Anda di halaman 1dari 5

Antenatal Care

Seorang ibu hamil datang ke Klinik Kapuas Raya ditemani oleh


suaminya.

Ibu berkata ingin memeriksakan kehamilannya, ini merupakan


kehamilan pertama dan usia kandungan sudah memasuki 28 minggu.

Hasil pemeriksaan TTV sebagai beriut :


- Nadi 78 kali /menit,
- Suhu 36,2°C,
- Respirasi 22 kali/menit
- Tensi 120/80 mmHg.

Ibu terlihat sehat dan bahagia.

Lakukanlah asuhan kebidanan yang sesuai dengan kebutuhan ibu.


Dan lakukan pendokumentasian !
Intranatal Care

Seorang ibu hamil datang ke Klinik Kapuas Raya ditemani oleh


keluarganya.

Ibu mengatakan perutnya mules sejak pukul 04.00 wib subuh tadi, ini
merupakan kehamilan kedua dan usia kandungan sudah memasuki 39
minggu. Ibu mengatakan ada keluar lendir bercampur darah dan tidak
ada keluar air ketuban, sakit yang dirasa ibupun semakin kuat dan
menjalar sampai ke pinggang. Setelah dilakukan periksa dalam (VT)
pembukaan sudah 9 cm.

Hasil pemeriksaan TTV sebagai beriut :


- Nadi 78 kali /menit,
- Suhu 36,2°C,
- Respirasi 22 kali/menit
- Tensi 120/80 mmHg.

Ibu terlihat menahan kontraksi.

Lakukanlah asuhan kebidanan yang sesuai dengan kebutuhan ibu.


Dan lakukan pendokumentasian !
Prenatal Care

Seorang ibu nifas 8 jam di Klinik Kapuas Raya ditemani oleh suaminya.

Ibu berkata payudaranya mengeras dan ASI belum keluar, ini


merupakan kelahiran pertama dan ibu masih belum bisa memposisikan
bayi menyusui sehingga bayi sering menangis.

Ibu terlihat cemas dan panik karena takut bayinya kelaparan.

Lakukanlah asuhan kebidanan yang sesuai dengan kebutuhan ibu.


Dan lakukan pendokumentasian !
Bayi Baru Lahir

Seorang ibu bersalin datang ke klinik Kapuas Raya pada pukul 07.30
WIB. Ibu merasakan mules sejak pukul 06.00 WIB. Ibu dan suami
mengatakan bahwa air ketubahn sudah keluar sejak pukul 02.00 WIB
subuh hari tetapi tidak disertai dengan mules perut yang kuat sehingga
belum memeriksakan diri ke klinik. Ibu mengatakan ini kelahiran anak
kedua.

Saat dilakukan periksa dalam (VT) sudah pembukaan 10 cm dan bidan


telah bersiap melakukan pertolongan persalinan. Saat bayi keluar
ternyata bayi tidak menangis dan merintih, tonus otot bayi juga tidak
baik.

Hasil pemeriksaan TTV bayi sebagai beriut :


- Nadi 78 kali /menit,
- Bernafas megap-megap

Ibu terlihat sedih dan khawatir.

Lakukanlah asuhan kebidanan yang sesuai dengan kebutuhan bayi.


Dan lakukan pendokumentasian !
Kontrasepsi

Seorang ibu datang ke Klinik Kapuas Raya ditemani oleh suaminya.

Ibu berkata ingin menggunakan KB jangka panjang karena akan


menunda kehamilan. Sebelumnya ibu menggunakan KB suntik 3 bulan
karena sedang dalam proses menyusui.

Hasil pemeriksaan TTV sebagai beriut :


- Nadi 78 kali /menit,
- Suhu 36,2°C,
- Respirasi 22 kali/menit
- Tensi 120/80 mmHg.

Ibu terlihat sehat dan bahagia.

Lakukanlah asuhan kebidanan yang sesuai dengan kebutuhan ibu.


Dan lakukan pendokumentasian !

Anda mungkin juga menyukai