Anda di halaman 1dari 3

TUGAS MATA KULIAH KOMUNIKASI KESEHATAN

NAMA: MARSYA YOLLANDA ALTHALITA

NIM: 005221081

FAKULTAS: VOKASI

PRODI: KEPERAWATAN

TM3
1. Konsep dasar pelayanan kesehatan holistik

pelayanan kesehatan holistik adalah mengidentifikasi permasalahan


kesehatan, tidak hanya dari fisik tetapi juga dari psikologis, sosial pasien,
keluarga, dan komunitas lingkungan nya. mengupayakan pencegahan, melakukan
koordinasi dan kolaborasi, pelayanan kesehatan yang bersifat individual namun
memperhatikan individu sebagai bagian dari keluarga, melibatkan keluarga,
komunitas, masyarakat, dan lingkungan tempat pasien berada, menyadari aspek
etika, moral, dan hukum, pelayanan kesehatan yang dapat
dipertanggungjawabkan, memberikan pelayanan kesehatan secara luas dan
menyeluruh dengan memandang aspek fisik, intelektual, sosial budaya,
psikologis, dan spiritual yang dapat memberikan pengaruh terhadap masalah
kesehatan secara terpadu.

2. Manfaat untuk pasien jika pelayanan kesehatan dilakukan dengan


pendekatan secara holistik oleh petugas kesehatan

Penyembuhan pasien tidak hanya mengutamakan fisik, namun dari


beberapa pendekatan spiritual lainnya. Memang harus ada keseimbangan antara
keduanya fisik dan spiritual. pelayanan kesehatan memiliki tujuan utama adalah
untuk meningkatkan kesehatan dan mencegah penyakit dengan sasaran utama
adalah masyarakat. manfaat pendekatan holistik oleh petugas kesehatan bagi
pasien adalah memelihara dan meningkatkan kesehatan pasien, mencegah dan
menyembuhkan penyakit pada pasien, serta memulihkan kesehatan perseorangan,
keluarga, kelompok dan ataupun masyarakat.

3. Manfaat pendekatan holistik bagi petugas kesehatan dalam memberikan


pelayanan kesehatan

Perawat mempunyai peran dan tanggung jawab sebagai tenaga kesehatan


untuk memberikan asuhan keperawatan secara holistik baik biologis psikologis
sosial dan spiritual. Perawat membantu orang yang dirawat dengan sepenuh hati
dan memperlakukannya sebagai manusia yang wajar dalam konteks kesadaran
keperawatan. dan menjadikan perawat terbuka pada spiritual dan dimensi
keberadaan hidup mati manusia, perawatan jiwa untuk diri sendiri dan orang lain
yang dirawat . Menghadirkan dan mendukung ekpresi perasaan positif dan negatif
sebagai suatu hubungan timbal balik yang mendalam dari diri sendiri dan orang
yang dirawat. mampu mengoptimalkan kemampuan diri dengan kreatif yang
penuh ideide dan gagasan sesuai pengetahuan dari proses perawatan, terlibat
didalam praktik perawatan dan penyembuhan. dan Membantu pemenuhan
kebutuhan–kebutuhan dasar, melakukan perawatan manusia yang esensial, yang
menyesuaikan jiwa tubuh keseluruan dan kesatuan umat manusia dalam seluruh
aspek keperawatan, mewujudkan semangat dan mengembangkan energi spiritual.

4. Contoh pendekatan holistik yang bisa dilakukan pada pasien yang


terkonfirmasi Covid 19 di masa pandemi

pendekatan pengobatan holistik untuk pencegahan virus covid 19 dapat


dilakukan dengan beberapa hal yang meliputi fisik, mental, dan sosial. contohnya
seperti menerapkan kebiasaan kebiasaan yang baik bagi tubuh dan mental, serta
menjaga hubungan baik dengan satu sama lain, kondisi mental seseorang sangat
memengaruhi kualitas kesehatan bagi manusia, kesehatan mental seseorang
dipengaruhi tekanan baik dari internal, maupun eksternal. Pandemi yang membuat
berbagai perubahan terjadi dalam waktu cukup cepat, sangat berpotensi
mengganggu kesehatan mental manusia. contoh pendekatan holistik yg meliputi
fisik yaitu Pengendalian infeksi dengan cara memaksimalkan kekebalan tubuh
melalui perubahan gaya hidup (diet, olahraga, dan manajemen stres), dan
penggunaan botani dan suplemen makanan sesuai dengan pertimbangan di bawah
bimbingan medis. menjaga pola makan dan memberi asupan gizi yang seimbang.
Selain itu, jenis makanan yang dionsumsi juga dapat memengaruhi kesehatan
mental seseorang.

Anda mungkin juga menyukai