Anda di halaman 1dari 3

SOAL ASPD MENGACU PADA TEKS PIDATO PERSUASIF

1. Perhatikan kalimat berikut!


Pemerintah daerah melakukan upaya rehabilitasi fungsi hutan dan lahan agar
produktivitasnya tetap terjaga.

Variasi kata rehabilitasi pada kalimat tersebut adalah …. (sinonim/persamaan


kata)
A. pemulihan
B. peningkatan
C. pemanfaatan
D. pembangunan

2. Cermatilah kalimat-kalimat berikut!


(1) Pihak-pihak yang bertikai sepakat menandatangani nota perdamaian demi rasa
keamanan bersama.
(2) Mereka sedang berdiskusi tentang dampak globalisasi ekonomi.
(3) Mereka bertanggungjawab dengan kesepakatan damai yang sudah mereka
putuskan.
(4) Mereka juga sudah merasa anti pati dengan segala bentuk kekerasan dalam
menyelesaikan masalah.

Kalimat yang tidak sesuai dengan kaidah ditunjukkan


nomor ….
Tanggung jawab
A. (1) dan (2)
Bertanggung jawab
B. (2) dan (3)
Mempertanggungjawabkan
C. (2) dan (4)
Pertanggungjawaban
D. (3) dan (4)

3. Bacalah teks berikut!


Fenomena alam peregangan Pulau Jawa dengan Sumatra menjadi perhatian pakar
kegempaan Institut Teknologi Bandung (ITB), Irwan Meilano. Menurutnya, regangan
ini akan memungkinkan adanya implikasi terhadap aktivitas tektonik terkait sesar
dan vulkanik di Selat Sunda. Irwan mengungkapkan, survei yang dilakukan ITB
sejak 2006-2012 menunjukkan adanya regangan di Selat Sunda dan survei
selanjutnya, 2012-2021 memperlihatkan regangan semakin besar.
"Artinya, begitu dekat dengan Selat Sunda kemungkinan gempa terjadi adalah
gempa-tsunami," katanya. Namun, menurut Pengamat Vulkanologi, Surono,
peregangan Pulau Jawa dengan Sumatra merupakan fenomena alam yang biasa
saja. Dia menegaskan, kejadian ini akibat adanya subduksi di Selat Sunda.

Pernyataan yang sesuai dengan teks tersebut adalah …


A. Adanya regangan di Selat Sunda berdasarkan hasil survei yang dilakukan ITB.
B. Fenomena alam peregangan di Pulau Jawa kurang mendapat perhatian pakar.
C. Aktivitas tektonik dan vulkanik dipastikan menjadi implikasi terjadinya
regangan.
D. Peregangan Pulau Jawa dengan Bali merupakan fenomena alam yang biasa
saja.

PPAD tahap 2 Bahasa Indonesia 1


4. Bacalah teks berikut!
Jantung merupakan organ vital di dalam tubuh manusia. Jantung bertugas
menyuplai darah ke seluruh organ yang ada di dalam tubuh agar berfungsi dengan
optimal. Salah satu cara menjaga jantung adalah lewat asupan makanan sehat dan
bergizi seimbang. Organ jantung sangat penting dijaga sejak dini, tidak perlu
menunggu dewasa atau tua. (penanda simpulan: jadi, maka, dengan demikian, oleh
karena itu, itulah…)

Ide pokok teks tersebut adalah ….


A. mengoptimalkan tugas jantung dalam menyuplai darah
B. menjaga jantung melalui asupan makanan sehat
C. pentingnya menjaga organ jantung sejak dini
D. vitalnya organ jantung dalam tubuh manusia

5. Bacalah paragraf berikut!


Di Stasiun Kereta Api Bandara YIA telah dibangun ruang tunggu yang menyediakan
berbagai fasilitas demi pelayanan yang representatif kepada penumpang. Di sana
tersedia fasilitas pelayanan loket, pelayanan informasi pelanggan ( customer service),
pos kesehatan, dan ruang kesehatan serta laktasi. Ada pula ruang tunggu VIP yang
tampak rapi dengan lantai berlapis karpet abu-abu. Dalam ruang VIP terdapat dua sofa
panjang dengan lekukan di bagian tengah dan meja kayu bulat.

Gagasan pokok paragraf tersebut adalah ….


A. fasilitas-fasilitas untuk penumpang pesawat terbang di YIA
B. sarana dan prasarana di ruang tunggu Stasiun Bandara YIA
C. pelayanan yang representatif terhadap penumpang kereta api
D. pembangunan ruang tunggu di Stasiun Kereta Api Bandara YIA

6. Perhatikan kalimat berikut!


Membicarakan kreativitas dalam dunia pendidikan sangat penting karena
berhubungan dengan kualitas hasil belajar.

Variasi kalimat yang tepat dari kalimat tersebut adalah … (aktif-pasif)


A. Dalam dunia pendidikan sangat penting membicarakan kreativitas
karena berhubungan dengan kualitas hasil belajar.
B. Karena berhubungan dengan kualitas hasil belajar, sangat penting
membicarakan kreativitas dalam dunia pendidikan.
C. Kreativitas sangat penting dibicarakan dalam dunia pendidikan
karena berhubungan dengan kualitas hasil belajar.
D. Karena hubungannya dengan kualitas belajar, sangat penting
dibicarakan kreativitas dalam dunia pendidikan.

PPAD tahap 2 Bahasa Indonesia 2


7. Bacalah teks berikut!
Pemanfaatan energi nuklir yang tidak bijak menyebabkan pemanasan global
yang berdampak pada terjadinya perubahan iklim. Perubahan iklim dunia yang
terjadi saat ini sudah sangat ekstrem. Selain penggunaan energi nuklir,
pembakaran bahan bakar fosil dan penebangan hutan yang menimbulkan efek gas
rumah kaca yang berakibat pada mencairnya es di kutub utara dan kutub selatan.
Nuklir merupakan energi yang memiliki density tertinggi di antara sumber
energi lainnya. Selain itu, nuklir merupakan sumber energi dengan emisi dan
tingkat risiko yang paling rendah dibandingkan sumber energi alternatif lainnya,
meski penggunaannya diakui masih menimbulkan pro dan kontra.

Ringkasan teks tersebut adalah …..


A. Perubahan iklim dunia yang terjadi saat ini sudah sangat ekstrem dan salah
satunya disebabkan oleh pembakaran bahan bakar fosil dan penebangan
hutan yang menimbulkan efek gas rumah kaca.
B. Pemanfaatan energi nuklir yang tidak bijak menyebabkan pemanasan global
yang berdampak pada terjadinya perubahan iklim dan nuklir adalah energi
yang memiliki density tertinggi di antara sumber energi lainnya. (ide pokok
paragraf terakhir menjadi akhir kalimat dalam ringkasan)
C. Pemanfaatan energi nuklir yang tidak bijak menyebabkan pemanasan global
yang berdampak pada terjadinya perubahan iklim kemudian penggunaannya
diakui masih menimbulkan pro dan kontra.
D. Nuklir merupakan energi yang memiliki density tertinggi di antara sumber
energi lainnya hal itu disebabkan pemanasan global yang berdampak
pada terjadinya perubahan iklim.

PPAD tahap 2 Bahasa Indonesia 3

Anda mungkin juga menyukai