Anda di halaman 1dari 10

MAKALAH

MACAM- MACAM PRANGKAT KERAS DAN PERANGKAT LUNAK

Makalah ini dibuat untuk memenuhi tugas mata kuliah


Pengantara Teknologi Informasi.
Dosen Pengampu : Muhammad Innuddin, S.Kom.,M.Kom

Disusun Oleh :

Nama : TAUHID IJLAL


NIM : 2201050003

PROGRAM STUDI REKAYASA PERANGKAT LUNAK D3


FAKULTAS TEHNIK
UNIVERSITAS BUMIGORA
2022/2023
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, senantiasa kita ucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang hingga
saat ini masih memberikan kita nikmat iman dan kesehatan, sehingga penulis diberi untuk
menyelesaikan makalah tentang ‘’macam-macam perangkat keras dan perangkat lunak’’
makalah ini ditulis untuk memenuhi syarat nilai mata kuliah pengantar teknologi informasi.

Tak lupa penulis juga mengucapkan terimakasih yang sebanyak-banyaknya kepada setiap
pihak yang telah mendukung serta membantu penulis selama proses penyelesaian makalah ini.
Ucapan terima kasih penulis sampaikan kepada yang telah membantu dalam menyelesaikan
tugas ini.

Penulis sadar dalam penyusunan makalah ini masih jauh dari kata sempurna, oleh karena
itu keritik, saran dan masukan penulis harapkan untuk mengembangkan makalah ini.

Mataram, 28 September 2022


DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR...................................................................................................................
DAFTAR ISI..................................................................................................................................
BAB I PENDAHULUAN..............................................................................................................
A. Latar belakang...........................................................................................................................
B. Rumusan masalah.....................................................................................................................
C. Tujuan.......................................................................................................................................
BAB II PEMBAHASAN...............................................................................................................
A. Macam-macam Perangkat keras...........................................................................................
1. Keyboard.............................................................................................................................
2. Mouse..................................................................................................................................
3. CPU.....................................................................................................................................
4. RAM...................................................................................................................................
5. Harddisk..............................................................................................................................
6. Flash disk............................................................................................................................
7. Printer..................................................................................................................................
8. Webcam..............................................................................................................................
9. Mikrofon.............................................................................................................................
10. Scanner................................................................................................................................
B. MACAM-MACAM PRANGKAT LUNAK.........................................................................
1. Browser...............................................................................................................................
2. Desain Grafis......................................................................................................................
3. Sistem Operasi....................................................................................................................
4. Pengolah Kata.....................................................................................................................
5. Jaringan Komputer..............................................................................................................
BAB III PENUTUP.......................................................................................................................

A. Kesimpulan..............................................................................................................................

DAFTARTAR PUSTAKA...........................................................................................................
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Dewasa ini perkembangan komputer semakin berkembang dan masih akan terus
berkembang tanpa batas. Kita sebagai manusia mau tidak mau harus mengikuti
perkembangan kemajuan teknologi khususnya bidang komputerisasi agar kita tidak
termakan oleh alat yang kita buat sendiri. Hamper seluruh aspek kehidupan manusia saat
ini tidak dapat dilepaskan dari teknologi, khususnya teknologi komputer. Dapat dilihat
bahwa untuk menulis suatu dokumen, orang cenderung sudah meninggalkan mesin ketik
manual dan sudah digantikan perannya oleh komputer. Kasir di suatu pertokoan besar
(supermarket) sudah menggunakan peralatan otomatis berupa komputer yang didisain
khusus untuk keperluan itu. Kumpulan lagu-lagu yang sebelumnya hanya dapat
didengarkan melalui media kaset atau piringan hitam, saat ini sudah mulai dikemas dalam
bentuk compact disk (CD) yang dapat didengarkan dengan menggunakan komputer
multi media. Dan masih banyak lagi bidang-bidang kehidupan manusia yang saat ini
sudah menggunakan peralatan komputer, apakah kita mengetahui perkembangan
perangkat kerasnya (hardware)? Tentunya penting bagi kita untuk mengetahuinya agar
kita bisa mengikuti perkembangan tersebut dan dalam melakukan pembeliannya kita bisa
membeli dengan teliti serta menyesuaikan dengan kebutuhan kita. Atas dasar itulah kami
menysun makalah ini. Dalam makalah ini akan di bahas mengenai Hardware dan
software computer.

B. BATASAN MASALAH
Karena begitu banyaknya perangkat lunak maupaun perangkat keras pada
computer maka makalah ini membahas 10 prangkat keras dan 5 perangkat lunak.
Perangkat keras dan perangkat lunak yang akan di jelasakan hanya pada definisi dan
fungsi perangkat itu sendiri.
C. RUMUSAN MASALAH
1. Apa saja nama perangkat keras yang ada di computer beserta fungsinya ?
2. Apa saja nama perangkat lunak yang ada di computer berserta fungsinya ?
D. TUJUAN
1. Mengetahui perangkat keras beserta fungsinya
2. Mengetahui perangkat lunak beserta fungsinya
BAB II

PEMBAHSAN

A. Macam-Macam Perangkat Keras


1. Keyboard
Keyboard adalah papan yang terdapat beragam tombol huruf, angka, dan simbol
yang berfungsi untuk memasukkan data, mengetik, dan menjalankan proses input ke
dalam komputer. 
Keyboard adalah perangkat yang mesti kamu miliki sebagai pemilik perangkat komputer.
Tak hanya komputer saja, namun juga perangkat elektronik lain seperti handphone,
tablet, laptop, dan notebook. Bayangkan saja jika di handphone tidak ada keyboard,
bagaimana kamu akan bertukar pesan?
2.  Mouse
Mouse berfungsi untuk mengendalikan kursor pada layar komputer. Perangkat
keras komputer ini digunakan untuk menjalankan perintah tertentu seperti membuka dan
menutup program, bahkan juga bisa untuk menarik sebuah objek. Umumnya mouse
terdiri atas 3 tombol, klik kiri, klik kanan, dan scroll. 
3. CPU
CPU (Central Processing Unit) memiliki peranan penting dalam sistem kerja
komputer, dimana ia menjadi otak untuk menafsirkan dan menjalankan perintah yang
diberikan oleh user yang mengoperasikan komputer. Sistem kerjanya didukung oleh
beberapa bagian komputer lain termasuk software untuk menjalankan suatu pekerjaan. 
4. RAM
RAM merupakan kependekan dari Random Access Memory, yaitu perangkat
memori penyimpanan sementara yang digunakan komputer untuk menyimpan dan
melanjutkan data yang diterima ke bagian proses dan output. Data yang dimaksud
tersebut adalah beragam aplikasi yang sedang dijalankan komputer termasuk di
background. Jika aplikasi tersebut sudah ditutup dan tidak dijalankan, maka data yang
ada di memori akan dihapus sehingga ruangnya dapat dipakai untuk menjalankan aplikasi
lain. 
Jika memori utama ini penuh, maka aplikasi harus memakai ruang di memori secara
bergantian sehingga menyebabkan kinerja perangkat menurun apalagi saat membuka
banyak aplikasi. 
5.  Harddisk
Harddisk merupakan hardware yang berfungsi untuk menampung bermacam-
macam data di komputer secara permanen. Selain itu fungsinya yaitu untuk menjalankan
sistem operasi komputer, seperti Windows, macOS, Unix, Linux, dan semacamnya.
6.  Flashdisk 
Flashdisk cukup populer karena bentuknya yang kecil dan praktis sehingga mudah
untuk dibawa kemana saja. Fungsinya yaitu untuk menyimpan data. Meski bentuknya
kecil, flashdisk memiliki kemampuan menyimpan data yang cukup besar hingga 1 TB. 
7. Printer
Perangkat keras komputer satu ini berguna untuk mencetak dokumen agar bisa
dilihat nyata dalam bentuk fisik seperti kertas. Data yang dicetak ini pun termasuk teks
hingga gambar. 
8. Webcam
Web camera adalah sebuah kamera yang biasanya dipasangkan di atas layar
komputer. Seperti kamera pada umumnya, webcam berguna untuk merekam video atau
memotret suatu objek. Kini, banyaknya kantor yang mengharuskan karyawan WFH dan
sekolah yang mengharuskan siswa belajar online, webcam semakin sering dimanfaatkan
untuk mendengarkan suaramu. Perangkat keras yang termasuk ke dalam kategori input
hardware ini mengikuti video conference.
9.  Mikrofon
sering digunakan untuk memasukkan data dalam bentuk audio. Mikrofon
berkemampuan untuk mengubah suara analog menjadi digital. Mikrofon biasanya
digunakan untuk berkomunikasi dengan rekan selama bermain game online atau saat
sedang mengadakan video conference agar orang lain dapat
10.  Scanner
Scanner merupakan sebuah perangkat keras yang bisa mengubah data dari bentuk fisik
seperti kertas ke dalam bentuk digital. Bisa dibilang scanner ini seperti kebalikan dari
printer.
B. Macam-Macam Perangkat Lunak
1. Browser
Perangkat lunak komputer juga terdiri dari browser. Browser ini akan sangat
membantu pengguna menjelajahi/mengakses informasi melalui internet. Pengguna juga
semakin dimudahkan dengan layanan search engine. Pengguna menjadi lebih mudah
melakukan pencarian data dengan menulis kata kunci pada kolom pencarian yang
disediakan. Perangkat lunak browser ini berupa Mozilla, Chrome, Safari, Internet
Explorer, dan Opera.
2. Desain Grafis
Perangkat lunak komputer ini cocok digunakan pengguna yang suka atau
memiliki pekerjaan di bidang desain. Fungsi dari perangkat ini adalah untuk komunikasi
visual dalam menyampaikan informasi secara interaktif. Hampir sama seperti perangkat
lunak pengolah gambar. Perangkat ini juga bisa mendatangkan peluang besar untuk binis.
Perangkat lunak ini berupa Photo Scape, Adobe Indesign, Adobe Frame Maker, Picture
Manager, dan masih banyak lagi.
3. Sistem Operasi
Sistem operasi atau operating system (OS) merupakan bagian dari komputer
sebelum adanya perangkat lunak lain. Sistem operasi ini berguna untuk mengendalikan,
mengontrol/memberikan koneksi dengan perangkat keras komputer. Sistem operasi ini
biasanya berupa Windows, Linux, Mac, Android dan masih banyak lagi. Masing-masing
sistem operasi memiliki kekurangan dan kelebihannya yang berbeda.
4. Pengolah Kata
Pengolah kata dikenal dengan nama word processing. Perangkat lunak ini
berhubungan dengan pembuatan dokumen, penyuntingan, dan penyusunan dokumen.
Perangkat lunak pengolah kata akan memudahkan pembuatan surat lamaran kerja,
proposal, hingga naskah pidato.Bahkan, data dalam bentuk grafik, gambar, dan tabel juga
bisa disajikan dengan perangkat ini. Perangkat lunak ini berupa Microsoft Word, Open
Office Writer, libreoffice, Lotus World, wordperfect dan masih banyak lagi.
5. Jaringan Komputer
Perangkat lunak jaringan komputer dirancang untuk membantu perangkat keras
menjalankan fungsinya lebih baik. Perangkat ini dikembangkan untuk mengelola,
mengawasi, dan melakukan pemeliharaan jaringan komputer. Perangkat ini biasanya
digunakan di perkantoran, sekolah, dan perguruan tinggi. Perangkat lunak ini berupa
Microsoft Network Monitor, Angry IP Scanner, opennms, Wireshark, dan masih banyak
lagi.
DAFTAR PUSTAKA

https://id.berita.yahoo.com/10-macam-macam-perangkat-lunak-101000850.html

https://www.jagoanhosting.com/blog/perangkat-keras-komputer/

Anda mungkin juga menyukai