Anda di halaman 1dari 10

RENCANA TINDAK LANJUT SURVEY MAWAS DIRI DESA KUCUR

TAHUN 2018
PENYULUHAN TENTANG CUCI TANGAN PAKAI SABUN

Hari/ Tanggal : Sabtu, 1 september 2018

Tempat : Rumah ibu Winarti, kader di sumber bendo

Pelaksana : Bidan dan Perawat Desa

Sasaran : Ibu ibu kader dan Perangkat desa

Hasil Kegiatan : Masyarakat dapat mengetahui masalah kesehatan yang ada di wilayahnya sehingga
bisa menyusun upaya preventif penyakit menular dengan melakukan “CUCI TANGAN PAKAI SABUN”

Kesimpulan : Masyarakat bisa berperan aktif dan tanggap terhadap pencegahan penularan
penyakit menular dengan membiasakan diri dan keluarga melalui upaya cuci tangan pakai sabun
sebelum dan sesudah beraktifitas
RENCANA TINDAK LANJUT SURVEY MAWAS DIRI DESA KUCUR

TAHUN 2018

PENYULUHAN TENTANG PENTINGNYA KEIKUTSERTAAN JAMINAN KESEHATAN NASIONAL

Hari/ Tanggal : Jum’at, 7 September 2018

Tempat : Di Posyandu mawar 2, rumah kader ibu lipah

Pelaksana : Bidan dan perawat desa kucur

Sasaran : 1. Bapak Ibu sasaran posyandu bayi, balita dan lansia di dusun klampok bawah

2. Ibu hamil

Hasil kegiatan : Masyarakat atau sasaran yang hadir 30 orang. Setelah dilakukan pemaparan
materi, masyarakat mulai memahami bahwa keikut sertaan mereka dalam jaminan kesehatan sangat
penting dalam pencapaian tujuan perbaikan kesehatan masyarakat. Mereka juga mulai memahami
bahwa perkembangan jaman sejalan dengan perkembangan jenis penyakit yang dapat mengancam
kesehatan, tidak hanya masyarakat kota tetapi juga masyarakat desa. Sehingga dengan adanya
pemberian materi tentang pentingnya keikutsertaaan dalam jaminan kesehatan dapat menggugah
kesadaran masyarakat agar memiliki jaminan kesehatan atau JKN

Kesimpulan : Diharapkan setelah mengikuti kegiataan ini Pengatahuan dan pemahaman


serta kesadaran masyarakat tentang pentingnya keikut sertaan dalam Jaminan Kesehatan semakin
meningkat.
RENCANA TINDAK LANJUT SURVEY MAWAS DIRI DESA KUCUR

TAHUN 2017

PENYULUHAN TENTANG GERAKAN MASYARAKAT HIDUP SEHAT

Hari/ tanggal : Sabtu, 2 September 2017

Tempat : Aula TK dharma wanita kucur

Pelaksana : Bidan dan perawat desa

Sasaran : Walimurid TK Dharma wanita kucur

Hasil Kegiatan : Walimurid yang hadir sejumlah 30 orang, memasyarakatkan budaya hidup sehat
serta meninggalkan kebiasaan dan perilaku masyarakat yang kurang sehat . Menyampaikan materi 7
langkah yang bisa dilakukan masyarakat dalam rangka membiasakan pola hidup sehat melalui kegiatan
GERMAS

Kesimpulan : Dengan kegiatan ini diharapkan adanya peningkatan partisipasi dan peran
masyarakat akan pentingnya pola hidup sehat. Yang diawali dari diri sendiri agar kesehatan tetap
terjaga, produktif, lingkungan bersih dan biaya berobat berkurang
KEGIATAN SKRENING RUTIN

DI MI WACHID HASYIM KUCUR

Hari/ Tanggal :

Tempat : Sekolah MI Wachid Hasyim Kucur

Pelaksana : Bidan Desa dan Perawat Desa

Sasaran : Siswa kelas 1

Hasil Kegiatan : Siswa yang telah diskrining sebanyak 48 siswa. Kegiatan skrining ini bertujuan
untuk mengetahui secara dini masalah kesehatan anak sekolah sehingga dapat diambil tindakan lebih
lanjut untuk mencegah memburuknya penyakit, mengumpulkan data dan informasi masalah kesehatan
anak sekolah untuk dijadikan bahan dalam penyusunan perencanaan, pemantauan, dan evaluasi
program UKS

Kesimpulan : Skrining kesehatang anak sekolah merupakan salah satu Standart Pelayanan
Kesehatan Minimal (SPM) program UKS yang harus dilakukan dilakukan sebagai upaya peningkatan
kesehatan (promotif) dan upaya pencegahan penyakit (preventif). Salah satu uapay preventif tersebut
adalah dengan melakukan penjaringan atau skrining terhadap anak yag baru masuk sekolah dasar atau
siswa kelas satu.
PENYULUHAN CUCI TANGAN PAKAI SABUN

DI SDN KUCUR 01

Hari/ Tanggal : Rabu,

Tempat : MI Wachid Hasyim Kucur

Pelaksana : Bidan dan Perawat Desa

Sasaran : Seluruh siswa kelas 1 MI Wachid Hasyim

Hasil Kegiatan : Agar siswa dapat mengetahui masalah kesehatan yang ada di wilayahnya sehingga
bisa menyusun upaya preventif penyakit menular dengan melakukan “CUCI TANGAN PAKAI SABUN”

Kesimpulan : Anak anak bisa berperan aktif dan tanggap terhadap pencegahan penularan
penyakit menular dengan membiasakan diri dan keluarga melalui upaya cuci tangan pakai sabun
sebelum dan sesudah beraktifitas
RENCANA TINDAK LANJUT SURVEY MAWAS DIRI DESA KUCUR

TAHUN 2017

PENYULUHAN TENTANG HIPERTENSI

Hari / Tanggal :

Tempat : Balai desa kucur

Pelaksana : Dokter Internship, Bidan desa dan Perawat desa

Sasaran : Ibu kader dan Masyarakat desa kucur

Hasil Kegiatan : Peserta yang hadir sebanyak 40 Orang. Memberikan materi kepada
masyarakat mengenai penyakit hipertensi meliputi pengertian, penyebab, gejala, penanganan, dan
komplikasi penyakit yang dapat ditimbulkan. Melakukan tanya jawab mengenai penyakit hipertensi
kepada masyarakat.

Kesimpulan : Tingginya angka kejadian hipertensi di Puskesmas Dau menjadi latar belakang
dilakukannya penyuluhan mengenai hipertensi. Setelah dilakukan kegiatan penyuluhan diharapkan
dapat meningkatkan pemahaman masyarakat tentang penyakit hipertensi yang meliputi pencegahan,
penanganan dan komplikasi yang ditimbulkan. Kesdaran penderita terhadap penyakit hipertensi menjadi
lebih baik.
PELAKSANAAN IMUNISASI DASAR LENGKAP DI POSYANDU

DESA KUCUR

Hari / Tanggal :

Tempat : Posyandu Klaseman Utara

Pelaksana : Bidan Desa dan Perawat Desa

Sasaran : Bayi dan Balita di dusun Klasemen Utara

Hasil kegiatan : Pemberian Imunisasi disesuaikan dengan usia anak. Untuk Imunisasi dasar
lengkap, bayi berusia kurang dari 24 jam diberikan imunisasi HB 0, usia satu bulan diberikan BCG dan
Polio 1, usia dua bulan diberikan DPT-HB-Hib 1 dan polio 2, usia tiga bulan diberiakn DPT-HB-HIB 2 dan
Polio 3, usia empat bulan diberikan DPT-HB 3, polio 4 dan IPV, usia 9 bulan diberikan imunisasi campak
MR, usia 18 bulan diberikan DPT-HB-Hib lanjutan dan usia 2 tahun diberikan Campak/ MR lanjutan.

Kesimpulan : Dengan adanya kegiatan imunisasi dasar lengkap di posyandu diharapkan


cakupan imunisasi dasar dan lanjutan meningkat dan merata di seluruh wilayah
PENYULUHAN DAN KONSELING KB

DI DESA KUCUR

Hari / Tanggal :

Tempat : Posyandu dusun klampok bawah

Pelaksana : Bidan desa dan Perawat desa

Sasaran : Pasangan Usia Subur di dusun klampok bawah

Hasil kegiatan : sasaran yang hadir 30 orang. Memberikan materi kepada masyarakat tentang
pengaertian KB, macam macam metode KB,manfaat dan efek samping kontrasepsi. Melakukan tanya
jawab kepada masyarakat tentang apa yang mereka ketahui tentang kontrasepsi selama ini dan
meluruskan mitos dan pandangan masyarakat tentang kontrasepsi yang salah.

Kesimpulan : Dengan penyuluhan ini diharapkan bisa meningkatkan Jumlah akseptor KB di


desa kucur sehingga cakupan PUS ber Kb mengalami peningkatan. Mewujudkan masyarakat yang
sejahtera dengan jalan penjarangan angka kelahiran atau jumlah kelahiran bayi yaitu dengan jalan
menggalakkan pemakaian alat kontrasepsi.

Anda mungkin juga menyukai