Anda di halaman 1dari 1

PROSEDUR OPERASIONAL STANDAR

PENGGUNAAN RUANG LABORATORIUM

1. Guru mengisi form peminjaman ruang pada aplikasi paling lambat satu hari sebelum kegiatan dan
menekan tombol kirim. Isian form meliputi: hari/tanggal penggunaan, waktu penggunaan, topik
praktikum, nama guru pengampu.
2. Laboran memeriksa daftar pengajuan peminjaman ruang pada dasboard admin, kemudian
memeriksa ketersediaan ruang pada tanggal peminjaman yang diajukan oleh guru. Prioritas
peminjaman adalah berdasarkan tanggal pengajuan.
3. Jika ruang tersedia pada tanggal tersebut, Laboran memasukkan pengajuan dalam daftar periksa
penggunaan ruang untuk disetujui oleh kepala laboratorium.
4. Kepala laboratorium memeriksa daftar penggunaan ruang pada dashboard kepala lab untuk
memberikan persetujuan dengan menekan tombol setujui (Approve). Guru akan mendapatkan
pemberitahuan bahwa pengajuannya disetujui. Laboran dapat melihat daftar ruang yang sudah
disetujui oleh kepala laboratorium pada dashboard laboran.
5. Jika kepala laboratorium tidak menyetujui, guru akan mendapatkan pemberitahuan beserta
alasan penolakan pengajuan. Guru diminta menghubungi admin untuk mendapatkan penjelasan
lebih lanjut jika diperlukan. Laboran dapat melihat daftar pengajuan ruang yang ditolak pada
dashboard laboran.
6. Setelah disetujui oleh kepala laboratorium laboran menyiapkan ruang laboratorium untuk
digunakan praktik satu hari sebelum praktikum. Jika ruang sudah siap laboran melaporkan pada
kepala laboratorium dengan menekan tombol siap (Ready). Kepala laboratorium dapat melihat
ruang yang sudah siap melalui dashboard kepala laboratorium.
7. Laboran dan kepala laboratorium dapat mengunduh daftar penggunaan laboratorium secara
berkala dalam format excel. Daftar penggunaan laboratorium meliputi: Hari/tanggal, waktu, topik
praktikum, nama guru pengampu.

Anda mungkin juga menyukai