Anda di halaman 1dari 1

Cerita rakyat Jawa ini terbagi menjadi beberapa versi.

Salah satu versinya


adalah cerita asal-usul Nyi Roro Kidul yang berasal dari kerajaan Padjajaran.
Dahulu kala, raja memiliki banyak selir dan seorang permaisuri. Ia dikaruniai
seorang putri yang berperilaku baik. Putrinya adalah pewaris tahta.
Namun, para selir tidak menyukai permaisuri dan putri. Mereka bekerja sama
mencelakai ibu dan anak tersebut. Dengan bantuan tukang sihir, mereka
membuat permaisuri dan putri terkena penyakit kusta.
Permaisuri akhirnya meninggal karena penyakit kusta yang tak kunjung
sembuh. Sementara putri pergi dari kerajaan setelah mendengar raja ingin
mengusirnya akibat hasutan para selir.
Putri berjalan sampai tiba di pesisir pantai. Saat itu, putri mendapatkan
bisikan bahwa penyakitnya akan hilang jika mandi di air laut pesisir selatan.
Putri akhirnya mengikuti petunjuk itu untuk mandi di laut. Kemudian, penyakit
kustanya pun sembuh.
Setelah itu, putri memilih tinggal di pesisir pantai. Ia memiliki pengikut setia.
Akhirnya, ia mendirikan kerajaan laut sendiri.

Anda mungkin juga menyukai