Anda di halaman 1dari 4

SOAL KREDENSIAL DAN REKREDENSIAL PERAWAT

PK II BEDAH CENTRAL

1. Jenis tindakan operasi yang termasuk di area abdominal adalah:


a. Laparotomy
b. haemoroidektomy
c. tonsilektomy
d. craniotomy
e. herniotomy

2. Berikut ini adalah peralatan di kamar operasi yang harus disterilkan sebelum
pembedahan adalah:
a. mesin suction
b. lampu operasi
c. meja operasi
d. instrumen bedah
e. mesin anestesi

3. Salah satu tugas dari perawat kamar operasi yang paling tepat adalah:
a. Menjemput pasien operasi
b. Mengantar pasien post operasi
c. Menyiapkan meja operasi
d. Melakukan persiapan pasien operasidi bangsal
e. Melakukan pengkajian awal pasien pre operasi

4. Diagnosa keperawatan paling tepat yang muncul pada pasien pre operasi adalah:
a. Gangguan nutrisi
b. Gangguan mobilitas fisik
c. Nyeri akut
d. Resiko dehidrasi
e. Resiko cemas

5. Diagnosa keperawatan paling tepat yang muncul segera setelah pembedahan adalah:
a. Resiko infeksi
b. Resiko nyeri
c. Resiko jatuh
d. Gangguan mobilitas fisik
e. Gangguan nutrisi

6. Faktor resiko yang dapat mempengaruhi infeksi pada pasien saat operasi yang paling tepat
adalah:
a. Status nutrisi yang buruk
b. Merokok
c. Kegemukan
d. Persiapan kulit dan pencukuran sebelum operasi
e. Lama perawatan sebelum operasi
7. Untuk mencegah infeksi nosokomial yang pertamakali harus dilakukan perawat
sebelum pembedahan adalah:
a. Memakai sarung tangan steril
b. Memakai jas operasi
c. Mencuci tangan 6 langkah
d. Menggunakan masker dan topi
e. Melakukan cuci tangan bedah

8. Posisi yang paling tepat pada pasien saat dilakukan operasi haemorroidektomy
adalah:
a. Dorsal recumben
b. Litotomy
c. Supine
d. Fowler
e. Miring

9. Alur masuk dan keluar di kamar bedah bagi klien maupun petugas yang paling benar
adalah:
a. Pintu masuk klien pra dan pasca bedah sama
b. Pintu masuk dan keluar petugas melalui satu pintu
c. Pintu masuk klien dan petugas melalui satu pintu
d. Pintu masuk dan keluar peralatan bersih dan kotor adalah sama
e. Pintu masuk peralatan dan klien adalah sama

10. Berikut ini yang bukan termasuk limbah di kamar operasi adalah:
a. Plabot infus
b. Cairan pasien operasi
c. Jarum suntik
d. Sisa jaringan
e. Formalin

11. Perawat kamar operasi saat melakukan pengelolaan limbah infeksius harus
memperhatikan hal berikut ini, kecuali:
a. Mencuci tangan sebelum mengelola limbah
b. Petugas wajib menggunakan APD
c. Lepaskan APD segera setelah menangani limbah
d. Tidak membawa limbah dalam keadaan terbuka
e. Selalu mencuci tangan setelah menangani limbah

12. Berikut ini bukan termasuk desinfektan yang digunakan di kamar operasi:
a. Formalin
b. Alkohol
c. Povidon iodine
d. Chlorin
e. H2O2 (perhidrol)

13. Berikut ini yang bukan merupakan penggolongan luka operasi adalah:
a. Luka bersih
b. Luka bersih terkontaminasi
c. Luka kontaminasi
d. Luka infeksi
e. Luka kotor

14. Pengelolaan specimen atau jaringan untuk dilakukan pemeriksaan laboratorium


segera setelah pembedahan dilakukan oleh:
a. Perawat ruangan
b. Petugas laborat
c. Sanitarian
d. Perawat sirkuler
e. Petugas CSSD

15. Berikut ini cairan yang bisa digunakan untuk pengelolaan specimen atau jaringan
untuk pemeriksaan Patologi adalah:
a. Povidon iodine
b. Aquabides
c. Formalin
d. NaCl
e. RL

16. Nama instrumen bedah yang berfunsi sebagai pemegang jarum untuk pembedahan
adalah:
a. pean
b. kocher
c. needle holder
d. metzembaum
e. allis forceps

17. Di bawah ini tindakan yang benar mengenai tepat prosedur, tepat lokasi, dan tepat pasien
adalah :
a. Menjelaskan hasil USG pada pasien dan keluarga
b. Mendekatkan Nurse call di tempat tidur pasien
c. Memberikan tanda yang akan dilakukan tindakan operasi
d. Mencuci tangan
e. Menjelaskan hasil rontgen pada keluarga

18. Salah satu factor yang dapat menyebabkan infeksi adalah factor pembedahan,yang
termasuk factor pembedahan antara lain :
a. Sekresitoksin
b. Kegemukan
c. Pembersihan dan sterilisasi instrument
d. Lamanya perawatan sebelum operasi
e. Tidak puasa sebelum operasi

19. Pada penderita dengan operasi hernia,klasifikasi luka operasinya adalah :


a. Bersih
b. Bersih terkontaminasi
c. Kontaminasi
d. Kotor
e. Kotor dan bersih

20. Pada prinsip aseptic yang harus diperhatikan antara lain :


a. alas kaki petugas tidak dibedakan untuk kamar operasi,kamar kecil,kegiatan
diluar
b. daerah steril harus tegas batasnya
c. pintu OK selalu terbuka
d. pembersihan dilakukan sebisanya saja tidak perlu dijadwal
e. tidak ada batas tegas area steril

Anda mungkin juga menyukai