Anda di halaman 1dari 3

Baik terima kasih atas waktunya saya ucapkan kepada moderator..

Yang saya hormati, Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan UMPP, Ibu Herni Rejeki
M.Kep.Ners.Sp.Kep.Kom
Yth. Kaprodi sarjana Kebidanan dan Pendidikan profesi bidan Fakultas Ilmu Kesehatan
UMPP, Ibu Rini Kristiyanti, SSiT.M.Keb
Yth. Narasumber kita pada siang hari ini yaitu ibu Dr.dr Henny Rosita, Sepesialis Kedokteran
Jiwa., M.Kes
Dan yang saya cintai seluruh hadirin Kuliah Umum pada siang hari ini

Assalammualaikum wr wb
Salam sejahtera bagi kita semua
Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur atas kehadirat Allah SWT yang telah
melimpahkan rahmat dan hidayahnya sehingga pada siang hari ini kita dapat berkumpul di
tempat yang berbahagia ini dalam keadaan sehat wal afiat. Shalawat serta salam tak lupa
kita haturkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW.

Perkenalkan nama saya Umi Hani Fuadiah, mahasiswi Prodi Sarjana Kebidanan FIKES UMPP.
Pada siang hari ini, saya diamanahi menjadai moderator pada acara Kuliah Umum dengan
tema “Perinatal Mental Health Sebagai Upaya Meningkatkan Kebugaran Fisik Dan Mental”.
Kami ucapkan terima kasih atas antusiame dan semangat dari para hadirin dalam mengikuti
acara Kuliah Umum pada pagi hari ini.
Untuk menambah semangat kita pada pagi hari ini, izinkan saya menyampaikan jargon kita
pada siang hari ini yaitu saat saya menyapa “Bagaimana semangat kita hari ini?” hadirin
berkenan menjawab “Alhamdulillah, semangat, luar biasa”
Baik, kita coba dahulu nggih.. BAGAIMANA SEMANGAT KITA HARI INI? ALHAMDULILLAH
SEMANGAT LUAR BIASA
Alhamdulillah semoga semangat hadirin yang saya cintai selalu membara sampai akhir acara
nanti.. aamiin..

Baik, sebelum memasuki acara inti, perkenankan saya untuk membacakan susunan acara
pada acara kuliah umum pagi ini.
Acara yang pertama yaitu pemaparan materi dari narasumber keren kita yaitu ibu Dr.dr
Henny Rosita, Sepesialis Kedokteran Jiwa., M.Kes
1. ASSALAMMUALAIKUM Ibu.. BAGAIMANA KABARNYA ibu? SEHAT NGGIH?
2. Acara yang kedua yaitu sesi diskusi dan tanya jawab. Bagi hadirin yang ingin
bertanya, dipersilakan bertanya pada sesi ini dengan mengangkat tangan terlebih
dahulu.
3. Dan acara yang terakhir yaitu penutup

Memasuki acara yang pertama yaitu pemaparan materi Mengenai Perinatal Mental Health
Sebagai Upaya Meningkatkan Kebugaran Fisik Dan Mental oleh yaitu ibu Dr.dr Henny Rosita,
Sepesialis Kedokteran Jiwa., M.Kes. Sebelum memulai pemaparan materi, perkenankan saya
membacakan CV beliau terlebih dahulu.
PEMBACAAN CV

Pada kesempatakan kali ini beliau akan memaparkan materi mengenai Perinatal Mental
Health Sebagai Upaya Meningkatkan Kebugaran Fisik Dan Mental. Kepada Ibu Dr.dr Henny
Rosita, Sepesialis Kedokteran Jiwa., M.Kes waktu dan tempat disilakan.

PEMAPARAN MATERI
MasyaAllah.. materi yang sangat menarik ya Teman-teman yaitu mengenai Perinatal Mental
Health Sebagai Upaya Meningkatkan Kebugaran Fisik Dan Mental.. Terima kasih Ibu Henny
atas materi yang disampaikan..

Baik.. memasuki acara yang kedua yaitu sesi diskusi dan tanya jawab. Kepada hadirin yang
ingin bertanya dipersilakan mengangkat tangannya terlebih dahulu..
SESI TANYA JAWAB

Baik terima kasih atas Ilmunya ibu.. saya sangat mengapresiasi hadirin yang semangat
bertanya disini. Karena waktu yang sudah menunjukkan pukul ............ meskipun sesi diskusi
kali ini sangat menarik dan materi yang disampaikan sangat bermanfaat, namun saya
mohon izin untuk menutup sesi diskusi dan tanya jawab kali ini.
Sebelum memasuki acara selanjutnya, perkenankan saya membacakan kesimpulan materi
kuliah umum pada siang hari ini.
KESIMPULAN MATERI :
Memasuki acara yang terakhir yaitu penutup.
Untuk menutup acara pada siang hari ini, marilah kita ucapkan hamdalah bersama-sama..
ALHAMDULILLAHIRABBIL ALAMIN..
Terima kasih kami ucapkan kepada Ibu Dr.dr Henny Rosita, Sepesialis Kedokteran Jiwa.,
M.Kes yang telah berkenan berbagi ilmu kepada kami. Semoga materi yang disampaikan
dapat bermanfaat bagi kami semua. Semoga acara kuliah umum pada siang hari ini bisa
menambah khasanah kami sebagai mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan sekaligus nantinya
dapat kami terapkan dalam memberikan asuhan kepada klien dan kita dapat berkontribusi
dalam meningkatkan profesionalisme Sebagai calon tenaga kesehatan. Tepuk tangan untuk
narasumber keren kita pada siang hari ini. Terima kasih atas antusiasme hadirin dan teman-
teman pada kuliah umum kali ini. Saya selaku moderator pada acara kuliah Umum Perinatal
Mental Health Sebagai Upaya Meningkatkan Kebugaran Fisik Dan Mental memohon maaf
apabila selama memandu jalannya acara terdapat kata-kata yang kurang berkenan di hati
hadirin. Terima kasih..
Wabillahitaufik walhidayah
wasssalammualaikum wr wb

Anda mungkin juga menyukai