Anda di halaman 1dari 4

Network File System (NFS)

Definisi
Sistem dimana user dapat memperlakukan suatu file seolah olah berada dalam
directory local milik user tersebut. Master akan memberikan directory untuk
digunakan secara bebas oleh masing-masing user secara bersamaan untuk
digunakan. File disimpan dan diambil dari perangkat directory, seperti hard disk
drive, solid-state drive, dan tape drive. NFS akan mendefinisikan cara file
disimpan dan diambil dari perangkat penyimpanan di seluruh jaringan.

Sejarah
Protokol NFS mendefinisikan sistem file jaringan, awalnya dikembangkan
untuk berbagi file lokal di antara sistem Unix dan dirilis oleh Sun Microsystems
pada tahun 1984. Spesifikasi protokol NFS pertama kali diterbitkan oleh
Internet Engineering Task Force (IETF) sebagai protokol internet di RFC 1094
di 1989. Versi protokol NFS saat ini didokumentasikan dalam RFC 7530, yang
mendokumentasikan Protokol NFS versi 4 (NFSv4). NFS sekarang mendukung
Transmission Control Protocol (TCP) dan UDP. Dukungan untuk TCP sebagai
protokol lapisan transport ditambahkan ke NFS versi 3 (NFSv3) pada tahun
1995.
NFS menggunakan Remote Procedure Calls (RPCs) untuk merutekan
permintaan antara klien dan server. NFS adalah salah satu protokol yang paling
banyak digunakan untuk file server. Implementasi NFS tersedia untuk sebagian
besar sistem operasi (OS) modern, termasuk yang berikut:
 Hewlett Packard Enterprise HP-UX
 IBM AIX
 Microsoft Windows
 Linux
 Oracle Solaris

Versi
1. NFS version 2 (NFSv2)
NFSv2 adalah format tertua dan yang beroperasi dengan User Datagram
Protocol (UDP) melalui jaringan IP. Kelebihnannya memudahkan
koneksi untuk bekerja dalam waktu yang lebih singkat. Kekurangannya
adalah user dapat terus mengirim permintaan ke server bahkan ketika
server tidak berfungsi.
2. NFS version 3 (NFSv3)
NFSv3 mendukung penulisan asinkron, yang memungkinkan server
menentukan kebijakan yang tepat untuk menyinkronkan data. Data akan
disinkronkan sebelum perintah untuk melakukan pengelolaan data dibuat.
Versi ini dapat menangani ukuran file 64-bit (dapat mengakses konten
file rata-rata sekitar 2 GB).
3. NFS version 4 (NFSv4)
Versi ini dapat bekerja di internet dan melalui firewall. Selain itu, tidak
memerlukan layanan rpcbind, membuatnya lebih mudah untuk dijalankan
di lebih banyak tempat. Transmission Control Protocol (TCP) digunakan
dalam format NFS versi ini. TCP menghubungkan antara aplikasi dan IP.
Itu mengawasi segmen data dan hanya perlu menerima frame yang hilang
di set TCP ketika sesuatu harus dikirim untuk kedua kalinya. (sumber :
atera.com)

Message Passing Interface (MPI)


Definisi
Merupakan spesifikasi API (Application Programming Interface) yang
digunakan untuk komunikasi pada network untuk menyelesaikan suatu tugas.
Paradigma Message - Passing dengan implementasi MPI membuat software
dalam domain fungsi tertentu sehingga memiliki kemampuan pada produk
software yang dibangun di atas middleware tersebut untuk dapat
mengeksploitasi kemampuan jaringan komputer dan komputasi secara paralel.
Versi
MPI digunakan dalam komunikasi proses pada model dari program paralel pada
sistem memori terdistribusi, yang banyak diimplementasikan oleh pada super
komputer dan computer cluster. Pada spesifikasi MPI-1 tidak memiliki konsep
tentang shared memory, kemudian pada spesifikasi selanjutnya MPI-2 sudah
mendukung konsep distributed shared memory. Dengan kemampuan tersebut
MPI dapat mengeksploitasi arsitektur lingkungan yang sifatnya heterogen atau
bersifat arsitektur NUMA (Non-Uniform Memory Access).
Tipe
1. Point-to-Point Communication
Sistem ini akan melibatkan sepasang proses yang saling bekerja
bersamaan. Pada API dari MPI, secara sederhana dapat digunakan
MPI_Send atau MPI_Recv, untuk mengizinkan proses spesifik yang
satu dapat mengirimkan data pesan ke sebuah proses spesifik yang lain.
Operasi point-to-point communication secara khusus berguna dalam
komunikasi yang irregular ataupun yang berpola.
2. Collective Communication
Sistem ini melibatkan komunikasi antara semua proses dalam sebuah
group proses (dalam artian keseluruhan pool Proses atau sebuah subset
terdefinisi pada program). Fungsi interface yang sederhana dapat berupa
MPI_Bcast (broadcast) yang melakukan pengiriman data dari sebuah
proses ke semua proses lainnya pada group, dan fungsi MPI_Reduce
untuk melakukan kebalikannya. (Sumber : ketutrare.com)

Enviroment Module
Definisi
alat yang menyederhanakan inisialisasi shell dan memungkinkan pengguna
dengan mudah memodifikasi enviroment mereka saat menggunakan file modul.
Semua file modul berisi informasi yang diperlukan untuk mengonfigurasi shell.
Setelah paket Modul diinisialisasi, enviroment dapat dimodifikasi pada basis
per-modul menggunakan perintah modul yang menafsirkan file modul.
Biasanya file modul menginstruksikan perintah modul untuk mengubah atau
mengatur variabel enviromental shell seperti PATH, MANPATH, dll. file
modul dapat dibagikan oleh banyak user pada sistem dan user mungkin
memiliki koleksi sendiri untuk melengkapi atau mengganti file modul yang
dibagikan. (Sumber : modules.readthedocs.io)
Kelebihan
User tidak perlu mendefinisikan lokasi path

Batch Management
Adalah layanan platform yang menjadwalkan pekerjaan intensif komputasi
untuk dijalankan pada kumpulan mesin virtual terkelola, dan dapat secara
otomatis menskalakan sumber daya komputasi untuk memenuhi kebutuhan
pekerjaan. (Sumber : https://learn.microsoft.com/)
Pengatur jumlah note yang diminta oleh user untuk digunkana serta durasinya.
Ketika user meminta jumlah note tertentu maka Batch Management diperlukan
untuk mendistribusikan core yang akan digunakan. Sisa note pada core yang
telah digunakan dapat dialokasikan untuk user lain. Namun jika user berstatus
min min eksklusif maka sisa note tidak dapat digunakan.
Durasi pemakaian diperlukan untuk mendefinisikan waktu pemakaian note.
Apabilah waktu pengerjaan melebihi durasi yang diminta, maka sistem akan
otomatis mematikan ketika waktu habis.

Referensi :
Doron Ben Cohen. 2021, WHAT IS NFS? UNDERSTANDING THE NETWORK
FILE SYSTEM. https://www.atera.com/blog/what-is-nfs-understanding-
the-network-file-system/. Diakses pada 20 September 2022.
Ketutrare. 2013, MPI (Message Passing Interface).
https://www.ketutrare.com/2013/04/mpi-message-passing-interface.html.
Diakses pada 20 September 2022.
Enviroment Modules, https://modules.readthedocs.io/en/latest/. Diakses pada 20
September 2022.
Microsoft. 2022, Batch Management REST API Reference.
https://learn.microsoft.com/en-us/rest/api/batchmanagement/. Diakses
pada 20 September 2022.

Anda mungkin juga menyukai