Anda di halaman 1dari 7

PERANCANGAN SISTEM DAN IMPLEMENTASI

E-PURCHASING BERBASIS WEB PADA PT YAMAHA


MUSICAL PRODUCTS ASIA

(PROPOSAL SKRIPSI)

Diajukan kepada Fakultas Teknologi Industri Institut Teknologi Budi Utomo


Untuk memenuhi sebagian persyaratan guna memperoleh
Gelar Sarjana Teknik

Diajukan Oleh :

NAMA : xxxxxxxx

NPM : xxxxxxxx

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA


FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI
INSTITUT TEKNOLOGI BUDI UTOMO
JAKARTA
2020
BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Kata “Purchasing” berasal dari bahasa inggris dan sering digunakan


dalam industri-industri luar negeri maupun dalam negeri. Jika diterjemahkan
secara langsung, maka “Purchasing” dapat diartiakan sebagai “Pembeli” dalam
Bahasa Indonesia. Jadi pada dasarnya, Purchasing adalah suatu proses pencarian
sumber dan pemesanan barang atau jasa untuk kegiatan produksi. Departement
yang menangani proses purchasing tersebut biasanya disebut dengan Departement
Procurement.

Seorang yang bekerja sebagai purchasing, harus dapat memelihara


hubungan baik antara perusahan dengan pemasok (supplier). Hubugan ini harus
dijalin dalam bentuk saling percaya dan itikad baik untuk saling membantu dan
menghargai. Hubungan baik akan bermanfaat dan menguntungkan kedua pihak
baik bagi purchasing maupun supplier.

Kemajuan teknologi dan informasi juga mendorong perkembangan dalam


dunia bisnis. Teknologi informasi yang dibuat untuk mempermudah proses dalam
berbagai kegiatan seperti munculnya situs belanja online (OLX, Tokopedia,
Lazada,Shopee, dan sebagainya), yang tentunya mempermudah kegiatan transaksi
jual beli untuk memperoleh barang sesuai dengan kebutuhannya. Tidak hanya
individu yang ingin memenuhi kebutuhannya, begitu juga dengan suatu
perusahaan. Untuk memenuhi keperluan barang dan jasa dapat dilakukan dengan
proses pengadaan barang dan jasa.

Pengadaan barang dan jasa adalah kegiatan yang dilakukan untuk


memperoleh barang dan jasa yang dibutuhkan perusahaan dalam operasionalnya.
Perkembangan teknologi informasi dimanfaatkan dalam proses pengadaan barang
dan jasa dengan mengembangkan sistem yang dikenal sebagai E-purchasing
(Electronic Purchasing).

E-Purchasing adalah suatu sistem yang digunakan dalam proses


permintaan penawaran harga (request quotation) baik barang ataupun jasa yang
dilakukan secara online. Penerapan sistem E-Purchasing ini tentunya diharapkan
dapat mempermudah proses permintaan penawaran harga kepada beberapa
pemasok (supplier) yang memang sebelumnya sudah bekerja sama. Pengadaan
barang atau jasa harus sesuai dengan kebutuhan dan sasaran yang telah ditetapkan
serta memberi manfaat sebesar-besarnya, yaitu kualitas barang yang baik, harga
bersaing dan pengiriman (delivery) tepat waktu. Dengan penerapan sistem E-
Purchasing ini diharapkan agar tidak terjadi beberapa penyimpangan yang terjadi
seperti korupsi, kolusi dan nepotisme. Ada juga beberapa pihak yang
memungkinkan terjadi diskriminasi dengan memilih anggota atau rekan kelurga
sebagai pemasok (supplier) dan memenangkan beberapa tender.

Dengan memanfaatkan perkembangan teknologi penulis memilih judul


“Perancangan Sistem dan Implementasi E-Purchasing berbasis Web pada
PT Yamaha Musical Products Asia”

1.2. Perumusan Masalah


1.2.1. Identifikasi Masalah
Berdasarkan pembahasan pada latar belakang di atas, maka penulis
menyimpulkan beberapa permasalahan yang dapat diidentifikasi
adalah sebagai berikut :
1. Pemilihan supplier secara online untuk barang atau jasa yang
diperlukan.
2. Menghindari terjadinya kemungkinan peyimpangan seperti
korupsi,kolusi dan nepotisme.
3. Mengidentifikasi hambatan pada proses penyediaan barang
atau jasa

1.2.2. Rumusan Masalah


Berdasarkan pada identifikasi diatas maka dapat dirumuskan
masalah sebagai berikut :

1. Bagaimana pelaksanaan E-purchasing dalam proses pengadaan barang


atau jasa secara online terhadap pemasok (supplier)?
2. Bagaimana peranan E-Purchasing dalam proses pengadaan barang
atau jasa?

1.2.3. Batasan Masalah


Agar tidak meluas dari maksud dan tujuan penelitian ini, maka
batasan masalahnya adalah sebagai berikut :
1. Sudut pandang penelitian ini dilakukan pada jasa konsultasi secara
electronic yang terkait permintaan penawaran harga yang dilakukan
secara online.
2. Penelitian ini dilakukan di PT Yamaha Musical Products Asia.

1.3. Tujuan Penulisan dan Manfaat Penulisan


1.3.1. Tujuan Penulisan
Tujuan dari penulisan ini adalah meminimalisir terjadinya terjadi
penyimpangan yang terjadi seperti kolusi,korupsi dan nepotisme yang
terjadi di Perusahaan.

1.3.2. Manfaat Penulisan


Pembuatan skripsi ini diharapkan dapat bermanfaat bagi
mahasiswa, lembaga pendidikan, dan industi, Adapun manfaat yang
diharapkan dari pembuatan skripsi ini antara lain :
1. Bagi Mahasiswa
a. Menambah wawasan, pengetahuan dan keterampilan dalam segi
teknologi.
b. Menambah ilmu pengetahuan tentang teknis pengadaan barang
atau jasa di suatu perusahaan.
c. Menerapkan ilmu pengetahuan yang telah diperoleh selama
menempuh pendidikan di Institut Teknologi Budi Utomo.

2. Bagi Institut Teknologi Budi Utomo


a. Menambah pustaka tentang web.
b. Media pembelajaran untuk meningkatkan pengetahuan dan
kreatifitas dalam perkembangan teknologi.

3. Bagi Industri
a. Membantu bagian purchasing dalam permintaan penawaran harga
secara online
b. Membantu bagian purchasing dalam pemilihan supplier secara
online

1.4. Metode Penelitian


Menjelaskan metode penilitian dan teknik pengumpulan data yang
digunakan untuk meyusun skripsi.
1.7.1 Teknik Pengumpulan Data
Teknik pengumpulan data yang digunakan penulis adalah sebagai
berikut :
1. Metode Studi Pustaka
Penulis menggunakan teknik ini guna menunjang data yang
telah terkumpul sebagai informasi dengan refrensi dari buku-
buku perpustakaan dan e-book dan catatan kuliah yang sedang
diamati pada penelitian ini.
2. Tahapan Pengumpulan Data
Merupakan proses pengambilan data dari internet atau sumber
terkait dengan pengambilan data secara langsung.

3. Wawancara
Merupakan proses dimana penulis melakukan diskusi secara
langsung dengan bagian terkait di Perusahaan

4. Konsultasi dengan Dosen


Proses diskusi pendapat yang baik, agar skripsi berjalan dengan
lancar.

1.5. Sistematika Penulisan


Penulisan untuk skripsi ini dibuat bedasarkan sistematika yang
sudah ditentukan dengan tujuan mempermudah serta menjelaskan
bagaimana penulisan ini disusun secara sistematika. Adapun sistematika
penulisannya, sebagai berikut :
BAB I PENDAHULUAN
Menjelaskan tentang latar belakang masalah, identifikasi
masalah, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan dan
manfaat penulisan, metode penelitian, dan sistematika
penulisan.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA


Pada ini berisi dasar teori yang berkaitan dengan teoritis
yang berkaitan dengan penulisan skripsi dan diperlukan
dalam sebagai literature.
BAB III METODOLOGI
Pada ini berisi tentang Metodologi yang digunakan yaitu
metodologi penelitian kualitatif dengan pendekatan
deskriptif, mendefinisikan metode kualitatif sebagai
prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif.
Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah
observasi,wawancara dan dokumentasi. Analisa data dalam
penelitian ini menggunakan model interaktif.

BAB IV ANALISIS DAN PEMBAHASAN


Pada ini menjelaskan tentang analisis dan perancangan
sistem E-purchasing berbasis web pada PT Yamaha
Musical Products Asia serta implementasi aplikasi yang
sudah dibuat.

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN


Membahas tentang kesimpulan dari hasil penelitian serta
saran-saran guna pengembangan E-Purchasing berbasis
web

Anda mungkin juga menyukai