Anda di halaman 1dari 14

KECEPATAN DAN DEBIT

Ada berbagai macam jenis hobi yang dapat kita lakukan. Misalnya, hobi bermain
sepeda. Bermain sepada banyak sekali manfaatnya, yaitu menjaga kesehatan jantung,
menjaga kesehatan otot dan sendi, mengenal arah, dan melatih kefokusan. Saat
bersepeda, kita dapat menentukan berapa kecepatan ketika bersepeda. Bagaimana cara
menghitungnya? Ayo, temukan jawabannya di pembahasan ini!

A. Hubungan Antarsatuan Jarak


Kecepatan merupakan suatu ukuran yang menunjukkan seberapa sebuah benda atau
objek berpindah tempat dalam jarak dan waktu tertentu. Oleh karena itu, kecepatan
berkaitan erat dengan jarak dan waktu.

Panjang lintasan yang ditempuh benda atau seseorang saat berpindah tempat dapat
dinyatakan sebagai jarak tempuh. Karena jarak dapat menyatakan panjang lintasan, maka
satuan yang digunakan untuk jarak sama dengan satuan panjang.
Contoh:
1. 25 km = … m
Penyelesaian:
25 km = (25 × 1.000) m = 25.000 m

2. 32 hm + 11 dam = … dm
Penyelesaian:
32 hm = (32 × 1.000) dm = 32.000 dm
11 dam = (11 × 100) dm = 1.100 dm
Jadi, 32 hm + 11 dam = 32.000 dm + 1.100 dm = 33.100 dm .

3. Untuk pergi ke perpustakaan, Fatimah harus berjalan kaki sejauh 6.000 cm, kemudian
dilanjutkan dengan naik angkutan kota sejauh 0,2 km. berapa m jarak rumah Fatimah
ke perpustakaan?
Penyelesaian:
6.000 cm = ( 6.000 : 100) m = 60 m
0,2 km = (0,2 × 1.000) m = 200 m
6.000 cm + 0,2 km = 60 m + 200 m = 260 m
Jadi, jarak rumah Fatimah ke perpustakaan yaitu 260 m.

B. Kecepatan

Kecepatan merupakan suatu ukuran yang menunjukkan seberapa cepat sebuah


benda atau objek berpindah tempat dalam jarak dan waktu tertentu. Hubungan
kecepatan, jarak yang ditempuh dan waktu tempuh, dapat dirumuskan sebagai berikut:
 Untuk mengukur kecepatan, dapat ditentukan dengan:

jarak yang ditempuh


Kecepatan=
waktu tempuh

 Untuk mengukur jarak yang ditempuh, dapat ditentukan dengan:

Jarak yang ditempuh=kecepatan ×waktu tempuh

 Untuk mengukur waktu tempuh, dapat ditentukan dengan:

jarak yang ditempuh


Waktu tempuh=
kecepatan

Untuk lebih memahaminya, mari perhatikan contoh berikut ini!


1. Sebuah motor berjalan dari Kota Balikpapan ke Kota Samarinda berjarak 116 km. Jika
waktu tempuh 2 jam, berapakah kecepatan motor tersebut?
Penyelesaian :
jarak yang ditempuh
Kecepatan=
waktu tempuh
116 km
¿ =58 km/ jam
2 jam
Jadi, kecepatan motor dari Kota Balikpapan ke Kota Samarinda adalah 58 km/jam.
2. Kecepatan rata-rata bus yang dikendarai Pak Teguh adalah 90 km/jam. Berapa jarak
1
yang dapat ditempuh Pak Teguh dalam waktu jam?
3
Penyelesaian :
Jarak yang ditempuh ¿ kecepatan ×waktu tempuh
1
¿ 90 km / jam × jam
3
¿ 30 km
1
Jadi, jarak yang dapat ditempuh Pak Teguh dalam waktu jam adalah 30 km.
3

3. Ayah mengendarai motor dengan kecepatan rata-rata 80 km/jam dengan jarak


tempuh 40 km. Berapa lama ayah mengendarai motor?
Penyelesaian :
jarak yang ditempuh
Waktu tempuh=
kecepatan
80 km/ jam
¿
40 km
¿ 2 jam

4. Sebuah truk berangkat dari kota A ke kota B dengan kecepatan 60 km/jam. Jarak kota
A ke kota B 180 km. Jika truk tiba di kota B pukul 07.00, kapan truk tersebut berangkat
dari kota A?
Penyelesaian :
Diketahui jarak = 180 km
Kecepatan = 60 km/jam
Kita cari waktu terlebih dahulu
jarak yang ditempuh
Waktu tempuh=
kecepatan
180 km/ jam
¿
60 km
¿ 3 jam
Truk tiba di tempat tujuan pukul 07.00 sehingga berangkat dari gudang pada pukul
berikut:
07.00
03.00 (waktu 3 jam ditulis untuk memudahkan penghitungan)
−¿
10.00

Jadi, pada pukul 10.00 truk berangkat dari gudang.

C. Satuan Volume dan Satuan Waktu

Volume disebut juga isi atau kapasitas. Volume adalah seberapa banyak ruang yang
dapat ditempati oleh suatu objek. Satuan volume ditandai dengan pangkat tiga pada tiap
satuannya dan dibaca kubik. Contoh satuan volume yaitu cm 3, m3, atau liter.
1 km3 = 1.000 hm3
1 m3 = 1.000.000 cm3
1.000 mm3 = 1 cm3

Dalam Volume juga dikenal satuan liter:


1 liter = 1 dm3
1 ml = 1 cm3
1 ml = 1 cc
1 c m3 = 1 cc
Catatan : cc (Centimeter Cubic)

Satuan waktu bermacam-macam antara lain detik, menit, jam, hari, bulan, tahun dan
abad, dan lain-lain.Hubungan antar satuan waktu adalah sebagai berikut:
1
1 menit = 60 detik, maka 1 detik = menit
60
1
1 jam = 60 menit, maka 1 menit = jam
60
1
1 jam = 3600 detik, maka 1 detik = jam
3600
Untuk lebih jelasnya perhatikan daftar hubungan antar satuan waktu di bawah ini!

Sehingga satuan debit dapat dihitung dengan persamaan berikut:

Satuan volume
Satuan debit=
Satuan waktu
Satuan volume adalah km3, hm3, dam3, m3, dm3, atau cm3 .
Satuan waktu adalah jam, menit, dan detik.

Untuk lebih memahami perhatikan contoh di bawah ini!


1. 8 m3 = … dm3
2. 3 cm3 = … m3
3. 5 jam = … menit
4. 60 m3/jam = … dm3/menit
5. 4 liter/detik = … ml/menit

Penyelesaian :
1. 8 m3 = … dm3
8 m3 = 8 × 1.000 dm3
= 8.000 dm3
2. 3 cm3 = … m3
3 cm3 = 3 : 1.000.000 m3
= 0,000003 m3
3. 5 jam = … menit
5 jam = 5 × 60 menit
= 300 menit
4. 60 m /jam = … dm3/menit
3

1 m3 = 1.000 dm3
1 jam = 60 menit
Maka diperoleh
3 60.000 m3 3
60 m / jam= =6.000 d m /menit
60 menit

5. 20 liter/detik = … ml/menit
1 liter = 1.000 ml
1
1 detik = menit
60
4.000 ml
4 liter/detik =
1
menit
60
60
¿ 4.000 ×
1
¿ 240.000 ml /menit

D. Debit
Debit adalah banyaknya zat cair atau volume yang mengalir tiap satuan waktu. Untuk
lebih memahami perhatikan cerita berikut.
Saat hari libur sekolah Fatih membersihkan aquarium ikan. Kemudian aquarium yang
sudah selesai dibersihkan akan dialirkan air melalui keran. Keran mengalirkan air dengan
debit 2 liter/detik. Artinya, dalam waktu 1 detik keran tersebut mengeluarkan air
sebanyak 2 liter. Besarnya debit ditentukan dengan volume yang mengalir dibagi lama
mengalirnya. jadi dapat dibuat rumus :

Volume
Debit=
Waktu

Pada saat pengisian aquarium atau wadah lain dengan keran, semakin banyak
volume air yang mengalir dari keran, semakin cepat juga waktu pengisiannya. Sebaliknya,
semakin sedikit volume air yang mengalir dari keran, semakin lama pengisiannya.

Contoh :
1. Sebuah pintu bendungan mengalirkan air sebanyak 2.100 dm 3 dalam waktu 7 detik.
Berapakah debit air pada pintu bendungan tersebut?
Penyelesaian :
volume 2.100 dm 3 3
Debit= = =300 dm /detik
waktu 7 detik
Jadi, debit air pada pintu bendungan tersebut adalah 300 dm3/detik.

2. Debit air yang keluar dari sebuah keran adalah 6 liter/menit. Jika waktu yang
diperlukan untuk mengisi sebuah kolam sampai penuh adalah 2 jam. Berapakah
volume air dalam kolam tersebut?
Penyelesaian :
6 liter /menit =⋯ jam
6 liter
6 liter /menit=
1
jam
60
60
¿ 6 liter × jam
1
¿ 360 liter/ jam

Volume = debit × waktu


liter
¿ 360 ×2 jam=720 liter
jam
Jadi, volume air dalam kolam tersebut adalah 720 liter.

3. Debit air yang keluar dari sebuah keran adalah 0,2 liter/detik. Jika sebuah bak mandi
memiliki volume 120 liter, berapa lama waktu yang diperlukan untuk mengisi bak
tersebut sampai penuh?
Penyelesaian :
volume
Waktu=
debit
120liter
¿
liter
0,2
detik
120 liter
¿
2 liter
10 detik
10 detik
¿ 120 liter ×
2 liter
¿ 600 detik
Jadi, waktu yang diperlukan untuk mengisi bak mandi sampai penuh adalah 600 detik
atau 6 menit.
DENAH

Hobi merupakan kegemaran yang dilakukan sesorang di waktu luang. Salah satu
contoh hobi yaitu menggambar. Berbagai macam ide dapat dituangkan dalam gambar.
Misalnya, menggambar denah. Apa itu denah? Bagaimana cara membuat denah? Ayo,
kita pelajari bersama!

A. Denah Letak Benda


Denah adalah gambar yang meunjukkan lokasi atau letak dari suatu tempat. Dalam
pengertian yang lain, denah adalah gambar sederhana tentang suatu tempat. Denah
dapat dipakai oleh seseorang yang mencari suatu tempat, dengan tujuan agar tempat
tersebut mudah ditemukan.

B. Membaca Denah Letak Benda atau Rumah


Untuk lebih memahaminya, mari baca denah di bawah ini!

Kelas Kelas Kelas


Perpustakaan
3 2 1
Mushola

Kelas
4
Lapangan UKS
Kelas
5
Ruang
Kelas
Guru
6
Kantin
2
Berdasarkan denah di atas, dapat ditentukan letak beberapa tempat sebagai berikut:
 Ruang kelas 4 terletak disebelah selatan ruang perpustakaan atau sebelah utara
ruang kelas 5.
 Perpustakaan terletak disebelah utara ruang kelas 4 atau sebelah barat ruang
kelas 3.
 Ruang kelas 2 terletak disebelah timur ruang kelas 3 atau sebelah barat ruang
kelas 1.

C. Menggambar Letak Benda atau Rumah


Teman-teman tentunya sudah mempelajari bagaimana membaca sebuah denah.
Untuk lebih menguatkan pemahaman kita tentang denah, mari sekarang kita
membuatnya sendiri! Misal Perhatikan keterangan berikut ini :
 Pasar terletak di sebelah utara jalan melati, menghadap selatan.
 Rumah Aisyah terletak di sebelah barat pasar, menghadap selatan.
 Rumah Baim terletak di sebelah timur pasar, menghadap selatan.
 Masjid terletak di sebelah selatan jalan melati.
 Rumah Freya terletak di sebelah timur Masjid.
 Di sebelah timur rumah Freya ada jalan mawar.

Jika Kita gambarkan dalam sebuah denah hasilnya akan tampak sebagai berikut !

Rumah Rumah
Pasar
Aisyah Baim

Jalan Melati
Jalan Mawar

Masjid Rumah
Freya
SKALA

Salah satu contoh hobi adalah menggambar. Berbagai macam ide dapat dituangkan
dalam gambar. Misalnya, menggambar peta. Peta merupakan gambaran permukaan
bumi yang ditampilkan pada suatu bidang datar dengan skala tertentu. Apa itu skala?
Bagaimana menghitung skala? Ayo, kita pelajari bersama!

A. Pengertian Skala
Skala adalah perbandingan antara jarak pada gambar dengan jarak yang sebenarnya.
Skala juga dapat digunakan untuk menghitung atau menentukan luas suatu wilayah
tertentu. Misalnya panjang besi 6 m. Dapatkah kamu menggambar sesuai dengan ukuran
sebenarnya di bukumu? tentu saja tidak dapat. Untuk itu kamu menggambar di bukumu
dengan gambar yang lebih pendek. Jika besi hanya 6 cm. Dalam hal ini kamu
menggunakan skala:
6 cm : 6 m = 6 cm : 600 cm
= 1 : 100
1 : 100 artinya setiap 1 cm mewakili 100 cm.

Skala dapat ditentukan dengan persamaan berikut :

Jarak pada gambar


Skala=
Jarak sebenarnya
B. Menggambar Denah atau Peta Berskala dari suatu Bangunan/Daerah
Peta merupakan gambaran keadaan suatu permukaan (misal permukaan bumi) yang
ditampilkan pada bidang datar dengan skala tertentu. Gambaran permukaan itu dapat
meliputi wilayah yang luas atau hanya wilayah yang sempit dan disajikan dalam sebuah
lembar bidang datar (kertas). Sebelumnya kita telah mempelajari perbandingan skala
pada peta, tapi skala juga bisa untuk gambar yang lain seperti denah rumah dan lain-lain.

Contoh :
1. Rizky ingin menggambar denah rumahnya. Bantulah Rizky menghitung panjang dan
lebar ruang tamu Rizky pada gambar jika ukuran panjang dan lebar aslinya adalah 5 m
× 3 m! (Rizky menggunakan skala 1 : 100).
Penyelesaian :
Skala = 1 : 100
Panjang ruang tamu Rizky = 5 m = 500 cm.
Lebar ruang tamu Rizky = 3 m = 300 cm.
500 cm
Panjang pada gambar = =5 cm
100

300 cm
Lebar pada gambar = =3 cm
100
Jadi, panjang dan lebar ruang tamu Rizky pada gambar adalah 5 cm dan 3 cm.

2. Jika dua kota pada peta adalah 20 cm. jika jarak kedua kota tersebut sebenarnya
adalah 40 km, berapakah skala peta tersebut?
Penyelesaian :
Jarak pada peta
Skala=
Jarak sebenarnya
20 cm
¿
40 km
20 cm
¿
4.000 .000 cm
1
¿
2.000.000
Jadi, skala peta tersebut adalah 1 : 2.000.000 .

3. Sebuah peta memiliki skala 1 : 3.000.000 . Jarak Kota A dan Kota B pada peta tersebut
adalah 6 cm. Berapakah jarak kedua kota tersebut sebenarnya?
Penyelesaian :
1
Skala = 1 : 3.000.000 =
3.000.000
Jarak pada peta
Jarak sebenarnya=
Skala
6
¿
1
3.000 .000

3.000 .000
¿6×
1
¿ 6 ×3.000 .000
¿ 18.000 .000 cm=180 km
Jadi, jarak sebenarnya pada kedua kota tersebut adalah 180 km.

4. Sebuah peta memiliki skala 1 : 100.000 . Jika jarak dua kota sebenarnya 270 km,
berapakah jarak kedua kota tersebut pada peta?
Penyelesaian :
1
Skala = 1 : 100.000 =
100.000
Jarak sebenarnya = 270 km = 27.000.000 cm
Jarak pada peta = jarak sebenarnya × skala
1
¿ 27.000 .000×
100.000
27.000.000
¿
100.000
270
¿
1
¿ 27 cm
Jadi, jarak pada peta kedua kota tersebut adalah 27 cm.

5. Sebuah kebun mangga berbentuk persegi panjang digambar pada denah dengan
ukuran panjang 8 cm, lebar 5 cm dan skala 1 : 200 . Berapa luas kebun mangga
sebenarnya?
Penyelesaian :
1
Skala = 1 : 200 =
200
1
Panjang kebun sebenarnya = 8 :
200
200
¿8×
1
¿ 8 ×200
¿ 1.600 cm
¿ 16 m

1
Lebar kebun sebenarnya ¿ 5 :
200
200
¿5×
1
¿ 5 ×200
¿ 1.000 cm
¿ 10 m

Luas kebun sebenarnya = 16 m × 10 m = 160 m 2

Jadi, luas kebun mangga sebenarnya adalah 160 m2.

Anda mungkin juga menyukai