Anda di halaman 1dari 99

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT karena atas rahmat dan ridho-Nya,
maka hasil kerja keras, cerdas, ikhlas dan tuntas teman-teman multi profesi di
bidang kesehatan jiwa telah menyelesaikan penyusunan buku Pedoman
Surveilans Kesehatan Jiwa.
Kesehatan jiwa merupakan salah satu masalah kesehatan di dunia
termasuk di Indonesia. Sebelum pandemi Covid-19 beberapa masalah
kesehatan jiwa sudah mengalami peningkatan dan dengan adanya kondisi
pandemi Covid-19 yang berlangsung sejak tahun 2020 memberikan dampak
bagi kesehatan jiwa jutaan orang. Masalah kesehatan jiwa terjadi pada
seluruh kelompok usia mulai dari anak sampai lanjut usia. Demikian pula
masalah kesehatan jiwa lainnya yaitu Penyalahgunaan NAPZA yang semakin
meluas di Indonesia, tidak hanya di kota besar tetapi juga ke kota-kota kecil dan
terjadi pada berbagai strata masyarakat.
Dalam upaya penyediaan data dan informasi yang teratur,
berkesinambungan, serta valid tentang kejadian atau masalah kesehatan jiwa
diperlukan sebuah sistem Surveilans Kesehatan Jiwa. Oleh karena itu perlu
disusun sebuah pedoman Surveilans Kesehatan Jiwa yang menjadi acuan
bagi pengelola program kesehatan jiwa secara berjenjang mulai dari
Puskesmas, Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota, Dinas Kesehatan Provinsi
dan Pusat dalam menyelenggarakan upaya surveilans kesehatan jiwa.
Saya memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh
tim penyusun dan kontributor yang telah berkontribusi untuk saling
melengkapi dalam mewujudkan buku Surveilans Kesehatan Jiwa ini. Semoga
jerih payah yang dilakukan memberikan manfaat dalam upaya peningkatan
kesehatan jiwa di Indonesia.

Jakarta, November 2022


Direktur Kesehatan Jiwa,

drg. Vensya Sitohang, M.Epid

PEDOMAN SURVEILANS KESWA i


DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................................. i


DAFTAR ISI .......................................................................................................................... ii
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................................. iv
DAFTAR TABEL .................................................................................................................. v
DAFTAR LAMPIRAN .......................................................................................................... vi
PENGERTIAN/DAFTAR ISTILAH ....................................................................................... vii
BAB I .................................................................................................................................... 1
PENDAHULUAN .................................................................................................................. 1
A. LATAR BELAKANG .................................................................................................. 1
B. TUJUAN..................................................................................................................... 3
C. SASARAN ................................................................................................................. 3
D. DASAR HUKUM ........................................................................................................ 4
BAB II ................................................................................................................................... 6
KONSEP SURVEILANS KESEHATAN JIWA ...................................................................... 6
A. PENGERTIAN ............................................................................................................ 6
B. RUANG LINGKUP ..................................................................................................... 7
C. METODE SURVEILANS ............................................................................................ 9
BAB III ................................................................................................................................ 10
SURVEILANS MASALAH KESEHATAN JIWA ................................................................. 10
A. INDIKATOR KINERJA KEGIATAN DAN TARGET ................................................. 11
B. DATA SKRINING MASALAH KESEHATAN JIWA .................................................. 12
C. ANALISIS DAN INTERPRETASI ............................................................................. 14
D. TINDAK LANJUT DAN UMPAN BALIK .................................................................. 19
E. PENCATATAN DAN PELAPORAN ......................................................................... 20
F. DISEMINASI INFORMASI........................................................................................ 21
BAB IV ............................................................................................................................... 22
SURVEILANS GANGGUAN JIWA ..................................................................................... 22
A. INDIKATOR KINERJA KEGIATAN DAN TARGET RENSTRA ............................... 24
B. DATA GANGGUAN JIWA ....................................................................................... 24
C. ANALISIS DAN INTERPRETASI ............................................................................. 26
D. TINDAK LANJUT DAN UMPAN BALIK .................................................................. 30
E. PENCATATAN DAN PELAPORAN ......................................................................... 32
F. DISEMINASI INFORMASI........................................................................................ 32

PEDOMAN SURVEILANS KESWA ii


BAB V ................................................................................................................................ 34
SURVEILANS PENYALAHGUNAAN NAPZA .................................................................... 34
A. INDIKATOR KINERJA KEGIATAN DAN TARGET ................................................. 36
B. DATA PENYALAHGUNA NAPZA ........................................................................... 37
C. ANALISIS DAN INTERPRETASI DATA .................................................................. 38
D. TINDAK LANJUT DAN UMPAN BALIK .................................................................. 42
E. PENCATATAN DAN PELAPORAN ......................................................................... 43
F. DISEMINASI INFORMASI........................................................................................ 44
BAB VI ............................................................................................................................... 45
SURVEILANS KASUS BUNUH DIRI .................................................................................. 45
A. DATA KASUS BUNUH DIRI .................................................................................... 45
B. ANALISIS DAN INTERPRETASI ............................................................................. 46
C. TINDAK LANJUT DAN UMPAN BALIK .................................................................. 48
D. PENCATATAN DAN PELAPORAN ......................................................................... 49
E. DISEMINASI INFORMASI........................................................................................ 50
BAB VII............................................................................................................................... 51
SURVEILANS KASUS PASUNG ....................................................................................... 51
A. DATA KASUS PASUNG .......................................................................................... 51
B. ANALISIS DAN INTERPRETASI ............................................................................. 52
C. TINDAK LANJUT DAN UMPAN BALIK .................................................................. 54
D. PENCATATAN DAN PELAPORAN ......................................................................... 55
E. DISEMINASI INFORMASI........................................................................................ 56
BAB VIII.............................................................................................................................. 57
PENUTUP ........................................................................................................................... 57
LAMPIRAN-LAMPIRAN ..................................................................................................... 60

PEDOMAN SURVEILANS KESWA iii


DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Kegiatan Surveilans ........................................................................................... 6


Gambar 2. Alur Srining Masalah Kesehatan Jiwa .............................................................. 11
Gambar 3. Pengumpulan Data Skrining Masalah Kesehatan Jiwa ..................................... 14
Gambar 4. Contoh Diagram Jumlah Skrining dibandingkan dengan Target per Tahun ...... 17
Gambar 5. Diagram Pie dari hasil skrining masalah kesehatan jiwa dengan SDQ ............. 18
Gambar 6. Contoh Diagram Batang Hasil Data Demografi ................................................ 18
Gambar 7. Bagan Aliran Data Surveilans Skrining Masalah Kesehatan Jiwa ..................... 21
Gambar 8. Alur Tatalaksana Depresi ................................................................................. 23
Gambar 9. Alur Tatalaksana Gangguan Jiwa ..................................................................... 23
Gambar 10. Bagan Jumlah Surveilans tahun 2022-2023 ................................................... 29
Gambar 11. Gangguan Skizofrenia Berdasarkan Jenis Kelamin ........................................ 29
Gambar 12. Diagram Gangguan Skizofrenia Berdasarkan Tingkat Pendidikan .................. 30
Gambar 13. Bagan Aliran Data Surveilans Gangguan Jiwa ............................................... 32
Gambar 14. Bagan Upaya Penanggulangan Gangguan Penggunaan NAPZA ................... 35
Gambar 15. Contoh Skrinning NAPZA Tahun 2022 ........................................................... 41
Gambar 16. Contoh Diagram Penyalahgunaan NAPZA berdasarkan Jenis Kelamin ......... 42
Gambar 17. Bagan Aliran Data Surveilans Rehabilitasi Medik pada Penyalahguna NAPZA
........................................................................................................................................... 44
Gambar 18. Contoh Diagram Jumlah Kasus Bunuh Diri Tahun 2022-2024 ........................ 48
Gambar 19. Bagan Aliran Data Surveilans Kasus Bunuh Diri............................................. 49
Gambar 20. Contoh Diagram Jumlah Kasus Pasung Tahun 2022 ..................................... 54
Gambar 21. Bagan Aliran Data Surveilans Kasus Pasung ................................................. 56

PEDOMAN SURVEILANS KESWA iv


DAFTAR TABEL

Tabel 1. Skrining Masalah Kesehatan Jiwa ......................................................................... 11


Tabel 2. Data Skrining Masalah Kesehatan Jiwa ................................................................ 12
Tabel 3. Analisis dan Interpretasi Data ................................................................................ 15
Tabel 4. Tindak Lanjut Hasil Interpretasi Data..................................................................... 19
Tabel 5. Definisi Operasional, Target per Tahun, Pelaksana dan ........................................ 24
Tabel 6. Data Gangguan Jiwa ............................................................................................. 25
Tabel 7. Analisis dan Interpretasi Data Gangguan Jiwa ..................................................... 26
Tabel 8.Tindak Lanjut Hasil Interpretasi Data ...................................................................... 30
Tabel 9. Definisi Operasional, Target per Tahun, Tempat dan ............................................ 36
Tabel 10. Data Penyalahguna NAPZA ................................................................................ 37
Tabel 11. Analisis dan Interpretasi Data Rehabilitasi Medik Penyalahguna NAPZA ............ 38
Tabel 12 Tindak Lanjut Hasil Interpretasi Data .................................................................... 42
Tabel 13. Data Kasus Bunuh Diri ........................................................................................ 46
Tabel 14. Analisis dan Interpretasi Data Kasus Bunuh Diri ................................................. 47
Tabel 15 Tindak Lanjut Hasil Interpretasi Data .................................................................... 48
Tabel 16. Data Kasus Pasung ............................................................................................. 52
Tabel 17. Analisis dan Interpretasi Data Kasus Pasung ...................................................... 53
Tabel 18 Tindak Lanjut Hasil Interpretasi Data .................................................................... 54

PEDOMAN SURVEILANS KESWA v


DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Kelompok Berisiko Masalah Kesehatan Jiwa .................................................. 60


Lampiran 2. Kuestioner SDQ (Beserta Data Demografi dan Tindak Lanjutnya)................... 63
Lampiran 3. Kuestioner SRQ-20 (Beserta Data Demografi dan Tindak Lanjutnya) ............. 65
Lampiran 4. Kuestioner ASSIST (Beserta Data Demografi dan Tindak Lanjutnya).............. 67
Lampiran 5. Kriteria Diagnosis Cemas ................................................................................ 72
Lampiran 6. Kriteria Diagnosis Depresi ............................................................................... 73
Lampiran 7. Kriteria Diagnosis Skizofrenia .......................................................................... 75
Lampiran 8. Kriteria Diagnosis Psikotik Akut ....................................................................... 76
Lampiran 9. Rumus Perhitungan Persentase Skrining Masalah Kesehatan Jiwa ................ 77
Lampiran 10. Rumus Gangguan Jiwa ................................................................................. 79
Lampiran 11. Penyajian data............................................................................................... 82
Lampiran 12. Data estimasi Kab.Kota, Prov, Nasional ........................................................ 85

PEDOMAN SURVEILANS KESWA vi


DAFTAR ISTILAH

1. Kesehatan Jiwa
Kondisi dimana seorang individu dapat berkembang secara fisik, mental, spiritual
dan sosial sehingga individu tersebut menyadari kemampuan sendiri, dapat
mengatasi tekanan, dapat bekerja secara produktif dan mampu memberikan
kontribusi untuk komunitasnya (UU Kesehatan Jiwa No. 18 Tahun 2014).
2. Surveilans Kesehatan
Surveilans Kesehatan adalah kegiatan pengamatan yang sistematis dan terus
menerus terhadap data dan informasi tentang kejadian penyakit atau masalah
kesehatan dan kondisi yang mempengaruhi terjadinya peningkatan dan penularan
penyakit atau masalah kesehatan untuk memperoleh dan memberikan informasi
guna mengarahkan tindakan pengendalian dan penanggulangan secara efektif dan
efisien (Permenkes No.45 Tahun 2014).
3. Surveilans Kesehatan Jiwa
Surveilans kesehatan jiwa adalah kegiatan pengamatan yang sistematis dan terus
menerus terhadap data dan informasi tentang masalah kesehatan jiwa dan
gangguan jiwa dan kondisi yang mempengaruhi terjadinya peningkatan kasus
untuk memperoleh dan memberikan informasi guna mengarahkan tindakan
pengendalian dan penanggulangan secara efektif dan efisien.
4. Orang Dengan Masalah Kejiwaan (ODMK)
Adalah orang yang mempunyai masalah fisik, mental, sosial, pertumbuhan dan
perkembangan, dan/atau kualitas hidup sehingga memiliki risiko mengalami
gangguan jiwa. (UU Kesehatan Jiwa No. 18 Tahun 2014)
5. Kelompok Berisiko Masalah Kesehatan Jiwa Berdasarkan Siklus Hidup
Adalah kelompok masyarakat yang menjadi sasaran skrining kesehatan jiwa di
berbagai tingkatan usia yaitu remaja, dewasa dan lansia (lampiran 1).
6. Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ)
Orang yang mengalami gangguan dalam pikiran, perilaku, dan perasaan yang
termanifestasi dalam bentuk sekumpulan gejala dan/atau perubahan perilaku yang
bermakna, serta dapat menimbulkan penderitaan dan hambatan dalam
menjalankan fungsi orang sebagai manusia. (UU Kesehatan Jiwa No. 18 Tahun
2014)
7. Kesehatan Jiwa Masyarakat Komunitas
Adalah suatu orientasi kesehatan jiwa yang meliputi upaya promotif, preventif,
kuratif dan rehabilitatif untuk meningkatkan derajat kesehatan jiwa masyarakat
dengan memperhatikan kebutuhan populasi, meningkatkan pemberdayaan

PEDOMAN SURVEILANS KESWA vii


masyarakat, membangun jejaring kerja serta melaksanakan layanan berbasis bukti
dan beorientasi pada pemulihan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ).
(Keputusan Menteri Kesehatan No. 406 Tahun 2009 Tentang Kesehatan Jiwa
Komunitas)
8. Pembangunan Kesehatan Jiwa Masyarakat
Adalah kegiatan yang dilakukan oleh pemerintah, pemerintah daerah, swasta, serta
masyarakat secara terpadu dan berkesinambungan untuk meningkatkan
kesadaran, kemauan dan kemampuan masyarakat dalam meningkatkan derajat
kesehatan jiwa masyarakat, serta mencegah dan menanggulangi masalah
kesehatan jiwa.
9. Fasilitas Kesehatan (Faskes)
Adalah fasilitas pelayanan tempat yang digunakan untuk menyelenggarakan upaya
pelayanan kesehatan peroragan, baik promotif, preventif, kuratif, maupun
rehabilitatif yang dilakukan oleh pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan/atau
masyarakat. (Peraturan Presiden No. 46 Tahun 2021 tentang Perubahan atas
Peraturan Presiden No. 32 Tahun 2014 tentang Pengelolaan dan Pemanfaatan
Dana Kapitasi Jaminan Kesehatan Nasional pada Fasilitas Kesehatan Tingkat
Pertama Milik Pemerintah Daerah)
10. Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP)
FKTP adalah fasilitas kesehatan yang melakukan pelayanan kesehatan perorangan
yang bersifat non spesialistik untuk keperluan observasi, diagnosis, perawatan,
pengobatan, dan/atau pelayanan kesehatan lainnya. (Peraturan Presiden No. 46
Tahun 2021 tentang Perubahan atas Peraturan Presiden No. 32 Tahun 2014
tentang Pengelolaan dan Pemanfaatan Dana Kapitasi Jaminan Kesehatan
Nasional pada Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama Milik Pemerintah Daerah)
11. Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FKRTL)
FKRTL adalah fasilitas kesehaan yang melakukan pelayanan perorangan bersifat
spesialistik atau subspesialistik yang meliputi; rawat jalan tingkat lanjutan, rawat
inap tingkat lanjutan dan rawat inap di ruangan perawatan khusus. (Peraturan
Presiden Republik Indonesia Nomor 82 Tahun 2018 Tentang Jaminan Kesehatan)
12. Sistem informasi kesehatan jiwa (SIMKESWA)
Adalah sistem untuk mengumpulkan, memproses, menganalisis, menyebarluaskan,
dan menggunakan informasi tentang layanan kesehatan jiwa dan kebutuhan
kesehatan jiwa dari populasi yang dilayaninya.

PEDOMAN SURVEILANS KESWA viii


13. Pencatatan
Adalah cara yang dilakukan oleh petugas kesehatan untuk mencatat data yang
penting mengenai pelayanan tersebut dan selanjutnya disimpan sebagai arsip di
Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama dalam sistem informasi kesehatan jiwa.
14. Pelaporan
Adalah mekanisme yang digunakan oleh petugas kesehatan untuk melaporkan
kegiatan pelayanan yang dilakukannya kepada instansi yang lebih tinggi (dalam hal
ini dinas kesehatan kabupaten/kota, provinsi maupun kementerian kesehatan).
15. Strengths and Difficulties Questionnaire (SDQ)
Adalah skala psikologi yang terdiri dari 25 item dengan 5 dimensi yang diukur yaitu
prososial, hiperaktif, masalah emosi, perilaku dan hubungan dengan teman sebaya
yang digunakan untuk mengukur kekuatan dan kelemahan psikologis anak
kelompok usia di atas 15-18 tahun. (lampiran 2)
16. Self-Reporting Questionnaire-20 (SRQ-20)
Adalah kuesioner yang digunakan untuk melakukan screening gangguan mental
emosional apa kelompok usia di atas 15 tahun, terdiri dari 20 pertanyaan yang
menggambarkan gejala cemas dan depresi. (lampiran 3)
17. The Alcohol, Smoking and Substance Involvement Screening Test (ASSIST)
Adalah test screening penggunaan alkohol, rokok dan zat yang dikembangkan oleh
WHO sebagai alat teknis untuk membantu identifikasi dini risiko kesehatan terkait
penggunaan narkoba dan gangguan penggunaan narkoba di perawatan kesehatan
primer, perawatan medis umum dan setting lainnya (lampiran 4).
18. Penyalahguna NAPZA
Adalah orang yang menggunakan Narkotika tanpa hak atau melawan hukum.
19. Ketergantungan NAPZA
Adalah kondisi yang ditandai oleh dorongan untuk menggunakan Narkotika secara
terus-menerus dengan takaran yang meningkat agar menghasilkan efek yang sama
dan apabila penggunaannya dikurangi dan/atau dihentikan secara tiba-tiba,
menimbulkan gejala fisik dan psikis yang khas.
20. Badan Narkotika Nasional (BNN)
Merupakan lembaga pemerintah nonkementerian yang berkedudukan di bawah
Presiden dan bertanggung jawab kepada Presiden.
21. Institusi Penerima Wajib Lapor (IPWL)

PEDOMAN SURVEILANS KESWA ix


Adalah pusat kesehatan masyarakat, rumah sakit, dan/atau lembaga rehabilitasi
yang ditunjuk oleh pemerintah (Permenkes No. 4 Tahun 2020 Tentang
Penyelenggaraan Institusi Penerima Wajib Lapor).

22. Wajib Lapor


Adalah kegiatan melaporkan diri yang dilakukan oleh pecandu Narkotika yang
sudah cukup umur atau keluarganya, dan/atau orang tua atau wali dari pecandu
narkotika yang belum cukup umur kepada institusi penerima Wajib Lapor untuk
mendapatkan pengobatan dan/atau perawatan melalui rehabilitasi medis
(Permenkes No. 4 Tahun 2020 Tentang Penyelenggaraan Institusi Penerima Wajib
Lapor).
23. Rehabilitasi Medis pada Penyalahguna NAPZA
Adalah suatu proses kegiatan pengobatan secara terpadu untuk membebaskan
pecandu, penyalahguna, dan korban penyalahgunaan Narkotika dari
ketergantungan Narkotika (Permenkes No. 4 Tahun 2020 Tentang
Penyelenggaraan Institusi Penerima Wajib Lapor).
24. Gangguan Cemas
Kecemasan yang berlebihan yang disertai dengan peningkatan aktivitas syaraf
otonom, ketegangan otot, kewaspadaan yang berlebihan. Gejala yang dominan
bervariasi, diantaranya jantung berdebar-debar, gemetar, ketegangan otot,
berkeringat, sulit tidur, pusing, nyeri kepala, dan keluhan pencernaan/lambung
(kriteria diagnosis terlampir dalam lampiran 5).
25. Gangguan Depresi
Gangguan suasana perasaan yang ditandai dengan adanya gejala-gejala
penurunan minat, kehilangan energi (mudah lelah), mood (suasana perasaan)
sedih (disforik), gangguan pola tidur, gangguan pola makan, penurunan
konsentrasi, penurunan harga diri, perasaan bersalah dan berdosa, pesimis, putus
asa dan gagasan menyakiti diri sendiri yang berlangsung minimal 2 minggu. Terdiri
dari Depresi ringan, sedang dan berat (kriteria diagnosis terlampir dalam lampiran
6).
26. Gangguan Skizofrenia
Gangguan skizofrenia adalah gangguan jiwa psikotik yang ditandai dengan adanya
gejala dari pikiran yang tidak rasional yaitu gangguan persepsi (halusinasi),
gangguan isi pikir (waham/delusi), pembicaraan dan perilaku tak terorganisasi yang
berlangsung kronis (menahun), menyebabkan penderitaan dan menurunkan fungsi
serta kualitas hidup (kriteria diagnosis terlampir dalam lampiran 7).
PEDOMAN SURVEILANS KESWA x
27. Gangguan Psikotik Akut
Gangguan psikotik akut adalah gangguan jiwa psikotik yang ditandai dengan
adanya gejala dari pikiran yang tidak rasional yaitu gangguan persepsi (halusinasi),
gangguan isi pikir (waham/delusi), pembicaraan dan perilaku tak terorganisasi yang
berlangsung akut (kurang dari 1 bulan), menyebabkan penderitaan dan
menurunkan fungsi serta kualitas hidup, (kriteria diagnosis terlampir dalam lampiran
8).
28. Data Demografi
Adalah data tentang usia, jenis kelamin, pendidikan, pekerjaan, tempat tinggal
(desa/kelurahan, kecamatan, kabupaten/kota, provinsi).
29. Tatalaksana Gangguan Jiwa
Tatalaksana gangguan jiwa yang dimulai dengan anamnesis, pemeriksaan,
penegakan diagnosis, tatalaksana farmakoterapi dan tatalaksana non
farmakoterapi.
30. Tatalaksana Farmakoterapi
Pemberian obat-obatan untuk menyembuhkan penyakit atau gangguan.
31. Tatalaksana Non Farmakoterapi
Pemberian intervensi selain obat untuk menyembuhkan penyakit atau gangguan
termasuk pemberian psikoedukasi, konseling, psikoterapi, rehabilitasi, dll.
32. Tindak Lanjut Skrining
Tindak lanjut yang diberikan pada seseorang yang memiliki skrining masalah
kesehatan jiwa. Tindak lanjut tidak hanya diberikan pada yang sudah memiliki
masalah kesehatan jiwa (ODMK) saja tetapi diberikan juga pada yang hasilnya
termasuk yang tidak memiliki masalah kesehatan jiwa. Tindak lanjut berupa upaya
promosi, pemeriksaan lanjut dan rujukan.
33. Pemasungan
Adalah segala bentuk pembatasan gerak ODGJ oleh keluarga atau masyarakat
yang mengakibatkan hilangnya kebebasan ODGJ, termasuk hilangnya hak atas
pelayanan kesehatan untuk membantu pemulihan. (Permenkes No. 54 Tahun 2017
Tentang Penanggulangan Pemasungan Pada Orang Dengan Gangguan Jiwa)

PEDOMAN SURVEILANS KESWA xi


BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Masalah kesehatan jiwa merupakan tantangan besar dalam skala global untuk
kesehatan masyarakat. Saat ini lebih dari 450 juta penduduk dunia mengalami
gangguan jiwa. Berdasarkan Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2018,
prevalensi gangguan jiwa berat (psikotik) adalah 7 permil rumah tangga, yang berarti
per 1000 rumah tangga, terdapat 7 rumah tangga dengan ODGJ, sehingga jumlahnya
diperkirakan sekitar 450 ribu ODGJ berat. Depresi ditegakkan berdasarkan wawancara
dengan Mini International Neuropsychiatric Interview (MINI) pada Riskesdas 2018.
Prevalensi depresi pada penduduk umur ≥15 tahun adalah 6,1% yaitu sekitar 12 juta
penduduk umur >15 tahun. Berdasarkan Indonesia – National Adolescent Mental
Health Survey (I-NAMHS) Tahun 2022 pada remaja (usia 10-17 tahun) didapatkan
prevalensi gangguan cemas sebesar 3,7% dan gangguan depresi sebesar 1%. Sekitar
1,4% dari remjaa memiliki pikiran bunuh diri dalam 12 bulan terakhir dan sebanyak
0,2% telah melakukan percobaan bunuh diri dalam 12 bulan terakhir.
Tingginya angka gangguan jiwa belum diimbangi dengan akses yang mudah
dalam mendapatkan layanan kesehatan. Hal ini dapat dilihat dari kesenjangan
pengobatan (treatment gap) masalah kesehatan jiwa yang masih tinggi yakni lebih dari
90%, yang berarti kurang dari 10% kasus gangguan jiwa yang mendapatkan
tatalaksana standar. Berdasarkan Riskesdas (2018), hanya 9% penderita depresi yang
minum obat/ menjalani pengobatan medis. Pada gangguan psikotik, masih ada 15,1%
yang belum berobat dan dari yang minum obat 48,9% belum meminum obat secara
rutin. Selain itu kasus pasung pada gangguan jiwa juga masih tinggi. Sebesar 14% dari
gangguan psikotik atau sekitar 57 ribu kasus mengatakan pernah dipasung dan yang
dipasung dalam 3 bulan terakhir adalah 31,5% kasus.
Data nasional dari Riskesdas (2018) untuk Gangguan Mental Emosional (GME)
pada penduduk usia ≥15 tahun, dialami oleh 9,8% penduduk atau lebih dari 19 juta jiwa.
Gangguan mental emosional adalah istilah yang digunakan dalam Riskesdas yaitu
adanya gejala depresi dan cemas yang dinilai berdasarkan wawancara dengan
instrumen Self Reporting Questionnaire-20 (SRQ-20), dengan nilai batas pisah (cut off
point) ≥ 6. Dalam panduan ini, istilah yang digunakan adalah Orang dengan Masalah
Kejiwaan (ODMK) sesuai dengan pengertian yang disebutkan dalam Undang-Undang
Kesehatan Jiwa no 18 tahun 2014.
Masalah Kesehatan jiwa lainnya yaitu Penyalahgunaan NAPZA yang semakin
meluas di Indonesia. Survei nasional yang dilaksanakan oleh Badan Narkotika Nasional

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 1


tahun 2019 menunjukkan angka prevalensi nasional gangguan penggunaan NAPZA
setahun pakai sebesar 1,8% atau sekitar 3.419.188 jiwa melakukan gangguan
penggunaan NAPZA selama setahun. Angka penyalahgunaan NAPZA pada pelajar dan
mahasiswa menurut survey tahun 2018 adalah 3,2% dengan prevelensi terbanyak pada
pelajar SMA yaitu 6,4%. Dampak negatif yang besar dari penyalahgunaan NAPZA,
menyebabkan perlunya upaya bersama untuk mengatasi penyalahgunaan NAPZA di
Indonesia. Dampak buruk lain dari masalah penyalahgunaan NAPZA adalah tingginya
angka kematian
Program upaya kesehatan jiwa telah menjadi komitmen global dan nasional
yang dituangkan dalan Sustainable Development Goals (SDGs), yaitu:
1. Pada tahun 2030, menurunkan 1/3 kematian dini karena PTM dan mempromosikan
kesehatan jiwa.
2. Menurunkan angka kematian karena bunuh diri.
3. Memperkuat pencegahan dan pengobatan penyalahgunaan zat, termasuk
penyalahgunaan narkotika dan penggunaan alkohol yang membahayakan.
4. Jumlah penyalahguna narkotika dan pengguna alkohol yang mengakses layanan
rehabilitasi medis.
Pemerintah berkomitmen untuk menurunkan morbiditas dan mortalitas masalah
kesehatan jiwa dan NAPZA, melalui intensifikasi pencegahan dan pengendalian
penyakit secara komprehensif. Dengan diterbitkannya Peraturan Menteri Kesehatan
Nomor 5 Tahun 2022 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Kesehatan dan
sesuai dengan arahan Menteri Kesehatan maka terdapat perubahan pada Rencana
Strategis Kementerian Kesehatan 2020-2024 yang tertuang dalam Peraturan Menteri
Kesehatan Nomor 13 Tahun 2022 tentang Perubahan Peraturan Menteri Kesehatan
Nomor 13 Tahun 2022 tentang Rencana Strategis Kementerian Kesehatan Tahun
2022-2024.
Atas perubahan Rencana Strategis tersebut di atas maka Direktorat Kesehatan
Jiwa melakukan penyesuaian dan perubahan atas target indikator kinerja yang harus
dicapai menjadi 3 target indikator kinerja sebagai berikut: (1) Persentase penduduk usia
≥ 15 tahun dengan risiko masalah kesehatan jiwa yang mendapatkan skrining, (2)
Persentase penyandang gangguan jiwa yang memperoleh layanan di Fasyankes, (3)
Jumlah penyalahguna NAPZA yang mendapatkan pelayanan rehabiltasi medis. Untuk
memperoleh informasi capaian kinerja masalah kesehatan jiwa masyarakat secara
cepat, akurat, teratur, berkelanjutan dan dapat dipertanggungjawabkan, perlu
dilaksanakan kegiatan surveilans kesehatan jiwa oleh Pemerintah Daerah
kabupaten/kota, Pemerintah Daerah provinsi, dan Pemerintah Pusat.

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 2


Surveilans kesehatan adalah kegiatan pengamatan yang sistematis dan terus
menerus terhadap data dan informasi tentang kejadian penyakit atau masalah
kesehatan dan kondisi yang mempengaruhi terjadinya peningkatan dan penularan
penyakit atau masalah kesehatan untuk memperoleh dan memberikan informasi guna
mengarahkan tindakan pengendalian dan penanggulangan secara efektif dan efisien.
Salah satu surveilans kesehatan pada penyakit tidak menular adalah surveilans
gangguan mental/jiwa (Permenkes 45 Tahun 2014). Dengan demikian, surveilans
gangguan jiwa adalah kegiatan pengamatan yang sistematis dan terus menerus
terhadap data dan informasi tentang kejadian gangguan jiwa atau masalah kesehatan
jiwa dan kondisi yang mempengaruhi terjadinya peningkatan masalah kesehatan jiwa
untuk memperoleh dan memberikan informasi guna mengarahkan tindakan
pengendalian dan penanggulangan secara efektif dan efisien.
Untuk menjamin terselenggaranya surveilans gangguan jiwa yang baik serta
memberikan data dan informasi kesehatan jiwa yang lengkap, cepat, akurat, valid,
teratur, dan berkelanjutan, maka diperlukan suatu pedoman teknis pelaksanaan
surveilans gangguan jiwa. Pedoman surveilans gangguan jiwa yang baik harus
mencakup semua tahapan surveilans gangguan jiwa yaitu pengumpulan data, analisis,
interpretasi, pelaporan dan diseminasi, serta tindak lanjut data surveilans gangguan jiwa.
Pedoman pelaksanaan teknis surveilans gangguan jiwa sebagai acuan bagi Pemerintah
Daerah kabupaten/kota, Pemerintah Daerah provinsi dan Pemerintah Pusat serta
pemangku kepentingan lainnya sehingga dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi
penanggulangan masalah kesehatan jiwa masyarakat.

B. TUJUAN
Pedoman surveilans kesehatan jiwa ini bertujuan untuk menjadi pedoman bagi
semua pihak dan pemangku kepentingan dalam pelaksanaan surveilans kesehatan
jiwa. Secara khusus menjadi pedoman dalam melaksanakan pengumpulan, analisis,
interpretasi, pelaporan dan diseminasi, serta tindak lanjut data surveilans masalah
kesehatan jiwa, surveilans gangguan jiwa, surveilans rehabilitasi medik pada
penyalahguna NAPZA dan surveilans kasus bunuh diri dan pasung.

C. SASARAN
1. Pengelola program kesehatan jiwa (Pusat/Provinsi/Kabupaten/Kota dan
Puskesmas)
2. Pemangku kepentingan (pemerintah dan non-pemerintah)
3. Tenaga Kesehatan (dokter umum, bidan, perawat dan tenaga terkait lainnya yang

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 3


bertugas di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama/FKTP)

D. DASAR HUKUM
1. Undang-Undang Nomor 39 Tahun 1999 tentang Hak Asasi Manusia;
2. Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika;
3. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;
4. Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2014 tentang Kesehatan Jiwa;
5. Undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah;
6. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2016 tentang Penyandang Disabilitas;
7. Peraturan Pemerintah Nomor 38 tahun 2007 tentang Pembagian Urusan
Pemerintahan, Antara Pemerintah, Pemerintahan Daerah Provinsi, dan
Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota;
8. Peraturan Pemerintah Nomor 25 Tahun 2011 tentang Pelaksanaan Wajib Lapor
Pecandu Narkotika;
9. Peraturan Pemerintah Nomor 46 Tahun 2014 tentang Sistem Informasi Kesehatan;
10. Peraturan Pemerintah Nomor 2 Tahun 2018 tentang Standar Pelayanan Minimal;
11. Peraturan Pemerintah Nomor 70 Tahun 2019 tentang Perencanaan,
Penyelenggaraan, dan Evaluasi terhadap Penghormatan, Pelindungan dan
Pemenuhan Hak Penyandang Disabilitas;
12. Peraturan Presiden Nomor 18 Tahun 2021 tentang
Kementerian Kesehatan;
13. Peraturan Presiden No. 46 Tahun 2021 tentang Perubahan atas Peraturan
Presiden No. 32 Tahun 2014 tentang Pengelolaan dan Pemanfaatan Dana Kapitasi
Jaminan Kesehatan Nasional pada Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama Milik
Pemerintah Daerah
14. Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor 375/MENKES/SK/V/2009 tentang
Rencana Pembangunan Jangka Panjang Bidang Kesehatan Tahun 2005-2025;
15. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 2415/MENKES/PER/XII/2011 tentang
Rehabilitasi Medis Pecandu, Penyalahguna dan Korban Penyalahgunaan
Narkotika;
16. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 45 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan
Surveilans Kesehatan;
17. Permenkes Nomor 50 Tahun 2015 tentang Petunjuk Teknis Pelaksanaan Wajib
Lapor dan Rehabilitasi Medis Bagi Pecandu, Penyalahguna dan Korban
Penyalahgunaan Narkotika;
18. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 54 Tahun 2017 tentang Penanggulangan
Pemasungan pada Orang Dengan Gangguan Jiwa;
PEDOMAN SURVEILANS KESWA 4
19. Keputusan Menteri Kesehatan HK.01.07/Menkes/701/2018 tentang Penetapan
Instansi Penerima Wajib Lapor dan Fasilitas Pelayanan Kesehatan Pengampu dan
Satelit Program Terapi Rumatan Metadona;
20. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 4 Tahun 2019 tentang Standar Teknis
Pemenuhan Mutu Pelayanan Dasar Pada Standar Pelayanan Minimal Bidang
Kesehatan;
21. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 4 Tahun 2020 tentang Penyelenggaraan
Institusi Penerima Wajib Lapor;
22. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 5 Tahun 2022 tentang Organisasi dan Tata
Kerja Kementerian Kesehatan;
23. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 13 Tahun 2022 tentang Perubahan Atas
Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 21 Tahun 2020 Tentang Rencana Strategis
Kementerian Kesehatan Tahun 2020-2024;
24. Peraturan Bersama Kementerian dan Lembaga (Mahkamah Agung, Kementerian
Hukum dan HAM, Kejaksaan Agung, Kepolisian RI, BNN, Kementerian Kesehatan
dan Kementerian Sosial tentang Penanganan Pecandu Narkotika dan Korban
Penyalahgunaan Narkotika Ke Dalam Lembaga Rehabilitasi tahun 2011.

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 5


BAB II
KONSEP SURVEILANS KESEHATAN JIWA

A. PENGERTIAN
Berdasarkan Permenkes No 45 tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Surveilans
Kesehatan, maka kementerian kesehatan, dinas kesehatan provinsi, dinas kesehatan
kabupaten/kota, instansi kesehatan pemerintah lainnya, dan fasilitas pelayanan
kesehatan wajib menyelenggarakan surveilans kesehatan sesuai kewenangannya.
termasuk penyelenggaraan surveilans kesehatan jiwa. Surveilans kesehatan jiwa dan
gangguan jiwa merupakan bagian penting dalam upaya pengendalian masalah jiwa
dan gangguan jiwa di Indonesia guna menghasilkan data dan informasi yang valid
sebagai bahan perencanaan, monitoring, dan evaluasi program.
Penyelenggaraan surveilans kesehatan jiwa menggunakan suatu sistem
informasi kesehatan jiwa (SIMKESWA). Hal ini sejalan dengan Peraturan Pemerintah
Nomor 46 Tahun 2014 tentang Sistem Informasi Kesehatan, di mana kegiatan
surveilans ini wajib dikelola oleh pemerintah, pemerintah daerah provinsi, pemerintah
daerah kabupaten/kota, dan fasyankes, yang dikelola secara berjenjang, terkoneksi,
dan terintegrasi serta didukung dengan kegiatan pemantauan, pengendalian, dan
evaluasi. Surveilans ini dilaksanakan mulai dari tingkat masyarakat, Fasilitas
Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP), maupun Fasilitas Kesehatan Tingkat Rujukan
Tingkat Lanjutan (FKTRL). Kegiatan surveilans kesehatan jiwa adalah:

Pengumpulan data dan pengolahan data

Analisis

Interpretasi

Tindak Lanjut & Umpan Balik

Diseminasi

Gambar 1. Kegiatan Surveilans

1. Pelaksanaan surveilans kesehatan jiwa ini menjadi satu rangkaian kegiatan yang
tidak terpisahkan dari penyusunan dan pelaksanaan pedoman-pedoman yang
disusun oleh Direktorat Kesehatan Jiwa, Kementerian Kesehatan RI dengan link :
https://link.kemkes.go.id/DokumenPendukungPedomanSurveilans

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 6


B. RUANG LINGKUP
Lingkup surveilans kesehatan jiwa meliputi surveilans masalah kesehatan jiwa,
surveilans gangguan jiwa, surveilans rehabilitasi medik pada penyalaguna NAPZA,
dan surveilans kasus bunuh diri dan kasus pasung. Deskripsi mengenai lingkup
tersebut adalah sebagai berikut:
1. Surveilans Masalah Kesehatan Jiwa
Surveilans masalah kesehatan jiwa adalah kegiatan pengamatan yang
sistematis dan terus menerus terhadap data dan informasi tentang masalah
kesehatan jiwa melalui skrining masalah kesehatan jiwa untuk memperoleh dan
memberikan informasi guna mengarahkan tindakan pengendalian dan
penanggulangan secara efektif dan efisien. Data surveilans masalah kesehatan
jiwa meliputi:
a. Data demografi peserta skrining
b. Data hasil skrining masalah Kesehatan jiwa
c. Data tindak lanjut hasil skrining masalah Kesehatan jiwa
(Pedoman Skrining Masalah Kesehatan Jiwa, 2022.
Pedoman Skrining ASSIST, 2022). Link:
https://link.kemkes.go.id/DokumenPendukungPedomanSurveilans

2. Surveilans Gangguan Jiwa


Surveilans gangguan jiwa adalah kegiatan pengamatan yang sistematis dan
terus menerus terhadap data dan informasi tentang gangguan jiwa dan kondisi
yang mempengaruhi terjadinya gangguan jiwa untuk memperoleh dan
memberikan informasi guna mengarahkan tindakan pengendalian dan
penanggulangan secara efektif dan efisien. Data surveilans gangguan jiwa
meliputi:
a. Data demografi
b. Data diagnosis gangguan jiwa
c. Data tatalaksana gangguan jiwa (farmakoterapi dan non farmakoterapi)
d. Data rujukan gangguan jiwa
(Pedoman Penyelenggaraan Kesehatan Jiwa di Fasilitas Kesehatan Tingkat
Pertama (FKTP), 2020. Link:
https://link.kemkes.go.id/DokumenPendukungPedomanSurveilans

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 7


3. Surveilans Penyalahgunaan NAPZA
Surveilans penyalahgunaan NAPZA adalah kegiatan pengamatan yang
sistematis dan terus menerus terhadap data dan informasi tentang
rehabilitasimedik pada penyalahguna NAPZA untuk memperoleh dan memberikan
informasi guna mengarahkan tindakan pengendalian dan penanggulangan secara
efektif dan efisien. Data surveilans rehabilitasi medik penyalahguna NAPZA
meliputi:
a. Data demografi
b. Data penyalahgunaan NAPZA
c. Data rehabilitasi medik pada penyalahguna NAPZA
d. Data rujukan penyalahguna NAPZA
(Pedoman Manajemen Pencegahan dan Tatalaksana Gangguan
Penggunaan NAPZA untuk Tenaga Kesehatan, 2021). Link:
https://link.kemkes.go.id/DokumenPendukungPedomanSurveilans

4. Surveilans Kasus Bunuh Diri


Surveilans kasus bunuh diri adalah kegiatan pengamatan yang sistematis dan
terus menerus terhadap data dan informasi tentang kasus bunuh diri dan kondisi
yang mempengaruhi terjadinya peningkatan kasus untuk memperoleh dan
memberikan informasi guna mengarahkan tindakan pengendalian dan
penanggulangan secara efektif dan efisien. Data surveilans kasus bunuh diri
meliputi:
a. Data demografi
b. Data riwayat gangguan jiwa
c. Data riwayat percobaan bunuh diri sebelumnya
d. Data metode/cara bunuh diri
(Pedoman Pencegahan Bunuh Diri, 2020). Link:
https://link.kemkes.go.id/DokumenPendukungPedomanSurveilans

5. Surveilans Kasus Kasus Pasung


Surveilans kasus pasung adalah kegiatan pengamatan yang sistematis dan terus
menerus terhadap data dan informasi tentang kasus pasung dan kondisi yang
mempengaruhi terjadinya kasus kasus untuk memperoleh dan memberikan
informasi guna mengarahkan tindakan pengendalian dan penanggulangan secara
efektif dan efisien. Data surveilans kasus kasus pasung meliputi:
a. Data demografi

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 8


b. Data metode/cara pasung
c. Data inisiator pasung
d. Data rujukan kasus pasung
(Pedoman Penanggulangan Pemasungan pada orang Gangguan Jiwa ,
2017). Link:
https://link.kemkes.go.id/DokumenPendukungPedomanSurveilans

C. METODE SURVEILANS
Metode dalam surveilans kesehatan terdiri dari surveilans aktif, surveilans pasif dan
sentinel. Surveilans kesehatan jiwa ini dilaksanakan dengan metode surveilans aktif dan
surveilans pasif. Data dalam surveilans kesehatan jiwa ini menggunakan data dalam
Sistem Informasi Kesehatan Jiwa (SIMKESWA) dan Sistem Informasi Pencatatan dan
Pelaporan Rehabilitasi Medis (SELARAS).

1) Surveilans Aktif
Surveilans aktif adalah kegiatan pengumpulan, analisis, interpretasi, laporan
dan diseminasi, serta tindak lanjut yang dilakukan secara langsung oleh tenaga
pelaksana surveilans di tiap tingkatan. Data primer didapatkan dari pengumpulan
data secara langsung di fasilitas layanan kesehatan (fasyankes), institusi lain atau
masyarakat oleh tenaga pelaksana surveilans kesehatan jiwa.
Contoh:
 data dari kegiatan skrining masalah kesehatan jiwa yang dilaksanakan oleh
tenaga kesehatan di puskesmas, kader terlatih dan guru terlatih.

2) Surveilans Pasif
Surveilans pasif adalah kegiatan pengumpulan, analisis, interpretasi, laporan
dan diseminasi, serta tindak lanjut yang tidak dilakukan secara langsung oleh
petugas pengambil data. Data surveilans pasif umumnya adalah data-data yang
dicatat dan dilaporkan oleh institusi.
Contoh:
 data gangguan jiwa yang tertulis dalam rekam medis pasien di Puskesmas.

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 9


BAB III
SURVEILANS MASALAH KESEHATAN JIWA

Orang Dengan Masalah Kejiwaan (ODMK) merupakan kelompok orang yang


memiliki risiko mengalami gangguan jiwa. Berdasarkan Undang-Undang Kesehatan Jiwa
no. 18 tahun 2014, ODMK adalah orang yang mempunyai masalah fisik, mental, sosial,
pertumbuhan dan perkembangan, dan/atau kualitas hidup sehingga memiliki risiko
mengalami gangguan jiwa.
Skrining masalah kesehatan jiwa pada kelompok berisiko masalah kesehatan jiwa
berdasar siklus kehidupan merupakan salah satu indikator kinerja Direktorat Kesehatan
Jiwa, Kementerian Kesehatan RI yang tertuang dalam Rencana Strategis (Renstra)
Kementerian Kesehatan tahun 2020-2024. Skrining masalah kesehatan jiwa terdiri dari
skrining pada kelompok usia 15-18 tahun dengan menggunakan instrumen Strength and
Diificulties Questionnaire Questionnaire (SDQ), pada kelompok usia >18 tahun
menggunakan instrumen Self Reporting Questionnaire-20 (SRQ-20), dan skrining
penyalahgunaan NAPZA dengan menggunakan instrumen Alcohol, Smoking and
Substance Involvement Screening Test (ASSIST). Penyelenggaraan skrining masalah
kesehatan jiwa ini dilaksanakan berbasis masyarakat, berbasis institusi dan berbasis
Fasilitas Layanan Kesehatan Primer (FKTP).
Program skrining dilakukan agar penduduk yang mengalami masalah kesehatan
jiwa dapat ditemukan dan mendapat layanan preventif dan/atau layanan tindak lanjut
lainnya lebih dini. Penduduk dengan kondisi sehat jiwa juga dapat diupayakan tetap sehat
dengan mendapat upaya promosi kesehatan jiwa.
Surveilans masalah kesehatan jiwa dilakukan melalui kegiatan pengumpulan,
pengolahan, analisis dan interpretasi data, serta diseminasi hasil surveilans sebagai satu
kesatuan yang tidak terpisahkan. Proses ini dilaksanakan untuk menghasilkan informasi
yang objektif, terukur, dapat diperbandingkan antar waktu, antar wilayah, dan antar
kelompok masyarakat sebagai bahan pengambilan keputusan. Skrining dilaksanakan
dalam kurun waktu 1 tahun oleh petugas kesehatan, kader kesehatan yang terlatih, guru
yang terlatih. Cara melakukan skrining mengacu pada Pedoman Skrining Masalah
Kesehatan Jiwa yang telah diterbitkan oleh Direktorat Kesehatan Jiwa, Kemenkes (2022).
Alur kegiatan skrining dan tindak lanjut skrining masalah kesehatan jiwa pada kelompok
usia >15 tahun digambarkan dalam gambar 2 sebagai berikut:

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 10


Deteksi Dini

Usia :
4 - 10 Tahun
11 – 18 Tahun Usia :
>18 Tahun

SDQ SRQ-20

Normal Borderline Abnormal ≥𝟔 <𝟔

 KIP-K Kesehatan
 KIP-K Kesehatan Jiwa
Jiwa
Edukasi  Prevensi Gangguan Jiwa Edukasi
 Prevensi Gangguan
Kesehatan Jiwa  Rujuk ke Fasyankes Jiwa
Kesehatan Jiwa
 Rujuk ke Fasyankes

Usia :
>10 Tahun
Pemeriksaan lanjutan, wawancara
psikiatrik multidisiplin
ASSIST

Tidak Ada Gangguan Jiwa Ada Diagnosis Gangguan Jiwa


Risiko Rendah Risiko Sedang Risiko Tinggi

KIP-K, Prevensi Gangguan Jiwa Tatalaksana Multidisiplin Pemberian KIE


Pemberian KIE Rehabilitasi
pencegahan
dan konseling medis di IPWL
NAPZA

Gambar 2. Alur Srining Masalah Kesehatan Jiwa


Sumber: Panduan Skrining Masalah Kesehatan Jiwa, Kemenkes 2022

A. INDIKATOR KINERJA KEGIATAN DAN TARGET


Skrining masalah kesehatan jiwa pada kelompok berisiko masalah kesehatan jiwa
menjadi salah satu indikator kinerja kegiatan Direktorat Kesehatan Jiwa dalam Renstra
Kementerian Kesehatan Jiwa tahun 2022-2024. Definisi operasional, target per tahun,
lokus skrining, pelaksana skrining dan rumus cara perhitungan terdapat dalam tabel 1.

Tabel 1. Skrining Masalah Kesehatan Jiwa


Definisi Target Per Lokus dan Rumus
Operasional Tahun Pelaksana

Persentase 2022: 30%  Puskesmas Jumlah penduduk usia ≥15 tahun


penduduk usia  Posyandu dengan risiko masalah kesehatan
≥ 15 tahun  Posbindu jiwa yang mendapatkan skrining
dengan risiko  Sekolah
masalah  Lapas, dll ----------------------------------- x 100%
kesehatan jiwa
yang 2023: 60% Dilaksanakan Jumlah estimasi penduduk ≥15
mendapatkan oleh: tahun dengan risiko masalah
skrining  Tenaga kesehatan jiwa
dengan Kesehatan
menggunakan  Guru terlatih
instrumen Hasil estimasi penduduk ≥15 tahun

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 11


SDQ (untuk 2024: 90%  Kader terlatih dengan risiko masalah kesehatan
usia 15-18 jiwa diperoleh dari ¼ (data WHO
tahun) atau yang menyatakan 1 dari 4 orang
SRQ-20 (usia berisiko mengalami gangguan jiwa)
di atas 18 dikalikan jumlah penduduk usia >
tahun) 15 tahun di wilayah tersebut dalam
dan/atau kurun waktu yang sama (Jumlah
ASSIST penduduk usia 15 tahun di setiap
wilayah ada dalam Lampiran 13).

B. DATA SKRINING MASALAH KESEHATAN JIWA


Kegiatan surveilans dimulai dengan mengumpulkan data. Pengumpulan data
dilakukan dengan melakukan input data dalam SIMKESWA yang dilaksanakan oleh
petugas surveilans atau pemegang program jiwa di FKTP. Data-data yang diperlukan
untuk melakukan surveilans skrining masalah kesehatan jiwa terdapat dalam tabel 2
sebagai berikut:
Tabel 2. Data Skrining Masalah Kesehatan Jiwa

No Data Sumber data Cara memperoleh

Data demografi: Data primer dari Menyertakan isian data demografi


 Usia proses skrining pada lembar instrumen skrining
 Jenis kelamin masalah kesehatan masalah kesehatan jiwa
 Pendidikan jiwa SDQ, SRQ-20, ASSIST
 Pekerjaan (lampiran 2, 3, 4)
 Status
1 Pernikahan
 Tempat tinggal
(Desa/Kalurahan,
Kecamatan,
Kabupaten,
Provinsi)

Data skrining Data primer dari  Proses skrining di masyarakat,


masalah kesehatan proses skrining institusi dan Fasilitas Layanan
jiwa menggunakan masalah kesehatan Kesehatan Primer (FKTP).
instrumen: jiwa  Proses skrining secara lengkap
 SDQ (usia 15-18 terdapat di Buku Pedoman Skrining
thn) Kesehatan Jiwa dan Buku Saku
2
 SRQ-20 (usia Skrining NAPZA.
>18 tahun) Link buku:
 ASSIST https://link.kemkes.go.id/Dokumen
PendukungPedomanSurveilans

Data hasil Data primer dari  Melakukan interpretasi hasil


interpretasi data proses skrining skrining masalah kesehatan jiwa
3 skrining masalah masalah kesehatan dari masing-masing instrumen
kesehatan jiwa: jiwa  Cara melakukan interpretasi
 SDQ: nilai skrining, terdapat dalam Buku

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 12


No Data Sumber data Cara memperoleh

borderline dan Pedoman Skrining Kesehatan Jiwa


abnormal dan Buku Saku Skrining NAPZA.
 SRQ-20: nilai >6 Link buku:
 ASSIST: nilai pada https://link.kemkes.go.id/Dokumen
risiko sedang dan PendukungPedomanSurveilans
tinggi

Data tindak lanjut Data primer dari Menyertakan isian data data tindak
kasus proses skrining lanjut kasus pada lembar
 Promosi masalah kesehatan instrumen skrining masalah
Kesehatan jiwa jiwa kesehatan jiwa
 Konseling
4
 KIE
 Tatalaksana
multidisiplin
 Rehabilitasi Medik

Data hasil skrining merupakan data primer yang dikumpulkan langsung dari
kegiatan skrining kepada kelompok berisiko masalah kesehatan jiwa berdasar
siklus kehidupan. Skrining dilaksanakan di:
1) Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP)
Skrining masalah kesehatan jiwa di fasilitas layanan kesehatan dapat
dilaksanakan oleh pengelola program kesehatan jiwa maupun oleh petugas
program lain di FKTP yang terkait dan yang telah mendapatkan pelatihan
skrining masalah kesehatan jiwa, misalnya:
- program UKS melakukan skrining/penjaringan kesehatan pada peserta
didik kelas 1,7,10 (kesehatan jiwa termasuk dalam penjaringan
kesehatan)
- program KIA melakukan skrining pada ibu hamil baik di poliklinik
maupun di kelas ibu hamil
- program Prolanis melakukan skrining pada pasien dengan penyakit
kronis
- Balai Pengobatan melakukan skrining pada pasien dengan penyakit
fisik berat yang tidak membaik dengan pengobatan
- dll
2) Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat (UKBM)
Skrining masalah kesehatan jiwa pada kelompok berisiko berdasarkan siklus
kehidupan bisa melalui Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat (UKBM)
misalnya Posyandu, Posbindu, dan lain-lain yang dapat dilaksanakan oleh
kader kesehatan yang telah terlatih.

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 13


3) Lembaga/institusi non-kesehatan
Institusi non-kesehatan seperti sekolah/madrasah, Lapas/Rutan/LPKA, Panti,
tempat kerja, dan lain-lain dapat melaksanakan skrining masalah kesehatan
jiwa di institusinya dengan diberikan pelatihan skrining masalah kesehatan
jiwa oleh tenaga kesehatan terlatih. Skrining di sekolah dapat dilaksanakan
oleh guru yang terlatih.

Skrining masalah kesehatan jiwa pada kelompok berisiko berdasarkan siklus


kehidupan dilaksanakan dalam kurun waktu 1 tahun. Setiap penduduk hanya dicatat
hasil skriningnya 1 kali, hal ini didukung dengan SIMKESWA menyaring data berdasar
Nomor Induk Kependudukan (NIK) sehingga tidak ada pencatatan dobel pada 1
individu. Skrining dilaksanakan oleh petugas kesehatan, kader kesehatan yang
terlatih, guru yang terlatih. Cara melakukan skrining mengacu pada Pedoman Skrining
Masalah Kesehatan Jiwa yang telah diterbitkan oleh Direktorat Kesehatan Jiwa,
Kemenkes (2022). Hasil skrining diserahkan kepada petugas di FKTP. Petugas di FKTP
melakukan pengelolaan data hasil skrining. Alur skrining masalah Kesehatan jiwa
terdapat dalam gambar 3.

Gambar 3. Pengumpulan Data Skrining Masalah Kesehatan Jiwa

C. ANALISIS DAN INTERPRETASI


Setelah data yang diperlukan terkumpul, selanjutnya petugas melakukan
analisis dan interpretasi data. Analisis dan interpretasi data dilaksanakan oleh pengelola
program kesehatan jiwa di Puskesmas, Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota, Dinas
Kesehatan Provinsi dan Kementerian Kesehatan. Cara melakukan analisis dan
interpretasi seperti tercantum pada tabel 3 sebagai berikut:

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 14


Tabel 3. Analisis dan Interpretasi Data

No Data Analisis Interpretasi

HASIL UTAMA
1 Data skrining masalah Menghitung persentase Persentase jumlah
kesehatan jiwa dengan total jumlah skrining skrining dibandingkan
SDQ, SRQ-20, (Rumus terdapat dalam dengan target tahun per
dan/atau ASSIST lampiran 9) tahun
 Tercapai
 Tidak tercapai

Contoh:
 Hasil penghitungan
persentase tahun
2022 adalah 40%
berarti target telah
tercapai
 Hasil penghitungan
persentase tahun
2022 adalah 22%
berarti target tidak
tercapai

Penyajian data dapat


dibuat dalam bentuk
diagram batang
(Gambar 3 dan 4)
HASIL TAMBAHAN
2 Data peserta skrining Menganalisa deskriptif Deskripsi jumlah peserta
masalah kesehatan jiwa jumlah peserta skrining skrining menurut data
dengan SDQ, SRQ-20, menurut data demografi demografi
dan/atau ASSIST yaitu:  Lebih banyak atau
 Usia lebih sedikit
 Jenis kelamin  Sebagian besar
 Pendidikan (>50%)
 Pekerjaan  Banyak (>80%) atau
 Status Pernikahan sedikit (<20%)
 Tempat tinggal
(Kelurahan/Desa, Contoh:
Kecamatan,  Sebagian besar
Kabupaten/Kota, peserta skrining
Provinsi adalah perempuan
(65%)
 Lebih banyak peserta
skrining yang
berpendidikan
menengah (48%)
dibandingkan yang
bependidikan rendah
dan tinggi

Penyajian data dapat


dibuat dalam bentuk
diagram batang
(Gambar 6)

3. Hasil pengolahan data a. Menghitung proporsi 1) Proporsi hasil skrining

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 15


No Data Analisis Interpretasi

skrining masalah hasil skrining masalah dibandingkan dengan


kesehatan jiwa: kesehatan jiwa dengan data GME pada
 SDQ: nilai borderline SDQ, SRQ-20 dan/atau Riskesdas 2018 per
dan abnormal ASSIST (rumus kabupaten/kota dan
 SRQ-20: nilai >6 terlampir dalam per provinsi
 ASSIST: nilai pada lampiran 10) 2) Proporsi hasil skrining
risiko sedang dan dibandingkan dengan
tinggi data tahun sebelumnya
 Lebih rendah
 Sama
 Lebih tinggi

Contoh:
 Proporsi hasil skrining
ODMK tahun 2023
lebih rendah
dibandingkan dengan
tahun 2022

Penyajian data dapat


dibuat dalam bentuk
diagram batang
(Gambar 5)

b. Menganalisa deskriptif Deskripsi hasil skrining


hasil skrining masalah menurut data demografi
kesehatan jiwa menurut  Lebih banyak atau
data demografi (rumus lebih sedikit
terlampir) yaitu:  Sebagian besar
 Umur (>50%)
 Jenis kelamin  Banyak (>80%)
 Pendidikan atau sedikit (<20%)
 Pekerjaan
 Status Pernikahan Contoh:
 Tempat tinggal  Sebagian besar ODMK
(Kelurahan/Desa, adalah perempuan
Kecamatan, (73%)
Kabupaten/Kota,  Lebih banyak kasus
Provinsi ODMK yang berstatus
menikah (39%)
dibandingkan dengan
yang belum menikah
atau janda/duda (25%)

4 Tindak lanjut hasil a. Menghitung persentase Persentase kasus tindak


skrining masalah tindak lanjut skrining lanjut dibandingkan
kesehatan jiwa masalah kesehatan jiwa dengan kasus yang tidak
(rumus terlampir dalam ditindaklanjuti
lampiran 5)  Lebih banyak atau lebih
sedikit
 Sebagian besar (>50%)
 Banyak (>80%) atau
 sedikit (<20%) target

b. Menganalisis deskriptif Deskripsi berbagai jenis

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 16


No Data Analisis Interpretasi

tindak lanjut hasil skrining tindak lanjut


masalah kesehatan jiwa  Lebih banyak atau
yaitu: lebih sedikit
 Promosi Kesehatan  Sebagian besar
jiwa (>50%)
 KIE  Banyak (>80%) atau
 Konseling sedikit (<20%)
 Tatalaksana
multidisiplin Contoh:
 Rehabilitasi Medik  Sebagian besar kasus
mendapatkan tindak
lanjut berupa KIE (83%)
 Lebih banyak kasus
yang mendapat tindak
lanjut berupa promosi
kesehatan jiwa (39%)
dibandingkan dengan
jenis tindak lanjut
lainnya (..%)

Analisis data dilaksanakan dengan menggunakan SIMKESWA. Rumus analisis data


yang digunakan ada dalam lampiran. Contoh penyajian data dalam bentuk diagram
adalah sebagai berikut:

Jumlah Skrining dibandingkan Target, Tahun 2022 &


2023
70%
60%
60% 55%
50%
40% 32%
30%
30%
20%
10%
0%
Tahun 2022 Tahun 2023
Target 30% 60%
Skrining 32% 55%

Target Skrining

Gambar 4. Contoh Diagram Jumlah Skrining Dibandingkan dengan Target per Tahun

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 17


Hasil Skrining dengan SDQ, Tahun 2022

10

15

75

Normal Borderline Abnormal

Gambar 5. Diagram Pie dari Hasil Skrining Masalah Kesehatan Jiwa dengan SDQ

Jumlah Skrining dengan SRQ berdasarkan Usia, Tahun 2022


35%
30%
30%

25%
20% 20% 20%
20%

15%
10%
10%

5%

0%
Tahun 2022

19-25thn 25-40th 40-55th 55-65th >65th

Gambar 6. Contoh Diagram Batang Hasil Data Demografi

Penyajian data dilakukan dengan menggunakan SIMKESWA, pembuatan secara


manual terdapat dalam lampiran 11.

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 18


D. TINDAK LANJUT DAN UMPAN BALIK
Setelah melakukan interpretasi, proses surveilans dilanjutkan dengan petugas
melakukan tindak lanjut sesuai hasil interpretasi. Tindak lanjut dari hasil interpretasi
data tercantum pada tabel 4 sebagai berikut:

Tabel 4. Tindak Lanjut Hasil Interpretasi Data

No Interpretasi Tindak lanjut

Memberikan umpan balik kepada petugas, kader,


pihak-pihak terkait dengan menyampaikan
Persentase jumlah skrining
penghargaan atas upaya masing-masing sehingga
mencapai target
target tercapai
Menetapkan sasaran skrining tahun berikutnya

Memberikan umpan balik kepada petugas, kader, pihak-


pihak terkait dengan menyampaikan data dan melakukan
upaya berikut:
1) Meningkatkan kegiatan pelatihan skrining masalah
1 kesehatan jiwa kepada petugas Kesehatan, kader,
guru, relawan kesehatan jiwa di masyarakat dan
institusi
Persentase jumlah skrining
2) Meningkatkan kerjasama lintas sektor dan lintas
tidak mencapai target
program untuk pelaksanaan kegiatan skrining
masalah kesehatan jiwa
3) Meningkatkan upaya promosi kesehatan jiwa yang
menarik dan diikuti dengan kegiatan skrining
4) Merapikan pencatatan dan pelaporan data skrining
masalah kesehatan jiwa agar semua terekap oleh
petugas kesehatan jiwa di FKTP

 Memberikan umpan balik kepada petugas dan pihak-


Deskripsi jumlah skrining pihak terkait untuk memperhatikan angka yang
menurut data demografi kurang merata atau menonjol (sangat tinggi atau
 Lebih banyak atau lebih sangat rendah).
2 sedikit Misal: jumlah skrining pada pasien di Desa A
 Sebagian besar (>50%) mencapai 20% sedangkan pada di Desa B hanya 5%
 Banyak (>80%) atau  Mengupayakan agar skrining dapat dilakukan lebih
sedikit (<20%) merata sesuai variabel data demografi

Deskripsi hasil skrining:  Memberikan umpan balik kepada petugas kesehatan


dan pihak-pihak terkait untuk memperhatikan hasil
 SDQ (borderline/
skrining
abnormal),
 Mendorong agar petugas dan pihak-pihak terkait
3  SRQ-20 (>6),
melakukan tindak lanjut pada kasus berupa
 ASSIST (risiko sedang dan
pemberian KIE, upaya preventif gangguan jiwa dan
tinggi)
melakukan rujukan (jika diperlukan).

Proporsi hasil skrining Memberikan umpan balik kepada petugas kesehatan dan
dibandingkan dengan data pihak-pihak terkait untuk memantau hasil skrining dari
tahun sebelumnya waktu ke waktu, apalagi jika jumlah kasus lebih tinggi
4  Lebih rendah daripada tahun sebelumnya
 Sama
 Lebih tinggi

5 Deskripsi hasil skrining Memberikan umpan balik kepada petugas kesehatan dan

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 19


No Interpretasi Tindak lanjut

menurut data demografi pihak-pihak terkait untuk memantau kasus yang terjadi.
Lebih banyak atau lebih Contoh: hasil SDQ borderline/abnormal lebih tinggi pada
sedikit jenis kelamin tertentu; atau hasil SRQ >=6 lebih tinggi
Sebagian besar (>50% atau pada kelompok usia tertentu
60%?)
Banyak (>80%) atau sedikit
(<20%)

 Memberikan umpan balik kepada petugas, kader,


Persentase kasus tindak
pihak-pihak terkait dengan menyampaikan
lanjut lebih besar dibandingkan
penghargaan atas upaya masing-masing sehingga
dengan kasus yang tidak
target tercapai
ditindaklanjuti
 Menetapkan sasaran skrining tahun berikutnya

6  Memberikan umpan balik kepada petugas kesehatan


dan pihak-pihak terkait untuk memperhatikan hasil
Persentase kasus tindak
skrining
lanjut lebih kecil dibandingkan
 Mendorong agar petugas dan pihak-pihak terkait
dengan kasus yang tidak
melakukan tindak lanjut pada kasus berupa
ditindaklanjuti
pemberian KIE, upaya preventif gangguan jiwa dan
melakukan rujukan (jika diperlukan).

Deskripsi jenis tindak lanjut Memberikan umpan balik kepada petugas kesehatan dan
hasil skrining pihak-pihak terkait untuk memantau tindak lanjut kasus
Lebih banyak atau lebih yang terjadi.
sedikit
7
Sebagian besar (>50%) Contoh:
Banyak (>80%) atau sedikit tindak lanjut berupa KIE lebih banyak dari pada tindak
(<20%) lanjut konseling

E. PENCATATAN DAN PELAPORAN


Pencatatan dan pelaporan skrining masalah Kesehatan jiwa dilakukan dengan
menggunakan Sistem Informasi Kesehatan jiwa (SIMKESWA) dengan aliran data
terdapat dalam gambar 7 sebagai berikut:

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 20


Puskesmas: Dinkes Kab/Kota: Dinkes Provinsi: Pusat:

 Merekap jumlah  Menganalisis hasil  Merekap data dan  Merekap data dan
skrining masalah skrining masalah hasil analisis tiap hasil analisis tiap
kesehatan jiwa dan kesehatan jiwa dari Dinkes Kab/Kota. Dinkes Provinsi
hasilnya dari puskesmas melalui (SETIAP BULAN) (SETIAP BULAN)
pelaksana skrining SIMKESWA.
(SETIAP BULAN)  Memberikan umpan  Memberikan
 Memasukkan data balik ke Dinkes umpan balik ke
skrining masalah  Memberikan Kab/Kota berupa Dinkes Provinsi
Kesehatan jiwa ke umpan balik ke perbandingan data (SETIAP 3 BULAN)
SIMKESWA Puskesmas berupa dengan Kab/Kota
(SETIAP BULAN) interpretasi & lain
tindak lanjut. (SETIAP 3 BULAN)
 Memberikan umpan (SETIAP 3
balik kepada BULAN)
pelaksana skrining
berupa interpretasi &
tindak lanjut.
(SETIAP 3 BULAN)

Gambar 7. Bagan Aliran Data Surveilans Skrining Masalah Kesehatan Jiwa

F. DISEMINASI INFORMASI
Hasil-hasil analisis dan interpretasi dibuat dalam bentuk laporan dan/atau
presentasi. Laporan tersebut dikirimkan oleh unit penanggung jawab kepada jenjang
struktural yang lebih tinggi, dari Puskesmas ke dinas kesehatan kabupaten/kota, dari
dinas kesehatan kabupaten/kota ke dinas kesehatan provinsi dan Kementerian
Kesehatan.
Informasi dapat didiseminasikan kepada seluruh stakeholder yang terkait, seperti
jajaran kesehatan, LSM, profesi, perguruan tinggi dan masyarakat pada umumnya.
Untuk jajaran kesehatan, khususnya dinas kesehatan informasi akan menjadi dasar
dalam pengambilan keputusan dan perencanaan serta evaluasi program.
Tujuan diseminasi:
 Meningkatkan pemahaman sasaran dan mengetahui kondisi terkini tentang
masalah kesehatan jiwa di suatu daerah
 Melakukan kerja sama dan perencanaan program kesehatan jiwa yang lebih
baik secara lintas sektor dan lintas program.

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 21


BAB IV
SURVEILANS GANGGUAN JIWA

Berdasar Undang-Undang Kesehatan Jiwa Nomor 18 Tahun 2014, Orang Dengan


Gangguan Jiwa (ODGJ) adalah orang yang mengalami gangguan dalam pikiran, perilaku,
dan perasaan yang termanifestasi dalam bentuk sekumpulan gejala dan/atau perubahan
perilaku yang bermakna, serta dapat menimbulkan penderitaan dan hambatan dalam
menjalankan fungsi orang sebagai manusia. Surveilans gangguan jiwa berbasis FKTP
adalah kegiatan pengamatan yang sistematis dan terus menerus terhadap data dan
informasi tentang gangguan jiwa yang bersumber dari FKTP untuk memperoleh dan
memberikan informasi guna mengarahkan tindakan pencegahan dan tatalaksana gangguan
jiwa secara efektif dan efisien. Penyelenggaraan surveilans gangguan jiwa berbasis FKTP
dilakukan melalui pengumpulan data, pengolahan data, analisis data, dan diseminasi
sebagai satu kesatuan yang tidak terpisahkan untuk menghasilkan informasi yang objektif,
terukur, dapat diperbandingkan antar waktu, antar wilayah, dan antar kelompok masyarakat
sebagai bahan pengambilan keputusan. Gangguan jiwa yang dilakukan surveilans adalah
gangguan skizofrenia, gangguan psikotik akut, gangguan depresi, gangguan cemas . Data
gangguan jiwa selain dari FKTP juga tersedia di Rumah Sakit sehingga idealnya surveilans gangguan
jiwa tidak hanya menggunakan data dari FKTP namun juga data dari rumah sakit. Namun demikian
untuk penyelenggaraan saat ini, surveilans gangguan jiwa baru dilaksanakan berbasis FKTP dan ke
depan akan terus ditingkatkan untuk juga menggunakan data dari rumah sakit.
Berdasarkan Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2018, prevalensi gangguan
psikotik akut/skizofrenia (ODGJ berat) adalah 7 permil rumah tangga atau, sebesar 0,18%
penduduk Indonesia menderita gangguan psikotik akut/skizofrenia (ODGJ berat) sehingga
jumlahnya diperkirakan sekitar 450 ribu penderita. Gangguan psikotik akut/skizofrenia yang
tidak berobat terdapat sebanyak 15,1%. Hal ini berarti ada sebanyak 84,9% gangguan
psikotik akut/skizofrenia yang sudah berobat, namun dari keseluruhan yang sudah berobat,
masih ada sebanyak 48,9% yang minum obatnya belum secara rutin.
Gangguan Cemas dan gangguan Depresi merupakan gangguan jiwa yang banyak
datang ke fasilitas layanan kesehatan primer. Gangguan depresi merupakan masalah
kesehatan jiwa yang umum terjadi dan menjadi salah satu penyebab utama kecacatan di
seluruh dunia. Berdasarkan data WHO tahun 2018, secara global, sekitar 264 juta orang
terkena depresi. Berdasarkan Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2018, angka
Depresi berdasarkan wawancara dengan Mini International Neuropsychiatric Interview
(MINI) adalah 6,1% dan baru 9% yang mendapatkan pengobatan. Gangguan kecemasan
merupakan salah satu gangguan yang paling banyak berkunjung ke FKTP. Gangguan
kecemasan berdasarkan Pedoman Penggolongan Diagnosis Gangguan Jiwa III (PPDGJ III)

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 22


terdiri dari gangguan panik, gangguan phobia, gangguan kecemasan menyeluruh (GAD),
gangguan obsesif kompulsif, gangguan campuran cemas dan depresi, gangguan terkait
stres, somatoform dan dissosiasi. Alur tatalaksana gangguan jiwa terdapat dalam gambar 8
dan gambar 9.

Gambar 8. Alur Tatalaksana Depresi

Gambar 9. Alur Tatalaksana Gangguan Jiwa

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 23


A. INDIKATOR KINERJA KEGIATAN DAN TARGET RENSTRA
Salah satu Indikator Kinerja Kegiatan Direktorat Kesehatan Jiwa dalam Renstra
Kementerian Kesehatan Jiwa tahun 2022-2024 adalah jumlah penderita gangguan jiwa
(terdiri dari gangguan cemas, depresi, skizofrenia dan psikotik akut) yang dilayani di
fasyankes. Definisi operasional, target per tahun, lokus, pelaksana dan rumus cara
perhitungan terdapat dalam tabel 5.

Tabel 5. Definisi Operasional, Target per Tahun, Pelaksana dan


Rumus Perhitungan Target Gangguan Jiwa

Definisi Target Per Lokus dan Rumus


Operasional Tahun Pelaksana

Jumlah 2022: 30%  Puskesmas


penderita  Di luar Jumlah penderita gangguan jiwa
gangguan jiwa Puskesmas (penyandang gangguan cemas,
(terdiri dari depresi, skizofrenia dan psikotik
gangguan Dilaksanakan akut)
cemas, oleh: yang dilayani di fasyankes
depresi, 2023: 60%  Tenaga ----------------------------------- x 100%
skizofrenia dan Kesehatan Jumlah estimasi penderita
psikotik akut) gangguan jiwa (penyandang
yang dilayani gangguan cemas, depresi,
di fasyankes skizofrenia, dan psikotik akut)
berdasarkan riskedas terbaru
2024: 90%
Jumlah estimasi penderita
gangguan jiwa (penyandang
gangguan cemas, depresi, dan
skizofrenia, dan psikotik akut)
yang mendapatkan layanan di
Fasyankes berdasarkan riskedas
terbaru didapatkan dari angka
prevalensi gangguan jiwa
berdasarkan RISKESDAS 2018
(%) dikalikan dengan jumlah
penduduk.
(data estimasi kab/kota, provinsi,
nasional terdapat dalam lampiran
12)

B. DATA GANGGUAN JIWA


Kegiatan surveilans gangguan jiwa dimulai dengan mengumpulkan data.
Pengumpulan data (input data dalam SIMKESWA) dilaksanakan oleh pemegang
program jiwa di FKTP. Gangguan jiwa dalam surveilans ini terdiri dari gangguan
skizofrenia, psikotik akut, gangguan depresi, gangguan cemas. Gangguan jiwa yang
dimaksud adalah jumlah kasus gangguan jiwa, bukan jumlah kunjungan pasien
PEDOMAN SURVEILANS KESWA 24
gangguan jiwa. Data-data yang diperlukan untuk melakukan surveilans gangguan jiwa
terdapat dalam tabel 6 sebagai berikut:
Tabel 6. Data Gangguan Jiwa
No Data Sumber data Cara memperoleh
1 Data demografi pasien: Data sekunder Dokter dan perawat di
 Usia yang tertulis FKTP menuliskan
 Jenis kelamin dalam Rekam tatalaksana pasien
 Pendidikan Medik (RM) gangguan jiwa di Rekam
 Pekerjaan pasien di FKTP Medik pasien
 Status Pernikahan
 Tempat tinggal
(Desa/Kalurahan,
Kecamatan, Kabupaten,
Provinsi)

2 Data jumlah gangguan Data sekunder Dokter di FKTP


skizofrenia yang tertulis menuliskan tatalaksana
dalam Rekam pasien gangguan jiwa di
Medik (RM) Rekam Medik pasien
pasien di FKTP

3 Data jumlah gangguan psikotik Data sekunder Dokter di FKTP


akut yang tertulis menuliskan tatalaksana
dalam Rekam pasien gangguan jiwa di
Medik (RM) Rekam Medik pasien
pasien di FKTP

4 Data jumlah gangguan Depresi Data sekunder Dokter di FKTP


yang tertulis menuliskan tatalaksana
dalam Rekam pasien gangguan jiwa di
Medik (RM) Rekam Medik pasien
pasien di FKTP
5 Data jumlah gangguan Cemas Data sekunder Dokter di FKTP
yang tertulis menuliskan tatalaksana
dalam Rekam pasien gangguan jiwa di
Medik (RM) Rekam Medik pasien
pasien di FKTP

6 Data Tatalaksana Gangguan Data sekunder Dokter dan perawat di


Jiwa: yang tertulis FKTP menuliskan
 Farmakoterapi dalam Rekam tatalaksana pasien
 Non Farmakoterapi Medik (RM) gangguan jiwa di Rekam
(Psikoedukasi, Konseling, pasien di FKTP Medik pasien
Terapi Suportif, KIE,
Relaksasi, Edukasi,
Rehabilitasi)
 Tindakan
 Rujukan

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 25


C. ANALISIS DAN INTERPRETASI
Setelah data yang diperlukan terkumpul, selanjutnya petugas melakukan analisis
dan interpretasi data. Analisis dan interpretasi data dilaksanakan oleh petugas
surveilans atau petugas pemegang program kesehatan jiwa di Dinas Kesehatan
Kabupaten/Kota, Dinas Kesehatan Provinsi dan Kementerian Kesehatan. Analisis dan
interpretasi data yang harus dilakukan dalam surveilans gangguan jiwa adalah seperti
tercantum pada tabel 7. Analisis dan interpretasi data yang lainnya, dapat dilakukan
oleh tenaga kesehatan yang bertugas melakukan surveilans secara lebih rinci pada
data yang dikumpulkan.
Tabel 7. Analisis dan Interpretasi Data Gangguan Jiwa
No Data Analisis Interpretasi

Hasil Utama
1. Data gangguan jiwa  Menghitung persentase Persentase gangguan jiwa
(skizofrenia, psikotik gangguan jiwa yang yang mendapatkan layanan di
akut, depresi, mendapatkan layanan di Fasyankes dibandingkan
gangguan cemas) Fasyankes dengan target tahun per
(rumus terlampir dalam tahun:
lampiran 5)  Tercapai
 Tidak tercapai

Contoh:
 Hasil penghitungan
persentase tahun 2022
adalah 36% berarti target
telah tercapai
 Hasil penghitungan
persentase tahun 2022
adalah 25% berarti target
tidak tercapai

Penyajian data dapat dibuat


dalam bentuk diagram batang
(Lampiran 6)
Hasil Tambahan
2. Data gangguan jiwa Menganalisis secara Deskripsi jumlah pasien
(skizofrenia, psikotik deskriptif data gangguan jiwa gangguan jiwa menurut data
akut, depresi, (skizofrenia, psikotik akut, demografi
gangguan cemas) depresi dan gangguan
cemas) menurut data  Lebih banyak atau lebih
demografi: sedikit
 Usia  Sebagian besar (>50%)
 Jenis kelamin  Banyak (>80%) atau
 Pendidikan sedikit (<20%)
 Pekerjaan
 Status Pernikahan Contoh:
 Tempat tinggal (Desa,  Sebagian besar pasien
Kecamatan, gangguan jiwa adalah
Kabupaten, Provinsi) perempuan (68%)
 Waktu (bulan).  Lebih banyak pasien
gangguan jiwa yang
berpendidikan rendah
(48%) dibandingkan yang

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 26


bependidikan menengah
dan tinggi
 Jumlah pasien gangguan
cemas terbanyak di bulan
Agustus
 Jumlah pasien skozofrenia
paling banyak adalah di
desa A

3. Data gangguan  Menghitung persentase Persentase skizofrenia dan


skizofrenia dan skizofrenia dan psikotik psikotik akut yang
psikotik akut akut yang mendapatkan mendapatkan layanan di
layanan di Fasyankes Fasyankes dibandingkan
(rumus terlampir) dengan tahun per tahun:
 Naik
 Tetap
 Turun

Contoh:
Persentase skizofrenia dan
psikotik akut yang mendapat
layanan di Fasyankes di tahun
2023 naik dibandingkan
dengan tahun 2022

4. Data gangguan  Menghitung persentase Persentase depresi yang


depresi depresi yang mendapatkan mendapatkan layanan di
layanan di Fasyankes Fasyankes dibandingkan
(rumus terlampir) dengan tahun per tahun:
 Naik
 Tetap
 Turun

Contoh:
Persentase gangguan depresi
yang mendapat layanan di
Fasyankes di tahun 2023 naik
dibandingkan dengan tahun
2022

5. Data tatalaksana Menganalisis secara Deskripsi jenis tatalaksana


Gangguan/Psikotik deskriptif data gangguan yang diterima oleh pasien
Akut skizofrenia/psikotik akut, skizofrenia/psikotik akut
menurut data tatalaksana:  Lebih banyak atau
 Farmakoterapi lebih sedikit
 Non farmakoterapi:  Sebagian besar
 Psikoedukasi (>50%)
 Konseling  Banyak (>80%) atau
 Suportif Therapi sedikit (<20%)
 KIE
 Relaksasi Contoh:
 Edukasi  Sebagian besar
 Rehabilitasi pasien gangguan
 Tindakan skizofrenia/psikotik
 Rujukan akut mendapat
tatalaksana
farmakoterapi (68%)
 Lebih banyak pasien
gangguan

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 27


skizofrenia/psikotik
akut yang
mendapatkan
psikoedukasi (48%)

6 Data tatalaksana Menganalisis secara Deskripsi jenis tatalaksana


Gangguan Depresi deskriptif data gangguan yang diterima oleh pasien
Depresi, menurut data gangguan Depresi
tatalaksana:  Lebih banyak atau
 Farmakoterapi lebih sedikit
 Non farmakoterapi:  Sebagian besar
 Psikoedukasi (>50%)
 Konseling  Banyak (>80%) atau
 Suportif Therapi sedikit (<20%)
 KIE
 Relaksasi Contoh:
 Edukasi  Sebagian besar
 Tindakan pasien gangguan
 Rujukan Depresi mendapat
tatalaksana
farmakoterapi (68%)
 Lebih banyak pasien
gangguan depresi
yang mendapatkan
konseling (48%)

7 Data tatalaksana Menganalisis secara Deskripsi jenis tatalaksana


Gangguan Cemas deskriptif data gangguan yang diterima oleh pasien
Depresi, menurut data gangguan jCemas
tatalaksana:  Lebih banyak atau
 Farmakoterapi lebih sedikit
 Non farmakoterapi:  Sebagian besar
 Psikoedukasi (>50%)
 Konseling  Banyak (>80%) atau
 Suportif Therapi sedikit (<20%)
 KIE
 Relaksasi Contoh:
 Edukasi  Sebagian besar
 Tindakan pasien gangguan
 Rujukan Cemas mendapat
tatalaksana
farmakoterapi (68%)
 Lebih banyak pasien
gangguan Cemas
yang mendapatkan
konseling (48%)

Analisis data dilaksanakan dengan menggunakan SIMKESWA. Rumus analisis data


yang digunakan ada dalam lampiran. Contoh penyajian data dalam bentuk diagram
adalah sebagai berikut:

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 28


Jumlah Surveilans dibandingkan Target, Tahun 2022 & 2023
70%
60%
60% 55%

50%

40%
30% 32%
30%

20%

10%

0%
Tahun 2022 Tahun 2023
Target 30% 60%
Gangguan Jiwa yang mendapat
32% 55%
layanan standar

Target Gangguan Jiwa yang mendapat layanan standar

Gambar 10. Bagan Jumlah Surveilans tahun 2022-2023

Gangguan Skizofrenia Berdasarkan Jenis Kelamin


80%

70%

60%

50%

40%
30%

20%

10%

0%
Tahun 2022
Laki-laki 32%
Perempuan 68%

Laki-laki Perempuan

Gambar 11. Gangguan Skizofrenia Berdasarkan Jenis Kelamin

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 29


Gangguan Skizofrenia Berdasarkan Tingkat
Pendidikan
9%
20%
13%

15% 17%

26%

SD SMP SMA S1 S2 S3

Gambar 12. Diagram Gangguan Skizofrenia Berdasarkan Tingkat Pendidikan

D. TINDAK LANJUT DAN UMPAN BALIK


Setelah melakukan interpretasi, proses surveilans gangguan jiwa dilanjutkan
dengan petugas melakukan tindak lanjut sesuai hasil interpretasi. Tindak lanjut dari
hasil interpretasi data tercantum pada tabel 8 sebagai berikut:

Tabel 8.Tindak Lanjut Hasil Interpretasi Data


No Interpretasi Tindak lanjut
 Memberikan apresiasi kepada petugas Kesehatan
atas upaya yang dilakukan sehingga target gangguan
Persentase gangguan jiwa
jiwa yang mendapatkan layanan standar dapat
yang mendapatkan layanan
tercapai
standar di Fasyankes
mencapai target  Membuat rancangan strategi untuk pencapaian target
tahun berikutnya

Memberikan umpan balik kepada petugas kesehatan,


1 dengan menyampaikan data dan melakukan upaya
berikut:
Persentase gangguan jiwa
 Meningkatkan kegiatan pelatihan pengenalan
yang mendapatkan layanan
gangguan jiwa kepada petugas kesehatan
standar di Fasyankes tidak
 Meningkatkan kerjasama lintas sektor dan lintas
mencapai target
program untuk penemuan kasus gangguan jiwa
 Meningkatkan kegiatan edukasi kepada masyarakat
tentang pengenalan gangguan jiwa

Deskripsi data demografi pada  Merancang program sesuai dengan hasil analisis
kasus gangguan jiwa: data demografi pada gangguan jiwa dengan
2  Lebih banyak atau lebih melibatkan kerjasama lintas program dan lintas
sedikit sektor.
 Sebagian besar (>50%)

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 30


No Interpretasi Tindak lanjut
 Banyak (>80%) atau Misal:
sedikit (<20%) jumlah gangguan jiwa di Desa A mencapai 20%
sedangkan pada di Desa B hanya 5%

 Memberikan apresiasi kepada petugas


Kesehatan atas upaya yang dilakukan sehingga
Persentase kasus skizofrenia
target gangguan skizofrenia dan psikotik akut
dan psikotik akut yang
yang mendapatkan layanan standar dapat
mendapat layanan standar
tercapai
meningkat dibandingkan tahun
 Membuat rancangan strategi untuk pencapaian
sebelumnya
target tahun berikutnya

Memberikan umpan balik kepada petugas Kesehatan


dengan menyampaikan data dan melakukan upaya
3
berikut:
 Meningkatkan kegiatan pelatihan pengenalan
Persentase kasus skizofrenia
gangguan skizofrenia dan psikotik akut kepada
dan psikotik akut yang
petugas kesehatan
mendapat layanan standar
 Meningkatkan kerjasama lintas sektor dan lintas
menurun dibandingkan tahun
program untuk penemuan kasus gangguan
sebelumnya
skizofrenia dan psikotik akut
 Meningkatkan kegiatan edukasi masyarakat
tentang pengenalan gangguan skizofrenia dan
psikotik akut

 Memberikan apresiasi kepada petugas


Persentase kasus Depresi
Kesehatan atas upaya yang dilakukan sehingga
yang mendapat layanan
target gangguan Depresi yang mendapatkan
standar meningkat
layanan standar dapat tercapai
dibandingkan tahun
 Membuat rancangan strategi untuk pencapaian
sebelumnya
target tahun berikutnya

Memberikan umpan balik kepada petugas kesehatan


4 dengan menyampaikan data dan melakukan upaya
berikut:
Persentase kasus depresi  Meningkatkan kegiatan pelatihan pengenalan
menurun dibandingkan tahun gangguan jiwa kepada petugas kesehatan
sebelumnya  Meningkatkan kerjasama lintas sektor dan lintas
program untuk penemuan kasus gangguan jiwa
 Meningkatkan kegiatan edukasi masyarakat tentang
pengenalan gangguan Depresi

Deskripsi jenis tatalaksana


pasien gangguan Peningkatan kompetensi SDM dan ketersediaan sumber
skizofrenia/psikotik akut daya lain dalam pemberian tatalaksana standar pada
gangguan skizofrenia/psikotik akut.
Lebih banyak atau lebih
5
sedikit Contoh:
Sebagian besar (>50%)  Pelatihan nakes
Banyak (>80%) atau sedikit  Advokasi ketersediaan farmakoterapi
(<20%)

Deskripsi jenis tatalaksana Peningkatan kompetensi SDM dan ketersediaan sumber


pasien gangguan Depresi daya lain dalam pemberian tatalaksana standar pada
6
gangguan Depresi.
Lebih banyak atau lebih

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 31


No Interpretasi Tindak lanjut
sedikit Contoh:
Sebagian besar (>50%)  Pelatihan nakes
Banyak (>80%) atau sedikit  Advokasi ketersediaan farmakoterapi
(<20%)

Deskripsi jenis tatalaksana


Peningkatan kompetensi SDM dan ketersediaan sumber
pasien gangguan Cemas
daya lain dalam pemberian tatalaksana standar pada
gangguan Cemas.
Lebih banyak atau lebih
7 sedikit
Contoh:
Sebagian besar (>50%)
 Pelatihan nakes
Banyak (>80%) atau sedikit
 Advokasi ketersediaan farmakoterapi
(<20%)

E. PENCATATAN DAN PELAPORAN


Pencatatan dan pelaporan gangguan jiwa dilakukan dengan menggunakan
Sistem Informasi Kesehatan jiwa (SIMKESWA) dengan aliran data terdapat dalam
gambar 13 Sebagai berikut:

Puskesmas: Dinkes Kab/Kota: Dinkes Provinsi: Pusat:

 Merekap gangguan  Menganalisis data  Menganalisis data  Menganalisis data


jiwa yang ada di gangguan jiwa dari gangguan jiwa dari gangguan jiwa dari
Rekam Medis pasien puskesmas melalui Dinkes Kab/Kota Dinkes Provinsi
SIMKESWA. melalui melalui
 Memasukkan data (SETIAP BULAN) SIMKESWA. SIMKESWA
gangguan jiwa ke (SETIAP BULAN) (SETIAP BULAN)
SIMKESWA  Memberikan
(SETIAP BULAN) umpan balik ke  Memberikan  Memberikan
Puskesmas umpan balik ke umpan balik ke
berdasarkan hasil Dinkes Kab/Kota Dinkes Provinsi
analisis & berdasarkan hasil berdasarkan hasil
memberikan tindak analisis dan analisis dan
lanjut. memberikan tindak memberikan tindak
(SETIAP BULAN) lanjut lanjut
(SETIAP 3 BULAN) (SETIAP 3 BULAN)

Gambar 13. Bagan Aliran Data Surveilans Gangguan Jiwa

F. DISEMINASI INFORMASI
Hasil-hasil analisis dan interpretasi dibuat dalam bentuk laporan dan atau
presentasi. Laporan tersebut dikirimkan oleh unit penanggungjawab kepada jenjang
struktural yang lebih tinggi, dari Puskesmas ke dinas kesehatan kabupaten/kota, dari
PEDOMAN SURVEILANS KESWA 32
dinas kesehatan kabupaten/kota ke dinas kesehatan provinsi dan dari dinas kesehatan
provinsi ke Kementerian Kesehatan. Informasi dapat didiseminasikan dalam bentuk
laporan tertulis maupun elektronik.
Informasi dapat didiseminasikan kepada seluruh stakeholder yang terkait, seperti
jajaran kesehatan, LSM, profesi, perguruan tinggi dan masyarakat pada umumnya.
Untuk jajaran kesehatan, khususnya dinas kesehatan informasi akan menjadi dasar
dalam pengambilan keputusan dan perencanaan pencegahan dan tatalaksana
gangguan jiwa serta evaluasi program.
Tujuan diseminasi:
 Meningkatkan pemahaman sasaran dan mengetahui kondisi terkini tentang
masalah kesehatan jiwa di suatu daerah
 Melakukan kerja sama dan perencanaan program kesehatan jiwa yang lebih
baik secara lintas sektor dan lintas program.

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 33


BAB V
SURVEILANS PENYALAHGUNAAN NAPZA

Penyalahguna NAPZA (Pecandu Narkotika) diharapkan menjalani terapi dan


rehabilitasi, baik medis, psikologis maupun sosial. Salah satu strategi yang tertuang dalam
Undang-Undang Narkotika No. 35/2009 adalah dengan proses wajib lapor pecandu
narkotika ke Puskesmas, Rumah Sakit dan/atau lembaga rehabilitasi medis dan lembaga
rehabilitasi sosial yang ditunjuk oleh pemerintah untuk mendapat pengobatan dan
perawatan. Hal ini diharapkan akan meningkatkan cakupan intervensi medis dan sosial bagi
para pecandu dan untuk mengidentifikasi masalah sedini mungkin. Pecandu narkotika yang
sedang menjalani pengobatan dan/atau perawatan di rumah sakit, fasilitas pelayanan
kesehatan lainnya, lembaga rehabilitasi medis dan lembaga rehabilitasi sosial serta terapi
berbasis komunitas (therapeutic community) atau melalui pendekatan keagamaan dan
tradisional tetap harus melakukan wajib lapor kepada IPWL.
Penyelenggara rehabilitasi medik adalah lembaga rehabilitasi NAPZA milik
Pemerintah atau Pemerintah Daerah; dan klinik rehabilitasi medis NAPZA yang
diselenggarakan oleh masyarakat. Petugas akan melakukan assasmen klinis, penegakan
diagnosis, modalitas terapi/rehabilitasi medik dan rujukan kasus. Program atau layanan
yang diberikan IPWL adalah program /layanan sebagai berikut: terapi untuk gangguan
mental, terapi untuk gangguan fisik, layanan ODHA (VCT, ARV), layanan hukum, layanan
terapi keluarga, pendidikan dan pelatihan, KB dan layanan kehamilan, program perumahan,
layanan vokasional, general financial assistance, kelompok dukungan. Upaya
penanggulangan NAPZA digambarkan dalam skema dalam gambar 9 sebagai berikut:

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 34


Gambar 14. Bagan Upaya Penanggulangan Gangguan Penggunaan NAPZA

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 35


Sumber: Pedoman Manajemen Pencegahan dan Tatalaksana Gangguan Penggunaan
NAPZA untuk Tenaga Kesehatan, 2021, Link:
https://link.kemkes.go.id/DokumenPendukungPedomanSurveilans

Rehabilitasi medik pada penyalahguna NAPZA merupakan salah satu indikator


kinerja Direktorat Kesehatan Jiwa, Kementerian Kesehatan RI yang tertuang dalam
Rencana Strategis (Renstra) Kementerian Kesehatan tahun 2020-2024. Surveilans
penyalahgunaan NAPZA adalah kegiatan pengamatan yang sistematis dan terus menerus
terhadap data dan informasi tentang penyalahguna NAPZA yang bersumber IPWL untuk
memperoleh dan memberikan informasi guna mengarahkan tindakan pencegahan dan
tatalaksana penyalahguna NAPZA secara efektif dan efisien. Penyelenggaraan surveilans
penyalahgunaan NAPZA dilakukan melalui pengumpulan dan pelaporan data, pengolahan
data, analisis data, dan diseminasi sebagai satu kesatuan yang tidak terpisahkan untuk
menghasilkan informasi yang objektif, terukur, dapat diperbandingkan antar waktu, antar
wilayah, dan antar kelompok masyarakat sebagai bahan pengambilan keputusan.

A. INDIKATOR KINERJA KEGIATAN DAN TARGET


Salah satu Indikator Kinerja Kegiatan Direktorat Kesehatan Jiwa dalam Renstra
Kementerian Kesehatan Jiwa tahun 2022-2024 adalah jumlah penyalahguna yang
mendapat rehabilitasi medik. Definisi operasional, target per tahun, lokus, pelaksana dan
rumus cara perhitungan terdapat dalam tabel 9.

Tabel 9. Definisi Operasional, Target per Tahun, Tempat dan


Rumus Perhitungan Target Penyalahguna NAPZA
Definisi Operasional Target Per Tempat Rumus
Tahun

Penyalahguna NAPZA 2022: 10.500  IPWL


baru yang datang secara Jumlah absolut
sukarela dan/atau Dilaksanakan oleh: penyalahguna
pembataran dan/atau  Tenaga Kesehatan NAPZA yang
kasus putusan 2023: 11.000 di IPWL mendapatkan
pengadilan yang  Petugas IPWL rehabilitasi
mendapatkan layanan terlatih yang medis
rehabilitasi medis rawat ditunjuk
jalan dan/atau rawat inap
di Institusi Penerima 2024: 11.500
Wajib Lapor (IPWL)

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 36


B. DATA PENYALAHGUNA NAPZA
Kegiatan surveilans penyalahgunaan NAPZA dimulai dengan mengumpulkan
data. Pengumpulan data (input data dalam aplikasi SELARAS) dilaksanakan oleh
petugas IPWL. Data penyalahguna NAPZA didapatkan dari penyalahguna NAPZA baru
yang datang secara sukarela dan/atau pembataran dan/atau kasus putusan pengadilan
yang mendapatkan layanan rehabilitasi medis rawat jalan dan/atau rawat inap di
Institusi Penerima Wajib Lapor (IPWL). Data-data yang diperlukan untuk melakukan
surveilans penyalahgunaan NAPZA adalah data demografi dan data rehabilitasi medik
seperti terdapat dalam tabel 10 sebagai berikut:

Tabel 10. Data Penyalahguna NAPZA


No Data Sumber data Cara memperoleh
Data demografi pasien: Data sekunder Petugas di IPWL
 Usia yang tertulis menuliskan data
 Jenis kelamin dalam catatan penyalahguna NAPZA
 Pendidikan pasien di IPWL dalam catatan pasien
 Pekerjaan
1  Pekerjaan orang tua
 Status Pernikahan
 Tempat tinggal
(Desa/Kalurahan,
Kecamatan, Kabupaten,
Provinsi)

Data Penyalahgunaan NAPZA Data sekunder Petugas di IPWL


 Zat yang sering yang tertulis menuliskan data
digunakan dalam catatan penyalahguna NAPZA
 Cara penggunaan zat pasien di IPWL dalam catatan pasien
 Mulai menggunakan zat
2  Cara masuk institusi
 Cara keluar institusi
 Sumber zat
 Motivasi penggunaan
NAPZA

Data Tatalaksana: Data sekunder Petugas di IPWL


 Hasil asesmen yang tertulis menuliskan data
 Diagnosis dalam catatan rehabilitasi medik pada
3 pasien di IPWL penyalahguna NAPZA
 Modalitas terapi
 Rujukan dalam catatan pasien

Data dikumpulkan melalui sistem pelaporan berbasis web terkait wajib lapor dan
rehabilitasi medis penyalahgunaan NAPZA yang disebut Sistem Elektronik Pencatatan
dan Pelaporan Rehabilitasi Medis atau dikenal dengan SELARAS. Data-data tersebut
berasal dari layanan rehabilitasi medik oleh institusi-institusi yang ditunjuk oleh
Kementerian Kesehatan (yaitu rumah sakit umum, rumah sakit jiwa, RSKO, puskesmas,

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 37


dan lembaga rehabilitasi medis) sebagai IPWL. Petugas IPWL memasukkan data
demografi dan data rehabilitasi medik penyalahguna NAPZA ke dalam SELARAS. Data
rehabilitasi medik pada penyalahguna NAPZA mengacu pada Pedoman Manajemen
Pencegahan dan Tatalaksana Gangguan Penggunaan NAPZA untuk Tenaga
Kesehatan, 2021.

C. ANALISIS DAN INTERPRETASI DATA


Setelah data yang diperlukan terkumpul, selanjutnya petugas melakukan analisis
dan interpretasi data. Analisis dan interpretasi data dilaksanakan oleh pengelola
program kesehatan jiwa di Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota, Dinas Kesehatan Provinsi
dan Kementerian Kesehatan. Analisis dan interpretasi data yang harus dilakukan dalam
surveilans penyalahgunaan NAPZA adalah seperti tercantum pada tabel 11.

Tabel 11. Analisis dan Interpretasi Data Rehabilitasi Medik Penyalahguna NAPZA

No Data Analisis Interpretasi


Hasil Utama

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 38


1 Data penyalahguna  Menghitung jumlah penyalahguna Jumlah penyalahguna NAPZA
NAPZA yang NAPZA yang mendapat rehabilitasi yang mendapat rehabilitasi
mendapat medik di IPWL medik di IPWL
rehabilitasi medik dibandingkan dengan target
tahun per tahun:
 Tercapai
 Tidak tercapai

Contoh:
 Hasil penghitungan
persentase tahun 2022
adalah 10.800 berarti target
telah tercapai
 Hasil penghitungan
persentase tahun 2022
adalah 9800 berarti target
tidak tercapai

Penyajian data dapat dibuat


dalam bentuk diagram batang
(Lampiran 6)

Hasil Tambahan

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 39


2 Data penyalahguna Menganalisis secara deskriptif data Deskripsi jumlah
NAPZA yang penyalahguna NAPZA yang penyalahguna NAPZA yang
mendapat mendapat rehabilitasi medik menurut mendapat rehabilitasi medik
rehabilitasi medik data demografi: menurut data demografi
 Usia  Lebih banyak atau lebih
 Jenis kelamin sedikit
 Pendidikan  Sebagian besar (>50%)
 Pekerjaan  Banyak (>80%) atau sedikit
 Status Pernikahan (<20%)
 Tempat tinggal (Desa,
Kecamatan, Kabupaten, Contoh:
Provinsi)  Sebagian besar
 Waktu (bulan). penyalahguna NAPZA
yang mendapatkan
rehabilitasi medik adalah
laki-laki (68%)
 Lebih banyak
penyalahguna NAPZA
yang mendapatkan
rehabilitasi medik yang
bekerja sebagai buruh
(48%)
 Jumlah penyalahguna
NAPZA yang mendapatkan
rehabilitasi medik terbanyak
di bulan Agustus
 Jumlah penyalahguna
NAPZA yang mendapatkan
rehabilitasi medik paling
banyak adalah di desa A

3 Data penyalahguna Menganalisis secara deskriptif data Deskripsi jumlah


NAPZA yang penyalahguna NAPZA yang penyalahguna NAPZA yang
mendapat mendapat rehabilitasi medik menurut mendapat rehabilitasi medik
rehabilitasi medik data penyalahgunaan Zat: menurut data penyalahgunaan
 Zat yang sering digunakan Zat
 Cara penggunaan zat  Lebih banyak atau lebih
 Mulai menggunakan zat sedikit
 Cara masuk institusi  Sebagian besar (>50%)
 Cara keluar institusi  Banyak (>80%) atau sedikit
 Sumber zat (<20%)
 Motivasi penggunaan
NAPZA Contoh:
 Sebagian besar
penyalahguna NAPZA
yang mendapatkan
rehabilitasi medik
menggunakan
benzodiazepin (68%)
 Lebih banyak
penyalahguna NAPZA
yang mendapatkan
rehabilitasi medik yang
menggunakan zat secara
oral (48%)

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 40


4 Data Rehabilitasi Menganalisis secara deskriptif data Deskripsi jumlah
Medik penyalahguna NAPZA yang penyalahguna NAPZA yang
Penyalahguna mendapat rehabilitasi medik menurut mendapat rehabilitasi medik
NAPZA data rehabilitasi medik: menurut data penyalahgunaan
 Hasil esesmen Zat
 Diagnosis  Lebih banyak atau lebih
 Modalitas terapi sedikit
 Rujukan  Sebagian besar (>50%)
 Banyak (>80%) atau sedikit
(<20%)

Contoh:
 Sebagian besar
penyalahguna NAPZA
yang mendapatkan
rehabilitasi medik dirujuk
(68%)
 Lebih banyak
penyalahguna NAPZA
yang mendapatkan
rehabilitasi medik yang
tidak dirujuk (48%)

Analisis data dilaksanakan dengan menggunakan SIMKESWA. Contoh penyajian data


dalam bentuk diagram adalah sebagai berikut:

Jumlah Skrining NAPZA Tahun 2022


16000
13420
14000
12000 11250
10000 10000 10000 9567 10000
10000
7654
8000
6000
4000
2000
0
Januari - Maret April - Juni Juli - September Oktober - Desember
Target 10000 10000 10000 10000
Skrining 11250 13420 9567 7654

Target Skrining

Gambar 15. Contoh Skrinning NAPZA Tahun 2022

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 41


Penyalahgunaan NAPZA Berdasarkan Jenis Kelamin
80%

70%
60%

50%
40%

30%
20%

10%
0%
Tahun 2022
Laki-laki 32%
Perempuan 68%

Laki-laki Perempuan

Gambar 16. Contoh Diagram Penyalahgunaan NAPZA berdasarkan Jenis Kelamin

D. TINDAK LANJUT DAN UMPAN BALIK


Setelah melakukan interpretasi, proses surveilans NAPZA yang mendapat
rehabilitasi medik dilanjutkan dengan petugas melakukan tindak lanjut sesuai hasil
interpretasi. Tindak lanjut dari hasil interpretasi data tercantum pada tabel 12 sebagai
berikut:

Tabel 12 Tindak Lanjut Hasil Interpretasi Data


No Interpretasi Tindak lanjut
 Memberikan umpan balik kepada petugas kesehatan,
kader, pihak-pihak terkait dengan menyampaikan
Jumlah penyalahguna NAPZA penghargaan atas upaya masing-masing sehingga
yang mendapat rehabilitasi target tercapai
medik mencapai target  Menetapkan strategi untuk pencapaian target tahun
berikutnya

Memberikan umpan balik kepada petugas, kader, pihak-


pihak terkait dengan menyampaikan data dan melakukan
upaya berikut:
1 1) Meningkatkan kegiatan pelatihan deteksi dini
penyalahguna NAPZA kepada petugas Kesehatan,
kader, relawan kesehatan jiwa di masyarakat
Jumlah penyalahguna NAPZA
2) Meningkatkan kerjasama lintas sektor dan lintas
yang mendapat rehabilitasi
program untuk penemuan kasus penyalahguna
medik tidak mencapai target
NAPZA
3) Meningkatkan kegiatan edukasi masyarakat tentang
deteksi dini penyalahgunaan NAPZA
4) Merapikan pencatatan dan pelaporan data
penyalahguna NAPZA di IPWL

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 42


No Interpretasi Tindak lanjut
Deskripsi data demografi pada  Memberikan umpan balik kepada petugas dan pihak-
kasus penyalahguna NAPZA pihak terkait untuk memperhatikan angka yang
yang mendapat rehabilitasi kurang merata atau menonjol (sangat tinggi atau
medik: sangat rendah).
 Lebih banyak atau lebih Misal: jumlah penyalahguna NAPZA yang mendapat
2
sedikit rehabilitasi medik di Desa A mencapai 20%
 Sebagian besar (>50%) sedangkan pada di Desa B hanya 5%
 Banyak (>80%) atau
sedikit (<20%)

Deskripsi jumlah  Memberikan umpan balik kepada petugas dan pihak-


penyalahguna NAPZA yang pihak terkait untuk memperhatikan angka yang
mendapat rehabilitasi medik kurang atau menonjol (sangat tinggi atau sangat
menurut data penyalahgunaan rendah) untuk melakukan upaya tindak lanjut baik
Zat (zat yang sering preventif, kuratif maupun rehabilitatif.
digunakan, cara penggunaan Contoh:
zat, mulai menggunakan zat, Sumber zat paling banyak didapatkan adalah dari
cara masuk institusi, cara temannya.
3 keluar institusi, sumber zat,
motivasi penggunaan NAPZA)
 Lebih banyak atau lebih
sedikit
 Sebagian besar (>50%)
 Banyak (>80%) atau sedikit
(<20%)

E. PENCATATAN DAN PELAPORAN


Pencatatan dan pelaporan penyalahguna NAPZA yang mendapat rehabilitasi
medik dilakukan dengan menggunakan Sistem Informasi SELARAS dengan aliran data
terdapat dalam gambar 17 Sebagai berikut:

IPWL: Dinkes Kab/Kota: Dinkes Provinsi: Pusat:

 Merekap  Menganalisis data  Menganalisis data  Menganalisis data


penyalahguna penyalahguna penyalahguna penyalahguna
NAPZA yang dating NAPZA dari IPWL NAPZA dari IPWL NAPZA dari IPWL
ke IPWL melalui SELARAS. melalui melalui SELARAS.
(SETIAP BULAN) SELARAS. (SETIAP BULAN)
 Memasukkan data (SETIAP BULAN)
penyalahguna  Memberikan  Memberikan
NAPZA ke umpan balik ke  Memberikan umpan balik ke
SELARAS IPWL berupa umpan balik ke Dinkes Provinsi
(SETIAP BULAN) interpretasi & Dinkes Kab/Kota (SETIAP 3 BULAN)
tindak lanjut. berupa
 Memberikan umpan (SETIAP 3 BULAN) perbandingan data
balik kepada tenaga dengan Kab/Kota
kesehatan berupa lain
kelengkapan data & (SETIAP 3 BULAN)
tindak lanjut. (SETIAP
3 BULAN)

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 43


Gambar 17. Bagan Aliran Data Surveilans Rehabilitasi Medik pada Penyalahguna NAPZA

F. DISEMINASI INFORMASI
Hasil-hasil analisis dan interpretasi dibuat dalam bentuk laporan dan atau
presentasi. Laporan tersebut dikirimkan oleh unit penanggungjawab kepada jenjang
struktural yang lebih tinggi, dari Puskesmas ke dinas kesehatan kabupaten/kota, dari
dinas kesehatan kabupaten/kota ke dinas kesehatan provinsi, dan Kementerian
Kesehatan. Informasi dapat didiseminasikan dalam bentuk laporan tertulis maupun
elektronik. Informasi dapat didiseminasikan kepada seluruh stakeholder yang terkait,
seperti jajaran kesehatan, LSM, profesi, perguruan tinggi dan masyarakat pada
umumnya. Untuk jajaran kesehatan, khususnya dinas kesehatan informasi akan
menjadi dasar dalam pengambilan keputusan dan perencanaan pencegahan dan
tatalaksana gangguan jiwa serta evaluasi program.
Tujuan diseminasi:
 Meningkatkan pemahaman sasaran dan mengetahui kondisi terkini tentang
masalah kesehatan jiwa di suatu daerah
 Melakukan kerja sama dan perencanaan program kesehatan jiwa yang lebih baik
secara lintas sektor dan lintas program.

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 44


BAB VI
SURVEILANS KASUS BUNUH DIRI

Bunuh diri merupakan masalah kesehatan yang menjadi perhatian bagi banyak pihak
terutama sektor kesehatan. Bunuh diri adalah ketika seseorang menyakiti diri sendiri dengan
tujuan mengakhiri hidup, dan berakibat pada kematian. Pada tahun 2020, bunuh diri adalah
penyebab utama kematian ke-12 secara keseluruhan di Amerika Serikat. Menurunkan
angka kematian karena bunuh diri merupakan program upaya kesehatan jiwa yang telah
menjadi komitmen global dan nasional yang dituangkan dalam Sustainable Development
Goals (SDGs). Kasus bunuh diri sebagian besar terjadi pada kondisi depresi berat. Depresi
merupakan masalah kesehatan jiwa yang umum terjadi dan menjadi salah satu penyebab
utama kecacatan di seluruh dunia. Berdasarkan data WHO tahun 2018, secara global,
sekitar 264 juta orang terkena Depresi. Berdasarkan Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas)
tahun 2018, angka Depresi berdasarkan wawancara dengan Mini International
Neuropsychiatric Interview (MINI) adalah 6,1% dan baru 9% yang mendapatkan
pengobatan.
Surveilans kasus bunuh diri berbasis FKTP adalah kegiatan pengamatan yang
sistematis dan terus menerus terhadap data dan informasi tentang bunuh diri yang
bersumber dari FKTP untuk memperoleh dan memberikan informasi guna mengarahkan
tindakan pencegahan dan tatalaksana gangguan jiwa secara efektif dan efisien.
Penyelenggaraan surveilans bunuh diri berbasis FKTP dilakukan melalui pengumpulan data,
pengolahan data, analisis data, dan diseminasi sebagai satu kesatuan yang tidak
terpisahkan untuk menghasilkan informasi yang objektif, terukur, dapat diperbandingkan
antar waktu, antar wilayah, dan antar kelompok masyarakat sebagai bahan pengambilan
keputusan.

A. DATA KASUS BUNUH DIRI


Kegiatan surveilans kasus bunuh diri dimulai dengan mengumpulkan data, yang
diperolah dari FKTP. Pengumpulan data (input data dalam SIMKESWA) dilaksanakan
oleh pemegang program jiwa di FKTP. Jika ada kasus bunuh diri di suatu wilayah, maka
tenaga kesehatan akan mendapatkan laporan untuk melakukan visum pada kasus
bunuh diri tersebut. Tenaga Kesehatan menuliskan hasil asesmen kasus bunuh diri ke
dalam rekam medik. Data bunuh diri secara keseluruhan tidak hanya diperoleh dari
catatan di FKTP. Data kasus bunuh diri bisa tercatat juga di Rumah Sakit, Kepolisian,
atau Ducapil (Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil). Secara ideal, data bunuh diri
adalah menggabungkan dari semua sumber data kasus bunuh diri. Namun demikian
surveilans dimulai dengan pengambilan data berbasis FKTP dan ke depan akan terus

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 45


disempurnakan dengan melengkapi data kasus bunuh diri dari sumber data yang
lainnya. Analisis dan interpretasi data yang harus dilakukan dalam surveilans kasus
bunuh diri adalah seperti tercantum pada tabel 13. Analisis dan interpretasi data yang
lainnya, dapat dilakukan oleh tenaga kesehatan yang bertugas melakukan surveilans
secara lebih rinci pada data yang dikumpulkan.

Tabel 13. Data Kasus Bunuh Diri


No Data Sumber data Cara memperoleh
1 Data sekunder Tenaga Kesehatan di
yang tertulis FKTP menuliskan kasus
dalam Rekam bunuh diri di Rekam
Jumlah kasus Bunuh Diri
Medik (RM) Medik FKTP
pasien di FKTP

2 Data demografi kasus Bunuh Diri: Data sekunder Tenaga Kesehatan di


 Usia yang tertulis FKTP menuliskan kasus
 Jenis kelamin dalam Rekam bunuh diri di Rekam
 Pendidikan Medik (RM) Medik FKTP
 Pekerjaan pasien di FKTP
 Status Pernikahan
 Tempat tinggal
(Desa/Kalurahan,
Kecamatan, Kabupaten,
Provinsi)

3 Data karakteristik kasus bunuh Data sekunder Tenaga Kesehatan di


diri variable karakteristik bunuh yang tertulis FKTP menuliskan data
diri: dalam Rekam karakteristik kasus bunuh
 Diagnosis gangguan jiwa Medik (RM) diri di Rekam Medik FKTP
 Cara/metode bunuh diri pasien di FKTP
 Riwayat percobaan bunuh diri
sebelumnya

B. ANALISIS DAN INTERPRETASI


Setelah data yang diperlukan terkumpul, selanjutnya petugas melakukan analisis
dan interpretasi data. Analisis dan interpretasi data dilaksanakan oleh pemegang
program jiwa di Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota, Dinas Kesehatan Provinsi dan
Kementerian Kesehatan. Analisis dan interpretasi data yang harus dilakukan dalam
surveilans kasus bunuh diri adalah seperti tercantum pada tabel 14. Analisis dan
interpretasi data yang lainnya, dapat dilakukan oleh tenaga kesehatan yang bertugas
melakukan surveilans secara lebih rinci pada data yang dikumpulkan.

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 46


Tabel 14. Analisis dan Interpretasi Data Kasus Bunuh Diri
No Data Analisis Interpretasi

1. Data Kasus Bunuh  Menghitung jumlah kasus bunuh Jumlah kasus bunuh diri
Diri diri dibandingkan dengan tahun
 Jumlah kasus bunuh diri per tahun:
dibandingkan dengan jumlah tahun  Naik
per tahun  Tetap
 Turun

Contoh:
Jumlah kasus bunuh diri di
tahun 2023 naik dibandingkan
dengan tahun 2022

2 Data kasus bunuh Menganalisis secara diskriptif data Deskripsi jumlah kasus bunuh
diri bunuh diri menurut variabel diri menurut data demografi
karakteristik demografi:
 Usia  Lebih banyak atau
 Jenis kelamin lebih sedikit
 Pendidikan  Sebagian besar
 Pekerjaan (>50%)
 Status Pernikahan  Banyak (>80%) atau
 Tempat tinggal (Desa, sedikit (<20%)
Kecamatan, Kabupaten,
Provinsi)
 Waktu (bulan).

3 Data kasus bunuh Menganalisis secara diskriptif data Deskripsi jumlah kasus bunuh
diri bunuh diri menurut variable diri menurut data karakteristik
karakteristik bunuh diri: bunuh diri
 Diagnosis gangguan jiwa  Lebih banyak atau
 Cara/metode bunuh diri lebih sedikit
 Riwayat percobaan bunuh diri  Sebagian besar
sebelumnya (>50%)
 Banyak (>80%) atau
sedikit (<20%)
Contoh:
 Sebagian besar metode
bunuh diri adalah gantung
diri (68%)
 Lebih banyak kasus bunuh
diri yang pernah
melakukan percobaan
bunuh diri sebelumnya
(48%)

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 47


Analisis data dilaksanakan dengan menggunakan SIMKESWA. Contoh penyajian data
dalam bentuk diagram adalah sebagai berikut:

Jumlah Kasus Bunuh Diri Tahun 2022-2024


180 165
160
140
120
95
100
80
60 45
40
20
0 0 0
0
Tahun 2022 Tahun 2023 Tahun 2024
Target 0 0 0
Kasus Bunuh Diri 95 165 45

Target Kasus Bunuh Diri

Gambar 18. Contoh Diagram Jumlah Kasus Bunuh Diri Tahun 2022-2024

C. TINDAK LANJUT DAN UMPAN BALIK


Setelah melakukan interpretasi, proses surveilans kasus bunuh diri dilanjutkan
dengan petugas melakukan tindak lanjut sesuai hasil interpretasi. Tindak lanjut dari
hasil interpretasi data tercantum pada tabel 15 sebagai berikut:

Tabel 15 Tindak Lanjut Hasil Interpretasi Data


No Interpretasi Tindak lanjut
1 Jumlah kasus bunuh diri  Memberikan umpan balik kepada petugas kesehatan
menurun dan penghargaan atas upaya yang telah dilakukan
sehingga kasus bunuh diri menurun
 Melakukan upaya-upaya pencegahan bunuh diri
untuk makin menurunkan kasus di tahun berikutnya

Jumlah kasus bunuh diri Memberikan umpan balik kepada petugas Kesehatan
meningkat dengan menyampaikan data dan melakukan upaya
berikut:
1. Meningkatkan kegiatan pelatihan pengenalan
gangguan jiwa kepada petugas Kesehatan, kader,
relawan kesehatan jiwa di masyarakat
2. Meningkatkan kerjasama lintas sektor dan lintas
program untuk penemuan kasus gangguan jiwa
3. Meningkatkan kegiatan edukasi masyarakat
tentang pengenalan gangguan jiwa

2 Deskripsi data demografi pada  Merancang program sesuai dengan hasil analisis
PEDOMAN SURVEILANS KESWA 48
No Interpretasi Tindak lanjut
kasus bunuh diri: data demografi pada kasus bunuh diri dengan
 Lebih banyak atau lebih melibatkan kerjasama lintas program dan lintas
sedikit sektor.
 Sebagian besar (>50%)
 Banyak (>80%) atau Misal:
sedikit (<20%) jumlah kasus bunuh diri di Desa A lebih banyak

3 Deskripsi jumlah kasus bunuh


diri menurut data karakteristik  Merancang program sesuai dengan hasil analisis
bunuh diri data karakteristik bunuh diri pada kasus bunuh diri
dengan melibatkan kerjasama lintas program dan
 Lebih banyak atau
lintas sektor.
lebih sedikit
 Sebagian besar
Misal:
(>50%)
Sebagian besar kasus bunuh diri, pernah melakukan
 Banyak (>80%) atau
percobaan bunuh diri sebelumnya (54%)
sedikit (<20%)

D. PENCATATAN DAN PELAPORAN


Pencatatan dan pelaporan kasus bunuh diri dilakukan dengan
menggunakan Sistem Informasi Kesehatan jiwa (SIMKESWA) dengan aliran
data terdapat dalam gambar 19 Sebagai berikut:

Puskesmas: Dinkes Kab/Kota: Dinkes Provinsi: Pusat:

 Merekap kasus  Menganalisis data  Merekap data dan  Merekap data dan
bunuh diri yang kasus bunuh diri hasil analisis tiap hasil analisis tiap
dilaporkan ke dari puskesmas Dinkes Kab/Kota. Dinkes Provinsi
puskesmas dan melalui (SETIAP BULAN) (SETIAP BULAN)
menuliskan dalam SIMKESWA.
RM (SETIAP BULAN)  Memberikan umpan  Memberikan
balik ke Dinkes umpan balik ke
 Memasukkan data  Memberikan Kab/Kota berupa Dinkes Provinsi
kasus bunuh diri ke umpan balik ke perbandingan data (SETIAP 3 BULAN)
SIMKESWA Puskesmas berupa dengan Kab/Kota
(SETIAP BULAN) interpretasi & lain
tindak lanjut. (SETIAP 3 BULAN)
 Memberikan umpan (SETIAP 3 BULAN)
balik kepada tenaga
kesehatan berupa
kelengkapan data &
tindak lanjut.
(SETIAP 3 BULAN)

Gambar 19. Bagan Aliran Data Surveilans Kasus Bunuh Diri

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 49


E. DISEMINASI INFORMASI
Hasil-hasil analisis dan interpretasi dibuat dalam bentuk laporan dan atau
presentasi. Laporan tersebut dikirimkan oleh unit penanggungjawab kepada jenjang
struktural yang lebih tinggi, dari Puskesmas ke dinas kesehatan kabupaten/kota, dari
dinas kesehatan kabupaten/kota ke dinas kesehatan provinsi dan Kementerian
Kesehatan. Informasi dapat didiseminasikan dalam bentuk laporan tertulis maupun
elektronik.
Informasi dapat didiseminasikan kepada seluruh stakeholder yang terkait,
seperti jajaran kesehatan, LSM, profesi, perguruan tinggi, kepolisian, kemendagri,
pemerintah daerah dan masyarakat pada umumnya. Untuk jajaran kesehatan,
khususnya dinas kesehatan informasi akan menjadi dasar dalam pengambilan
keputusan dan perencanaan pencegahan dan tatalaksana gangguan jiwa serta evaluasi
program.
Tujuan diseminasi:
 Meningkatkan pemahaman sasaran dan mengetahui kondisi terkini tentang
masalah kesehatan jiwa di suatu daerah
 Melakukan kerja sama dan perencanaan program kesehatan jiwa yang lebih baik
secara lintas sektor dan lintas program

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 50


BAB VII
SURVEILANS KASUS PASUNG

Pemasungan pada orang dengan gangguan jiwa adalah masalah kesehatan yang
menjadi perhatian bagi banyak pihak terutama sektor Kesehatan. Berdasarkan Permenkes
no 54 tahun 2017, pemasungan adalah segala bentuk pembatasan gerak ODGJ oleh
keluarga atau masyarakat yang mengakibatkan hilangnya kebebasan ODGJ, termasuk
hilangnya hak atas pelayanan kesehatan untuk membantu pemulihan. Berdasarkan Riset
Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2018, prevalensi gangguan psikotik/skizofrenia adalah
7 permil rumah tangga, sehingga jumlahnya diperkirakan sekitar 450 ribu ODGJ berat.
ODGJ berat yang tidak berobat masih ada 15.1%, sedangkan dari 84.9% ODGJ yang sudah
berobat ternyata 48,9% nya belum minum minum obat yang secara rutin. Selain itu kasus
pasung pada gangguan jiwa juga masih tinggi. Sebesar 14% dari gangguan psikotik atau
sekitar 57 ribu kasus mengatakan pernah dipasung dan yang dipasung dalam 3 bulan
terakhir adalah 31,5% kasus.
Surveilans kasus pasung berbasis FKTP adalah kegiatan pengamatan yang sistematis
dan terus menerus terhadap data dan informasi tentang pasung yang bersumber dari FKTP
untuk memperoleh dan memberikan informasi guna mengarahkan tindakan pencegahan
dan tatalaksana gangguan jiwa secara efektif dan efisien. Penyelenggaraan surveilans
pasung berbasis FKTP dilakukan melalui pengumpulan data, pengolahan data, analisis
data, dan diseminasi sebagai satu kesatuan yang tidak terpisahkan untuk menghasilkan
informasi yang objektif, terukur, dapat diperbandingkan antar waktu, antar wilayah, dan
antar kelompok masyarakat sebagai bahan pengambilan keputusan.

A. DATA KASUS PASUNG


Kegiatan surveilans kasus pasung dimulai dengan mengumpulkan data.
Pengumpulan data (input data dalam SIMKESWA) dilaksanakan oleh petugas
surveilans atau pemegang program jiwa di FKTP. Jika ada kasus pasung di suatu
wilayah, maka tenaga kesehatan segera menindak lanjuti dengan kunjungan rumah.
Tenaga Kesehatan menuliskan hasil asesmen kasus pasung ke dalam rekam medik.
Analisis dan interpretasi data yang harus dilakukan dalam surveilans kasus pasung
adalah seperti tercantum pada tabel 16. Analisis dan interpretasi data yang lainnya,
dapat dilakukan oleh tenaga kesehatan yang bertugas melakukan surveilans secara
lebih rinci pada data yang dikumpulkan.

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 51


Tabel 16. Data Kasus Pasung
No Data Analisis Interpretasi

1. Data Kasus Pasung  Menghitung jumlah kasus pasung Jumlah kasus pasung
 Jumlah kasus pasung dibandingkan dengan tahun
dibandingkan dengan jumlah tahun per tahun:
per tahun  Naik
 Tetap
 Turun

Contoh:
Jumlah kasus pasung di tahun
2023 naik dibandingkan
dengan tahun 2022

2 Data kasus pasung Menganalisis secara diskriptif data Deskripsi jumlah kasus
pasung menurut variabel pasung menurut data
karakteristik demografi: demografi
 Usia
 Jenis kelamin  Lebih banyak atau
 Pendidikan lebih sedikit
 Pekerjaan  Sebagian besar
 Status Pernikahan (>50%)
 Tempat tinggal (Desa,  Banyak (>80%) atau
Kecamatan, Kabupaten, sedikit (<20%)
Provinsi)
 Waktu (bulan).

3 Data kasus pasung Menganalisis secara diskriptif data Deskripsi jumlah kasus
pasung menurut variabel pasung menurut data
karakteristik pasung: karakteristik pasung
 Diagnosis gangguan jiwa  Lebih banyak atau
 Cara/metode pasung lebih sedikit
 Inisiator pasung  Sebagian besar
 Riwayat pasung sebelumnya (>50%)
 Rujukan  Banyak (>80%) atau
sedikit (<20%)
Contoh:
 Sebagian besar metode
pasung adalah dikurung
(68%)
 Lebih banyak kasus
pasung yang inisiatornya
adalah ibunya (48%)

B. ANALISIS DAN INTERPRETASI


Setelah data yang diperlukan terkumpul, selanjutnya petugas melakukan analisis
dan interpretasi data. Analisis dan interpretasi data dilaksanakan oleh petugas
surveilans kesehatan jiwa di Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota, Dinas Kesehatan
Provinsi dan Kementerian Kesehatan. Analisis dan interpretasi data yang harus

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 52


dilakukan dalam surveilans kasus bunuh diri dan kasus pasung adalah seperti
tercantum pada tabel 17 Analisis dan interpretasi data yang lainnya, dapat dilakukan
oleh tenaga kesehatan yang bertugas melakukan surveilans secara lebih rinci pada
data yang dikumpulkan.

Tabel 17. Analisis dan Interpretasi Data Kasus Pasung


No Data Analisis Interpretasi

1. Data Kasus Pasung  Mendata adanya kasus pasung Data kasus pasung dengan
 Membandingkan dengan target target tidak adanya kasus
kasus pasung yang harusnya 0 (kasus 0):
(tidak ada kasus pasung)  Tercapai
 Tidak Tercapai

Contoh:
Terdapat 2 kasus pasung di
tahun 2023 berarti target tidak
tercapai

2 Data kasus pasung Menganalisis secara diskriptif data Deskripsi jumlah kasus
pasung menurut variabel pasung menurut data
karakteristik demografi: demografi
 Usia
 Jenis kelamin  Lebih banyak atau
 Pendidikan lebih sedikit
 Pekerjaan  Sebagian besar
 Status Pernikahan (>50%)
 Tempat tinggal (Desa,  Banyak (>80%) atau
Kecamatan, Kabupaten, sedikit (<20%)
Provinsi)
 Waktu (bulan). Contoh:
 Sebagian besar kasus
pasung berjenis kelamin
laki-laki (60%)
 Lebih banyak kasus
pasung yang
berpendidikan rendah
(48%) dibandingkan yang
bependidikan menengah
dan tinggi

3 Data kasus Menganalisis secara diskriptif data Deskripsi jumlah kasus


pasungi bunuh diri menurut variabel pasung menurut data
karakteristik pasung: karakteristik pasung
 Diagnosis gangguan jiwa  Lebih banyak atau
 Cara/metode pasung lebih sedikit
 Inisiator pasung  Sebagian besar
 Rujukan (>50%)
 Banyak (>80%) atau
sedikit (<20%)

Contoh:
 Sebagian besar metode
pasung adalah dikurung
(68%)

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 53


No Data Analisis Interpretasi

 Lebih banyak kasus


pasung yang inisiatornya
adalah orang tua (48%)

Analisis data dilaksanakan dengan menggunakan SIMKESWA. Contoh penyajian data


dalam bentuk diagram adalah sebagai berikut:

Jumlah Kasus Pasung Tahun 2022


8
7
7
6
6
5
4
4
3
3
2
1 0
0 0 0
0
Kurung Pasung Balok lain-lain
Target 0 0 0 0
Kasus 4 6 3 7

Target Kasus

Gambar 20. Contoh Diagram Jumlah Kasus Pasung Tahun 2022

C. TINDAK LANJUT DAN UMPAN BALIK


Setelah melakukan interpretasi, proses surveilans kasus pasung dilanjutkan
dengan petugas melakukan tindak lanjut sesuai hasil interpretasi. Tindak lanjut dari
hasil interpretasi data tercantum pada tabel 18 sebagai berikut:

Tabel 18 Tindak Lanjut Hasil Interpretasi Data


No Interpretasi Tindak lanjut
1 Tidak ditemukan kasus pasung  Memberikan umpan balik kepada petugas Kesehatan
dengan menyampaikan penghargaan atas upaya
yang dilakukan sehingga target tercapai
 Menetapkan strategi untuk secara terus-menerus
meningkatkan edukasi pada keluarga dan masyarakat
dalam pendampingan orang dengan gangguan jiwa

Terdapat kasus pasung Memberikan umpan balik kepada petugas, kader, pihak-
pihak terkait dengan menyampaikan data dan melakukan

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 54


No Interpretasi Tindak lanjut
upaya berikut:
1. Meningkatkan kegiatan pelatihan pengenalan
gangguan jiwa kepada petugas Kesehatan, kader,
relawan kesehatan jiwa di masyarakat
2. Meningkatkan kerjasama lintas sektor dan lintas
program untuk uapaya pencegahan pasung
3. Meningkatkan kegiatan edukasi keluarga dan
masyarakat tentang pendampingan ODGJ

2
Deskripsi data demografi pada  Merancang program sesuai dengan hasil analisis
kasus pasung: data demografi pada kasus pasung dengan
melibatkan kerjasama lintas program dan lintas
 Lebih banyak atau lebih
sektor.
sedikit
 Sebagian besar (>50%)
Misal:
 Banyak (>80%) atau
jumlah kasus pasung di Desa A lebih banyak
sedikit (<20%)

3 Deskripsi jumlah kasus pasung


menurut data karakteristik  Merancang program sesuai dengan hasil analisis
bunuh diri data karakteristik pasung pada kasus pasung dengan
melibatkan kerjasama lintas program dan lintas
 Lebih banyak atau
sektor.
lebih sedikit
 Sebagian besar
Misal:
(>50%)
Sebagian besar kasus pasung, diinisiasi oleh orang
 Banyak (>80%) atau
tuanya (54%)
sedikit (<20%)

D. PENCATATAN DAN PELAPORAN


Pencatatan dan pelaporan gangguan jiwa dilakukan dengan menggunakan Sistem
Informasi Kesehatan jiwa (SIMKESWA) dengan aliran data terdapat dalam gambar 21
sebagai berikut:

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 55


Gambar 21. Bagan Aliran Data Surveilans Kasus Pasung

Puskesmas: Dinkes Kab/Kota: Dinkes Provinsi: Pusat:

 Merekap kasus  Menganalisis data  Merekap data dan  Merekap data dan
bunuh diri dan kasus kasus bunuh diri hasil analisis tiap hasil analisis tiap
pasung yang dan kasus pasung Dinkes Kab/Kota. Dinkes Provinsi
dilaporkan ke dari puskesmas (SETIAP BULAN) (SETIAP BULAN)
puskesmas dan melalui
menulis dalam RM SIMKESWA.  Memberikan umpan  Memberikan
(SETIAP BULAN) balik ke Dinkes umpan balik ke
 Memasukkan data Kab/Kota berupa Dinkes Provinsi
kasus bunuh diri dan  Memberikan perbandingan data (SETIAP 3 BULAN)
kasus pasung ke umpan balik ke dengan Kab/Kota
SIMKESWA Puskesmas berupa lain
(SETIAP BULAN) interpretasi & (SETIAP 3 BULAN)
tindak lanjut.
 Memberikan umpan (SETIAP 3 BULAN)
balik kepada tenaga
kesehatan berupa
kelengkapan data &
tindak lanjut.
(SETIAP 3 BULAN)

E. DISEMINASI INFORMASI
Hasil-hasil analisis dan interpretasi dibuat dalam bentuk laporan dan atau
presentasi. Laporan tersebut dikirimkan oleh unit penanggungjawab kepada jenjang
struktural yang lebih tinggi, dari Puskesmas ke dinas kesehatan kabupaten/kota, dari
dinas kesehatan kabupaten/kota ke dinas kesehatan provinsi dan Kementerian
Kesehatan. Informasi dapat didiseminasikan dalam bentuk laporan tertulis maupun
elektronik.
Informasi dapat didiseminasikan kepada seluruh stakeholder yang terkait,
seperti jajaran kesehatan, LSM, profesi, perguruan tinggi, kepolisian, kemendagri,
pemerintah daerah dan masyarakat pada umumnya. Untuk jajaran kesehatan,
khususnya dinas kesehatan informasi akan menjadi dasar dalam pengambilan
keputusan dan perencanaan pencegahan dan tatalaksana gangguan jiwa serta evaluasi
program.
Tujuan diseminasi:
 Meningkatkan pemahaman sasaran dan mengetahui kondisi terkini tentang
masalah kesehatan jiwa di suatu daerah
 Melakukan kerja sama dan perencanaan program kesehatan jiwa yang lebih baik
secara lintas sektor dan lintas program

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 56


BAB VIII
PENUTUP

Surveilans Kesehatan Jiwa merupakan bagian dari program kesehatan jiwa,


dimana merupakan suatu bagian yang penting untuk mengetahui seberapa jauh
permasalahan kesehatan jiwa yang ada di masyarakat. Tahapan surveilans kesehatan
jiwa, meliputi pengumpulan data, analisis data, interpretasi data, tindak lanjut, pencatatan
dan pelaporan, tindak serta diseminasi.

Surveilans Kesehatan Jiwa terdiri dari surveilans masalah Kesehatan jiwa,


surveilans gangguan jiwa, surveilans penyalahguna NAPZA yang mendapat rehabilitasi
medis, surveilans kasus bunuh diri dan surveilans kasus pasung berbasis FKTP.
Pelaksanaan surveilans tersebut melibatkan semua pihak mulai dari Posbindu/Psyandu,
institusi non Kesehatan (misalnya sekolah, lapas, dll), Puskesmas, Dinas Kesehatan
kaupaten//kota, dinas kesehatan provinsi, dan Kementerian Kesehatan. Pelaksanaan
surveilans Kesehatan jiwa menggunakan Sistem Informasi Kesehatan Jiwa (SIMKESWA)
dan Sistem Informasi Pencatatan dan Pelaporan Rehabilitasi Medis (SELARAS) untuk
memudahkan pengumpulan, pengolahan, analisa data, diseminasi, dan tindak lanjut.
Sistem Informasi Kesehatan jiwa ini masih memberikan peluang untuk dikembangkan
ataupun disesuaikan dengan kebutuhan.

Pedoman surveilans Kesehatan Jiwa ini dapat menjadi panduan dalam


pelaksanaan surveilans bagi institusi dibawah kementerian Kesehatan mulai dari
pelayanan Kesehatan tingkat pertama (puskesmas), dinas Kesehatan tingkat kota/
kabupaten, dinas Kesehatan tingkat provinsi, dan tingkat pusat. Diharapkan dengan
baiknya pelaporan data surveilans Kesehatan Jiwa maka analisis, interpretasi data, dan
laporannya juga dapat memberikan informasi yang tepat dalam tindak lanjut
pengembangan program Kesehatan jiwa di Indonesia.

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 57


DAFTAR PUSTAKA

Buku Saku Integrasi Pelayanan Kesehatan Di Puskesmas. 2022 Link :


https://link.kemkes.go.id/JuknisIntegrasiLayanan

CDC, About Mental Health


https://www.cdc.gov/mentalhealth/learn/index.htm

Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 1993. Pedoman Penggolongan dan


Diagnosis Gangguan Jiwa di Indonesia (PPDGJ) III. Jakarta

Jaeschke K et al. Global estimates of service coverage for severe mental disorders:
findings from the WHO Mental Health Atlas 2017 Glob Ment Health 2021;8:e27.

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2022. Petunjuk Teknis Intergrasi Pelayanan


di Puskesmas. Jakarta

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2021. Petunjuk Teknis Layanan Depresi.


Jakarta

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2021. Petunjuk Teknis Pencegahan dan


Pengendalian Gangguan mental Emosional. Jakarta

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2021. Pedoman Manajemen Pencegahan


dan Tatalaksana Gangguan Penggunaan NAPZA untuk Tenaga Kesehatan. Jakarta.
Link:
https://link.kemkes.go.id/ILMKESWANAPZA

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2021. Buku Panduan Operasional


“SELARAS” dan Skrining NAPZA (SINAPZA) Sistem Elektronik Pencatatan dan
Pelaporan Rehabilitasi Medis. Jakarta
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2021. Pedoman Tata Kelola
Penyelenggaraan Upaya Kesehatan Jiwa. Jakarta

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2021. Petunjuk Teknis Pencegahan dan


Pengendalian Gangguan Mental Emosional. Jakarta.

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2020. Pedoman Penyelenggaraan


Kesehatan Jiwa di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama. Jakarta

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2020. Pedoman Penyelenggaraan


Kesehatan Jiwa di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama. Jakarta
Kementerian Sosial Republik Indonesia. 2019. Buku saku Penanganan Penyandang
Disabilitas Mental. Jakarta.

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2018. Modul Asesmen dan Rencana Terapi
Gangguan Penggunaan Narkotika Edisi Revisi. Jakarta

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2017. Modul Pelatihan Skrining


Penyalahgunaan NAPZA dengan Menggunakan ASSIST. Jakarta
PEDOMAN SURVEILANS KESWA 58
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. 2018. Riset Kesehatan Dasar:Hasil utama
Riskesdas 2018.Jakarta: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan.
http://kesmas.kemkes.go.id/assets/upload/dir_519d41d8cd98f00/files/Hasil-riskesdas-
2018_1274.pdf

Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 1116/Menkes/Sk/VIII/2003


Tentang Pedoman Penyelenggaraan Sistem Surveilans Epidemiologi Kesehatan

Lyerla, R., & Stroup, D. F. (2018). Toward a Public Health Surveillance System for
Behavioral Health. Public health reports (Washington, D.C. : 1974), 133(4), 360–365.
https://doi.org/10.1177/0033354918772547

Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 13 Tahun 2022 Tentang Perubahan Atas


Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 2021 Tentang Rencana Strategis Kementerian
kesehatan Tahun 2022-2024

Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 54 Tahun 2017 Tentang Penanggulangan


Pemasungan Pada Orang Dengan Gangguan Jiwa

Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 45 Tahun 2014. Penanggulangan


Pemasungan Pada Orang Dengan Gangguan Jiwa

Sadock, Benjamin J. &Virgina A. Sadock. &Pedro Ruiz. 2015. Kaplan & Sadock’s
Synopsis of Psychiatry (11th ed.). Philadelphia: Wolters Kluwer.

Sosin DM, Hopkins RS. Surveillance In: Guest C, Ricciardi W, Kawachi I, Lang I,
eds. Oxford Handbook of Public Health Practice. 3rd ed Oxford: Oxford University Press;
2013:140–147.

WHO, Mental Disorder


https://www.who.int/news-room/fact-sheets/detail/mental-disorders

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 59


LAMPIRAN-LAMPIRAN

Lampiran 1. Kelompok Berisiko Masalah Kesehatan Jiwa

Kelompok Berisiko Masalah Kesehatan Jiwa Berdasarkan Lokus

Lingkup Kelompok berisiko Lokus/Tempat


Fasyankes  Pasien penyakit kronis: Hipertensi  RS
(FKTP & FKRTL) (stroke, gagal ginjal, penyakit
jantung) TBC, DM, Kanker, HIV-
AIDS, dll
 Penyakit Endemik
 Ibu hamil dan post partum
Lembaga  Siswa dan Santri dari PAUD hingga  PAUD, TK, SD, SMP,
Pendidikan perguruan tinggi (usia >15 tahun) SMA, Pesantren
 Siswa korban, saksi dan pelaku
perundungan
Tempat Kerja  Pekerja dengan sistem shift  RS
 Pekerja di tempat kerja yang
berisiko
Lapas/Rutan/ LPKA  Warga binaan pemasyarakatan di  Lapas/Rutan/LPKA
Lapas/Rutan/LPKA dan
keluarganya
Panti sosial  Penghuni panti (warga binaan)  Panti
 Petugas panti
Lembaga  Klien/ pasien di lembaga rehabilitasi  Panti rehab, Rumah
rehabillitasi penyalahgunaan NAPZA dan Sakit.
penyalahgunaan keluarganya
NAPZA
Masyarakat  Masyarakat pra sejahtera atau  Kelompok Masyarakat
rawan sosial ekonomi
 Pekerja migran
 Pengungsi
 Orang tua tunggal
 Keluarga (pendamping) pasien
ODGJ dan penyakit kronis
 Orang dengan disabilitas dan
keluarganya
 Korban tindak kekerasan
 Pekerja seks komersial (Tuna
Susila)
 Anak dengan gangguan
pertumbuhan
 Anak jalanan/ anak & balita
terlantar/ gelandangan dan
pengemis usia remaja
 Anak yang memerlukan
perlindungan khusus (Anak
Berhadapan dengan Hukum/ABH,
pengungsi, pencari suaka dsb)
 Kelompok minoritas
 Korban trafficking
 Korban dan penyintas bencana
alam/ non alam dan bencana sosial
 Masyarakat terpencil
 Orang dengan variasi preferensi

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 60


seksual
 Lansia yang tinggal sendiri/ hanya
dengan pasangannya
 Lansia yang membutuhkan
perawatan jangka panjang dan
keluarganya
 Pendamping lansia (caregiver)

Kelompok Berisiko Masalah Kesehatan Jiwa


Berdasarkan Tahapan Usia

Tahapan Usia Kelompok Berisiko


Anak  Siswa dan santri PAUD dan SD/ MI serta pesantren
 Anak dengan gangguan pertumbuhan
 Anak jalanan/anak & balita terlantar/gelandangan dan pengemis
usia remaja
 Anak yang memerlukan perlindungan khusus (Anak Berhadapan
dengan Hukum/ ABH, pengungsi, pencari suaka dsb)
 Pasien penyakit kronis: Kanker, HIV-AIDS, dll.
 Anak dengan masalah obesitas
 Anak dengan disabilitas
 Korban tindak kekerasan
 Siswa korban, saksi dan pelaku perundungan
 Korban trafficking
 Korban dan penyintas bencana alam/ non alam dan bencana
sosial
 Warga binaan pemasyarakatan di LPKA
Remaja  Siswa dan santri SMP sederajat dan pesantren
 Siswa dan santri SMA sederajat dan pesantren
 Pasien penyakit kronis: Kanker, HIV-AIDS, dll.
 Remaja dengan disabilitas
 Korban tindak kekerasan
 Siswa korban, saksi dan pelaku perundungan
 Korban trafficking
 Korban dan penyintas bencana alam/ non alam dan bencana
sosial.
 Tuna Susila
Dewasa  Mahasiswa Perguruan Tinggi
 Pasien penyakit kronis: Hipertensi (stroke, gagal ginjal, penyakit
jantung) TBC, DM, Kanker, HIV-AIDS, dll
 Pasien dengan penyakit fisik yang tidak membaik setelah diobati
dengan adekuat.
 Ibu hamil dan post partum
 Ibu dengan anak balita
 Orang tua tunggal
 Orang dengan disabilitas
 Korban tindak kekerasan
 Pekerja dengan sistem shift
 Pekerja di tempat kerja yang berisiko
 Pekerja migran
 Korban trafficking
 Korban dan penyintas bencana alam/non alam dan bencana
sosial
 Keluarga (pendamping) pasien ODGJ dan penyakit kronis
 Keluarga (pendamping) orang dengan disabilitas
 Tuna Susila
 Orang dengan variasi preferensi seksual

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 61


 Pendamping lansia (caregiver)
 Warga binaan pemasyarakatan di Lapas/ Rutan dan keluarganya
 Penghuni panti sosial (warga binaan)
 Petugas panti sosial
 Klien/ pasien di lembaga rehabilitasi penyalahgunaan NAPZA dan
keluarganya
Lansia  Lansia
 Penghuni panti sosial (warga binaan)
 Pasien penyakit kronis: Hipertensi (stroke, gagal ginjal, penyakit
jantung) TBC, DM, Kanker, HIV-AIDS, dll
 Korban dan penyintas bencana alam/ non alam dan bencana
sosial
 Korban kekerasan

Sumber: Pedoman Skrining Masalah Kesehatan Jiwa, Kemenkes 2022

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 62


Lampiran 2. Kuestioner SDQ (Beserta Data Demografi dan Tindak Lanjutnya)

SKORING DETEKSI DINI MASALAH EMOSI DAN PERILAKU DENGAN MENGGUNAKAN


KUESIONER STRENGTH AND DIIFICULTIES QUESTIONNAIRE-SDQ

Untuk setiap pernyataan, beri tanda pada kotak kolom sesuai dengan pilihan anda,
sebagaimana yang terjadi pada diri anda selama enam bulan terakhir.

Nama :
Usia :
Jenis Kelamin :
Pendidikan :
Pekerjaan :
Status Pernikahan :
Alamat :
-Desa :
-Kecamatan :
-Kabupaten :
-Provinsi :

Skor
No Pernyataan Tidak Agak Benar
Benar Benar
1 Saya berusaha baik kepada orang lain. Saya peduli
dengan perasaan mereka (pro)
2 Saya gelisah, saya tidak dapat diam untuk waktu lama
(H)
3 Saya sering sakit kepala, sakit perut atau macam
macam sakit lainnya (E)
4 Kalau saya memiliki mainan, CD atau makanan. Saya
biasanya berbagi dengan orang lain (Pro)
5 Saya menjadi sangat marah dan sering tidak dapat
mengendalikan kemarahan saya (C)
6 Saya lebih suka sendiri dari pada bersama dengan
orang seusiaku. (P)
7 Saya biasanya melakukan apa yang diperintahkan oleh
orang lain (C)
8 Saya banyak merasa cemas atau khawatir terhadap
apapun (E)
9 Saya selalu siap menolong jika seseorang terluka,
kecewa, atau merasa sakit (Pro)
10 Bila sedang gelisah atau cemas badan saya sering
bergerak gerak tanpa saya sadari (H)
11 Saya mempunyai satu orang teman baik atau lebih (P)
12 Saya sering bertengkar dengan orang lain. Saya dapat
memaksa orang lain melakukan apa yang saya inginkan
(C)
13 Saya sering merasa tidak bahagia, sedih atau menangis
(E)
14 Orang lain seusia saya umumnya menyukai saya (P)
15 Perhatian saya teralih, saya sulit memusatkan perhatian
pada apapun (H)
16 Saya merasa gugup dalam situasi baru, saya mudah
kehiangan rasa percaya diri (E)
17 Saya bersikap baik terhadap anak-anak yang lebih
muda dari saya (Pro)
18 Saya sering dituduh berbohong atau berbuat curang (C)

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 63


19 Saya sering diganggu atau dipermainkan oleh anak-
anak atau remaja lainnya (P)
20 Saya sering menawarkan diri untuk membantu orang
lain (orang tua, guru, anak-anak) (Pro)
21 Saya berpikir terlebih dulu akibat yang akan terjadi,
sebelum berbuat atau melakukan sesuatu (H)
22 Saya mengambil barang yang bukan milik saya dari
rumah, sekolah atau dari mana saja (C)
23 Saya lebih mudah berteman dengan orang yang lebih
dewasa daripada dengan orang seusia saya (P)
24 Banyak yang saya takuti, saya mudah menjadi takut (E)
25 Saya menyelesaikan pekerjaan yang sedang saya
lakukan. Saya mempunyai perhatian yang baik
terhadap apapun (H)

Hasil SDQ :
Normal
Borderline
Abnormal
Tindak lanjut :
1. Promosi Kesehatan jiwa
2. Rujuk Fasyenkes
3. Prevensi Gangguan Jiwa
4. Tatalaksana Multidisiplin

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 64


Lampiran 3. Kuestioner SRQ-20 (Beserta Data Demografi dan Tindak Lanjutnya)
INSTRUMEN DETEKSI DINI
SRQ – 20
Nama :
Usia :
Jenis Kelamin :
Pendidikan :
Pekerjaan :
Status Pernikahan :
Alamat :
- Desa :
- Kecamatan :
- Kabupaten :
- Provinsi :

No Pertanyaan Ya Tidak
1 Apakah anda sering menderita sakit kepala?
2 Apakah anda tidak nafsu makan?
3 Apakah anda sulit tidur?
4 Apakah anda mudah takut?
5 Apakah anda merasa tegang, cemas atau kuatir?
6 Apakah tangan anda gemetar?
7 Apakah pencernaan anda terganggu/buruk?
8 Apakah anda sulit untuk berpikir jernih?
9 Apakah anda merasa tidak bahagia?
10 Apakah anda menangis lebih sering?
11 Apakah anda merasa sulit untuk menikmati kegiatan sehari-hari
12 Apakah anda sulit untuk mengambil keputusan?
13 Apakah pekerjaan anda sehari-hari terganggu?
14 Apakah anda tidak mampu melakukan hal-hal yang bermanfaat
dalam hidup?
15 Apakah anda kehilangan minat pada berbagai hal?
16 Apakah anda merasa tidak berharga?
17 Apakah andan mempunyai pikiran untuk mengakhiri hidup?
18 Apakah anda merasa lelah sepanjang waktu?
19 Apakah anda mengalami rasa tidak enak diperut?
20 Apakah anda mudah Lelah?

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 65


Hasil SRQ-20:
<6
>6
Tindak lanjut :
1. Promosi kesehatan jiwa
2. Rujuk Fasyenkes
3. Prevensi gangguan jiwa
4. Tatalaksana multidisiplin

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 66


Lampiran 4. Kuestioner ASSIST (Beserta Data Demografi dan Tindak Lanjutnya)
Nama :
Usia :
Jenis Kelamin :
Pendidikan :
Pekerjaan :
Status Pernikahan :
Alamat :
-Desa :
-Kecamatan :
-Kabupaten :
-Provinsi :

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 67


PEDOMAN SURVEILANS KESWA 68
PEDOMAN SURVEILANS KESWA 69
PEDOMAN SURVEILANS KESWA 70
PEDOMAN SURVEILANS KESWA 71
Lampiran 5. Kriteria Diagnosis Cemas
Kriteria Diangnosis

Berdasarkan DSM V, kriteria diagnosis Gangguan Cemas Menyeluruh atau GAD adalah
sebagai berikut:
a. Kecemasan atau ketakutan yang berlebihan (ekspektasi memprihatinkan), terjadi
lebih banyak hari daripada tidak selama setidaknya 6 bulan, mengenai sejumlah
peristiwa atau kegiatan (seperti pekerjaan atau kinerja sekolah)
b. Individu merasa sulit untuk mengontrol kekhawatiran
c. Kecemasan dan kekhawatiran terkait dengan tiga (atau lebih) dari enam gejala
berikut (dengan setidaknya beberapa gejala yang telah ada selama lebih banyak hari
daripada tidak selama 6 bulan terakhir)
Catatan: hanya satu gejala yang wajib ada pada anak-anak
1) Kegelisahan atau perasaan tegang atau gelisah
2) Menjadi mudah lelah
3) Kesulitan berkonsentrasi atau pikiran kosong
4) Iritabilitas
5) Ketegangan otot
6) Gangguan tidur (kesulitan memulai tidur atau tetap tidur, atau gelisah, tidur yang
tidak memuaskan)
d. Kecemasan, kekhawatiran, atau gejala-gejala fisik menyebabkan distress klinis
signifikan atau gangguan pada bidang sosial, pekerjaan, atau fungsi penting pada
bidang lainnya
e. Gangguan tidak disebabkan oleh efek fisiologis penggunaan suatu zat (misalnya.,
penyalahgunaan obat, pengobatan) atau kondisi medis lainnya (misalnya.,
hipertiroidisme)
f. Gangguan tidak lebih baik dijelaskan oleh gangguan mental lainnya (misalnya.,
kecemasan atau kekhawatiran tentang mengalami serangan panik pada gangguan
panik, evaluasi negatif pada gangguan kecemasan sosial, kontaminasi atau obsesi
lainnya pada gangguan obsesif-kompulsif, perpisahan dengan figur yang terikat
dengannya pada gangguan kecemasan perpisahan, ingatan akan peristiwa traumatis
pada gangguan stres pasca trauma, bertambahnya berat badan pada anorexia
nervosa, keluhan fisik pada gangguan gejala somatik, persepsi penampilan yang
kurang/cacat pada gangguan dismorfik tubuh, percaya mengalami penyakit serius
pada gangguan kecemasan penyakit, atau isi keyakinan delusi pada skizofrenia atau
gangguan waham)

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 72


Lampiran 6. Kriteria Diagnosis Depresi
Dalam Pedoman Penggolongan Diagnosis Gangguan Jiwa Edisi III (PPDGJ-III), kode
diagnostik depresi adalah F32 Episode Depresif. Kriteria diagnostik depresi berdasarkan
PPDGJ-III adalah sebagai berikut (Depkes RI, 1993):
1) Memenuhi kriteria episode depresi
a. Gejala utama :
i. Afek depresif.
ii. Kehilangan minat dan kegembiraan dan
iii. Berkurangnya energi yang menuju meningkatnya keadaan mudah lelah (rasa
lelah yang nyata sesudah kerja) dan menurunnya aktivitas.
b. Gejala lainnya :
i. Konsentrasi dan perhatian berkurang,
ii. Harga diri dan kepercayaan diri berkurang,
iii. Gagasan tentang rasa bersalah dan tidak berguna,
iv. Pandangan masa depan yang suram dan pesismistis,
v. Gagasan atau perbuatan yang membahayan diri atau bunuh diri,
vi. Tidur terganggu,
vii. Nafsu makan berkurang.
2) Untuk episode depresif diperlukan masa sekurang-kurangnya 2 minggu untuk
penegakan diagnosis, akan tetapi periode lebih pendek dapat dibenarkan jika gejala
luar biasa beratnya dan berlangsung cepat.
Sedangkan kriteria diagnostik depresi berdasarkan DSM-5 (American Psychiatric
Association, 2013) antara lain:
1) Memenuhi kriteria episode depresi mayor :
a. Terdapat 5 (atau lebih) gejala berikut yang terjadi selama 2 minggu dan
representatif terdapat perubahan fungsi dari sebelumnya, setidaknya
memiliki paling tidak gejala (i) mood depresi, atau (ii) kehilangan minat
atau kegembiraan (anhedonia).
b. Mood depresif hampir sepanjang hari, hampir setiap hari,
c. Kehilangan minat dan kegembiraan pada seluruh, atau hampir seluruh
aktivitas sepanjang hari, hampir sepanjang hari,
d. Terdapat penurunan atau peningkatan berat badan yang signifikan,
padahal tidak sedang diet (perubahan berat badan 5% dalam 1 bulan),
atau penurunan/peningkatan nafsu makan hampir setiap hari,
e. Insomnia atau hipersomnia setiap hari,
f. Agitasi atau retardasi psikomotor hampir setiap hari,
g. Kelelahan atau kehilangan energi hampir setiap hari,
PEDOMAN SURVEILANS KESWA 73
h. Perasaan tidak berguna atau perasaan bersalah yang tidak sesuai (dapat
berupa delusi) hampir setiap hari,
i. Berkurangnya kemampuan berpikir atau konsentrasi, atau kesulitan
membuat keputusan, hampir setiap hari,
j. Pikiran berulang tentang kematian, ide bunuh diri berulang tanpa rencana
yang spesifik, atau percobaan bunuh diri atau membuat rencana spesifik
untuk bunuh diri.

2) Gejala tersebut menyebabkan penderitaan dan gangguan fungsi sosial,


okupasi, dan fungsi penting lainnya.
3) Gejala tersebut bukan secara langsung disebabkan oleh efek fisiologis obat
atau kondisi medis lainnya, bukan merupakan gangguan skizoafektif atau
gangguan psikotik lainnya, dan belum pernah didapatkan episode manik atau
hipomanik sebelumnya.

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 74


Lampiran 7. Kriteria Diagnosis Skizofrenia
Penegakan diagnosis skizofrenia di Indonesia didasarkan pada Pedoman Penegakan
Diagnosis Gangguan Jiwa Edisi III (PPDGJ III) yang merupakan terjemahan dari
International Classification of Diagnosis (ICD) X. Menurut kriteria PPDGJ III, skizofrenia
ditegakkan jika individu mempunyai minimal satu gejala yang jelas dengan dua gejala atau
lebih jika gejalanya kurang jelas dari salah satu kelompok (a) sampai (d) atau paling sedikit
dua dari kelompok (e) sampai (h) yang harus selalu ada secara jelas pada sebagian besar
waktu selama satu bulan atau lebih. Gejala-gejala tersebut adalah (Maslim, 2013):
1. Thought echo, thought insertion atau thought withdrawal, dan thought broadcasting.
2. Waham dikendalikan (delusion of control), waham dipengaruhi (delusion of influence),
atau waham pasivitas (delusion of passivity) yang jelas merujuk pada gerakan tubuh
atau gerakan ekstremitas, maupun pikiran, perbuatan, perasaan (sensasi) khusus,
atau delusion of perception.
3. Suara halusinasi yang berkomentar secara terus menerus terhadap perilaku pasien
atau mendiskusikan perihal pasien di antara mereka sendiri atau jenis suara halusinasi
lain yang berasal dari salah satu bagian tubuh.
4. Waham-waham menetap jenis lain yang menurut budayanya dianggap tidak wajar
serta sama sekali mustahil.
5. Halusinasi yang menetap dalam setiap modalitas dan disertai baik oleh waham yang
mengambang atau melayang maupun yang setengah berbentuk tanpa kandungan
afektif yang jelas, ataupun oleh ide-ide berlebihan (over-valued ideas) yang menetap
atau apabila terjadi setiap hari selama berminggu-minggu atau berbulan-bulan terus
menerus.
6. Arus pikiran yang terputus atau mengalami sisipan (interpolasi) yang berakibat
inkoherensi atau pembicaraan yang tidak relevan atau neologisme.
7. Perilaku katatonik seperti keadaan gaduh gelisah (excitement), sikap tubuh tertentu
(posturing) atau fleksibilitas serea (waxy flexibility), negativism, mutisme, dan stupor.
8. Gejala-gejala negatif, seperti bersikap masa bodoh (apatis), pembicaraan yang
terhenti, dan respons emosional yang menumpul atau tidak wajar, biasanya
mengakibatkan penarikan diri dari pergaulan social dan menurunkan kinerja sosial,
tetapi harus jelas bahwa semua hal tersebut tidak disebabkan oleh depresi atau
medikasi neuroleptik.
9. Suatu perubahan yang konsisten dan bermakna dalam mutu keseluruhan dan
beberapa aspek perilaku perorangan, bermanifestasi sebagai hilangnya minat, tidak
bertujuan, sikap malas, sikap berdiam diri (self absorbed attitude), dan penarikan diri
secara sosial

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 75


Lampiran 8. Kriteria Diagnosis Psikotik Akut
Pedoman Diagnosis:

Gangguan psikotik akut menurut PPDGJ III:

Menggunakan urutan diagnosis yangmencerminkan urutan prioritas yang diberikanuntuk


ciri-ciri utama terpilih dari gangguan ini,yaitu :

a. Onset yang akut (dalam masa 2 minggu atau kurang) sebagai ciri khas yang
menentukan seluruh kelompok.
b. Adanya sindrom yang khas (berupa “polimorfik” = beranekaragam dan berubah cepat,
atau “schizophrenia-like” = gejala skizofrenia yang khas)
c. Adanya stres akut yang berkaitan (tidak selalu ada, sehingga dispesifikasikan dengan
karakter ke 5; .x0=tanpa penyerta stres akut; .x1=dengan penyerta stres akut).
d. Tanpa diketahui berapa lama gangguan akan berlangsung

Tidak ada gangguan dalam kelompok ini yang memenuhi kriteria episode manik (F30.-) atau
episode depresif (F32.-), walaupun perubahan emosional dan gejala – gejala afektif
individual dapat menonjol dari waktu ke waktu.

Tidak ada penyebab organik, seperti trauma kapitis, delirium dan demensia. Tidak
merupakan intoksikasi akibat penggunaan alcohol atau obat- obatan

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 76


Lampiran 9. Rumus Perhitungan Persentase Skrining Masalah Kesehatan Jiwa
a. Persentase penduduk usia ≥ 15 tahun dengan risiko masalah kesehatan jiwa yang
mendapatkan skrining
Data ini didapatkan dengan penghitungan persentase skrining menggunakan rumus
sebagai berikut:

Jumlah penduduk usia ≥15 tahun dengan risiko masalah


kesehatan jiwa yang mendapatkan skrining
_______________________________________________ x 100%
Jumlah estimasi penduduk ≥15 tahun dengan risiko masalah
kesehatan jiwa

Hasil estimasi penduduk ≥15 tahun dengan risiko masalah kesehatan jiwa diperoleh
dari ¼ (data WHO yang menyatakan 1 dari 4 orang berisiko mengalami gangguan
jiwa) dikalikan jumlah penduduk usia > 15 tahun di wilayah tersebut dalam kurun
waktu yang sama.

b. Proporsi hasil skrining penduduk usia ≥ 15 tahun dengan risiko masalah kesehatan
jiwa yang mendapatkan skrining terdiri dari:
1) Proporsi Nilai SDQ dengan Hasil Borderline Dan Abnormal
Data ini didapatkan dengan penghitungan proporsi nilai SDQ dengan hasil
borderline dan abnormal menggunakan rumus sebagai berikut:

Jumlah penduduk usia 15-18 tahun dengan hasil borderline dan abnormal
pada penilaian dengan menggunakan SDQ
_________________________________________________ x 100%
Jumlah penduduk usia 15-18 tahun yang dilakukan skrining dengan
menggunakan SDQ

2) Proporsi nilai SRQ-20 >6


Data ini didapatkan dengan penghitungan proporsi nilai SRQ-20 dengan hasil >6
menggunakan rumus sebagai berikut:

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 77


Jumlah penduduk usia ≥18 tahun dengan nilai SRQ-20 >6
_________________________________________________ x
100%
Jumlah penduduk usia ≥18 tahun yang dilakukan skrining dengan
menggunakan SRQ-20

3) Proporsi nilai ASSIST dengan hasil risiko sedang dan risiko tinggi
Data ini didapatkan dengan penghitungan proporsi nilai nilai ASSIST dengan
hasil risiko sedang dan risiko tinggi menggunakan rumus sebagai berikut:

Jumlah penduduk usia ≥15 tahun dengan hasil risiko sedang dan risiko
tinggi pada penilaian dengan nilai ASSIST
_________________________________________________ x 100%
Jumlah penduduk usia ≥15 tahun yang dilakukan skrining dengan
menggunakan ASSIST

4) Proporsi nilai SDQ, SRQ dan ASSIST di atas nilai normal


Data ini didapatkan dengan penghitungan proporsi nilai SDQ borderline (a),
SRQ-20>6 (b) dan ASSIST dengan hasil risiko sedang dan risiko tinggi (c)
dengan menggunakan rumus sebagai berikut:

Jumlah penduduk usia 15-18 tahun dengan hasil borderline dan abnormal
pada penilaian dengan menggunakan SDQ +
Jumlah penduduk usia ≥18 tahun dengan nilai SRQ-20 >6 + Jumlah
penduduk usia ≥15 tahun dengan hasil risiko sedang dan risiko tinggi pada
penilaian dengan nilai ASSIST
_________________________________________________ x 100%
Jumlah penduduk usia ≥15 tahun yang dilakukan skrining

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 78


Lampiran 10. Rumus Gangguan Jiwa
a. Produk pengolahan dan analisis berupa:
1) Analisis data gangguan skizofrenia, psikotik akut, gangguan depresi, gangguan
cemas secara diskriptif menurut variabel orang (umur, jenis kelamin, pendidikan, dan
lainnya), tempat (antar wilayah) dan waktu (antar waktu).

2) Persentase gangguan jiwa yang mendapatkan layanan


Data ini didapatkan dengan penghitungan persentase gangguan jiwa yang
mendapatkan layanan sebagai berikut:

Jumlah penderita gangguan jiwa (penyandang gangguan cemas, depresi,


skizofrenia dan psikotik akut) yang dilayani di fasyankes
___________________________________________________ x 100%
Jumlah estimasi penderita gangguan jiwa (penyandang gangguan cemas,
depresi, skizofrenia dan psikotik akut)
berdasarkan riskedas terbaru

Jumlah estimasi penderita gangguan jiwa (penyandang gangguan cemas, depresi,


dan skizofrenia) yang mendapatkan layanan di Fasyankes berdasarkan riskedas
terbaru didapatkan dari angka prevalensi Gangguan Jiwa berdasarkan RISKESDAS
2018 (%) dikalikan dengan jumlah penduduk.
(Lampiran data estimasi kab/kota, provinsi, nasional)

3) Persentase gangguan skizofrenia dan psikotik akut yang mendapatkan layanan


Data ini didapatkan dengan penghitungan persentase gangguan skizofrenia dan
psikotik akut yang mendapatkan layanan sebagai berikut:

Jumlah penderita gangguan skizofrenia dan psikotik akut yang dilayani di


fasyankes
___________________________________________________ x 100%
Jumlah estimasi penderita skizofrenia/psikotik akut yang mendapatkan
layanan di Fasyankes berdasarkan riskedas terbaru

Jumlah estimasi penderita gangguan skizofrenia dan psikotik akut yang


mendapatkan layanan di Fasyankes berdasarkan riskedas terbaru didapatkan dari

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 79


angka prevalensi Gangguan Jiwa berdasarkan RISKESDAS 2018 (%) dikalikan
dengan jumlah penduduk.

4) Persentase gangguan depresi yang mendapatkan layanan


Data ini didapatkan dengan penghitungan persentase gangguan depresi yang
mendapatkan layanan sebagai berikut:

Jumlah penderita gangguan depresi yang dilayani di fasyankes


___________________________________________________ x 100%
Jumlah estimasi penderita depresi yang mendapatkan layanan di
Fasyankes berdasarkan riskedas terbaru

Jumlah estimasi penderita gangguan depresi yang mendapatkan layanan di


Fasyankes berdasarkan riskedas terbaru didapatkan dari angka prevalensi
Gangguan depresi berdasarkan RISKESDAS 2018 (%) dikalikan dengan jumlah
penduduk

5) Jumlah kunjungan ke FKTP


a) Jumlah kunjungan gangguan skizofrenia
b) Jumalah kunjungan gangguan psikotik akut
c) Jumlah kunjungan gangguan depresi
d) Jumlah kunjungan gangguan cemas

6) Persentase Rujukan Kasus


a) Rujukan kasus pada gangguan skizofrenia dan psikotik akut
Data ini didapatkan dengan penghitungan persentase gangguan skizofrenia dan
psikotik akut yang mendapatkan layanan rujukan sebagai berikut:

Jumlah penderita gangguan skizofrenia dan psikotik akut yang


dirujuk
________________________________________________ x 100%
Jumlah penderita skizofrenia dan psikotik akut yang mendapatkan
layanan di Fasyankes

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 80


b) Rujukan kasus pada gangguan depresi
Data ini didapatkan dengan penghitungan persentase gangguan depresi yang
mendapatkan layanan rujukan sebagai berikut:

Jumlah penderita gangguan depresi yang dirujuk


________________________________________________ x 100%
Jumlah penderita gangguan depresi yang mendapatkan layanan di
Fasyankes

c) Rujukan kasus pada gangguan cemas/anxietas


Data ini didapatkan dengan penghitungan persentase gangguan cemas yang
mendapatkan layanan rujukan sebagai berikut:

Jumlah penderita gangguan cemas yang dirujuk


________________________________________________ x 100%
Jumlah penderita gangguan cemas yang mendapatkan layanan di
Fasyankes

b. Berdasarkan hasil pengolahan dan analisa data, maka dilakukan penyajian dalam
bentuk narasi, tabel, grafik, spot map, area map, dan lainnya

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 81


Lampiran 11. Penyajian data
CONTOH:
A. Membuat diagram batang dari hasil analisa “Persentase Jumlah Skrining
dibandingkan Target” Tahun 2022

Menggunakan program Microsoft Word


1. Klik Insert, pilih Chart, pilih Column, lalu OK
2. Arahkan cursor ke Category 1, tuliskan “Tahun 2022”. Hapus Category 2 dan
seterusnya. Caranya, sorot, klik kanan, pilih Delete
3. Arahkan cursor ke Series 1, tuliskan “Target”, isi dengan angka persentase target di
kotak Cell bawahnya
4. Arahkan cursor ke Series 2, tuliskan “Skrining”, isi dengan angka persentase jumlah
skrining di kotak Cell bawahnya
5. Hapus Series yang tidak digunakan. Caranya, sorot, klik kanan, pilih Delete
6. Memberi judul diagram dengan klik di area judul dan menuliskannya. Pilihan Font,
jenis dan ukuran dapat diatur
7. Menampilkan angka dalam diagram dengan klik pada diagram, akan muncul
lambang + (Chart Element) di kanan atas diagram, klik kanan dan pilihlah Data
Labels

Jumlah Skrining dibandingkan Target Tahun 2022


31%
30%
30%

30%

29%

29%
28%
28%

28%

27%
2022
Target Skrining

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 82


B. Membuat diagram batang dari hasil analisa “Persentase Jumlah Skrining
dibandingkan Target” Tahun 2022 dan 2023

Jumlah Skrining dibandingkan Target, Tahun 2022 & 2023


70%
60%
60% 55%

50%

40%
30% 32%
30%

20%

10%

0%
Tahun 2022 Tahun 2023
Target 30% 60%
Skrining 32% 55%

Target Skrining

C. Membuat Diagram Pie dari hasil skrining masalah kesehatan jiwa dengan SDQ,
SRQ-20 dan/atau ASSIST

Hasil Skrining dengan SDQ, Tahun 2022

10

15

75

Normal Borderline Abnormal

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 83


D. Membuat Diagram batang dari data demografi

Jumlah Skrining dengan SRQ berdasarkan Usia, Tahun 2022


35%
30%
30%

25%
20% 20% 20%
20%

15%
10%
10%

5%

0%
Tahun 2022

19-25thn 25-40th 40-55th 55-65th >65th

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 84


Lampiran 12. Data estimasi Kab.Kota, Prov, Nasional

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 85


PENGARAH :
dr. R Vensya Sitohang, M.Epid

PENANGGUNGJAWAB:
dr. Leon Muhammad

PENYUSUN :
1. Dr.dr. Warih Andan Puspitosari,M.Sc.,Sp.KJ(K)
(FKIK Universitas Muhammadiyah Jogyakarta)
2. dr. Leon Muhammad
3. dr. Edduwar Idul Riyadi, Sp.KJ
4. drg. Luki Hartanti, MPH
5. dr. Herbet Sidabutar, Sp.KJ
6. dr. Lucia Maya Savitri, MARS
7. Bambang Tri Wahono, S.Kep, MPH
8. Setyadi, ST, M.Kes
9. dr. Yunita Arihandayani, MKM
10. Bowo Setiyanto, S.Sos, MKM
11. dr. Yutika Adnindya
12. Muhammad Afrizal
13. dr. Nani Rizkiyati, M.Kes
14. Rizsa Fauziah Ichwani, SKM, MKM

KONTRIBUTOR :
1. dr. Iwan Ariawan, MSPH,
2. Dr. dr. Hervita Diatri, Sp.KJ(K)
3. Dr. dr. Irmansyah, Sp.KJ(K)
4. Aisyah Maulina Zjubaidi , SKM, Msi
5. Dr. Ns. Heni Dwi Windarwati, S.Kep, M.Kep, Sp.Kep.J
6. Rizki Aulia. S Psi , M Psi Psikolog
7. Bambang Purwanto, SKM, MKM
8. dr. Husni Arbie
9. dr. Hasyati Dwi Kinasih
10. Dara Puspita, SKM, MKM
11. Yogo Krisworo, S.Kep
12. dr. Weni Muniarti, MPH
13. Chrysti Mei Manik
14. Dwi Agung W.
15. dr. Yunia Zubir

PEDOMAN SURVEILANS KESWA 86


PEDOMAN SURVEILANS KESWA 87

Anda mungkin juga menyukai