Anda di halaman 1dari 9

LAPORAN PRAKTIKUM DARING 3

RTL - SDR

Diajukan untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah


Praktikum Telekomunikasi

Dosen pengampu : Agus Heri Setya Budi, S.T., M.T.

Disusun oleh :
Nabil Taufiq Nur Izzat
1904816
TE-02

DEPARTEMEN PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO


FAKULTAS PENDIDIKAN TEKNOLOGI DAN KEJURUAN
UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
2022
MODUL 3
RTL – SDR

A. TUJUAN

1. Mengetahui prinsip kerja RTL – SDR

2. Mengaplikasikan RTL – SDR sebagai receiver radio commercial broadcasting

3. Menggunakan RTL SDR sebagai penyadap komunikasi pada Band Amatir (2


Meter band dan 40 Meter Band).

B. DASAR TEORI
1. SDR
SDR yaitu singkatan dari Software Defined Radio. Tapi pada dasarnya
SDR (Software Defined Radio) adalah teknologi radio yang menggunakan
Komputer untuk memproses sinyalnya. skema nya pun lebih sederhana dari
radio konvensional biasanya. Karena sebagian tugas dikerjakan oleh komputer
dan softwarenya. Teknologi SDR ini sudah dikembangkan cukup lama, dan
sekarang sangat populer juga di kalangan radio amatir. alat ini sangat unik
karena biasanya digunakan untuk menangkap sinyal digital dari DVB-T
maupun dari DAB (Digital Audio Broadcasting) tetapi juga bisa kita
manfaatkan untuk menangkap sinyal di frekuensi yang sangat luas yaitu dari 25
MHz sampai 1700 MHz. Seperti layaknya radio FM yang mampu menerima
sinyal antara 88 - 108 MHz, namun dengan adanya RTL-SDR ini, kita bisa
menangkap sinyal dengan frekuensi di rentang yang tidak biasa. Jarak frekuensi
yang sangat luas ini dapat dimanfaatkan untuk berbagai eksperimen radio.

a. Cara Kerja SDR

SDR ini mudahnya adalah Perangkat Radio yang terdiri dari Hardware
yang sifatnya generik RF dan dikendalikan fungsinya melalui Software. Jika
dahulu kita punya hardware yang berbeda untuk mendengarkan Radio,
menonton TV, komunikasi radio dll dengan konsep SDR cukup dengan satu
hardware tetapi dengan software yang memiliki kemampuan menjadikannya
seperti yang kita inginkan.

b. Perangkat lunak SDR – Sharp

Untuk semua dongle dengan chip RTL2832U dengan tuner E4000,


FC0013, R820T, R820T2 dsb. Instalasi ini hanya untuk OS berbasis windows.
Tidak semua dongle TV Tuner digital bisa dimanfaatkan sebagai SDR, hanya
dongle dengan chip RTL2832U saja yang bisa dimanfaatkan sebagai SDR.
Untuk perangkat lunak dari hardware ini sendiri bias kita buka linknya di
(www.airyspy.com). kita bisa memilih software yang paling baru disana.
C. LANGKAH PERCOBAAN
Instalasi ini hanya untuk OS berbasis windows, mulai dari Windows XP,
Windows Vista, Windows 7, Windows 8, Windows 8.1 hingga Windows 10. Untuk
OS mulai dari Windows 8 maka ada langkah pendahuluan untuk menonaktifkan
fungsi blokir non signed driver, jika tidak dilakukan maka instalasi kemungkinan
besar gagal

1. Persiapan Awal
Tidak semua dongle TV Tuner digital bisa dimanfaatkan sebagai SDR,
hanya dongle dengan chip RTL2832U saja yang bisa dimanfaatkan sebagai
SDR. Pastikan dongle yg akan digunakan memiliki chipset RTL2832U,
siapkan pula komputer atau laptop dengan satu port USB kosong (gunakan
USB Extender jika perlu, disarankan TIDAK menggunakan USB Hub),
siapkan koneksi internet yg memadai untuk mendownload software dan
driver terbaru. JANGAN memasang dongle SDR sebelum instalasi selesai.

2. Download Aplikasi SDRSharp


Untuk memastikan penggunaan aplikasi SDRSharp terbaru, pastikan
download installer terbaru dari web resminya di www.airspy.com
(www.sdrsharp.com) . Pada web AirSpy pilih menu download. Pada halaman
download pilih tombol download dengan keterangan SDRSharp berikut
versinya. Download file sdrsharp-x86.zip hingga selesai, ukuran file hanya
kisaran 1Mb.
Extract file sdrsharp-x86.zip ini ke folder tersendiri, sehingga tidak tercampur
dengan file lain. Jangan sembarang mengklik file apapun sebelum instalasi
selesai.

Klik 2x file instal-rtlsdr.bat (file yg dilingkari merah digambar), akan muncul proses
download dan instalasi systemnya.

Tunggu hingga selesai dan tertutup sendiri, maka akan didapatkan aplikasi
zadig untuk instalasi driver RTL SDR ini. Jangan memasang terlebih dahulu
dongle sebelum selesai. Pastikan zadig terdownload sempurna, cirinya icon
aplikasinya berlogo huruf Z. Ini contoh yg tidak sempurna, ulangi lagi
jalankan instal-rtlsdr.bat Hingga zadig seperti ini

3. Installasi Driver (Zadig)


Pasang terlebih dahulu dongle SDR ke port USB. Upayakan jangan pindah-
pindah port, karena dengan pindah port berarti proses instalasi driver harus
dilakukan lagi. Cancel semua notifikasi found new hardware. Klik 2x
aplikasi zadig hingga muncul. Pada kolom Device pilih Bulk-In, Interface
(Interface 0) atau RTL2382U USB.
Jika pilihan Device ini tidak muncul maka perlu diaktifkan fungsi List All
Devices pada tab Options.

Sehingga semua hardware akan muncul. Hanya pilih Bulk-In, Interface


(Interface 0) atau RTL2382U USB, pastikan dongle sudah terpasang dengan
sempurna.

Pilih Instal WCID Driver, tunggu proses hingga selesai. Jika sudah terlanjur
menginstal driver asli bawaan tuner maka menu Instal berubah menjadi
replace. Pastikan pada target terisi WinUSB.

Tunggu instalasi dongle selesai. Jangan memindahkan dongle ke port USB


lain, jika terpaksa pindah maka prosedur instalasi driver ini harus dilakukan
lagi. Jika gagal ulangi lagi proses instalasinya, bisa dicoba dengan restart
terlebih dahulu computer atau laptopnya. Pastikan dongle dalam kondisi
terpasang ketika menjalankan Zadig. Jika terjadi kegagalan dalam
menginstal Zadig, coba klik kanan Zadig kan pilih opsi Run As
Administrator.
4. Menggunakan SDRSharp
Klik 2x SDRSharp.exe, software ini langsung aktif dari folder tempat
penyimpanannya tanpa ada proses instalasi.

Tunggu beberapa saat, tuk pertama kali biasanya agak sedikit membutuhkan
waktu. Jika gagal membuka biasanya ada beberapa penyebab, coba dengan
klik kanan file sdrsharp.exe dan pilih Run As Administrator.

Perhatikan di kiri atas ada pilihan Source, default yg terpilih ialah AIRSPY.
Rubah ini menjadi RTL-SDR (USB). Klik icon Configure Source untuk
memastikan dongle terdeteksi sempurna dan sekaligus melakukan seting
awal dongle.

Pastikan pada kolom Device muncul nama donglenya, pada pojok kanan
atas ada tipe chip tunernya (digambar tercantum R820T). Pada kolom ini
bisa dipilih Sample Rate (untuk memilih lebar bandwidh yg terlihat pada
layar), Sampling Mode (umumnya menggunakan Quadrature sampling, kec
hardware mode untuk mendengarkan HF bisa menggunakan I Branch ato Q
Branch), Offset Tuning (menghilangkan tampilan DC Spike – sinyal DC di
tengah layar), RTL AGC (penguatan sinyal otomatis dari chip control),
Tuner AGC (penguatan sinyal otomatis dari chip tuner), RF Gain (seting
penguatan manual, tidak berfungsi ketika AGC aktif), dan Frequency
correction (kalibrasi ketepatan frekuensi).

Jika semua sudah sesuai klik close dan jalankan SDRSharp dengan menekan
tombol segitiga di kiri atas. Jika menggunakan komputer/laptop dengan
spesifikasi kurang memadai bisa dicoba untuk mengurangi sampling rate
menjadi 1.024MSPS. Untuk komputer/laptop dengan RAM kurang dari 2Gb
sepertinya agak sulit tuk menjalankan aplikasi ini. Spek terendah yg pernah
dicoba SDRSharp bisa jalan lancar pada Netbook dengan prosesor AMD
C50 1GHz dengan RAM 2Gb menggunakan Windows 8.1.
D. Hasil Percobaan dan Analisa
Pada praktikum daring ini saya melakukan studi literatur mengenai RTL-SDR,
kelebihannya, cara kerjanya, arsitekturnya, dan pemanfaatannya. Software Defined
Radio (SDR) forum mendefinisikan SDR sebagai radio yang menggunakan software
untuk bagian teknik modulasi, wide-band atau narrow-band operation, fungsi
keamanan komunikasi (seperti hopping), dan waveform requirement untuk standar
saat ini dan yang akan datang pada daerah frekuensi broad band. Secara lebih ringkas
RTL SDR dapat didefinisikan sebagai sistem komunikasi radio dimana komponen
yang biasa ada pada perangkat keras seperti mixer, filter, amplifier,
modulator/demodulator dan detector digantikan dengan pengimplementasian
perangkat lunak pada perangkat komputer. Perangkat lunak yang biasa digunakan
diantaranya adalah airspy.
Berikut ini beberapa kegunaan RTL-SDR:
 Mendengarkan percakapan Polisi / Ambulans / Api / EMS yang tidak terenkripsi.
 Mendengarkan percakapan kontrol lalu lintas pesawat terbang.
 Melacak posisi pesawat seperti radar dengan decoding ADSB .
 Decoding pesawat ACARS pesan singkat .
 Memindai percakapan radio trunking .
 Mendecoding transmisi suara digital yang tidak terenkripsi.
 Pelacakan posisi kapal maritim seperti radar dengan decode AIS .
 Menguraikan lalu lintas POCSAG / FLEX pager .
 Memindai telepon tanpa kabel dan monitor bayi.
 Melacak dan menerima badan meteorologi meluncurkan data balon cuaca .
 Melacak diri Anda sendiri meluncurkan balon ketinggian tinggi untuk pemulihan
muatan.
 Menerima sensor suhu nirkabel dan sensor meter daya nirkabel.
 Mendengarkan radio amatir VHF.
 Decoding paket radio MB APRS.
 Menonton TV siaran analog .
Berikut ini merupakan block diagram arsitektur dari RTL-SDR
Analog Transceiver

Digital Transceiver

E. Kesimpulan
Dari praktikum kali ini saya dapat mengetahui dan memahami fungsi dari RTL SDR.
Selain itu saya dapat mengoperasikan software airspy untuk menangkap sinyal radio
menggunakan RTL SDR yang dikoneksikan pada laptop.

Anda mungkin juga menyukai