Anda di halaman 1dari 9

MENERAPKAN ETIKA KOMUNIKASI YANG BAIK DALAM

MENGGUNAKAN MEDIA SOSIAL INSTAGRAM

Ali Hidayatuloh
Perbankan Syariah/Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
UIN Prof. K.H.Saifuddin Zuhri, Purwokerto
aliy21834@gmail.com

ABSTRAK
Manusia adalah makhluk sosial yang pastinya membutuhkan sebuah komunikasi dalam menjalani
kehidupan sehari-hari. Komunikasi tidak hanya dilakukan secara langsung, namun bisa saja
menggunakan media sosial yang ada. Teknologi berkembang mengikuti perubahan zaman, hal ini
ditandai dengan semakin majunya perkembangan media sosial. Melalui media sosial inilah yang
menyebabkan seseorang dapat melakukan komunikasi dengan mudah. Dalam menggunakan media
sosial, termasuk Instagram tentunya tidak bisa seenaknya, akan tetapi ada etika komunikasi yang perlu
diperhatikan. Dalam penggunaan media sosial Instagram sering ditemukan etika komunikasi yang
kurang diperhatikan, maka dari itu, diperlukan adanya pemahaman etika komunikasi yang baik dalam
menggunakan media sosial Instagram. Artikel ini ditulis menggunakan penelitian kualitatif. Selain
itu, digunakan juga beberapa referensi dari jurnal online, e-book serta web internet.
Berdasarkan hasil pengamatan, diperoleh beberapa kesimpulan yaitu: komunikasi yang baik sangat
diperlukan dalam menggunakan media sosial Instagram, karena dapat mengurangi adanya rasa tidak
nyaman ketika sedang melakukan komunikasi. Selain itu, etika komunikasi yang baik juga dalap
bersampak pada perilaku seseorang, mulai dari cara berbicara, mengolah kata yang baik ketika sedang
interaksi menggunakan Instagram, dan cara dia menumpahkan keluh kesahnya di media sosial yang
ada. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana cara menerapkan etika komunikasi yang
baik dalam menggunakan media sosial Instagram serta untuk mengetahui bagaimana seseorang dapat
berbicara dengan baik ketika berinteraksi di media sosial Instagram.

Kata Kunci : Etika, Komunikasi, Media Sosial, Instagram

1
ABSTRACT
Humans are social creatures who certainly need communication in living their daily lives.
Communication is not only done directly, but can also use existing social media. Technology develops
following the changing times, this is marked by the increasingly advanced development of social
media. Through social media this is what causes someone to communicate easily. In using social
media, including Instagram, of course, it can't be done arbitrarily, but there are communication
ethics that need to be considered. In the use of Instagram social media, communication ethics is often
found that is not paid attention to, therefore, it is necessary to have a good understanding of
communication ethics in using Instagram social media. This article was written using qualitative
research. In addition, several references from online journals, e-books and the internet are also used.
Based on the observations, several conclusions were obtained, namely: good communication is very
necessary in using Instagram social media, because it can reduce the feeling of discomfort when
communicating. In addition, good communication ethics can also have an impact on a person's
behavior, starting from the way he speaks, processing good words when interacting using Instagram,
and the way he expresses his complaints on existing social media. This study aims to find out how to
apply good communication ethics in using Instagram social media and to find out how someone can
speak well when interacting on Instagram social media.

Keyword : Ethics, Communication, Social Media, Instagram

PENDAHULUAN
Saat ini, zaman dikuasai oleh kemajuan teknologi, hal ini dengan ditandai peran
media sosial yang semakin penting dalam kehidupan banyak orang. Kita sering melakukan
interaksi dengan orang yang jauh dengan menggunakan media sosial. Kemajuan teknologi
yang pesat dibidang komunikasi telah menciptakan banyak inovasi dan gagasan baru, serta
ide yang bertujuan untuk memudahkan proses komunikasi sehingga manusia menjadi lebih
efektif. Media sosial berubah menjadi alat informasi yang sangat potensial di Indonesia.
Tingginya pengguna media sosial di Indonesia merupakan aplikasi jejaring situs pertemanan
dan informasi, dengan kata lain hampir semua masyarakat di Indonesia memiliki dan
mengakses media sosial yang ada. Pada saat ini, media sosial muncul dengan berbagai
macam pilihan, seperti Facebook, Twitter, Instagram, Path, dan lain sebagainya. Hal ini
sangat penting agar segala aktivitas kita di media sosial tidak berdampak buruk dalam
kehidupan kita, baik secara langsung maupun tidak langsung. Media sosial telah menjadi
kebutuhan tersendiri. Berdasarkan perkembangannya, Indonesia berada di urutan kedua
setelah Amerika Serikat sebagai Negara dengan penduduknya sebagai pengguna media
sosial.
Salah satu media sosial yang paling banyak digunakan adalah Instagram, karena
Instagram sudah dikenal diberbagai belahan dunia. Instagram merupakan sebuah aplikasi
berbagi foto yang memungkinkan pengguna mengambil foto, menerapkan filter digital dan
membagikannya ke berbagai layanan penghubung sosial, termasuk milik Instagram Sendiri.

2
Salah satu keunikan dari Instagram adalah memotong foto menjadi bentuk persegi, sehingga
terlihat seperti kamera kotak Instamatic dan Polaroid. Interaksi yang dilakukan dalam media
sosial haruslah komunikatif dan sopan. Sebagai manusia, dalam kehidupan sehari-hari kita
tidak akan pernah terlepas dari komunikasi. Komunikasi selalu menjadi kegiatan utama kita,
mulai dari bangun tidur hingga tidur kembali, entah itu komunikasi formal maupun non
formal. Kemajuan teknologi yang menyebabkan memudarnya kebudayaan timur dan
lunturnya norma-norma kesantunan dalam segala hal, sehingga memberikan pengaruh buruk
bagi masyarakat, khususnya kalangan muda. Selain itu, kemajuan teknologi juga
menyebabkan rendahnya etika dan moral masyarakat, sehingga bukan kesantunan berbahasa
yang terjalin melainkan kekerasan fisik, yaitu tawuran.
Dalam nilai-nilai yang terbentuk diatas, terdapat beberapa kaidah yang bertujuan
mengatur tata car akita berkomunikasi antar sesame tanpa menyakiti hati dan menjujung
tinggi etika sebagai sebuah tanda penghargaan pada lawan bicara kita. Namun terkadang cara
berkomunikasi atau pemakaian suatu kata atau kalimat yang kita anggap sebuah etika, dapat
pula berakibat pada sesuatu yang tidak menyenangkan dan menimbulkan suatu
kesalahpahaman antar sesama. Sistem komunikasi, verbal maupun nonverbal, membedakan
suatu kelompok dari kelompok lainnya. Terdapat banyak sekali bahasa verbal diseluruh dunia
ini demikian pula bahasa nonverbal, meskipun bahasa tubuh (nonverbal) sering dianggap
bersifat universal namun perwujudannya sering berbeda secara lokal. Memilih kata dalam
berkomunikasi juga perlu di perhatikan agar sebuah kegiatan atau tindakan membentuk dan
menyelaraskan kata dalam kalimat dengan tujuan untuk mendapatkan kata yang paling tepat
dan sanggup mengungkapkan konsep atau gagasan yang dimaksudkan oleh pembicara
ataupun penulis. Akibat kesalahan dalam memilih kata, informasi yang ingin disampaikan
pembicara bisa kurang efektif, bahkan bisa tidak jelas.

PEMBAHASAN
1. Sistematika Etika
Dalam kehidupan masyarakat terdapat suatu sistem yang mengatur tata cara
bagaimana manusia tersebut bergaul, tata cara pergaulan bertujuan untuk menjaga
kepentingan komunikator dengan komunikan agar merasa nyaman, tentram, serta
terlindungi tanpa pihak lain yang dirugikan kepentinganya dan perbuatan yang dilakukan
sesuai dengan kebiasaan yang berlaku serta tidak bertentangan dengan hak asasi. Etika
adalah kebiasaan yang dilakukan berdasarkan norma-norma, nilai-nilai, kaidah-kaidah
dan ukuran tingkah laku baik dalam kegiatan komunikasi di suatu masyarakat. Secara
3
umum,tata cara pergaulan, aturan perilaku, kebiasaan manusia dalam masyarakat dan
menentukan nilai baik atau nilai tidak baik disebut sebagai etika. Dalam etika juga
terdapat sistematika yang ada, yaitu :
a. Etika umum, etika ini membahas kondisi dasarbagaimana manusia bertindak
sewajarnya, dalam mengambil keputusan yang wajar dan teori etika sertamengacu
pada prinsip normal dasar yang menjadi acuan atau pedoman untuk menilai baik
buruknya suatu tindakan yang dilakukana oleh seseorang atau kelompok.
b. Etika khusus, yaitu penerapan prinsip prinsip moral dasar dalam bidang khusus. Etika
dibagi menjadi dua bagian, yaitu: etika individual dan etika sosial.
Didalam etika, diperlukan komunikasi yang bai kantar sesama, Adapun hal-hal yang perlu
diperhatikan untuk mencapai etika komunikasi yaitu:
a. Penghormatan terhadap seseorang sebagai person tanpa memandang umur, status atau
hubungannya dengan si pembicaraifif
b. Penghormatan terhadap ide, perasaan, maksud dan integritas orang lain
c. Sikap suka memperbolehkan, keobjektifan, dan keterbukaan pikiran yang mendorong
kebebasan berekspresi
d. Penghormatan terhadap bukti dan pertimbangan yang rasional terhadap berbagai
alternatif
e. Terlebih dahulu mendengarkan dengan cermat dan hati-hati sebelum menyatakan
persetujuan atau ketidaksetujuan

2. Sistem Komunikasi
Sistem komunikasi verbal maupun nonverbal, membedakan suatu kelompok dari
kelompok lainnya. Terdapat banyak sekali bahasa verbal diseluruh dunia ini demikian
pula bahasa nonverbal, meskipun bahasa tubuh (nonverbal) sering dianggap bersifat
universal namun perwujudannya sering berbeda secara lokal. Komunikasi merupakan
keterampilan paling penting dalam hidup kita. Seperti halnya bernafas, banyak orang
beranggapan bahwa komunikasi sebagai sesuatu yang otomatis terjadi, sehingga orang
tidak tertantang untuk belajar berkomunikasi secara efektif dan beretika. Hal yang paling
penting dalam komunikasi adalah karakter dan bagaimana cara mentransfer pesan serta
menerima pesan. Komunikasi harus dibangun dari diri sendiri yang paling dalam sebagai
landasan integritas yang kuat. Komunikasi merupakan suatu hal yang sangat penting
dalam kehidupan manusia sebagai bentuk interaksi anatara satu sama lain. Komunikasi

4
merupakan kebutuhan manusia, bahkan kesuksesan seseorang sekarang ini, lebih banyak
ditentukan pada kemampuan dia berkomunikasi.
Komunikasi melibatkan interaksi antar masyarakat. Dalam interaksi diperlukan
norma-norma atau aturan-aturan yang berfungsi untuk pengendalian yang tujuannya
adalah untuk tercapainya ketertiban dalam masyarakat. Salah satu upaya mewujudkan
tertibnya masyarakat adalah adanya etika komunikasi tentang baik buruknya suatu
tindakan komunikasi yang dilakukan manusia, suatu pengetahuan rasional yang mengajak
manusia agar dapat berkomunikasi dengan baik. Komunikasi menandakan pula adanya
interaksi antar anggota masyarakat, karena selalu melibatkan setidaknya dua orang.
Dalam interaksi selalu diperlukan norma-norma atau aturan-aturan yang berfungsi untuk
pengendalian atau social control, tujuannya yaitu untuk menciptakan masyarakat yang
tertib. Salah satu bentuk untuk mewujudkan tertibnya masyarakat adalah adanya etika,
yakni filsafat yang mengkaji baik buruknya suatu tindakan yang dilakukan manusia.

3. Media Sosial Instagram


Media sosial adalah sebuah media online, dengan para penggunanya bisa dengan
mudah berpartisipasi,berbagi,dan menciptakan isi. Berbagai media sosial yang popular di
masyarakat Indonesia antara lain : Path, Facebook, Instagram, dan twitter. Berdasarkan
perkembanganya, Indonesia berada di urutan kedua dunia setelah Amerika Serikat
sebagai negara dengan penduduk yang banyak menggunakan media sosial. Di Indonesia,
Instagram lebih popular dibandingkan Twitter. Pengguna Instagram di Indonesia
menggunakan layanan ini untuk mencari informasi online shop dan mengunggah foto
liburan serta wisata. Selain itu, pengguna juga dapat mengetahui berita terbaru dari artis
kesukaan.hal ini tidak ada yang bisa menolak Instagram sebagai platform media sosial
yang berpengaruh di masa mendaatang.
Instagram adalah sebuah design yang memiliki fungsi komunikasi praktis dan
menjadi sebuah media komunikasi praktis dan menjadi sebuah media komunikasi melalui
signifikasi foto. Instagram merupakan situs yang digunakan untuk menampilkan teks dan
foto yang seiring perkembangan zaman digunakan sebagai penyampai pesan oleh para
pembaca. Hal ini diperkuat oleh adanya pernyataan yang mengatakan bahwa Instagram
adalah program sharing foto ke dalam jejaring sosial yang memfasilitasi penggunanya
untuk memfoto dan mengaplikasikan filter digital bertemakan faux vintage ke dalam

5
fotonya untuk kemuadia di share ke pengguna lain yang saling terhubung didalam jejaring
sosial.

4. Etika Komunikasi yang Baik dalam Menggunakan Media Sosial Instagram


Komunikasi di media sosial sering dilakukan dengan menggunakan Bahasa tidak
baku. Salah satu penyebabnya yaitu di dunia maya sering tidak jelas siapa lawan
komunikasi kita dan diman posisinya walaupun banyak juga orang yang sudah
berinteraksi dan bertemu di dunia nyata, dan berlanjut komunikasi ke dunia maya (media
sosial). Bahasa di media sosial bukanlah Bahasa resmi sebagaimana menulis artikel
karya ilmiah, makalah, jurnal, skripsi dan tesis. Sangat sedikit dan hampir tidak pernah
ada pengguna media sosial menulis status sesuai Ejaan Yang Disempurnakan, padahal
penulisan yang baku sangat penting dilakukan karena terkait dengan etika dalam
berkomunikasi sesama pengguna media sosial.
Media sosial tampil menjadi media baru yang melahirkan berbagai konsekuensi
kehidupan. Pada dasarnya, media sosial bukanlah media baru bagi proses interaksi dan
komunikasi dalam masyarakat. Yang membuat media sosial seakan menjadi media baru
yakni saat kita meninjau media sosial masa lalu dan masa kini dari aspek orientasi
penggunaan dan aspek kelas sosial penggunanya. Media sosial seakan menjadi tempat
menumpahkan cerita segala aktivitas, luapan emosi dalam bentuk tulisan atau foto yang
tidak jarang mengesampingkan etika yang ada. Media sosial tidak lagi menjadi media
berbagi tapi hanya berbagi sensasi. Jika kemajuan teknologi tidak dibarengi dengan
kemajuan dalam berfikir, yang ada kemajuan teknologi tersebut berbanding terbalik
dalam hal pola fikir. Perkembangan teknologi telah membuat pergeseran pemikiran. Etika
yang dulu dianggap penting oleh bangsa Indonesia, seakan menjadi tidak penting lagi
karena adanya tuntutan zaman. Kemudahan dalam mengakses dan menggunakan media
sosial tanpa disadari telah menjebak kita dalam penurunan etika.
Dalam kehidupan bersosial di Masyarakat, istilah etika dikaitkan dengan moralitas
seseorang. Orang yang tidak memiliki etika yang baik sering disebut tidak bermoral
karena tindakan dan perkataan yang diambil tidak melalui pertimbangan baik dan buruk,
karena menyangkut pertimbangan akan nilai-nilai baik yang harus dilakukan dan nilai-
nilai buruk yang harus dihindari. Tidak adanyaa filter pertimbangan nilai baik dan buruk
merupakan awal dari bencana pemanfaatan media sosial. Etika berkomunikasi dalaam
penerapanya antara laian dapat diketahui dari komunikasi yang santun. Hal ini merupakan
cerminan dari keantunan kepribadiaan kita. Komunikasi diibaratkan seperti urat nadi
6
penghubung kehidupan , sebagai salah satu ekpresi dari karakter seseorang untuk saling
berinteraksi. Kita hanya bisa saling mengerti dan memahami apa yang dipikirkan,
dirasakan, dan dikehendaki orang melalui komunikasi yang diekpresikandengan
menggunakan berbagai saluran, baik verbal maupun non-verbal.
Etika berkomunikasi tidak hanya berkaitan dengan tutur kata yang baik, tetapi juga
berangkat dari niat tulus yang diekspresikan dari ketenangan, kesabaran dan empati kita
dalam berkomunikasi. Bentuk komunikasi yang demikian akan menghasilkan komunikasi
dua arah yang bercirikan penghargaan, perhatian, dan dukungan secara timbal balik dari
pihak-pihak yang berkomunikasi. Komunikasi yang beretika, kini menjadi persoalan
penting dalam penyampaian aspirasi. Dalam keseharian eksistensi penyampaian aspirasi
masih sering dijumpai sejumlah hal yang mencemaskan dari perilaku komunikasi yang
kurang santun. Etika komunikasi sering terpinggirkan, karena etika berkomunikasi belum
membudaya sebagai urar nadi kehidupan bermasyarakat dan bernegara. Adapun etika
berkomunikasi yang baik dalam media sosial adalah jangan menggunakan kata kasar,
provokatof, porno ataupun SARA; jangan memposting artikel atau status yang bohong;
jangan mengcopy paste artikel atau gambar yang mempunyai hak cipta , serta
memberikan komentar yang relevan.

KESIMPULAN
Etika adalah kebiasaan yang dilakukan berdasarkan norma-norma, nilai-nilai, kaidah-
kaidah dan ukuran tingkah laku baik dalam kegiatan komunikasi di suatu masyarakat.
Komunikasi merupakan keterampilan paling penting dalam hidup kita. Seperti halnya
bernafas, banyak orang beranggapan bahwa komunikasi sebagai sesuatu yang otomatis
terjadi, sehingga orang tidak tertantang untuk belajar berkomunikasi secara efektif dan
beretika. Hal yang paling penting dalam komunikasi adalah karakter dan bagaimana cara
mentransfer pesan serta menerima pesan. Komunikasi harus dibangun dari diri sendiri yang
paling dalam sebagai landasan integritas yang kuat. Komunikasi merupakan suatu hal yang
sangat penting dalam kehidupan manusia sebagai bentuk interaksi anatara satu sama lain.
Media sosial adalah sebuah media online, dengan para penggunanya bisa dengan mudah
berpartisipasi,berbagi,dan menciptakan isi. Berbagai media sosial yang popular di masyarakat
Indonesia antara lain : Path, Facebook, Instagram, dan twitter. Berdasarkan perkembanganya,
Indonesia berada di urutan kedua dunia setelah Amerika Serikat sebagai negara dengan
penduduk yang banyak menggunakan media sosial. Di Indonesia, Instagram lebih popular
dibandingkan Twitter. Pengguna Instagram di Indonesia menggunakan layanan ini untuk
7
mencari informasi online shop dan mengunggah foto liburan serta wisata. Selain itu,
pengguna juga dapat mengetahui berita terbaru dari artis kesukaan.hal ini tidak ada yang bisa
menolak Instagram sebagai platform media sosial yang berpengaruh di masa mendatang.
Dalam kehidupan bersosial di Masyarakat, istilah etika dikaitkan dengan moralitas seseorang.
Orang yang tidak memiliki etika yang baik sering disebut tidak bermoral karena tindakan dan
perkataan yang diambil tidak melalui pertimbangan baik dan buruk, karena menyangkut
pertimbangan akan nilai-nilai baik yang harus dilakukan dan nilai-nilai buruk yang harus
dihindari. Tidak adanyaa filter pertimbangan nilai baik dan buruk merupakan awal dari
bencana pemanfaatan media sosial. Etika berkomunikasi dalaam penerapanya antara laian
dapat diketahui dari komunikasi yang santun. Hal ini merupakan cerminan dari keantunan
kepribadiaan kita. Komunikasi diibaratkan seperti urat nadi penghubung kehidupan , sebagai
salah satu ekpresi dari karakter seseorang untuk saling berinteraksi.

8
DAFTAR PUSTAKA

Cholilah, Putri Faizatul. 2020. “Etika Menggunakan Media Sosial Bagi Generasi Milenial”.
Skripsi. Program Studi Teknik Informatika. Fakultas Teknik. Universitas 17 Agustus
1945. Surabaya

Hakiki, Iko Cahya. 2021. “Etika Komunikasi Netizen di Media Sosial Instagram dalam
Pandangan Islam”. Skripsi. Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam. Fakultas
Dakwah dan Ilmu Komunikasi. Universitas Islam Negeri Raden Intan. Lampung

Maulinda, Rerin. 2018. “Etika Komunikasi Dalam Menggunakan Media Sosial (Instagram).
Skripsi. Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia. Fakultas Keguruan dan Ilmu
Pendidikan. Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka. Jakarta Selatan

Mutiah, Tuty. 2019. “Etika Komunikasi dalam Menggunakan Media Sosial”. Jurnal Global
Komunika. Vol. 1 No. 1

Anda mungkin juga menyukai