Anda di halaman 1dari 10

KARAKTERISTIK GUI DAN UI

Oleh :
SUCI RAMADHANI (200155201173)
SITI NUR HIJRACH (200155201171)
TASRIANI ( 200155201178)
SUSI NAZILAYANI (200155201177)
TASYA AZ ZAHRA (200155201179)
SUFIYANA (200155201174)
TIA MAULIZA (200155201180)
APA ITU GUI?

Graphical user interface (GUI) adalah sistem komponen


visual interaktif untuk software komputer.
Dengan adanya GUI, kita bisa mengetahui bahwa apa yang
kita input telah diterima dan responsnya ditunjukkan secara
visual. GUI bisa terlihat dari perubahan warna, ukuran,
visibilitas, dan sejenisnya ketika terjadi sebuah interaksi.
Ditemukannya GUI memberikan solusi bagi permasalahan
respon yang dirasakan oleh pengguna.. Saat ini, kamu bisa
menemukan aplikasi dari sistem GUI pada tombol, scroll bar,
tab, menu, kursor, dan masih banyak lagi di berbagai perangkat
yang ada.
Contoh Grapichal User Interface

Di bawah ini adalah contoh GUI pada sistem operasi Windows 7. Hal
itu meliputi bentuk tombol start, area notifikasi Windows, dan
ikon taskbar untuk mengakses program-program yang sudah diinstal.
Cara Kerja Grapichal User Interface
GUI adalah sistem yang menggunakan prinsip desain yang sesuai dengan
pola software model-view-controller. Jadi, representasi informasi internal dan
eksternal yang ditampilkan pada pengguna.
Pengguna hanya akan melihat fungsi mana yang bisa digunakan tanpa perlu
memahami input kode untuk memproses perintah tersebut.
Dengan begitu, interaksi jadi lebih mudah.
Karakteristik GUI
1. Tampilan Visual yang menarik
2. Interaksi pilih dan klik
3. Memiliki keterbatasan gaya interaksi
4. Visualisasi berorientasi objek
5. Memori pengenalan Manusia
6. Dapat menjalankan beberapa fungsi sekaligus
APA ITU USER INTERFACE?

User Interface adalah tampilan visual sebuah produk yang


menjembatani sistem dengan pengguna (user). Jadi, user
interface atau UI adalah tampilan yang meliputi bentuk, warna,
dan tulisan yang didesain semenarik mungkin.

Nah, karena user interface adalah tampilan


sebuah produk dilihat oleh pengguna, maka
harus mampu tampak menarik., Analoginya
seperti ini. Ketika Anda mengunjungi
sebuah rumah, Anda pasti akan melihat
tampilan rumah tersebut, bukan? Sebut saja
halaman depan rumah, letak pintu utama,
dan jendela. Nah, user interface adalah
tampilan rumah yang Anda lihat itu.
Contoh User Interface
Sebagai contoh, Anda pasti pernah melihat tampilan menu-menu aplikasi pada
smartphone Anda, bukan? Jika Anda membuka aplikasi Google Play Store, Anda
akan melihat user interface adalah sebagai berikut:

Jadi, tampilan UI dirancang dengan desain


beberapa aspek, mulai dari layout, gambar logo,
pemilihan warna yang sesuai, typography yang
mudah dibaca dan hal lainnya. Tujuannya,
untuk mempercantik tampilan. Nah, semua
elemen yang memperindah tampilan tersebut
termasuk dalam elemen UI.
Tidak hanya UI pada aplikasi, tampilan UI pada
sebuah halaman website harus menarik.
Karakteristik User Interface
1. Clear (Jelas) : Clarity atau Kejelasan adalah elemen terpenting dalam membangun desain
interface yang user-friendly. Karne memang keseluruhan tujuan dari desain User Interface
adalah untuk memungkinkan orang berinteraksi dengan sistem kamu dengan
mengkomunikasikan makna dan fungsinya.
2. Concise (Ringkas) : Kejelasan dalam User Interface merupakan komponen utama, namun
kamu harus berhati-hati untuk tidak menggunakan penjelasan secara berlebihan. Sangat
mudah untuk menambahkan definisi dan penjelasan, namun perlu diperhatikan jika penjelasan
atau definisi dibuat terlalu panjang maka user membutuhkan waktu yang lebih lama untuk
membacanya.
3. Familiar (Mudah Dipahami) : Dengan menggunakan Interface yang familiar atau mudah
dipahami, Pengalaman Pengguna kamu tentunya akan meningkat drastis.
4. Responsive : Responsif berarti antarmuka memberikan beberapa bentuk Feedback. Interface
harus berkomunikasi dengan pengguna untuk memberi tahu mereka tentang apa yang terjadi.
5. Consistency (Konsisten) : Interface yang konsisten memungkinkan pengguna untuk
mengembangkan pola penggunaan mereka dengan mempelajari seperti apa bentuk
tombol, tab, ikon, dan elemen antarmuka lainnya dan akan mengenalinya serta menyadari
apa yang mereka lakukan dalam konteks yang berbeda.
6. Attractive (Menarik) : Menarik dalam arti bahwa membuat User Interface itu
menyenangkan di mata user. Kamu dapat membuat UI kamu sederhana, mudah
digunakan, efisien dan responsif, dan buat semenarik mungkin serta pastikan fiturnya
berfungsi dengan baik. Ketika desain kamu tampak menyenangkan untuk digunakan dan
terlihat menarik, pengguna tidak akan segan-segan menggunakannya
7. Efficiency (Efisien) : Efisien dalam hal ini berarti mencari tahu apa yang sebenarnya ingin
dicapai pengguna, dan kemudian membiarkan mereka melakukan hal itu tanpa hal-hal
yang rumit.
TERIMA KASIH
WASSALAM…

Anda mungkin juga menyukai