Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BONE

SEKRETARIAT DAERAH
Alamat : Jl. Jenderal Ahmad Yani No. 3 Kabupaten Bone Provinsi Sulawesi Selatan
Kode Pos 92733 Telepon (0481) 21595 Faks (0481) 21595

PENGUMUMAN
Nomor : 800/1778/IX/BKPSDM/2021

TENTANG

PELAKSANAAN UJIAN SELEKSI KOMPETENSI DASAR (SKD)


PADA SELEKSI PENGADAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL (CPNS)
DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN BONE
PROVINSI SULAWESI SELATAN
TAHUN ANGGARAN 2021

Berdasarkan Pengumuman Ketua Panitia Seleksi Pengadaan Calon


Pegawai Aparatur Sipil Negara Pemerintah Kabupaten Bone Tahun 2021
Nomor : 800/1409/VIII/BKPSDM/2021 tanggal 15 Agustus 2021 tentang
Hasil Seleksi Administrasi Pasca Sanggah pada Seleksi Pengadaan Calon
Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bone
Provinsi Sulawesi Selatan Tahun Anggaran 2021 dan Surat Kepala Kantor
Regional IV BKN Makassar Nomor : KR.IV.K.26-25/P.38-188/2021 tanggal
1 September 2021 perihal Penyampaian Jadwal SKD CPNS Tahun 2021
Se-Wilayah Kerja Kanreg IV BKN Makassar, maka bersama ini kami
sampaikan hal-hal sebagai berikut :

1. Pelamar yang dinyatakan Lulus Seleksi Administrasi Pasca Sanggah


(memenuhi syarat) berhak mengikuti seleksi tahap selanjutnya yaitu
Ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD);
2. Pelaksanaan Ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dimulai tanggal
4 s/d 7 Oktober 2021 bertempat di Celebes Convention Center
(CCC) Jalan Metro Tanjung Bunga, Panambungan, Kec. Mariso, Kota
Makassar;
3. Jadwal ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) sebagaimana pada
lampiran I dan jadwal ujian peserta Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)
per sesi per hari sebagaimana pada lampiran II;
4. Peserta yang akan mengikuti Ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)
wajib menaati tata tertib sebagai berikut :
a. Peserta wajib membawa Asli Kartu Tanda Peserta Ujian yang
dicetak melalui akun SSCASN masing-masing (dihimbau kepada
peserta untuk menulis nomor urut pada sudut kanan atas
Kartu Tanda Peserta Ujian sesuai dengan nomor urut per sesi
pada lampiran II pengumuman ini);
b. Peserta wajib membawa Asli Kartu Tanda Penduduk/Surat
Keterangan telah melakukan perekaman kependudukan yang
dikeluarkan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil;

1
c. Peserta wajib membawa Asli Print Out bukti deklarasi sehat yang
terdapat pada halaman resume SSCASN, Kartu Deklarasi Sehat
dapat diisi paling cepat 14 (empat belas) hari sebelum pelaksanaan
ujian SKD dan paling lambat 1 (satu) hari sebelum pelaksanaan
ujian SKD;
d. Peserta wajib membawa alat tulis pribadi (pensil kayu);
e. Peserta wajib mengenakan pakaian rapi dan sopan :
➢ Peserta pria : mengenakan kemeja putih lengan panjang polos
tanpa corak/motif, celana panjang hitam berbahan kain dan
sepatu pantofel;
➢ Peserta wanita : mengenakan kemeja putih lengan panjang
polos tanpa corak/motif, rok hitam/polos berbahan kain,
sepatu pantofel, dan jilbab hitam polos (bagi peserta yang
berhijab);
(Kaos, celana berbahan jeans, sandal tidak diperkenankan).
f. Peserta Wajib menunjukkan Surat Keterangan hasil Swab Test RT
PCR kurun waktu maksimal 2x24 Jam atau Rapid Test Antigen
kurun waktu maksimal 1x24 Jam dengan hasil Negatif/Non
Reaktif;
g. Bagi Peserta yang dinyatakan Positif/Reaktif melalui hasil Swab
Test RT PCR atau Rapid Test Antigen, DILARANG UNTUK HADIR
pada lokasi seleksi. Peserta dimaksud agar melaporkan diri kepada
Panselda Pengadaan CASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten
Bone melalui Layanan Whatsapp 081355833064 atau melalui
Telegram HELPDESK CASN KAB. BONE;
(Pelaporan dilakukan paling lambat sebelum pelaksanaan sesi
ujian yang bersangkutan dimulai, jika pelaporan lewat dari sesi
ujian yang bersangkutan maka peserta dianggap GUGUR);
h. Menggunakan masker 3 lapis (3 ply) dan ditambah masker kain
bagian luar (double masker);
i. Menjaga jarak (Physical Distancing) minimal 1 (Satu) meter dari
orang lain;
j. Mencuci tangan dengan sabun atau Hand Sanitizer;
k. Peserta wajib hadir di tempat pelaksanaan ujian minimal 90
(sembilan puluh) menit sebelum ujian dimulai untuk melakukan
registrasi;
l. Peserta yang terlambat saat ujian telah dimulai (saat login aplikasi
aplikasi CAT) atau tidak mendapatkan PIN Registrasi 5 (lima) menit
sebelum jadwal seleksi dimulai, maka peserta tidak dapat
mengikuti ujian dan dinyatakan gugur;
m. Peserta di dalam ruang seleksi dilarang membawa :
➢ Buku atau catatan lainnya;
➢ Kalkulator, gawai, kamera dalam bentuk apapun, jam tangan;
➢ Senjata api/tajam atau sejenisnya; dan
➢ Menggunakan komputer selain untuk aplikasi CAT.
n. Peserta dilarang :
➢ Bertanya/berbicara dengan sesama peserta tes selama seleksi
berlangsung;
➢ Menerima/memberikan sesuatu dari/kepada peserta lain tanpa
seizin panitia selama seleksi berlangsung;
➢ Keluar ruangan seleksi, kecuali memperoleh izin dari panitia;

2
➢ Membawa makanan dan minuman dalam ruang seleksi; dan
➢ Merokok dalam ruangan seleksi.
o. Peserta yang telah selesai ujian dapat meninggalkan tempat ujian
secara tertib.
5. Apabila peserta tidak dapat menunjukkan persyaratan/mengikuti tata
tertib sebagaimana tersebut pada poin 4 (empat) tidak dapat diikutkan
ujian dan dinyatakan gugur;
6. Peserta yang tidak hadir dan/atau tidak mampu mengikuti tahapan
seleksi dengan alasan apapun pada waktu dan tempat yang
ditetapkan, maka dinyatakan gugur;
7. Peserta yang terbukti melakukan kecurangan/pelanggaran akan
diproses sesuai dengan peraturan hukum yang berlaku;
8. Peserta dilarang membawa barang lain selain yang telah ditentukan;
9. Peserta dilarang menggunakan kendaraan pribadi ke lokasi ujian;
10. Pengantar peserta ujian berhenti di Drop Zone yang telah ditentukan
dan dilarang menunggu di dalam lokasi ujian;
11. Panitia tidak menyediakan lokasi parkir bagi pengantar peserta ujian;
12. Nilai hasil Ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dapat dilihat melalui
media online streaming pada channel youtube BKN Makassar Official;
13. Peserta dihimbau agar tetap memperhatikan Protokol Kesehatan
dengan menerapkan 5 M (Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga
jarak, Menghindari kerumunan, Membatasi mobilitas);
14. Peserta dihimbau agar tidak mempercayai apabila ada oknum/pihak
tertentu yang menjanjikan dapat membantu kelulusan dalam setiap
tahapan seleksi dengan keharusan menyediakan/membayar sejumlah
uang atau dalam bentuk lainnya;
15. Kelulusan peserta adalah murni prestasi peserta sendiri, jika ada
pihak–pihak yang menjanjikan kelulusan dengan motif apapun maka
hal tersebut merupakan tindakan penipuan dan diluar tanggung
jawab panitia;
16. Kelalaian peserta dalam membaca dan memahami pengumuman ini
menjadi tanggung jawab peserta;
17. Keputusan Panitia bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat.

Demikian disampaikan untuk menjadi perhatian.

Watampone, 20 September 2021

a.n. Bupati Bone


Sekretaris Daerah
Selaku Ketua Panitia,

Drs. H. ANDI ISLAMUDDIN


Pangkat : Pembina Utama Madya
NIP. 197010201996031004

Anda mungkin juga menyukai