Anda di halaman 1dari 6

TATA TERTIB

GURU/TENAGA KEPENDIDIKAN
SMP NEGERI 2 TARIK
SIDOARJO

Tata Tertib Guru dan Karyawan SMP Negeri 2 Tarik 2022/2023


TATA TERTIB GURU DAN KARYAWAN
SMP NEGERI 2 TARIK
TAHUN AJARAN 2022/2023

BAB 1
PENDAHULUAN

Sekolah adalah Lembaga tempat berlangsungnya pendidikan, tempat proses belajar


mengajar dan siswa berlatih agar kepribadian, kecerdasan dan keterampilan mereka
berkembang sesuai tujuan Pendidikan. Untuk terlaksana dan tercapainya tujuan di atas perlu
adanya usaha, itikad, saling pengertian dan kerjasama antara stake holder sekolah sekolah yaitu
guru, karyawan, dan siswa siswi dengan orangtua dan masyarakat serta instansi terkait.
Peraturan atau tata tertib dibuat untuk memberikan pedoman dan arah agar terciptanya
suasana belajar yang kondusif serta mendukung tujuan pendidikan, sehingga kegairahan siswa
belajar dan guru mengajar dapat terjadi, dan harapannya tujuan pendidikan dapat tercapai.

BAB II
KEHADIRAN GURU DAN KARYAWAN DI SEKOLAH

1. Guru dan karyawan wajib hadir 15 menit setiap hari belajar sebelum waktu sekolah sampai
selesai sesuai dengan jadwal pelajaran yang berlaku.
2. Guru dan karyawan yang terlambat hadir, wajib melapor kepada petugas piket, dan
memberikan penjelasan kepada Kepala Sekolah.
3. Guru dan karyawan yang berhalangan hadir, wajib menyampaikan pemberitahuan tertulis
yang ditujukan kepada Kepala Sekolah, jika ada jam kerja/mengajar maka sertakan tugas
belajar bagi kelas yang ditinggalkannya.
4. Guru dan karyawan yang selama 3 (tiga) hari tidak masuk kerja tanpa alas an yang jelas
dapat dikenakan sanksi berupa teguran lisan, apabila tidak mengalami perubahan, maka
dilanjutkan dengan teguran ke dua, teguran tertulis dan sanksi lainnya sesuai dengan
peraturan pemerintah daerah yang berlaku.
5. Guru dan karyawan yang karena suatu sebab tidak dapat masuk kerja, wajib melapor dan
meminta ijin terlebih dahulu kepada Kepala Sekolah dan menitipkan bentuk pekerjaannya
pada petugas piket.

BAB III
KEGIATAN BELAJAR DI SEKOLAH

1. Guru dan karyawan wajib mengikuti seluruh tata tertib peraturan sekolah yang
ditetapkan bersama Komite Sekolah dan berlandaskan Undang-Undang guru dan dosen
yang memuat sikap profesionalisme pegawai serta Standar Pelayanan Minimal pegawai
di lingkungan Dinan Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sidoarjo.

Tata Tertib Guru dan Karyawan SMP Negeri 2 Tarik 2022/2023


Hari kerja di SMP Negeri 2 Tarik, Senin s.d. Sabtu mulai pukul 07.00
2. Setiap hari kegiatan belajar didahului dan diakhiri dengan do’a bersama yang khusu dan
khidmat dilanjutkan dengan kegiatan literasi sekolah. Setiap guru yang mengajar jam
pertama dan mendampingi kegiatan literasi.
Kegiatan literasi sekolah di SMP Negeri 2 Tarik, Selasa s.d Kamis mulai pukul 07.00
dan berlangsung 20 menit.
3. Pada saat akan mengajar, guru diwajibkan untuk menandatangani bukti kehadiran
4. Setiap hari Jum’at pukul 07.00 s.d 07.20 mengkondisikan siswa di kelas untuk kegiatan
Jum’at bersih dan sehat.
5. Guru dan karyawa wajib membuat laporan atas tugas-tugas yang diberikan Kepala
Sekolah dan mempertanggungjawabkannya apabila ada pertanyaan berkenaan dengan
tugas tersebut.
6. Guru dan karyawan wajib menjadi teladan para siswa.
7. Guru dan karyawan wajib mengikuti berbagai kegiatan yang ditugaskan oleh Kepala
Sekolah untuk prestasi pribadi atau nama baik sekolah.

BAB IV
KETERTIBAN, KEBERSIHAN, DAN KEINDAHAN SEKOLAH

1. Guru dan karyawan wajib turut berpartisipasi memelihara keamanan, ketertiban,


kebersihan, keindahan, kekeluargaan, ketentraman, dan kenyamanan (K-7) kelas dan
sekolah.
2. Tidak merokok di lingkungan sekolah, membuat kegaduhan/keributan dalam
lingkungan sekolah sehingga mengganggu suasana belajar siswa.
3. Tidak membuang sampah rokok, kertas/plastik bekas dll tidak pada tempatnya.
4. Tidak merusak kelengkapan, perhiasan lingkungan sekolah baik berupa barang atau
tumbuh-tumbuhan yang ada di sekolah.
5. Guru dan karyawan wajib melengkapi kelengkapan administrasi yang menjadi tugasnya
baik pribadi ataupun umum (keperluan sekolah) sebelum pemeriksaan petugas khusus
(wakasek, Kepala Sekolah, Dikna, Inspektorat) menegurnya,
6. Guru dan karyawan dilarang memindahkan, menukar perlengkapan sekolah ke tempat
lain tanpa izin Kepala Sekolah.
7. Guru dan karyawan wajib menjaga, memelihara segala alat/sarana sekolah yang
dikuasakan untuk dikelola olehnya berupa perlengkapan laboratorium, perpustakaan,
dan ruang-ruang lainnya.
Kerusakan dan kehilangan perlengkapan yang berada pada tangguna jawabnya harus
segera dilaporkan kepada Kepala Sekolah untuk dibuat berita acara kerusakan atau
kehilangan.

Tata Tertib Guru dan Karyawan SMP Negeri 2 Tarik 2022/2023


BAB V
KETAHANAN DAN KEAMANAN SEKOLAH

1. Guru dan karyawan wajib memelihara ketahanan dan keamanan sekolah terhadap
ancaman, gangguan baik yang dating dari luar maupun dari dalam dengan tidak
bertindak main hakim sendiri atau sewenang-wenang.
2. Guru dan karyawan wajib mengikuti upacara bendera di sekolah, upacara hari besar
nasional yang ditentukan sekolah atau lembaga terkait.

BAB VI
SIKAP, PERILAKU, DAN PAKAIAN

1. Guru dan karyawan wajib berperilaku sopan, saling hormat, menghormati terhadap
sesame pegawai, dan penuh perhatian pada semua siswa serta membudayakan salam.
2. Guru dan karyawan harus berpenampilan yang mencerminkan perilaku teladan, seperti:
rambut dicukur rapi.
3. Guru dan karyawan dilarang mengucapkan kata-kata kasar dan kotor.
4. Guru dan karyawan bersikap jujur, sportif, berani bertanggungjawab, mengaku
kesalahan dan menerima setiap sanksi yang diberikan akibat perilakunya.
5. Guru dan karyawan wajib mengenakan pakaian yang rapi dan sopan menurut ketentuan
Disdik Kabupaten Sidoarjo serta kesepakatan dengan Kepala Sekolah.
6. Penggunaan pakaian seragam guru dan karyawan saat ini, dengan ketentuan:
 Hari Senin, seragam Dinas PDH Khaki
 Hari Selasa, seragam batik sekolah
 Hari Rabu, seragam Putih Hitam
 Hari Kamis, seragam batik sekolah
 Hari Jum’at, seragam batik sekolah
 Hari Sabtu, seragam batik sekolah
7. Bagi guru dan karyawan Wanita hendaknya tidak memakai perhisan mencolok.

BAB VII
ORGANISASI PROFESI

1. Bagi guru dan karyawan disarankan untuk mengikuti kegiatan organisasi profesinya
masing-masing.
2. Jenis organisasi profesi yang dimaksud dapat berupa:
a. MGMP
b. Persatuan Guru, asosiasi Guru, Forum Guru dll, yang berbadan hukum.
3. Organisasi yang dimaksud diharapkan memberikan dampak positif terhadap sikap
profesionalisme guru yang bersangkutan.

Tata Tertib Guru dan Karyawan SMP Negeri 2 Tarik 2022/2023


4. Guru dan karyawan dilarang mengikuti organisasi yang dapat menimbulkan
pertentangan dengan kebijaka Lembaga pendidikan tempat guru atau karyawan itu
bekerja.
5. Untuk guru keagamaan hendaknya, guru dan karyawan menjadi tauladan para siswanya.

BAB VIII
HUBUNGAN ANTARA SISWA, GURU, DAN KARYAWAN

1. Hubungan antara guru dan karyawan bersifat persaudaraan yang akrab secara
kekeluargaan.
2. Hubungan guru dan karyawan dengan siswa/siswi bersifat seperti orangtua, pelindung,
dan fasilitator. Hubungan yang tidak serasi yang menimbulkan persengketaan harus
diselesaikan atas dasar musyawarah serta menghindari penyelesaian secara
kekeluargaan/dengan cara sendiri-sendiri.

BAB IX
KEWAJIBAN ADMINISTRASI SEKOLAH

Guru dan karyawan wajib memberikan data pribadi/administrasi yang sebenarnya dalam
angket/wawancara sekolah yang disampikan oleh bagian kepegawaian.

BAB X
HAK DAN KEWAJIBAN

1. Setiap guru dan karyawan berhak mendapat pelayanan dan penghargaan, yang semata
atas segala prestasi dan hasil kerjanya dari sekolah.
2. Guru dan karyawan haknya dilindungi oleh sekolah dari tindakan/perlakuan sewenang-
wenang yang merugikan pribadinya, selama hak tersebut tidak bertentangan dengan
kewajibannya.
3. Guru dan karyawan wajib mematuhi ketentuan peraturan tata tertib secara keseluruhan
dan menerima segala sanksi yang dikenakan sebagai akibat dari perilaku
pelanggarannya.
4. Guru dan karyawan yang berprestasi diberi reward pada akhir tahun pelajaran melalui
instrument yang ditetapkan dan disosialisasikan.

BAB XI
PELANGGARAN DAN SANKSI

Tata Tertib Guru dan Karyawan SMP Negeri 2 Tarik 2022/2023


Sanksi-sanksi akibat pelangga aturan tata tertib sekolah ini, guru dan karyawan dapat
dikenakan sanksi sesuai dengan peraturan perundangan (PP No. 53 tahun 2010 tentan
Disiplin Pegawai Negeri Sipil) antara lain
 Teguran lisan.
 Peringatan tertulis Kepala Sekolah dengan tembusan Kepala Dinas Pendidikan
Kabupaten Sidoarjo.
 Penundaan kenaikan gaji berkala (PNS).
 Penundaan kenaikan pangkat (PNS).
 Penundaan gaji sementara dalam waktu tertentu oleh Kepala Sekolah yang disertai
pelaporan kepada pihak atasan.
 Pemanggilan dan teguran dari Dinas terkait sebagai atasan Kepala Sekolah,
 Pemberhentian dengan hormat atas permohonan sendiri, jika memang guru dan
karyawan tersebut sudah tidak dapat diperbaiki lagi dan dipandang telah sesuai
dengan peraturan BKD.

Tarik, 2 Juli 2022


Kepala SMP Negeri 2 Tarik,

Dra. Sumarti, M.Pd.


NIP 19690816202005012009

Tata Tertib Guru dan Karyawan SMP Negeri 2 Tarik 2022/2023

Anda mungkin juga menyukai