Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAHKABUPATENBAN

TULDINASKESEHATAN
KOP KLINIK

Jl. Pajangan Benyo Sendangsari, Pajangan, Bantul Kode Pos 55751 Telp. (0274) 6461855 Email :
pusk.pajangan@bantulkab.go.id

KEPUTUSAN KEPALA KLINIK

NOMOR : ……

TENTANG

VISI, MISI, TUJUAN, TATA NILAI, BUDAYA DAN PERATURAN INTERNAL


DI KLINIK

KEPALA KLINIK ………..,

Menimbang : a. bahwa kegiatan penyelenggaraan Klinik harus dipandu


oleh visi, misi, tujuan, budaya dan tata nilai yang
ditetapkan oleh pimpinan Klinik agar mampu memenuhi
kebutuhan masyarakat;

b. bahwa peraturan internal perlu disusun untuk mengatur


perilaku Pimpinan Klinik, Penanggung Jawab Upaya Klinik
dan Pelaksana Upaya Kegiatan Klinik yang sesui dengan
visi, misi, tujuan, budaya dan tata nilai Klinik;

c. bahwa untuk melaksanakan maksud tersebut point a dan b


perlu disusun kebijakan tentang visi, misi, tujuan, tata
nilai, budaya dan peraturan internal di Pukesmas Pajangan;

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun


2009 tentang Kesehatan;

2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun


2014 tentang Pemerintahan Daerah pasal 244 – 245;

3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 tahun 2019


tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
4. Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 4 tahun
2007 Tentang Perubahan Peraturan Daerah Kabupaten
Bantul Nomor No 43 Tahun 2000 Tentang
Pembentukan dan Organisasi Dinas Kesehatan
Kabupaten Bantul;

5. Peraturan Daerah Kabupaten Bantul Nomor 76 tahun


2008 tentang Pembentukan Unit Pelaksana Teknis
pada Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul;

6. Peraturan Bupati Bantul Nomor 67a Tahun 2007


tentang Penetapan Puskesmas dan Klarifikasinya di
Kabupaten Bantul;

7. Peraturan Bupati Bantul Nomor 59 Tahun 2008


Tentang Rincian Tugas, Fungsi Dan Tata Kerja Dinas
Kesehatan Kabupaten Bantul;

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS PAJANGAN


TENTANG VISI, MISI, TUJUAN, TATA NILAI, BUDAYA DAN
PERATURAN INTERNAL DI UPTD PUSKESMAS PAJANGAN.

KESATU : Visi, Misi, Tujuan, Tata Nilai, Budaya dan Peraturan


internal di Puskesmas Pajangan sebagaimana tercantum
dalam lampiran I dan lampiran II merupakan bagian tidak
terpisahkan dari keputusan ini;

KEDUA : Mengkomunikasikan visi, misi, tujuan, tata nilai, budaya


dan peraturan internal Puskesmas Pajangan kepada
semua pihak terkait dan masyarakat pengguna pelayanan;

KETIGA : Mengkomunikasikan visi, misi, tujuan, tata nilai dan


budaya Puskesmas Pajangan kepada masyarakat pengguna
pelayanan dan Lintas Sektor melalui media komunikasi
yang telah ditetapkan di UPTD Puskesmas Pajangan;

KEEMPAT : Mengkomunikasikan visi, misi, tujuan, tata nilai, budaya dan


peraturan internal melalui lokmin Puskesmas
Pajangan yang pertama (bulan Januari) kepada
seluruh karyawan dan pembagian flyer kepada masing –
masing karyawan;

KELIMA : Mengingatkan kembali visi ,misi, tujuan, tata nilai kepada


seluruh karyawan sebagai panduan dalam
penyelenggaraan puskesmas secara periodik saat evaluasi
kinerja 3 bulan sekali;

KEENAM : Melakukan peninjauan ulang tata nilai dan tujuan


Puskesmas Pajangan setiap satu tahun sekali di bulan
Desember;

KETUJUH : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan,


dengan ketentuan bahwa apabila dikemudian hari
ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapannya, akan
dilakukan perbaikan kembali sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : ……..
Pada tanggal : ……..

KEPALA KLINIK

dr. Santoso Hardoyo


Penata Tingkat I, III/d
NIP. 198309042010011011
LAMPIRAN I : SURAT KEPUTUSAN KEPALA
KLINIK …….

NOMOR : ……..
TANGGAL : ……..

VISI, MISI, TUJUAN, TATA NILAI DAN BUDAYA PUSKESMAS PAJANGAN

Visi
Menjadi Klinik terpercaya bagi masyarakat …….. dan sekitarnya

Misi

1. Meningkatkan dan menjaga mutu layanan di dalam dan di luar


gedung
2. Meningkatkan kompetensi seluruh karyawan klinik sesuai
bidang tugasnya
3. Mendorong kemandirian masyarakat di Kecamatan ……… untuk hidup
sehat
4. Menggerakkan pembangunan berwawasan kesehatan di Kecamatan
………

Tujuan
1. Untuk mewujudkan misi “Meningkatkan dan menjaga mutu layanan di dalam
dan di luar gedung” maka ditetapkan tujuan strategis pemenuhan
pelayanan kesehatan yang berkualitas secara menyeluruh, terpadu,
berkelanjutan dan terjangkau bagi seluruh masyarakat untuk
meningkatkan derajat kesehatan masyarakat;
2. Untuk mewujudkan misi “Meningkatkan kompetensi seluruh karyawan
sesuai bidang tugasnya” maka ditetapkan tujuan strategi mengikuti update
ilmu secara periodik untuk meningkatkan kapasitas karyawan;
3. Untuk mewujudkan misi “Mendorong kemandirian masyarakat di Kecamatan
Pajangan untuk hidup sehat” maka ditetapkan tujuan strategi
terselenggaranya kegiatan pemberdayaan masyarakat dalam penerapan
PHBS dalam setiap sendi kehidupan masyarakat dan meningkatkan upaya
kesehatan bersumber daya masyarakat;
4. Untuk mewujudkan misi “Menggerakkan pembangunan berwawasan
kesehatan di Kecamatan ………” maka ditetapkan tujuan strategi terjalinnya
kerjasama lintas sektor terkait, antar kelompok, antar
lembaga termasuk swasta sebagai subyek dan penyelenggara
pembangunan kesehatan

Tata Nilai
M = Mantap disetiap langkah
E = Empati menjadi nafas
NY = Nyata dalam berkarya
A = Antusias dalam gerak
L = Lancar dalam pelayanan
A = Aman bagi semua

Budaya
5S 5R
Senyum Rapih
Salam Resik
Sapa Ringkes
Sopan Rawat
Santun Rajin
LAMPIRAN II : SURAT
KEPUTUSAN KEPALA
KLINIK …….
NOMOR : ……….
TANGGAL: ………

PERATURAN INTERNAL KLINIK ………

1. Karyawan wajib mengikuti apel pagi.


2. Karyawan wajib memakai pakaian seragam sesuai yang sudah
ditentukan.
3. Karyawan wajib berpenampilan rapi dan sopan.
4. Karyawan wajib melayani pelanggan dengan ramah, professional dan
tanggung jawab.
5. Karyawan wajib memulai pelayanan sesuai waktu yang telah disepakati.
6. Karyawan wajib mematuhi jadwal kegiatan Puskesmas yang telah di
sepakati bersama.
7. Karyawan wajib menjaga kebersihan dan kerapian ruangan masing-
masing.
8. Bagi karyawan yang tidak masuk harus ada surat keterangan tidak
masuk.
9. Karyawan wajib mengikuti rapat yang diadakan Puskesmas.
10. Karyawan wajib menjaga dan memelihara barang-barang milik
Klinik.

Kepala Klinik

dr. Santoso Hardoyo


Penata Tingkat I, III/d
NIP. ............................

Anda mungkin juga menyukai