Anda di halaman 1dari 4

ADAB AKHLAK DI SEKOLAH

A. Adab Akhlak dari Kedatangan hingga di kelas


1. Menyapa dengan salam kepada Umma/Abi dan Orang Tua yang dijumpai
2. Mengutip sampah bila terlihat saat menuju kelas
3. Mencuci tangan sebelum masuk ke kelas
4. Membuka dan menyusun sepatu dengan rapi di rak kelas
5. Mengucapkan salam sebelum masuk ke kelas
6. Masuk dengan kaki kanan ke dalam kelas
7. Menyusun Lunch box, tas dan botol minum pada tempatnya
8. Mengambil dan Menyusun buku sesuai roster dari loker ke laci meja
9. Mengikuti briefing pagi dan membaca doa sebelum belajar

B. Adab Akhlak saat belajar


1. Konsentrasi saat pelajaran dimulai
2. Menyiapkan buku dan alat tulis
3. Mendengarkan penjelasan dari umma
4. Mengerjakan tugas yang diberikan umma
5. Bertanya dengan sopan bila belum memahami pelajaran
6. Berterimakasih kepada Abi/Umma yang sudah mengajarkan ilmu

C. Adab Akhlak Berbaris


1. Keluar kelas dengan kaki kiri
2. Mengambil dan memakai sendal
3. Memakai sendal dengan kaki kanan
4. Berbaris dari yang terendah dan tertinggi dengan rapi
5. Mengikuti arahan pimpinan barisan
6. Berjalan dengan tertib sesuai barisannya

D. Adab Akhlak Mencuci Tangan


1. Berbaris dengan tertib di depan westafel
2. Sabar menunggu antrian
3. Mencuci tangan dengan sabun dan sesuai aturan cuci tangan
4. Kembali ke kelas dengan tertib

E. Adab Akhlak Berjalan di Lorong


1. Berjalan dengan tertib selama melewati lorong
2. Berjalan sesuai jalan yang ditentukan
3. Tidak memijak atau mencabut tanaman di lorong
4. Tidak membuat suara yang ribut selama berjalan
F. Adab Akhlak Makan dan Minum
1. Cuci tangan sebelum makan
2. Membaca doa sebelum makan
3. Makan dengan tangan kanan
4. Makan dengan tertib di atas meja
5. Tidak berbicara saat makan
6. Membuang sampah makanan ke tong sampah
7. Membersihkan sisa makanan
8. Mengucapkan hamdalah setelah makan

G. Adab Akhlak Berbelanja di Kantin


1. Berjalan dengan tertib menuju kantin
2. Memilih makanan dengan tertib dan cepat
3. Mengantri saat membayar belanjaan
4. Kembali ke kelas dengan berjalan yang tertib

H. Adab Akhlak Belajar di Lapangan


1. Berjalan dengan tertib menuju lapangan
2. Menjaga kebersihan lapangan
3. Mengikuti pelajaran dengan baik
4. Tidak berteriak di lapangan

I. Adab Akhlak Ke Kamar Mandi


1. Berjalan dengan tertib menuju kamar mandi
2. Membaca doa masuk kamar mandi
3. Masuk ke kamar mandi dengan kaki kiri
4. Beristinja' setelah buang air
5. Mencuci tangan dengan sabun
6. Tidak berbicara selama di kamar mandi
7. Membaca doa keluar kamar mandi
8. Keluar dengan kaki kanan

J. Adab Akhlak Berwudhu


1. Membuka kaos kaki dan lobe serta menyimpannya di laci meja
2. Memakai sendal dengan rapi
3. Berjalan menuju tempat wudhu dengan tertib
4. Membuka keran air dengan perlahan dan secukupnya
5. Mengambil wudhu sesuai tahapan wudhu
6. Kembali ke kelas dengan tertib

K. Adab Akhlak Di Mushola


1. Berjalan menuju mushola dengan tertib
2. Menaiki tangga dengan hati-hati
3. Menyusun sendal dihalaman mushola dengan rapi
4. Membaca doa masuk mushola
5. Masuk dengan kaki kanan
6. Mengambil mukena dan sajadah dengan tertib
7. Membentang sajadah sesuai garis hitam (shaf) yang ditentukan
8. Memakai mukena dengan tertib
9. Sholat dengan khusyuk
10. Berzikir dan Berdo'a dengan tertib
11. Melipat sajadah dan mukena dengan tertib
12. Berbaris dan keluar dari mushola dengan tertib
13. Kembali ke kelas dengan tertib

L. Adab Akhlak Kepada Teman dan Kakak/Abang Kelas


1. Selalu menyapa teman, abang dan kakak kelas saat bertemu
2. Bermain bersama dan tidak membuat keributan
3. Sabar dalam bermain
4. Berbicara dengan suara yang lembut dan sopan
5. Bekerjasama dalam kelompok
6. Membantu teman yang sedang kesulitan
7. Saling menasihati dalam kebaikan

M. Adab Akhlak Di Perpustakaan


1. Berjalan menuju perpustakaan dengan tertib
2. Masuk ke perpustakaan dengan kaki kanan
3. Mengambil buku bacaan dengan tertib
4. Membaca di kursi yang sudah disediakan
5. Menjaga ketenangan selama di dalam perpustakaan
6. Mengembalikan buku ke rak dengan rapi
7. Keluar dari perpustakaan dengan kaki kiri
8. Kembali ke kelas dengan tertib

N. Adab Akhlak Di Aula


1. Berjalan menuju Aula dengan tertib
2. Menyusun sendal/sepatu di halaman aula dengan rapi
3. Masuk ke dalam Aula dengan kaki kanan
4. Duduk pada tempat yang sudah disediakan
5. Menjaga ketertiban selama berada di dalam Aula
6. Menjaga benda-benda yang ada di Aula
7. Keluar Aula dengan kaki kiri
8. Memakai sendal dengan tertib
9. Kembali ke kelas dengan tertib
O. Adab Akhlak Kepulangan
1. Menyusun buku dan alat tulis ke dalam loker
2. Merapikan loker dengan rapi
3. Memakai Parfum dan Bedak dengan rapi
4. Merapikan seragam sekolah
5. Menyusun lunch box dan botol minum ke dalam tas
6. Memakai sepatu dengan tertib
7. Membaca do'a pulang bersama-sama
8. Menunggu jemputan pulang dengan bermain bersama teman

Anda mungkin juga menyukai