Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH KABUPATEN CIREBON

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS GEMPOL
Jalan KH. Agus Salim No. 26 Telp. (0231) 8825134
email: pkm.gempol@cirebonkab.go.id Kecamatan Gempol – 45668

KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS GEMPOL


NOMOR: 440/0004/pkmgpl

TENTANG
VISI, MISI, MOTTO, TATA NILAI, TUJUAN, PERATURAN INTERNAL, BUDAYA
MUTU, BUDAYA KESELAMATAN DAN BUDAYA PELAYANAN KLINIS
DI UPTD PUSKESMAS GEMPOL

KEPALA UPTD PUSKESMAS GEMPOL,

Menimbang : a. bahwa Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) adalah


Unit Pelaksana Teknis (UPT) dari Dinas Kesehatan yang
merupakan fasilitas penyelenggara pelayanan kesehatan
tingkat pertama;
b. bahwa penyelenggaraan puskesmas harus dipandu oleh
visi, misi, motto, tata nilai, tujuan, peraturan internal,
budaya mutu, budaya keselamatan dan budaya
pelayanan klinis;
c. bahwa perencanaan dan pelaksanaan perbaikan mutu
dan kinerja masing-masing Upaya Puskesmas konsisten
dengan visi, misi, motto, tata nilai, tujuan, peraturan
internal, budaya mutu, budaya keselamatan dan budaya
pelayanan klinis, sehingga dapat terwujud dan
memberikan kepuasan pada sasaran;
d. bahwa tata nilai dalam pengelolaan dan pelaksanaan
UKM Puskesmas perlu disepakati bersama oleh Kepala
Puskesmas, Penanggung jawab, dan pelaksana, dengan
memperhatikan tata nilai budaya yang berlaku di
masyarakat;
e. bahwa tujuan dan tata nilai dalam pengelolaan dan
pelaksanaan dikomunikasikan kepada lintas program
dan lintas sektor terkait agar mereka dapat optimal
berperan dalam pelaksanaan kegiatan;
f. bahwa dalam rangka melakukan upaya perbaikan baik
pada sistem pelayanan maupun perilaku pelayanan yang
mencerminkan budaya keselamatan, budaya pelayanan
klinis yang berkelanjutan;
g. bahwa berdasarkan pertimbangan pada butir a, b, c, d,
e dan f diatas, perlu menetapkan keputusan Kepala
Puskesmas Gempol tentang Visi, Misi, Motto, Tata Nilai,
Tujuan, Peraturan Internal, Budaya Mutu, Budaya
Keselamatan dan Budaya Pelayanan Klinis.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang


Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5063);
-2-

2. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2014 tentang Tenaga


Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2014 Nomor 298, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5607);
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun 2014
tentang Pusat Kesehatan Masyarakat (Berita Negara
Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 1676);
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
44 Tahun 2016 tentang Pedoman Manajemen
Puskesmas (Berita Negara Republik Indonesia Tahun
2016 Nomor 1423);
5. Peraturan Daerah Kabupaten Cirebon Nomor 7 Tahun
2016 tentang Penyelenggaraan Pelayanan Kesehatan di
Kabupaten Cirebon (Lembaran Daerah Seri E.2);
6. Peraturan Daerah Kabupaten Cirebon Nomor 12 Tahun
2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat
Daerah Kabupaten Cirebon (Lembaran Daerah
Kabupaten Cirebon Tahun 2016 Nomor 16, Seri D. 7);
7. Peraturan Bupati Cirebon Nomor 49 Tahun 2017 tentang
Ketentuan Hari dan Jam Kerja Pegawai Negeri Sipil di
Lingkup Pemerintah Kabupaten Cirebon (E.47);
8. Peraturan Bupati Cirebon Nomor 43 tahun 2018 tentang
Organisasi, Fungsi, Tugas Pokok Dan Tata Kerja UPTD
pada Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon (Berita
Daerah Kabupaten Cirebon Tahun 2018 Nomor 43, Seri
D. 11).

MEMUTUSKAN:

Menetapkan : VISI, MISI, MOTTO, TATA NILAI, TUJUAN, PERATURAN


INTERNAL, BUDAYA MUTU, BUDAYA KESELAMATAN DAN
BUDAYA PELAYANAN KLINIS DI UPTD PUSKESMAS
GEMPOL.

KESATU : Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Gempol tentang Visi,


Misi, Motto, Tata Nilai, Tujuan, Peraturan Internal, Budaya
Mutu, Budaya Keselamatan dan Budaya Pelayanan Klinis;

KEDUA : Visi, Misi, Motto, Tata Nilai, Tujuan, Peraturan Internal,


Budaya Mutu, Budaya Keselamatan dan Budaya Pelayanan
Klinis, sebagaimana dimaksud pada diktum KESATU
tercantum dalam lampiran yang tidak terpisahkan dari
keputusan Kepala Puskesmas Gempol ini;
-3-

KETIGA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, apabila di


kemudian hari ditemukan kekeliruan akan dilakukan
perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Gempol
Pada tanggal 21 Desember 2018
KEPALA PUSKESMAS GEMPOL,

AMSORI
-4-

LAMPIRAN : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS GEMPOL


NOMOR : 440/0004/pkmgpl
TANGGAL : 21 Desember 2018
TENTANG : VISI, MISI, MOTTO, TATA NILAI, TUJUAN,
PERATURAN INTERNAL, BUDAYA MUTU, BUDAYA
KESELAMATAN DAN BUDAYA PELAYANAN KLINIS
DI UPTD PUSKESMAS GEMPOL.

A. VISI
Mewujudkan masyarakat yang sehat di wilayah UPTD Puskesmas Gempol
Kabupaten Cirebon.

B. MISI
1. Memberikan pelayanan kesehatan secara optimal dalam rangka
meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, serta mewujudkan
puskesmas yang efektif dan responsive;
2. Meningkatkan partisipasi masyarakat dalam upaya kesehatan sehingga
terciptanya lingkungan dan perilaku sehat;
3. Meningkatkan kemitraan dengan lintas sektoral swasta dalam rangka
peningkatan derajat kesehatan masyarakat; dan
4. Mengembangkan inovasi teknologi dalam optimalisasi administrasi dan
pelayanan kesehatan.

C. MOTTO
Melayani dengan HEBAT

D. TATA NILAI
1. H: Hangat;
Mengutamakan pelayanan dengan Senyum, Sapa, Salam, Sopan dan
Santun;
2. E: Edukatif;
Melaksanakan pendidikan kesehatan, penyuluhan, pemberdayaan
kepada pelanggan, pasien dan keluarga serta masyarakat;
3. B: Bersahabat;
Mendekatkan pengunjung, pasien dan keluarga beserta masyarakat
sebagai mitra dalam pelayanan kesehatan;
4. A: Akuntabel;
Setiap kegiatan puskesmas dapat di pertanggungjawabkan sesuai
peraturan dan perundang-undangan yang berlaku;
5. T: Terampil;
Petugas mampu melaksanakan kegiatan dengan cekatan dan sesuai
dengan kompetensi.

E. TUJUAN
1. Mewujudkan masyarakat yang memiliki derajat kesehatan yang optimal
secara individu, kelompok, dan masyarakat;
2. Mewujudkan pemberdayaan masyarakat dalam bidang kesehatan;
3. Mewujudkan kerja sama yang baik antara lintas program dan lintas
sektoral dalam bidang kesehatan; dan
4. Mewujudkan pelayanan kesehatan yang inovatif dengan
mengembangkan inovasi informasi dan teknologi.
-5-

F. PERATURAN INTERNAL
1. Setiap karyawan harus memperhatikan keamanan dan keselamatan
pasien;
2. Setiap karyawan berperilaku 5S (Senyum, Sapa, Salam, Sopan dan
Santun);
3. Setiap karyawan harus melaksanakan kegiatan sesuai SOP (Standar
Operating Procedure);
4. Setiap karyawan harus berpikir PDCA (Plan-Do-Check-Action) dalam
melaksanakan pelayanan;
5. Pekerjaan diselesaikan tepat waktu;
6. Setiap karyawan harus berpikir kreatif inovatif dalam meningkatkan
mutu pelayanan;
7. Setiap karyawan harus mengikuti perkembangan informasi teknologi
yang mempermudah pelayanan kesehatan dalam meningkatkan mutu
pelayanan;
8. Setiap karyawan harus mengikuti apel pagi setiap hari jam 07.30 WIB;
9. Setiap karyawan harus memakai atribut puskesmas lengkap (PIN dan ID
Card);
10. Setiap karyawan wajib menjaga kebersihan dan kerapihan lingkungan
Puskesmas;
11. Puskesmas tidak menerima karyawan yang tidak sesuai kebutuhan
Anjab ABK; dan
12. Keseragaman memakai kerudung bagi karyawan perempuan dan batik
hari Jumat dan Sabtu:
Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu
I, III, V Hijau Motif Ungu Motif Hitam Polos Linmas & Hitam Polos Batik Kuning
Bebas
II, IV Pink Polos Coklat Motif Hitam Motif Batik Pemda & Merah Batik Bebas

G. BUDAYA MUTU, BUDAYA KESELAMATAN DAN BUDAYA PELAYANAN


KLINIS
1) Malu kalau tidak senyum;
2) Malu kalau tidak memberikan pendidikan kesehatan kepada pelanggan,
pasien dan keluarga serta masyarakat;
3) Malu kalau tidak disiplin waktu pelayanan;
4) Malu kalau tidak melaksanakan tugas yang diperintahkan jika sesuai
dengan peraturan yang berlaku;
5) Malu kalau pelayanan tidak sesuai SOP;
6) Malu kalau tidak inovatif;
7) Malu tidak menanyakan identitas pasien dengan lengkap;
8) Malu tidak cuci tangan;
9) Malu tidak menggunakan APD;
10) Malu tidak menjaga kebersihan dan kerapihan lingkungan.

Ditetapkan di Gempol
Pada tanggal 21 Desember 2018
KEPALA PUSKESMAS GEMPOL,

AMSORI
-6-

Memenuhi:

1.1.1.1
2.3.6.1 2.4.2.1
5.1.3.1 5.7.2.1
6.1.1.3
9.1.2.2

Memenuhi:

1.1.1.1
2.3.6.1 2.4.2.1
5.1.3.1 5.7.2.1
6.1.1.3
9.1.2.2

Memenuhi:

1.1.1.1
2.3.6.1 2.4.2.1
5.1.3.1 5.7.2.1
6.1.1.3
9.1.2.2

Memenuhi:

1.1.1.1
2.3.6.1 2.4.2.1
5.1.3.1 5.7.2.1
6.1.1.3
9.1.2.2

Memenuhi:

1.1.1.1
2.3.6.1 2.4.2.1
5.1.3.1 5.7.2.1
6.1.1.3
9.1.2.2

Anda mungkin juga menyukai