Anda di halaman 1dari 1

Manfaat Penelitian

Berdasarkan tujuan penelitian yang hendak dicapai, maka penelitian ini diharapkan
mempunyai manfaat dalam menganalisis hubungan postur kerja dan posisi low back pain oleh
perawat RSUD Purbalingga. Adapun manfaat penelitian ini adalah sebagai berikut :
1. Manfaat Teoritis
Secara teoritis hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat yaitu:
a. Sebagai pijakan dan referensi pada penelitian-penelitian selanjutnya yang
berhubungan dengan hubungan sikap dan posisi kerja dengan low back pain serta
menjadi bahan kajian lebih lanjut.
b. Penelitian ini diharapkan dapat menambah wawasan dan pengetahuan mengenai
hubungan sikap dan posisi kerja dengan low back pain pada perawat.
c. Sebagai sarana pengembangan ilmu pengetahuan yang secara teoritis dipelajari di
bangku perkuliahan.
2. Manfaat Praktis
Secara praktis penelitian ini dapat bermanfaat sebagai berikut :
a. Bagi Penulis
Dapat menambah wawasan tentang hubungan sikap dan posisi kerja dengan low
back pain pada perawat.
b. Bagi Peneliti Lanjutan
Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam pengembangan
teori mengenai hubungan apa saja yang mempengaruhi sikap dan posisi kerja
dengan low back pain pada perawat. Juga diharapkan hasil penelitian ini dapat
digunakan sebagai dasar penelitian lanjutan dan sebagai dalam pemikiran bagi
pengembangan pembelajaran untuk melanjutkan penelitian.

Anda mungkin juga menyukai