroni).
Syeikh Ibnu Jazari berpendapat bahwa Hadis ini memiliki sanad
yang kuat dan menjadi dasar hukum adanya hukum madd dalam membaca
Al-Quran. Dalam hal ini tidak terdapat perbedaan pendapat di kalangan ahli
tajwid, karena selain Hadis tersebut, hukum madd ini dikuatkan pula
dengan ijma ulama.
Perlunya mempelajari dan menerapkan hukum madd ini adalah untuk
menjaga kemurnian Al-Quran sebagaimana yang diterima Rasulullah saw
dari Allah melalui malaikat Jibril mengenai mana yang diucapkan panjang
dan mana yang diucapkan pendek, disamping untuk menjaga makna ayat,
yang kalau dilanggar mengakibatkan rusak atau berubahnya makna ayat
yang dibaca.
3. Pembagian Mad
Dalam ilmu tajwid, madd dibagi menjadi dua bagian, yaitu: madd
asli (‫ )اﻟ َﻤ ُّﺪاﻻَﺻْ ِﻞ‬dan mad far’i (‫)اﻟﻔَﺮْ ِﻋ ﱞﻰ اﻟ َﻤ ﱡﺪ‬.
a. Mad Ashly

Madd Ashly dikenal pula dengan istilah madd thabi’i. Thobi’i


secara bahasa artinya tabiat. Dinamakan demikian karena, seseorang
yang mempunyai tabi’at baik tidak mungkin akan mengurangi atau
menambah panjang bacaan dari yang telah ditetapkan. Syeikh Makki
Nashr merumuskan madd ashly dengan rumusan sebagai berikut:
“Madd ashly adalah mad thabi’i, yaitu madd yang berdiri sendiri
17
karena zat huruf madd tersebut. Tidak perlu adanya penyebab lain,
tetapi cukup dengan adanya salah satu dari huruf madd yang tiga”.

Dari definisi di atas, dapat disimpulkan bahwa madd ashly


menurut tabiatnya memang diucapkan dengan suara panjang selama
dua huruf karena adanya huruf madd. Huruf-huruf madd ashly ada
tiga, yaitu alif (‫ )ا‬mati jatuh setelah fathah, contoh: ‫ ; َﻗ َﺎل‬Wawu (‫ )و‬mati
jatuh setelah dlommah, contoh: ‫ َ ُ;ﯾﻘﻮ ُْل‬dan ya (‫ )ي‬mati jatuh setelah
kasroh.
Yang dimaksud sebab disini adalah hal-hal yang menyebabkan
madd ashly menjadi mad far’i, seperti hamzah dan sukun yang
terletak sesudah madd ashly. Ketika itu, madd ashly secara otomatis
menjadi madd far’i. Cara membaca madd ashly adalah dengan
memanjangkan bacaan dua I (1 alif), baik pada saat washal maupun
pada saat waqof. Membacanya kurang dari satu alif hukumnya haram
syar’i, sedang membacanya lebih dari satu alif sangat makruh.
Contoh-contoh madd thabi’i:

.‫ َﻣ َﺎوﱠدﻋَﻚَ َر َﺑﱡﻚ َو َﻣﺎ َﻗﻠﻰ‬#


‫ َواﻟ ﱠﻠﯿ ِْﻞ ِا َذا َﺳ َﺠﻰ‬#
‫َواﺿﱡ َﺤﻰ‬
Mad ashli atau mad thabi’i ini terbagi menjadi lima bagian, yaitu:

b. ِ ‫اﻟﻤ ﱡﺪ‬
Madd Iwadl ( ُ‫اﻟﻌ َﻮاض‬ ّ )
Menurut bahasa, madd artinya panjang, sedang iwadl artinya
pengganti. Menurut istilah, mad iwadl adalah:

ِ َ ‫ْب ِﻓﻰ ِآﺧ ِﺮ‬


.‫اﻟﻜﻠ َﻤ ِﺔ‬ ِ ‫اﻟﻤﻨﺼُﻮ‬ ُ ‫اﻟﻮْﻗ‬
ْ َ ‫ﻒ ﻋَ َﻠﻰ اﻟ ﱠ ْﺘﻨ ِﻮ ِﯾْﻦ‬ َ
Berhentinya (bacaan) pada tanwin fathah di akhir kalimat.

Dari definisi di atas, dapat dipahami bahwa yang dinamakan

madd iwadl adalah bacaan panjang pada akhir kata (kalimat) sebagai

18
ganti dari suara tanwin fathah yang tidak lagi berbunyi karena bacaan

di waqof-kan. Tanwin fathah yang dimaksudkan adalah tanwin fathah

yang tidak terletak pada ta marbuthah (‫)ة‬, tanwin fathah yang teletak

pada ta marbuthoh hukumnya bukan madd iwadl, karena bila ta

marbuthoh tersebut di-waqof-kan, suaranya berubah menjadi huruf ha

tanpa madd.

:Contoh ً‫رﺣْ َﻤﺔ‬


َ dan ً‫َﺟﻨﱠﺔ‬
Ketika masih ada ya-nya, bacaannya pendek, tetapi ketika ya-
nya dibuang, menjadi panjang. Inilah madd iwadl menurut nihayah.
Berdasarkan hal ini, maka madd iwadl dibagi menjadi dua, yaitu:
c. Madd Iwadl Tanwin
Seperti :
Menjadi ‫َﻏﻔُﻮْ َرا‬
‫ﻏَ ُﻔﻮ ًاْر‬
‫ِرْ ًزﺎﻗ‬ Menjadi ‫ِرْ َزﻗﺎ‬
‫َ ِﻧو َﺴ ًﺎء‬ Menjadi ‫ﺎء‬
‫َ ِوﻧ َﺴ َا‬
‫َا َﺣﺪًا‬ Menjadi ‫َا َﺣﺪَا‬
‫َ ِﻛﺒ ًاﯿْﺮ‬ Menjadi ‫َ ِﻛﺒ َاﯿْﺮ‬
Madd Iwadl yang dibuang
Seperti:

Untuk yang kedua ini, apabila bertemu dengan hamzah (‫)ء‬,

maka menjadi madd jaiz munfasil, seperti: ‫ﯾُﺆَ ِّد ِه‬ َ‫اِﻟَ ْﯿﻚ‬
d. Madd Badal

Menurut bahasa, madd artinya panjang dan badal artinya


pengganti. Sedang menurut istilah, madd badal adalah:
ِّ‫ﺰَة ِﻓﻰ َ ِﻠﻛَﻤ ٍﺔ َﻟ ِﻜ ﱠﻦ َﺗﺘ ﱠﻘ ُﺪم اﻟ َﮭ ْﻤﺰَ ُةﻋَ َﻠﻰ َاﻟﻤﺪ‬ ّ ‫ُھُﻮ َْان ﺗ َْﺠﺘَِﻤ َﻊ‬
ِ ‫اﻟﻤ ﱡﺪ َﻣ َﻊ اﻟ َﮭ ْﻤ‬
Berkumpulnya huruf madd dengan hamzah dalam kalimat, tetapi
posisi hamzah lebid dahulu daripada madd.

19
Dengan kata lain, madd badal terjadi karena huruf madd
didahului oleh hamzah. Jika huruf yang mendahului huruf madd itu
bukan hamzah atau selain hamzah, maka hukumnya tetap madd ashly.

D. Rangkuman

‫اﻟﻤ ﱡ‬
Madd menurut bahasa adalah “‫ﻂ‬ َ ‫اﻟﺰﺎدَ ُة‬
‫ ” َو ِّ َﯾ‬artinya memanjangkan dan
menambah. Sedangkan menurut istilah, Madd adalah:

ِ ‫ْف ِﻣ ْﻦ َﺣﺮ‬
ِّ‫ْف َاﻟﻤﺪ‬ ِ ْ‫ِا َﻃﺎ َﻟ ُﺔ اﻟﺼﱠﻮ‬
ٍ ‫ت ِﺑ َﺤﺮ‬
Memanjangkan suara pada salah satu dari huruf madd (asli). Sebagai
dasar hukum ditetapkannya hukum madd adalah Hadis yang diriwayatkan
oleh sahabat Abdullah bin Mas’ud yang berbunyi:
Ibnu Mas’ud mengajar seseorang membaca Al-Quran. Orang tersebut
membaca ayat: Innamash-shadaqotu lil foqro’i wal masakin- dengan
pendek. Ibnu Mas’ud berkata: tidak demikian Rasulullah membacakannya
kepadaku. Bagaimana Rasulullah membacakannya? Tanya orang itu: Ibnu
Mas’ud menjawab seraya membaca: Innamash-shadaqotu lil fuqrô’i wal
masâkin-dengan memanjangkan huruf madd.

Dalam ilmu tajwid, madd dibagi menjadi dua bagian, yaitu: madd asli (

ِ ‫اﻟﻤ ُّﺪا َﻻ‬


‫ﺻْﻞ‬ َ ) dan mad far’i (‫اﻟﻤ ﱡﺪ‬ ِ ‫)اﻟ َﻔ‬. Madd ashly dikenal pula dengan istilah
َ ‫ﺮْﻋ ﱞﻰ‬
madd thabi’i (‫اﻟﻤ ﱡﺪ‬ َ ‫)اﻟ‬. Thobi’i secara bahasa artinya tabiat. Huruf-huruf
َ ‫ﻄﺎ ِﺑ ِﻊ‬
madd ashly ada tiga, yaitu alif (‫ )ا‬mati jatuh setelah fathah, contoh: ‫ﺎل‬ َ ‫; َﻗ‬
wawu (‫ )و‬mati jatuh setelah dlommah, contoh: ُ‫ ; َﯾُﻘﻮْل‬dan ya (‫)ي‬ mati jatuh

setelah kasroh, contoh: ‫ﻓِْﯿِﮫ‬. Mad ashli (mad thabi’i) ini terbagi menjadi

ِ ‫اﻟﻤ ﱡﺪ‬
lima bagian, yaitu madd iwadl ( ُ‫اﻟﻌ َﻮاض‬ ّ ), madd badal (‫اﻟﻤ ﱡﺪ‬
َ ‫ﺪَل‬
ِ ‫)اﻟ َﺒ‬, madd

َ ‫ﺼﯿ َْﺮ ُة اﻟﺼِّ َﻠ ُﺔ‬


shilah qoshiroh (‫اﻟﻤ ﱡﺪ‬ ِ ‫)اﻟ َﻘ‬, madd tamkin.
E. Latihan Tugas
1. Apa yang dimaksud dengan madd ashly dan mad far’i?
20
2. Sebutkan dan jelaskan macam-macam madd ashly?
3. Berikan 5 contoh dari madd badal dan madd tamkin?
4. Berikan 5 contoh dari madd iwadl dan madd shilah qashiroh?
5. Berikan 5 contoh dari madd wajib muttatsil dan madd jaiz munfashil?

BAB V
HUKUM BACAAN IDZHAR
A. Kompetensi Dasar
Memahami dan menerapkan hukum bacaan izhar
B. Materi Pokok
1. Pengertian izhar Halqi
2. Izhar syafawi

C. Uraian Materi
1. Pengertian Izhar (Halqi) (‫)اﻟﺤﻠﻘﻲ اﻹﻇﮭﺎر‬

Izhar menurut bahasa adalah al-bayan (‫ )اﻟﺒﯿﺎن‬artinya jelas. Halqi


artinya tenggorokan. Menurut Dodi Ahmad Fauzi (2008:94) kata izhar
secara harfiah artinya menerangkan atau menjelaskan dan kholqi artinya
tenggorokan, yang berarti harus dibaca secara terang, pendek, dan jelas
apabila nun sukun atau tanwin bertemu dengan salah satu huruf khalqi.
Menurut istilah, izhar ialah:

“Mengeluarkan setiap huruf dari makhrojnya tanpa memakai dengung


(sengau) pada huruf yang dibaca izhar.”

Izhar menurut pengertian hukum nun mati dan tanwin adalah:

“Apabila nun mati atau tanwin menghadapi salah satu dari huruf (halqi)
yang enam, maka dinamakan izhar halqi.”

Enam huruf dimaksud terkumpul dalam awal kalimat berikut:


ِ ‫ِﻋ ْﻠ ًﻤﺎ َﺣﺎ َزهُ َﻏﯿ‬
ِ ‫ْﺮ ﺧ‬
Keenam huruf di atas keluar dari ‫َﺎﺳ ٍﺮ‬ َ‫اَ ِﺧﻰ ھَﺎك‬
tenggorokan (halq). Dikatakan izhar halqi karena jelasnya pengucapan nun

21
mati dan tanwin ketika menghadapi huruf-huruf yang keluar dari halq atau
.tenggorokan

Hukum nun mati (‫ )ن‬dan tanwin ( ٌ ٍ ً ) jika bertemu dengan salah satu
huruf hijaiyah mempunyai empat hukum bacaan, yaitu: 1. idzhar (‫ ;)اﻹﻇﮭﺎر‬2.
idghom (‫ ;)اﻹدﻏﺎم‬3. iqlab (‫ ;)اﻹﻗﻼب‬dan 4. ikhfa (‫)اﻹﺧﻔﺎء‬. Dodi AhmadFauzi
(2008:95-96) membagi idghom yang dimaksud ke dalam dua jenis idghom,
yaitu idghom bighunnah dan idghom bilaghunnah. Dengan demikian, jika
nun mati dan tanwin bertemu dengan huruf hijaiyah hukum bacaannya
terbagi menjadi lima bagian.
Dalam nadzham dijelaskan:
Untuk nun mati dan tanwin ada empat hukum, maka ambillah semua
pelajaran tersebut.
Nun mati adalah huruf nun yang tidak ber-harakat, baik fathah,
dhamah, maupun kasrah. Nun mati bisa terletak pada kalimat isim, fiil,
maupun huruf, juga bisa terletak di tengah kalimat atau di ujung kalimat.
Keberadaan nun mati akan selalu nyata, baik dalam bentuk tulisan,
pengucapan, washal maupun waqof. Maksudnya, nyata terdengar suara
(bunyi) nun-nya.
Berikut contoh-contoh bacaan izhar halqi:

‫ء‬ = َ‫ ﯾَ ْﻨﺎَوْ ن‬- ‫َ ِوا ْن َا َ ْر ُدْﺗﻢ‬ - ‫َﻓ َﻮ ِاﺣﺪَ ًة َاو‬


ْ ‫َﻣﺎ َﻣﻠَ َﻜ‬
‫ﺖ‬
‫ه‬ = ‫ ِﻣ ْﻨﮭَﺎ‬- ‫ِ ْﻣﻦ ِھ َِﺬه‬ - ‫ﺟُﺮُف ھ ٍَﺎر‬
ٍ
‫ع‬ = ‫ اَ ْﻧ َﻌ َﻢ‬- َ‫ِ ْﻣﻦ ِ ْﻋ ِﻨﺪك‬ - ‫ﻋَﻈ ًﯿْﻤﺎ‬
ِ ‫ﻼ‬ ً ‫َﻣ ْﯿﻠ‬
‫ح‬ = َ‫ ﯾَ ْﻨ ِﺤﺘُﻮن‬- ‫ِﻣ ْﻦ َﺣ َﺴﻨ ٍَﺔ‬ - ‫ﻋَ ِﻠ ًﯿْﻤﺎ َﺣ ِﻜ ًﯿْﻤﺎ‬
‫غ‬ = ‫ َﻓ َ ْﺴﯿ ُِﻨﻐﻀُﻮ َْن‬- ‫ِﻣ ْﻦ ِﻏ ٍّﻞ‬ - ‫ِ ْﻣﯿَﺜﺎ ًﻗﺎ ﻏَ ِﻠﯿ ًﻈﺎ‬
‫خ‬ = ‫ َو ْاﻟ ُ ْﻤﻨﺨَ ِﻨَﻘﺖ‬- ‫َ ِوا ْن ِ ْﺧ ُﻔْﺘﻢ‬ - ‫ﻧَﺎرًا ﺧَﺎ ِﻟﺪًا‬

Adapun yang menjadi sebab (illat) terjadinya hukum izhar adalah


karena jauhnya makhroj. Huruf izhar keluar dari daerah kerongkongan

22
(halq), sedang makhroj nun dan tanwin berada di ujung lidah. Akan tetapi
kesulitan pengucapan apabila diberi hukum lain. Demikian pula huruf nun
atau tanwin termasuk huruf yang mudah pengucapannya, sedang huruf
halqi termasuk berat, dengan demikian tidak mungkin diberi hukum ikhfa
apabila dengan idghom.

2. Idzhar Syafawi
Selain izhar halqi pada hukum nun mati dan tanwin, pada hukum mim
mati juga ada yang dinamakan izhar syafawi. Huruf mim mati adalah setiap
huruf mim dan yang mati (sukun) yang terdapat dalam kata atau kalimat.
Huruf mim mati apabila bertemu dengan salah satu huruf hijaiyyah
mempunyai tiga hukum bacaan, yaitu ikhfa safawi ( ‫)اﻻﺧﻔﺎء اﻟﺸﻔﻮي‬, idghom
mimi (‫)اﻟﻤﯿﻤﻰ اﻻﻇﻐﺎم‬, izhar safawi (‫)اﻻﻇﮭﺎراﻟﺸﻔﻮي‬.

Dalam nazham dijelaskan:


“Hukum (mim mati) menurut para ulama hanya terbagi atas tiga,
yaitu ikhfa (safawi), idghom (mimi), dan izhar (syafawi).

Izhar artinya jelas atau terang. Syafawi artinya bibir. Terjadinya izhar
syafawi adalah:

“Apabila mim mati beretemu dengan huruf hijaiyyah selain ba dan


mim, maka dinamakan izhar syafawi”.Dengan demikian, huruf izhar
syafawi adalah seluruh huruf hijaiyyah selain ba dan mim.

D. Rangkuman
Dalam hukum nun mati dan tanwin ada yang dinamakan izhar. Izhar
menurut bahasa adalah al-Bayan (‫ )اﻟﺒﯿﺎن‬artinya jelas. Halqi artinya tenggorokan.
Menurut istilah, izhar ialah: “Mengeluarkan setiap huruf dari makhrojnya tanpa
memakai dengung (sengau) pada huruf yang dibaca izhar.”
Izhar menurut pengertian hukum nun mati dan tanwin adalah: “Apabilan
Nun mati atau tanwin menghadapi salah satu dari huruf (halqi) yang enam, maka
dinamakan izhar halqi.”
Enam huruf dimaksud, terkumpul dalam awal kalimat berikut:

23
‫ك ِﻋ ْﻠ ًﻤﺎ َﺣﺎ َزهُ َﻏﯿ ِْﺮ ﺧَﺎ ِﺳ ٍﺮ‬
َ ‫اَ ِﺧﻰ ھَﺎ‬

Selain izhar halqi pada hukum nun mati dan tanwin, pada hukum mim mati
juga ada yang dinamakan izhar syafawi. Izhar artinya jelas atau terang, syafawi
artinya bibir. Terjadinya izhar syafawi adalah: “Apabila mim mati beretemu
dengan huruf hijaiyyah selain ba dan mim, maka dinamakan izhar
syafawi”.Dengan demikian, huruf izhar syafawi adalah seluruh huruf hijaiyyah
selain ba dan mim.

E. Latihan/Tugas
1. Apa perbedaan nun dan tanwin pada huk nun mati dan tanwin?
2. Apa yang dimaksud dengan izhar halqi dan berikan 3 contohnya?
3. Apa yang Saudara ketahui tentang izhar syafawi?
4. Berikan 5 contoh izhar syafawi!
5. Apa perbedaan antara izhar halqi dan izhar syafawi?

24
BAB VI
HUKUM BACAAN IKHFA
A. Kompetensi Dasar

Memahami hukum bacaan ikhfa’.

B. Materi Pokok
1. Pengertian ikhfa.
2. Huruf-huruf ikhfa.
3. Ikhfa syafawi.
C. Uraian Materi

1, Pengertian Ikhfa (‫)اﻻﺧﻔﺎء‬


Ikhfa’ menurut bahasa adalah as-satru (‫ )اﻟ ﱠﺴ ْﺘﺮ‬artinya samar atau
tertutup. Sedang menurut istilah, ikhfa’ adalah:
“Mengucapkan huruf dengan sifat antara izhar dan idghom tanpa tasydid
serta dengan menjaga ghunnah pada huruf yang di-ikhfa-kan”.
Ikhfa dalam pengertian hukum nun mati dan tanwin adalah:
“Apabila nun mati atau tanwin menghadapi salah satu huruf ikhfa yang
berjumlah lima belas, maka dinamakan ikhfa haqiqi”.

2. Huruf-Huruf Ikhfa

Huruf-huruf ikhfa yang berjumlah 15 itu adalah huruf-huruf yang


terdapat pada awal setiap kata dari bait nazham di atas, yaitu:

‫ض–ت–ف–ز–ط–د–س–ق–ش–ج–ث–ذ–ص‬-‫ظ‬

25
Cara membaca huruf ikhfa adalah memadukan antara suara nun mati
atau tanwin dengan suara huruf ikhfa yang ada dihadapannya. Suara ikhfa
akan terdengar samar, antara izhar dan idghom, antara suara nun mati dan
tanwin dengan huruf ikhfa yang dihadapinya. Ketika itu, suara nun mati dan
tanwin masih tetap terdengar namun samar. Demikian juga dengan huruf
ikhfa sudah mulai terdengar namun juga samar. Saat proses ikhfa
berlangsung, suara ditahan sejenak kira-kira dua ketukan, baru kemudian
disambung dengan pengucapan huruf ikhfa.
3. LaIkhfa Syafawi
Selain pembagian ikhfa di atas, pada hukum mim mati juga ada yang
dinamakan ikhfa syafawi ( ‫)اﻟﺸﻔﻮي اﻻﺧﻔﺎء‬.
Dalam nazham dijelaskan:

Hukum (mim mati) menurut para ulama hanya terbagi atas tiga,
yaitu: ikhfa (safawi), idghom (mimi), dan izhar (syafawi).

Ikhfa artinya samar, syafawi berarti bibir. Ikhfa syafawi hanya terjadi
apabila memenuhi tiga syarat, yaitu apabila Ba (‫ )ب‬berada setelah mim yang
mati, terjadi di antara dua kata, dan terjadi proses ghunnah. Dari penjelasan
tersebut, diketahui bahwa huruf ikhfa syafawi hanya ada satu, yaitu ba (‫)ب‬.

Cara mengucapkannya adalah dengan menyuarakan huruf mim menurut


makhraj dan sifatnya, dan sebelum mengucapkan ba (‫)ب‬, diberi ghunnah
selama dua atau tiga harakat, demikian menurut para ahli tajwid. Sementara
itu ada sebagian kecil ulama seperti di Irak yang membacanya dengan izhar
tanpa memberi ghunnah selain yang ada pada sifat mim.
Dinamakan ikhfa syafawi, karena kedua huruf yang bertemu ini sama-
sama keluar dari makhraj dua bibir, disamping untuk membedakannya
dengan ikhfa haqiqi.

D. Rangkuman
Ikhfa’ menurut bahasa adalah as-satru (‫ )اﻟ ﱠﺴ ْﺘﺮ‬artinya samar atau tertutup.
Sedang menurut istilah, ikhfa’ adalah: Mengucapkan huruf dengan sifat antara izhar
dan idghom tanpa tasydid serta dengan menjaga ghunnah pada huruf yang di
ikhfakan.

26
Huruf-huruf ikhfa yang berjumlah 15 itu adalah huruf-huruf yang terdapat
pada awal setiap kata dari bait nazham di atas, yaitu:

–‫ض–ت–ف–ز–ط–د–س–ق–ش–ج–ث–ذ‬-‫ظ‬
‫ص‬

Hukum ikhfa dalam nun mait dan tanwin dibagi menjadi tiga bagian, yaitu

ikhfa ab’ad (‫)اﻻﺧﻔﺎءاﻻﺑﻌﺪ‬, ikhfa aqrab (‫)اﻻﺧﻔﺎءاﻻﻗﺮب‬, ikhfa ausath (‫)اﻻﺧﻔﺎءاﻻوﺳﻂ‬.

E. Latihan/Tugas
1. Apa pengertian ikhfa menurut bahasa dan istilah?
2. Sebutkan macam-macam ikhfa dalam hukum mim mati dan tanwin?
3. Berikan 3 contoh ikhfa ausath dalam kalimat?
4. Jelaskan apa yang dimaksud dengan ikhfa syafawi?
5. Berikan 5 contoh bacaan yang mengandung ikhfa syafawi?

27
BAB VII
HUKUM BACAAN IDGAMI

A. Kompetensi Dasar
Memahami dan menerapkan hukum bacaan idghom bighunnah dan idghom
bilaghunnah.

B. Materi Pokok
1. Pengertian idghom.
2. Pembagian idghom bighunnah dan bilaghunnah.
3. Idghom mimi pada hukum mim mati.
4. Idghom mutamassilain, idgom mutajannisain, idghom mutaqorribain.

C. Uraian Materi
1. Pengertian Idgham
Idghom menurut bahasa adalah: “Memasukan sesuatu kepada
sesuatu”.
‫ِإ ْدﺧَﺎ ُل اﻟ ﱠﺸ ْﻲ ٍء ﻓِﻲ اﻟ ﱢﺸ ْﻲ ٍء‬
Sedangkan menurut istilah, idghom ialah: “Bertemunya huruf yang
bersukun dengan huruf yang berharakat sehingga kedua huruf tersebut
menjadi satu huruf dan huruf yang kedua menjadi bertasydid. Kemudian
lisan mengucapkan huruf tersebut dengan sekali ucapan”.
2. Pembagian Idgam Bighunnah dan Bilaghunnah
Idghom dalam hukum nun mati dan tanwin dibagi menjadi dua
Idgham Bighunnah dan Idgham Bilaghunnah.
28
a. Idgham Bighunnah
Secara bahasa idghom artinya “memasukkan”, bighunnah
artinya “dengan dengung”. Dalam pengertian hukum nun mati dan
tanwin, idghom bighunnah ialah: Apabila nun mati dan tanwin
bertemu dengan salah satu huruf idghom yang empat, maka
dinamakan idghom bighunnah.
Keempat huruf idghom bighunnah itu terkumpul dalam lapadz “
ْ‫”ﯾَ ْﻨ ُﻤﻮ‬

Cara membaca idghom bighunnah adalah dengan memasukkan


suara nun mati atau tanwin kepada huruf idghom bighunnah yang ada
dihadapannya, sehingga menjadi satu ucapan, seakan-akan satu huruf.
Pada waktu mengidghomkan, suara harus di-tasydid-kan kepada huruf
idghom bighunnah yang ada di depan nun mati atau tanwin, kemudian
ditahan kira-kira dua ketukan dengan memakai ghunnah (sengau)
ketika membacanya.
b. Idgham Bilaghunnah
Idghom Bila Ghunnah artinya tidak memakai ghunnah
(dengung/sengau). Idghom bila ghunnah dalam pengertian hukum nun
mati dan tanwin adalah: Apabila ada nun mati dan tanwin bertemu
dengan salah satu huruf lam dan ra, dinamakan idgham bila
ghunnah.
Dari dua penjelasan tersebut, diketahui bahwa hukum idghom
bila ghunnah terjadi apabila nun mati atau tanwin bertemu dengan
salah satu dari dua huruf, yaitu lam (‫ )ل‬dan ra (‫)ر‬.
Cara membawa idghom bila ghunnah ialah dengan memasukkan
suara nun mati atau tanwin sepenuhnya kepada huruf lam atau ra
tanpa memakai dengung (sengau). Pada waktu meng-idghom-kan,
suara harus ditasydidkan kepada huruf lam dan ra seraya menahan
sejenak,
3. Idgham Mimi
Sedangkan didalam hukum mim mati, ada yang dinamakan idghom
mimi atau yang biasa kita sebut idghom mutamatsilain.

29
Idghom mimi disebut juga idghom mutamassilain. Dinamakan idghom
mimi karena dalam proses idghom-nya huruf mim dimasukan kepada huruf
mim pula. Sedangkan disebut mutamassilain karena huruf yang berhadapan
sama, baik makhroj maupun sifatnya.

Pengertian idghom mimi adalah: Memasukkan mim pertama kedalam


mim kedua, sehingga kedua mim itu menjadi satu mim yang bertasydid,
dengan tasydid yang agak lemah untuk mewujudkan ghunnah.

Huruf idghom mimi hanya satu, yaitu mim. Cara membaca idghom
mimi ialah dengan memasukan suara mim yang mati kedalam mim yang ber-
harakat yang ada dihadapannya. Kemudian suara di idghom-kan secara
sempurna tiga harakat dengan suara ghunnah yang keluar dari permukaan
hidung.
4. Idghom Mutamasilaina, Idghom Mutajannisain, dan Idghom Mutaqarribain

Didalam hukum idghom, idghom dibagi menjadi tiga, yaitu idghom

mutamatsilain, idghom mutajannisain, dan idghom mutaqarribain.


a. Idghom Mutamatsilain Idghom mutamatsilain adalah:
‫ﺻﻔَﺔً َو َﻣ ْﺨ َﺮﺟًﺎ‬ ِ َ‫اﻟﺤﺮْ ﻓ‬
ِ ‫ﺎن‬ َ ‫ﻖ‬ َ ِ‫َان ﯾَﺘﱠﻔ‬
ْ ‫ھُ َﻮ‬

Bertemunya dua huruf yang sama, baik makhroj maupun


sifatnya. Dengan demikian, idghom mutamatsilain terjadi apabila ada
dua huruf yang sama, baik makhroj maupun sifatnya bertemu.

Misalnya ba (‫ )ب‬bertemu dengan ba (‫)ب‬, ta (‫ )ت‬dengan ta (‫)ت‬, kaf (

‫ )ك‬dengan kaf (‫ )ك‬dan seterusnya.


Cara membacanya ialah dengan memasukkan huruf yang pertama kepada
huruf yang kedua sehingga menjadi satu huruf dalam pengucapan, bukan
dalam tulisan. Cara memasukkan huruf dilakukan dengan men-tasydid-kan
huruf kedua. Kemudian apabila proses idghom ini terjadi pada huruf yang
mempunyai sifat qalqalah, maka suara qalqalah-nya tidak nampak.
b. Idghom Mutajanisain
Mutajanisain artinya dua hal yang sejenis. Idghom mutajanisain
adalah:
30
Dan apabila dua huruf bertemu, sama makhroj beda sifat, maka
wajib dinamakan idghom mutajanisain.

Huruf-huruf yang termasuk kedalam idghom mutajanisain


antara lain:

‫م‬
– ‫ب‬
‫ت ط‬
‫د – ذ‬
‫ظث‬
Kedelapan huruf tersebut berasal dari tiga kelompok makhroj
huruf yang berbeda, yaitu huruf mim dan ba berasal dari makhroj asy-
syafatain (dua bibir); Huruf ta, tho, dan dal berasal dari makhroj lisan,
tepatnya pada ujung lidah yang bertemu dengan pangkal gigi seri yang
atas; dan Huruf ha, dzal, zho, dan tsa berasal dari makhroj lisan,
tepatnya pada ujung lidah yang bertemu dengan ujung gigi seri yang
atas.
Cara membacanya yaitu dengan memasukkan suara huruf yang
pertama kepada huruf yang kedua sehingga menjadi satu huruf dalam
pengucapan dan bukan pada tulisan. Cara memasukkan huruf dengan
mentasydidkan huruf yang kedua, sehingga huruf yang pertama
diabaikan pengucapannya dan diganti oleh huruf yang kedua. Apabila
proses idghom ini terjadi pada huruf qalqalah atau hams, maka kedua
sifat tersebut tidak akan tampak, karena telah dilebur makhroj dan
sifatnya pada huruf yang kedua.
c. Idgham Mutaqarribain
Mutaqaribain artinya dua hal yang berdekatan. Idghom
mutaqaribain adalah:
ِ ‫اﻟﺼﻔَﺎ‬
‫ت‬ ْ ‫اج َو‬
ِ ‫اﺧﺘَﻠَﻔَﺎ ﻓِﻰ‬ ِ َ‫ب اﻟ َﺤﺮْ ﻓ‬
ِ ‫ﺎن ﻓِﻰ اﻟ َﻤﺤْ َﺮ‬ َ َ‫ھُ َﻮ َﻣﺎﺗَﻘ‬
َ ‫ﺎر‬
(Bertemunya) dua huruf yang berdekatan makhroj-nya tetapi
sifatnya berlainan.
Cara membacanya tidak berbeda dengan idghom mutajanisain,
yaitu dengan memasukkan suara huruf yang pertama pada huruf yang

31
kedua sehingga menjadi satu huruf dalam pengucapan, bukan dalam
tulisan. Cara memasukan huruf dilakukan dengan mentasydidkan
huruf yang kedua, sehingga pengucapan huruf yang pertama diganti
dengan pengucapan huruf yang kedua. Apabila proses idghom ini
terjadi pada huruf qalqalah atau hams, kedua sifat ini tidak nampak,
karena telah dilebur makhroj dan sifatnya kepada huruf yang kedua.

D. Rangkuman
Idghom menurut bahasa adalah:
Memasukan sesuatu kepada sesuatu.
‫ِإدْﺧَ ﺎ ُل اﻟ ﱠﺸ ْﻲ ٍء ﻓِﻲ اﻟ ﱢﺸ ْﻲ ٍء‬
Sedangkan menurut istilah, idghom ialah:
ُ‫ﺼ ْﯿ َﺮا ِن َﺣﺮْ ﻓًﺎ ُﻣ َﺸ ﱠﺪدًاﯾَﺮْ ﺗَﻔِ ُﻊ اﻟِّﻠ َﺴﺎ ِن ِﻋ ْﻨ َﺪه‬ ُ ‫ِّك ﺑِ َﺤﯿ‬
ِ َ‫ْﺚ ﯾ‬ ٍ ْ‫اِ ْﻟﺘِﻘَﺎ ُء َﺣﺮ‬
ٍ ‫ف َﺳﺎ ِﻛ ٍﻦ ﺑِ ُﻤﺘَ َﺤﺮ‬
‫اِرْ ﺗِﻔَﺎ َﻋﺔً َوا ِﺣﺪة‬
Bertemunya huruf yang bersukun dengan huruf yang berharakat sehingga
kedua huruf tersebut menjadi satu huruf dan huruf yang kedua menjadi bertasydid.
Kemudian lisan mengucapkan huruf tersebut dengan sekali ucapan.
Pembagian idghom diantaranya idghom bighunnah dan idghom bila
ghunnah.

E. Latihan/Tugas
1. Apa yang dimaksud dengan idghom dalam hukum nun mati dan tanwin
menurut bahasa dan istilah?
2. Sebutkan pembagian idghom pada hukum nun mati dan tanwin, serta
berikan contohnya masing-masing 3!
3. Apa perbedaan antara idghom mimy pada hukum mim mati dan hukum
idghom, berikan contohnya!

4. Apa yang Saudara ketahui tentang idghom mutaqarribain dan idghom


mutajannisain, dan berikan contohnya!
5. Hukum idghom apabila dilihat dari segi teknik pengucapannya terbagi
menjadi dua, yaitu idghom kamil dan idghom naqish. Jelaskan dan berikan
contohnya!

32
BAB VIII
HUKUM BACAAN IQLAB

A. Kompetensi Dasar

Memahami dan menerapkan hukum bacaan iqlab


B. Materi Pokok

Pengertian iqlab

C. Uraian Materi
Pengertian Iqlab

Iqlab menurut Bahasa adalah : Memindahkan sesuatu dari bentuk asalnya


(kepada bentuk lain).

Menurut istilah, iqlab ialah:

‫اﻟﻐ ﱠﻨ ِﺔ‬
ُ ‫اﻋَﺔ‬
ِ ‫اﺧَﺮ َﻣ َﻊ ُﻣ َﺮ‬
َ ‫ْف‬ ِ ‫ْف َﻣ َﻜ َﺎن َﺣﺮ‬
ٍ ‫َﺟﻌْﻞُ َﺣﺮ‬
“Menjadikan sesuatu huruf kepada makhroj huruf lain dengan tetap menjaga
ghunnah (sengau pada huruf yang ditukar).”

Cara membaca iqlab adalah dengan mengubah suara nun mati atau tanwin
menjadi mim. Kedua bibir dirapatkan untuk mengeluarkan bunyi dengan
dibarengi dengung (sengau) yang keluar dari pangkal hidung. Kemudian ditahan
33
sejenak kira-kira dua ketukan sebagai tanda bahwa di sana terdapat hukum iqlab.
Ada tiga alasan yang dikemukakan oleh jumhur ulama tentang terjadinya
hukum iqlab, yaitu:
a. Karena huruf nun dan tanwin mengandung ghunnah, sedangkan untuk
mengucapkan huruf ba’, bibir harus tertutup, ini akan mengakibatkan
terhalangnya ghunnah apabila dibaca dengan izhar.
b. Antara huruf nun dan tanwin dengan huruf ba’ berbeda makhroj dan sifat,
karena itu ia tidak memenuhi syarat untuk dibaca idghom.
c. Apabila dibaca dengan ikhfa juga tidak mungkin, karena berarti masih
diantara izhar dan idghom.
D. Rangkuman
Iqlab menurut Bahasa adalah:
Memindahkan sesuatu dari bentuk asalnya (kepada bentuk lain).
Sedangkan menurut istilah, iqlab ialah:

‫ف ا َﺧ َﺮ َﻣ َﻊ ُﻣ َﺮا َﻋ ِﺔ اﻟ ُﻐﻨﱠ ِﺔ‬


ِ ْ‫ف َﻣ َﻜﺎنَ َﺣﺮ‬
ٍ ْ‫َﺟ ْﻌ ُﻞ َﺣﺮ‬
Menjadikan sesuatu huruf kepada makhroj huruf lain dengan tetap menjaga
ghunnah (sengau pada huruf yang ditukar).

Iqlab dalam pengertian hukum nun mati dan tanwin ialah:

‫ﺨﺔ ِﻓﻰ ا ﱠﻟ ْﻠﻔ ِﻆ َ ِﻻﻓﻰ اﻟﺨ َِّﻂ‬


‫ﺎن ِﻣًﯿْﻤﺎ ُﻣ ﱠ ًَﻔ‬
‫ﻮن َاوﻟ ﱠﺘ ِﻨﻮ ُﯾْﻦ َِاذ َ َاوﻗَﻊ َﻗَﺒْﻞ اﻟ َﺒ ِ َﺎءﺒ ِّ َِﻠﯾُﻘ‬
ُ ‫اﻟ ﱡﻨ‬
“Apabila nun mati atau tanwin bertemu dengan huruf ba’ (‫)ب‬, maka keduanya
ditukar dengan huruf mim(‫)م‬, tetapi hanya dalam bentuk suara, tidak dalam
bentuk tulisan”.

Sebagaimana dijelaskan di atas, huruf iqlab hanya ada satu, yaitu ba’ (‫)ب‬.
Cara membaca iqlab adalah dengan mengubah suara nun mati atau tanwin
menjadi mim. Kedua bibir dirapatkan untuk mengeluarkan bunyi.

E. Latihan/Tugas

1. Apa yang dimaksud dengan iqlab menurut bahasa?

2. Coba terangkan pengertian iqlab menurut istilah!

3. Berikan 5 contoh bacaan yang mengandung hukum iqlab!

34
4. Bagaimana cara membaca iqlab yang baik?

5. Sebutkan tiga alasan yang dikemukakan oleh jumhur ulama tentang


terjadinya hukum iqlab!

BAB IX
HUKUM BACAAN QALQALAH

A. Kompetensi Dasar
Mempraktikkan membaca Al-Quran dengan tartil fokus pada huruf qolqolah.

B. Materi Pokok
1. Pengertian qolqolah
2. Pembagian qolqolah
3. Perbedaan qolqolah sughro dan qolqolah kubro

C. Uraian Materi
1. Pengertian Qolqolah
Qolqolah menurut bahasa artinya getaran. Sedangkan menurut ilmu
tajwid artinya getaran suara yang terjadi ketika mengucapkan huruf yang
sukun sehingga menimbulkan pantulan yang kuat, baik karena sukun yang
asli maupun karena dihentikan (di-waqof-kan). (M. KhalilurrahmanAl
Mahfani, 2008:23).
Qolqolah dapat dianalogikan sebagai bola yang jatuh ke tanah,
kemudian memantul lagi ke atas. Huruf-huruf qolqolah ada 5 huruf yang
ْ َ‫)ﺟ ٍﺪ ﻗ‬.
yang terkumpul dalam kalimat ( ُ‫ﻄﺐ‬ َ Dalam nazham dijelaskan:
Dan qolqolah-kanlah dengan jelas apabila terdapat (huruf
qolqolah) yang mati atau dalam keadaan waqof.
2. Pembagian Qolqolah

35
Qolqolah dibagi menjadi dua, yaitu qolqolah shugro dan qolqolah
kubro.

a) Qolqolah Shugro (‫)ﺻﻐﺮى ﻗﻠﻘﻠﺔ‬


Shugro artinya kecil. Qolqolah shugro menurut istilah ialah:

Jika huruf qolqolah dalam keadaan sukun asli, maka ia dinamakan


qolqolah shugro.

Dalam pengertian lain disebutkan:


ُ ُ‫ﻓَ َﻤﺎ َﺳ َﻜﻦَ ِﻣ ْﻨﮭَﺎ ﻓِﻰ َو ْﺳ ِﻂ اﻟ َﻜﻠِ َﻤ ِﺔ ﯾُ َﺴ ﱠﻤﻰ ﻗَ ْﻠﻘَﻠَﺔ‬
‫ﺻ ْﻐ َﺮى‬

Apabila huruf qolqolah tersebut mati di tengah kalimat, maka


dinamakan qolqolah shugro.

b) Qolqolah Kubro (‫)ﻛﺒﺮى ﻗﻠﻘﻠﺔ‬


Kubro artinya besar. Qolqolah kubro menurut istilah ialah:

‫ﮭﻲ ُﻛﺒ َْﺮى‬ ِ ‫َﺎرﺿًﺎ ﻓِﻰ اﻟ َﻮ ْﻗ‬


َ َ‫ﻒ ﻓ‬ ِ ‫ان َﻛﺎنَ ُﺳ ُﻜﻮْ ﻧُﮭَﺎ ﻋ‬
ْ ِ

Jika huruf qolqolah dalam keadaan sukun aridli (sukun baru)


karena diwaqofkan, maka ia dinamakan qolqolah kubro.

Dalam pengertian lain dijelaskan:


‫ﯾُﺴﻤﻰ َ ْ ٌ َﻘﻠﺔﻗ ُﻛ َﺒْﺮى‬
‫َ َوﻣﺎ َﺳ ََﻜﻦ ِ ْﻣﻨ َﮭﺎ ِﻓﻰ ِآﺧ ِﺮ َاﻟﻜﺎِﻟَﻤ ِﺔ َ ﱠ‬

Apabila huruf qolqolah tersebut dalam keadaan mati di akhir


kalimat, maka ia dinamakan qolqolah kubro.

Cara mengucapkan qolqolah adalah dengan menekan kuat


makhroj huruf qolqolah yang mati (asli maupun baru) sehingga
suaranya memantul dengan pantulan yang kuat dan jelas. Namun pada
qolqolah kubro harus lebih berkumandang dan lebih jelas dari
qolqolah shugro. Bahkan, pengucapan qolqolah kubro harus lebih
kuat lagi ketika huruf qolqolah kubro yang di-waqof-kan tersebut
dalam keadaan ber-tasydid. Untuk qolqolah shugro, pada waktu
mengucapkan huruf qof dan tho’, pantulannya mendekati bunyi “o”
karena kedua huruf ini tersifati oleh sifat isti’la, sedang untuk huruf

36
yang lain, akan terdengar mendekati bunyi “e” dalam kata “kera”
dalam bahasa Indonesia. Bahkan bunyi ini cenderung berubah-ubah
tergantung pada harakat huruf sebelum dan sesudahnya. Untuk
memperkaya pemahaman Saudara seputar variasi bunyi pantulan
dalam qolqolah, dapat dilihat dalam beberapa buku Pelajaran Tajwid.

3. Perbedaan Qalqalah Kubra dan Sughra

Selain karena faktor sukun asli atau aridli dan di tengah atau di akhir,
ada segi perbedaan yang lain, yaitu:

a. Qolqolah yang terjadi di tengah kalimat disebut shugro, karena proses


qolqolah-nya berlangsung kurang sempurna. Lisan secara serentak
berpindah ke makhroj yang lain untuk mengucapkan huruf
selanjutnya. Sedang qolqolah yang terjadi di akhir kalimat disebut
kubro, karena proses qolqolah-nya berlangsung sempurna. Lisan tidak
segera berpindah ke makhroj lain, karena bacaan berhenti pada huruf
qolqolah tersebut.

b. Qolqolah yang bersukun asli disebut shugro, karena terjadi melalui


satu proses saja, yakni proses qolqolah tanpa iskan (penyukunan huruf
qolqolah). Sedangkan qolqolah yang bersukun aridli disebut kubro
karena terjadi melalui dua proses, yaitu: qolqolah dan iskan.

D. Rangkuman
Qolqolah menurut bahasa berarti bergerak atau bergetar ( ُ‫اﻟ ﱠﺘ َﺤﺮﱡك‬
ُ‫)وا ِﻻﺿْ ِﻄ َﺮاب‬,
َ sedangkan menurut istilah, qolqolah adalah:
Suara tambahan (pantulan) yang kuat dan jelas yang terjadi pada huruf
yang mati setelah menekan pada makhroj huruf tersebut. (Moh. Wahyudi,
2005:153).
Huruf-huruf qolqolah ada 5 huruf yang yang terkumpul dalam kalimat (‫) َ ٍﺟﺪ َﻗ ْﻄ ُﺐ‬.
Qolqolah dibagi menjadi dua, yaitu qolqolah shugro dan qolqolah kubro.
Qolqolah shugro (‫ ﻗﻠﻘﻠﺔ‬¢‫ )ﺻﻐﺮى‬menurut bahasa, shugro artinya kecil. Qolqolah
shugro menurut istilah ialah:

37
ُ ُ‫ْﻂ اﻟ َﻜﻠِ َﻤ ِﺔ ﯾُ َﺴ ﱠﻤﻰ ﻗَ ْﻠﻘَﻠَﺔ‬
‫ﺻ ْﻐ َﺮى‬ ِ ‫ﻓَ َﻤﺎ َﺳ َﻜﻦَ ِﻣ ْﻨﮭَﺎ ﻓِﻰ َوﺳ‬
Apabila huruf qolqolah tersebut mati di tengah kalimat, maka dinamakan
qolqolah shugro.

Qolqolah kubro (‫ﻗﻠﻘﻠﺔ‬ ¢‫)ﻛﺒﺮى‬. Kubro artinya besar. Qolqolah kubro menurut
istilah ialah:

‫اﻟﻜﺎ ِﻟ َﻤ ِﺔ ﯾ َُﺴ ﱠﻤﻰ ْ َﻗﻠﻘ ٌﺔ ُﻛ َﺒْﺮى‬


َ ‫َو َﻣﺎ َﺳ ََﻜﻦ ِ ْﻣﻨ َﮭﺎ ِﻓﻰ ِآﺧ ِﺮ‬

Apabila huruf qolqolah tersebut dalam keadaan mati di akhir kalimat, maka ia
dinamakan qolqolah kubro.

Cara mengucapkan qolqolah adalah dengan menekan kuat makhroj huruf


qolqolah yang mati (asli maupun baru) sehingga suaranya memantul dengan
pantulan yang kuat dan jelas.

E. Latihan/Tugas
1. Apa yang dimaksud dengan qalqalah?

2. Terangkan pembagian qalqalah dan berikan contohnya masing masing 3


bacaan!
3. Apa perbedaan antara qalqalah sughra dan qalqalah kubra?

4. Ditinjau berdasarkan kekuatan dan kejelasan suara pantulan dari huruf


qalqalah, maka huruf tersebut dapat digolongkan ke dalam tiga kelompok.
Sebutkan dan jelaskan!
5. Ditinjau berdasarkan kondisi yang menyertai huruf-huruf qalqalah,
dikaitkan dengan kekuatan dan kejelasan suara pantulan yang dihasilkan
dari kondisi tersebut, dapat dibagi menjadi tiga kondisi. Sebutkan dan
jelaskan tiga kondisi tersebut!

38
GLOSARIUM

Mad Tamkin : Bertemunya dua huruf Ya (dalam satu kata).


Idhar : Jelas

Idghom : Memasukkan sesuatu kepada sesuatu

Ikhfa : Samar
Iqlab : Memindahkan sesuatu dari bentuk asalnya

39
DAFTAR PUSTAKA

Abdurahim, Acep Iim, Pedoman Ilmu Tajwid Lengkap, Bandung: CV. Penerbit
Diponegoro, 2004.

Abubakar, Anwar dan Rohendi, Terjemah & Transliterasi Juz ‘Amma dilengkapi
Ilmu Tajwid, Bandung: Fajar Utama Madani, 2008.
Fauzi, Dodi Ahmad, Juz ‘Amma & Ilmu Tajwid, Jakarta: Edsa Mahkota, 2008. Mahfani.

M. Khalilurrahman Al, Juz‘Amma, Tajwid Berwarna dan Terjemahannya, Jakarta:


Wahyu Media, 2008.

Rifa’I, N.H., Pintar Ilmu Tajwid Dilengkapi Terjemah Juz ‘Amma dan Doa,
Jombang:Lintas Media, t.t.

Robith, A. Shomad dan Sairuddin, Tuntunan Ilmu Tajwid Praktis, Surabaya: Penerbit
INDAH, 1997.

Shadiq, Muhammad, Al-Burhan Fi Tajwidil Qur’an, cetakan ketiga, Beirut. Soenarto,


Ahmad., Pelajaran Tajwid Praktis dan Lengkap, Jakarta: Bintang Terang,
t.t.

40
Tekan, Ismail, Tajwidil Al-Quran Karim: Pembahasan Secara Praktis, Populer,
Sistematis, Cetakan Kesepuluh, Jakarta: Al-Husna Dzikro, 1997.

Wahyudi, Moh., Ilmu Tajwid Plus, Surabaya, Halim Jaya, 2007.


Wahyudi, Moh.. Hukum-hukum Bacaan Al-Quran, Surabaya, Penerbit Indah, 1996.

http://quran.al-islam.com/Ahkam/Tree.asp?ID=2&t=TreeSub&RecNo=2&l= ind&Parnt
=1, Tanggal akses, 21 April 2009.

41

Anda mungkin juga menyukai