Anda di halaman 1dari 12

PROPOSAL

PERTEMUAN RAYA XI PPGT


Bittuang, Tana Toraja 2022
KATA PENGANTAR

Puji dan Syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas berkat dan rahmat-
Nya serta nafas hidup yang masih dikaruniakan bagi kita, sehingga proposal Panitia Praya XI PPGT
tahun 2022 Kontingen Klasis Makassar Timur dapat selesai dengan baik. Proposal ini merupakan
bagian pendukung dalam kepanitian Praya XI PPGT tahun 2022 Kontingen Klasis Makassar Timur.
Pertemuan Raya (PRAYA) merupakan wadah konsolidasi dan pesta iman seluruh warga
PPGT dalam wilayah pelayanan Gereja Toraja, di mana Praya merupakan agenda 5 tahunan dalam
program kerja PPGT Pusat, sehingga proposal ini sangat penting untuk kami laksanakan sebagai
penunjang dan gambaran kegiatan Praya. Dengan selesainya proposal ini kami berharap dapat
dijadikan sebagai acuan dalam mempersiapkan, menjalankan, dan mengevaluasi segala kegiatan
sebagai panitia Praya XI PPGT tahun 2022 Kontingen Klasis Makassar Timur.
Besar harapan kami, melauli proposal ini dapat memberikan gambaran kegiatan panitia
Praya XI PPGT serta mendapatkan dukungan dari Bapak/Ibu/Sdr(i). Kami menyadari bahwa selaku
panitia banyak mengalami tantangan dan tidak luput dari keterbatasan yang membuat kami sadar
bahwa lewat pelayanan ini kami masih perlu membenahi diri dan banyak belajar. Oleh karena itu,
kami ucapakan permohonan maaf serta ucapan terima kasih kepada Bapak/Ibu/Sdr(i).

Makassar, 13 April 2022

Panitia Praya XI PPGT tahun 2022


Kontingen Klasis Makassar Timur
PROPOSAL KEGIATAN

I. LATAR BELAKANG
PPGT berada diberbagai daerah di Indonesia, yang mestinya menghidupi budaya
setempat sebagai bagian dari wujud kehadiran PPGT membawa terang Kristus bagi
tempat dimana mereka berada. Sebelum orang Toraja mengenal Injil, sesungguhnya
orang Toraja telah mengenal Allah Sang Pencipta itu, kemudian tercermin dalam banyak
warisan budaya yang sesungguhnya harus tetap terjaga hingga hari ini. Kehadiran
kekristenan tidak bermaksud memberangus budaya karena sejatinya Allah menyukai
keragaman budaya. Indonesia menjadi potret dari keragaman itu yang terdiri atas
beragam budaya, agama, bahasa, suku dan lainnya. Dengan demikian, hidup bersama
sebagai anak bangsa untuk menjaga perdamaian di Indonesia adalah sebuah panggilan.
Dalam rangka menegakkan “paradigma baru” Praya XI PPGT (sebagaimana
PRAYA sebelumnya telah mencoba melaksanakan Paradigma Baru secara teknis), maka
Panitia Praya Pusat mengharapkan semua pihak yang akan terlibat didalamnya (panitia,
peserta, pengunjung, masyarakat, dll) harus memahami bahwa PRAYA XI dibangun di
atas konsep besar Allah, yaitu kemampuan untuk mewujudkan Harmoni Kesatuan dalam
kegiatan (Harmony of Trinity).
Praya XI merupakan bagian dari rangkaian panjang Pertemuan Raya PPGT dari
pertama sampai hari ini. Sehingga arah dan konsep tetap selaras dengan apa yang telah
dilakukan sebelumnya dengan berbagai perubahan sebagai wujud pembaharuan dan
juga untuk Praya-praya yang akan datang. Warna dan orientasi Praya XI PPGT akan
mengedepankan dan memaksimalkan partisipasi anggota PPGT, warga setempat dan
juga keterlibatan umat yang lainnya sebagai perwujudan dari upaya merayakan
keragaman dan meneguhkan persekutuan.
Praya XI diharapakan membawa perubahan besar bagi PPGT sebagai generasi
muda, dalam hal memaknai keragaman. Karena itu, Praya XI akan mengangkat tag line
atau semboyan PLURALISME (artinya menerima keragaman/kemajemukan) yang
merupakan akronim dari Peace, gospeL, cultUre, eaRth, solidArity, nationaLISM, and
fEllowship (Perdamaian, Injil, Budaya, Bumi, Solidaritas, Nasionalisme, dan Persekutuan).
Konsep ini akan dilakukan dalam pendekatan kolaboratif “Tallu Batu Lalikan”
(Pemerintah, Tokoh Agama & Tokoh Masyarakat) dalam upaya menjaga hubungan “Tallu
Lolona” (Manusia, Tumbuhan & Hewan) sebagai sesame mahkluk yang diciptakan Puang
Matua.
PPGT yang telah merefleksikan peran, posisi dan tanggungjawabnya dalam
lintasan emas lewat sebuah moment kegiatan Pertemuan Raya (PRAYA) yang
merupakan kesatuan perjalanan menuju peringatan 60 tahun PPGT (tahun 2022).
Akhirnya, kehadiran peserta diharapkan memberi konstribusi yang besar dan mampu
memberi dampak yang signifikan bagi PPGT yang akan merayakan ulang tahun ke 60,
serta bagi masyarakat sekitar lokasi kegitan dan Toraja secara umum, bahkan Indonesia
secara nasional.

II. LANDASAN KEGIATAN


a. Tata Gereja Toraja Pasal 5 tentang Tujuan Gereja Toraja: mewujudkan panggilannya
di dunia untuk memberitakan kebaikan Tuhan, memuliakan Dia, dan menjadi berkat
bagi dunia
b. Anggaran Dasar PPGT Pasal 5 tentang Visi PPGT: terwujudnya anggota PPGT yang
memuliakan Tuhan, memberitakan kebaikan-Nya, menjadi berkat bagi manusia dan
dunia
c. Anggaran Dasar PPGT Pasal 6 tentang Misi PPGT: bersekutu, bersaksi, dan melayani
d. Anggaran Dasar PPGT Pasal 7 tentang Tujuan PPGT: mewujudkan warga gereja yang
sadar dan bertanggung jawab terhadap tugas dan panggilannya di tengah-tengah
gereja, masyarakat dan alam semesta. Keputusan Rapat Kerja II PPGT tahun 2019 di
Jemaat Batang (Klasis Nonongan Salu) nomor 14.KEP.13.RAKER.10.2019 tentang
tempat pelaksanaan Pertemuan Raya XI tahun 2022
e. Keputusan Rapat Kerja 1 Pengurus PPGT Klasis Makassar Timur periode 2021-2023
f. Surat Keputusan tentang Pembentukan Panitia Praya Kontingen Klasis Makassar
Timur dengan nomor surat keputusan 03.SK.04.PK.MTR.02.2022 tanggal 16 Februari
2022

III. NAMA KEGIATAN


Nama kegiatan ini adalah Pertemuan Raya (PRAYA) XI PPGT tahun 2022.

IV. TUJUAN
1. Sebagai wadah bagi pemuda Gereja Toraja untuk menyatakan syukur kepada Allah.
2. Sebagai sarana untuk memberikan konstribusi nyata bagi gereja, masyarakat,
bangsa, dan lingkungan.
3. Sebagai tempat belajar sekaligus ajang pengembangan talenta bagi semua anggota
PPGT.
4. Sebagai wadah pemersatu dan pembinaan, tempat memperjumpakan anggota PPGT
yang satu dengan yang lainnya demi mempererat tali persekutuan.

V. TEMA KEGIATAN
Tema Praya XI PPGT tahun 2022 adalah “Rayakan Keragaman, Teguhkan Persekutuan,
dengan semboyan PLURALISME (Peace, gospeL, cultUre, eaRth, solidArity, nationaLISM,
and fEllowship)

VI. BENTUK KEGIATAN


1. Kebaktian Raya
2. Bakti Sosial
3. Penanaman Pohon
4. Seminar dan Pembinaan
5. Pameran
6. Bedah Buku
7. Pemutaran Film
8. Lomba, dll

VII. PELAKSANA KEGIATAN


Pelaksanaan kegiatan Praya adalah Klasis Bittuang se’seng wilayah 3 makale, Tana Toraja.

VIII. PESERTA KEGIATAN


Praya XI akan diikuti oleh :
a) Kontingen PPGT Klasis dari 94 klasis
b) BPS Gereja Toraja dan undangan-undangannya, termasuk OIG tingkat sinode
c) Pengurus Pusat PPGT dan undangan-undangannya.
d) Panitia pelaksana.
e) OKP kepemudaan dan Pemuda lintas sinode/denominasi serta lintas agama yang
diundang oleh Pengurus Pusat PPGT
f) Terbuka untuk seluruh warga PPGT non kontingen yang ingin hadir, termasuk dari
perhimpunan pemuda Toraja di tempat-tempat di mana tidak ada Gereja Toraja.
IX. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN
Praya XI PPGT akan berlangsung di Lembang Pali dan Lembang Le’te’, Kec. Bittuang, Kab.
Tana Toraja, Sulawesi Selatan pada 04-08 Juli 2022.

X. ANGGARAN BIAYA
Anggaran biaya untuk pelaksanaan PRAYA XI PPGT Kontingen Klasis Makassar Timur
tahun 2022 adalah Rp. 170.055.000,- (seratus tujuh puluh juta lima puluh lima ribu rupiah).
Rincian anggaran pendapatan dan pengeluaran terlampir.
XI. PENUTUP
Demikian proposal ini dibuat sesuai gambaran awal dari kegiatan yang akan
dilaksanakan. Besar harapan kami Bapak/Ibu/Saudara(i) berkenan membantu untuk
mensukseskan kegiatan ini. Atas segala dukungan dan perhatian Bapak/Ibu/Saudara(i)
kami ucapkan terima kasih. Tuhan Yesus memberkati kita semua.

Makassar, 13 April 2022

Salam Kasih,

Panitia Pertemuan Raya XI PPGT 2022


Kontingen Klasis Makassar Timur

Lestaria Banne Liling, S.Kom.


Riyon Pakendek, S.Kep.
Sekretaris
Ketua

Mengetahui

Ketua BPK Makassar Timur Ketua PPGT Klasis Makassar Timur


Periode 2017-2022 Periode 2021-2023

Pdt. Lukas Dayung, M.Th. Sandi Bintan, S.T.


Lampiran 1 Anggaran Pendapatan dan Anggaran Pengeluaran Panitia Praya XI PPGT

I. PENDAPATAN
No. Sumber Pendapatan Jumlah

1 Subsidi BPK Makassar Timur Rp 2,000,000

2 Subsidi Pengurus PPGT Klasis Makassar Timur Rp 3,000,000

3 Konstribusi Utusan (3 org/jemaat * Rp 500,000) Rp 12,000,000

4 Pundi Pertemuan Bulanan PPGT Rp 500,000

5 Kotak Khusus/Aksi Amplop Rp 25,000,000

6 Sponsor Rp 10,000,000

7 Bazar Antar Rp 20,000,000

8 Paid Promote Rp 1,500,000

9 Pembuatan Baju Rp 10,000,000

10 Bazar Tempat Rp 2,000,000

11 Aksi Jasa Rp 5,000,000

12 Lelang Rp 2,000,000

13 Donatur Rp 77,055,000

TOTAL Rp 170,055,000

II. PENGELUARAN
a) Divisi Acara
No Nama Kegiatan Pelaksanaan Jumlah

1 Konstribusi Kontingen Rp 2,700,000


Panti Asuhan Non Kristiani/ Tanam
2 Aksi Sosial Rp 5,000,000
Pohon
Film pendek, artikel, cipta puisi, cipta
3 Parsipasi Karya Rp 2,000,000
lagu, dan poster
4 Pelayan Firman Cinderamata (Rp 150,000 * 4) Rp 600,000
Arak-arakan menyerupai Kapal Phinisi,
5 Defile menggunakan Songko Makassar, dan Rp 7,000,000
Kostum Sultan Hasanuddin
TOTAL Rp 17,300,000
b) Divisi Lomba

No. Nama Kegiatan Pelaksanaan/Satuan Harga Jumlah

Latihan lomba Volley, takrow, gobak


1 Rp 2,000,000
olahraga sodor, bakiak
2 Kostum olahraga 24 orang Rp 135,000 Rp 3,240,000

3 Cinderamata 10 pcs Rp 150,000 Rp 1,500,000

4 Pelatih VG 1 org Rp 3,000,000 Rp 3,000,000

5 Latihan VG 3x latihan Rp 2,500,000

6 Kostum Penyanyi 12 org Rp 300,000 Rp 3,600,000

TOTAL Rp 15,840,000

c) Divisi Konsumsi
Jumlah
No Nama Kebutuhan Satuan Harga

1 Konsumsi pergi Rp 10,000 Rp 1,500,000


150 peserta
2 Konsumsi pulang Rp 10,000 Rp 1,500,000

3 Konsumsi pagi Rp 10,000 Rp 7,500,000

4 Konsumsi siang 150 peserta * 5 hari Rp 17,000 Rp 12,750,000

5 Konsumsi malam Rp 18,000 Rp 13,500,000

6 Snack/Ngopi 5 hari Rp 1,000,000 Rp 5,000,000

7 Rapat 10 pertemuan Rp 500,000 Rp 5,000,000

8 Air Galon 15 galon * 5 hari Rp 10,000 Rp 750,000

9 Air Dos 10 dos * 5 hari Rp 25,000 Rp 250,000

10 Tabung Gas 3 kg 10 tabung * 5 hari Rp 40,000 Rp 2,000,000

11 Minyak goreng 20ltr 2 jerigen Rp 500,000 Rp 1,000,000

12 Stainless 6 pcs Rp 500,000

13 Serbet 1 lusin Rp 100,000

14 BOP Rp 650,000

TOTAL Rp 52,000,000
d) Divisi Dokumentasi
No Nama Kegiatan Jumlah

1 Foto studio Rp 750,000

2 Cetak Album foto Rp 1,000,000

3 Kamera (mirrorless second) Rp 7,000,000

4 Foto Booth Rp 2,500,000

5 Gate Rp 2,000,000

TOTAL Rp 13,250,000

e) Divisi Perlengkapan
No Nama Kegiatan Perlengkapan/Satuan Harga Jumlah

Penginapan/panggung Pondok bambu/tenda


1 Rp 7,000,000
& WC jadi, toilet 2 unit

2 Bus keberangkatan 6 unit Rp 3,500,000 Rp 21,000,000


3 Bus kepulangan 6 unit Rp 3,500,000 Rp 21,000,000
4 Mobil Operasional 1 unit Rp 3,000,000 Rp 3,000,000
5 Mobil Survei 1 unit Rp 2,000,000 Rp 2,000,000
6 Mobil Perintis 1 unit Rp 1,500,000 Rp 1,500,000

Hand Sanitizer,
7 Praya ditengah Pandemi Sabun cuci tangan, Rp 3,000,000
masker

8 Peduli lingkungan Alat penanam pohon Rp 1,000,000


9 Arak-arakan Spanduk Rp 1,500,000
10 Mengphone 1 pcs Rp 500,000 Rp 500,000

Terminal Listrik, lampu,


11 Rp 1,500,000
kabel

12 Genset 1 unit Rp 500,000 Rp 500,000


13 Lampu Kuning Rp 500,000
14 Baju Panitia 49 org Rp 135,000 Rp 6,615,000
15 Selang 100 meter Rp 300,000 Rp 300,000
16 Kran air Rp 100,000
17 Terpal Rp 150,000
18 Karoro’ Rp 500,000
TOTAL Rp 71,665,000
Lampiran 2 : Surat Keputusan PPGT Klasis Makassar Timur
No : 03.SK.04.PK.MTR.02.2022

Susunan Panitia Praya XI


PPGT Klasis Makassar Timur

Penanggung jawab : Pengurus PPGT Klasis Makassar Timur Periode 2021-2023


Ketua : Riyon Pakendek
Sekretaris : Lestaria Banne Liling
Bendahara : Frizka Meiyanti

Devisi Acara Devisi Dana


Koord : Delwim Libranito Koord : Maya Tiku Malenong
Anggota : Lijuntri Patuli Anggota : Stephani. M
Tri Putra Sipulung Stenly Harisandy
Trisna Ragil Novianto Layuk Otniel Satriawan

Devisi Perlengkapan Devisi Lomba


Koord : Sul Jeplin Koord : Ayub Payung Tasik
Anggota : Cezar Gusti Anggota : Alvian Kristianto
Yohanis Marthen Meldy. Pa
Ariel Patiung

Devisi Konsumsi Devisi Dokumentasi


Koord : Angelia Rangga Koord : Jhon Pabuntang
Anggota : Ronal Tanga Anggota : Natasya Christy
Marianus Manglo
Gabriel Weldy Palembangan
TANDA TERIMA

Telah diterima uang sejumlah Rp. ........................................................................

Dari : ......................................................................................................................

Diberikan kepada Panitia Praya XI PPGT 2022 Kontingen Klasis Makassar Timur

Makassar, .....................................................

.............................................. ...............................................
(Yang Memberi) (Yang Menerima)

Dipegang oleh Panitia

TANDA TERIMA

Telah diterima uang sejumlah Rp. ........................................................................


Dari : ......................................................................................................................
Diberikan kepada Panitia Praya XI PPGT 2022 Kontingen Klasis Makassar Timur

Makassar, .....................................................

.............................................. ...............................................

Dipegang oleh Donatur

Anda mungkin juga menyukai