Anda di halaman 1dari 2

MADRASAH DINIYAH TAKMILIYAH

NURUSSALAM
DESA BEGAWAT KEC. BUMIJAWA KAB. TEGAL
Alamat: Jl. Sirabig RT 05 RW 03, Desa Begawat, Kec. Bumijawa, Kab. Tegal

PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG
Pendidikan merupakan usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan
proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki
kekuatan spiritual, keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhla mulia, serta
keterampilan yang diperlukan dirinya dan masyarakat.
Pendidikan bisa saja berawal dari sebelum bayi lahir seperti yang dilakukan oleh banyak orang
dengan memainkan music, membaca berbagai bacaan mulai dari cerita sampai membaca Al-Qur’an,
itu semua semata-mata agar orang tua bisa mengajar sang bayi sejak dalam kandungan. Terlebih
apabila sang bayi telah lahir tentu Pendidikan menjadi hal yang sangat penting yang harus didapatkan.
Pendidikan hadir di tengah-tengah masyarakat memiliki banyak fungsi yang tidak hanya untuk
mencerdaskan kehidupan bangsa tetapi juga berfungsi sebagai pencerdasan diri, sosial, Negara, Bangsa
bahkan Dunia. Lebih khusus di Indonesia fungsi Pendidikan sedikit disinggung pada bab II pasal 3
dalam UU Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, bahwa fungsi Pendidikan
Nasional adalah mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang
bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa.
Sumber daya manusia yang berpendidikan akan menjadi modal utama pembangunan Nasional.
Artinya semakin banyak orang yang memiliki pemdidikan dengan baik maka akan bisa lebih mudah
membangun bangsanya.
Kehadiran Madrasah Diniyah Takmiliyah adalah sebuah keniscayaan untuk menunjukan
symbol peradaban masyarakat yang bergerak sedikit lebih maju. Berangkat dari perubahan mainstream
masyarakat yang dulunya cenderung menyeklahkan putra putrinya di sekolah yang jauh dari nuansa
Islami, maka dalam dekade akhir ini mulai melirik, bahkan memandang positif sekolah-sekolah yang
bernuansa islami.
Berdasarkan pengalaman diatas dengan menyadari akan pentingnya Pendidikan Islam yang
terarah dan terpadu antara intelektual dan akhlakul karimah maka para ulama dan masyarakat
mendirikan Madrasah Diniyah Takmiliyah di lingkungan masyarakat khususnya di lingkungan
masyarakat kecamatan Bumijawa.

B. TUJUAN
Adapun tujuan dari Madrasah Diniyah Takmiliyah adalah:
1. Meningkatkan kuantitas dan kualitas sikap dan praktik kegiatan serta amaliah keagamaan
Islam warga Madrasah Diniyah Takmiliyah.
2. Menciptakan lulusan Madrasah Diniyah Takmiliyah yang menguasai ilmu agama dengan
baik.
3. Memperkenalkan pengetahuan dasar yang inovatif dan kretaif dan akan menjadi bekal bagi
kehidupan mendatang.
4. Menumbuhkan kepedulian dan kesadaran warga Madrasah Diniyah Takmiliyah terhadap
keamanan, kebersihan, dan keindahan lingkungan.
C. SASARAN
Sasaran dari Madrasah DiniyahTakmiliyah adalah untuk memberikan kesempatan yang seluas-
luasnya kepada masyarakat sebagai upaya melayani kebutuhan masyarakat dan membantu pemerintah
dalam usaha pemerataan Pendidikan dan dalam ikut serta mencerdaskan kehidupan bangsa sesuai
dengan yang tercantum dalam pembukaan UUD dan batang tubuh UUD 1945 pasal 31 Ayat 2

D. SUMBER DANA
Adapun sumber dana perasional Madrasah Diniyah Takmiliyah ini diperoleh dari Syahriah
Santri.

E. PENUTUP
Demikian proposal ini kami buat dengan harapan semoga dapat dijadikan sebagai bahan
pertimbangan.

Anda mungkin juga menyukai