Anda di halaman 1dari 12

STANDAR OPERASIONAL No.

Dokumen
PROSEDUR
( SOP ) Revisi Ke 1
Assisten Keperawatan
PENGGUNAAN Ruang Lingkup
LABORATORIUM UNTUK
PRAKTIKUM Tim Lab Assisten
Disusun Oleh Keperawatan

1. PENGERTIAN

Laboratorium merupakan fasilitas Jurusan Keperawatan yang dimanfaatkan oleh siswa/i


dan/atau guru untuk kegiatan praktikum.
2. TUJUAN

1. Mengoptimalkan penggunaan laboratorium beserta semua sumber daya yang ada di


dalamnya agar menjadi produktif, berkualitas dan terpercaya memberikan pelayanan
sebagai pusat penelusuran dan pengembangan ilmu pengetahuan di bidang Assisten
Keperawatan, sehingga dapat membantu mewujudkan visi dan misi Jurusan
Keperawatan
2. Sebagai pedoman penggunaan laboratorium untuk pelaksanaan praktikum oleh siswa/i
dan guru
3. RUANG LINGKUP

Kegiatan yang ada dalam lingkup laboratorium meliputi pelaksanaan kegiatan praktikum,
baik yang dilakukan oleh siswa/i dan guru ataupun pihak luar yang menggunakan
laboratorium
4. DEFINISI ISTILAH

1. Kepala laboratorium adalah tenaga edukatif yang ditugaskan menjadi pimpinan


tertinggi dalam organisasi laboratorium dan bertanggung jawab terhadap semua
kegiatan di laboratorium
2. Pembimbing praktikum adalah tenaga edukatif yang bertanggungjawab dalam
memberikan bimbingan praktikum bagi siswa/i untuk mata pelajaran yang
diajarkannya.
3. Peserta praktikum adalah siswa/i yang telah terdaftar untuk mata pelajaran yang
bersangkutan pada semester berjalan.
4. Pengguna jasa adalah siswa/i dan guru, serta pihak luar yang menggunakan
laboratorium
5. PROSEDUR

1. Tata Tertib Laboratorium


1) Semua pengunjung laboratorium harus melepas alas kaki.
2) Siswa yang meminjam peralatan laboratorium harus memenuhi ketentuan
peminjam dan pengembalian, sebagai berikut:
A. Mengisi buku pinjaman alat laboratorium.
B. Mengambil dan mengembalikan alat harus dengan pengawasan PJ.
Laboratorium.
C. Mengembalikan alat laboratoriumnharus tepat waktu dan letakkan
pada tempat yang telah ditentukan.
3) Siswa dilarang membuat keributan di dalam laboratorium.
4) Buanglah sampah pada tempat yang telah disediakan.
5) Siswa dilarang makan dan minum di dalam laboratorium.
6) Siswa dilarang duduk-duduk dan tidur-tidur diatas Bed.
7) Semua pengunjung laboratorium harus dapat menjaga kebersihan
laboratorium.
8) Siswa dilarang membawa peralatan laboratorium keluar dari ruangan
laboratorium tanpa izin dari PJ. Laboratorium / staf guru.
9) Semua pengunjung laboratorium harus menjaga ke amanan, kebersihan, dan
kerapian semua inventaris laboratorium.
10) Siswa tidak boleh mencoret-coret alat atau phantom saat melakukan praktik
di laboratorium.
11) Jika terjadi kerusakan dan kehilangan peralatan laboratorium, maka siswa
tersebut wajib melapor kepada PJ. Laboratorium serta wajib menggantinya.
12) Jika tidak ada yang melapor telah merusak/ menghilangkan alat
laboratorium, maka semua siswa yang mengunjungi laboratorium saat
praktik wajib mangganti.
13) Setelah selesai prakrik di laboratirum siswa wajib merapikan alat-alat
laboratorium dan meletakkan Kembali pada tempat yang telah ditentukan
serta dalam keadaan bersih, rapi dan siap pakai Kembali.

2. Pembelian Alat dan Bahan Praktikum


1. Analis secara berkala melihat data stok alat/bahan untuk memastikan alat dan
bahan selalu tersedia.
2. Minimal satu bulan sebelum semester baru dimulai atau stok yang tersedia hampir
habis, Kepala Laboratorium harus mengajukan Permintaan Pembelian Barang
lengkap dengan spesifikasi dan jumlahnya kemudian diserahkan kepada Bendahara
dan Kepala Sekolah untuk disetujui.
3. Kepala Laboratorium membeli alat/bahan sesuai spesifikasi yang diminta

4. Kepala Laboratorium mengupdate data stok alat/bahan


3. Mekanisme Penjadwalan Praktikum

1. Guru mata pelajaran praktikum menyampaikan secara tertulis kepada Ketua


Jurusan bahwa mata pelajaran yang bersangkutan akan melaksanakan praktikum
di laboratorium. Penyampaian tersebut harus dilakukan pada 1 minggu sebelumnya
atau paling lambat 3 hari sebelum dimana praktikum akan dilaksanakan, dan
harus menyertakan materi-materi praktikum, daftar kebutuhan alat dan bahan
praktikum, perkiraan jumlah siswa/i. Penyampaian rencana praktikum yang
dilakukan secara mendadak, tidak akan dilayani oleh Kepala Laboratorium.

4. Mekanisme Pelaksanaan Praktikum

1. Selama praktikum berlangsung, semua siswa/i dan guru wajib mematuhi seluruh tata
tertib laboratorium.
2. siswa/i mengambil alat dan bahan praktikum yang sudahdisiapkan.
3. siswa/i mengerjakan praktikum sesuai topik dan alokasi waktu yang telah
ditentukan.
4. Setelah praktikum selesai, semua alat yang digunakan wajib dibersihkan oleh
siswa/i.
5. Setelah praktikum selesai, siswa/i menyerahkan kembali peralatan dan memeriksa
kembali keadaan alat yang telah digunakan. Jika ada alat yang mengalami kerusakan
atau hilang, maka siswa/i bertanggung jawab memperbaiki atau mengganti alat
tersebut. Berita acara kerusakan/hilang dan penggantian alat.

5. Mekanisme Peminjaman Alat Kegiatan Praktikum


1. Sebelum praktikum dimulai, mengajukan permohonan tertulis peminjaman alat
kepada Kepala Laboratorium. Permohonan tersebut harus disampaikan paling
lambat 3 hari sebelum praktikum dilaksanakan
2. Kepala Laboratorium menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan paling
lambat 1 hari sebelum praktikum dilaksanakan
3. Kepala Laboratorium melakukan cek atas alat yang telah disediakan.
4. Bila ada kesalahan atau ketidaksesuaian antara daftar, jenis maupun jumlah alat
sebagaimana berkas peminjaman alat, segera melapor kepada Kepala Laboratorium.
5. Setelah memastikan peralatan dalam kondisi baik dan berfungsi sebagaimana
mestinya, serta spesifikasinya sesuai dengan berkas peminjaman alat, siswa/i
mengisi buku peminjaman alat.
6. Saat kegiatan praktikum berlangsung, peralatan tidak boleh dipinjamkan atau
dipindah ke tempat lain
7. Setelah praktikum selesai, siswa/i menyerahkan kembali peralatan dan memeriksa
kembali keadaan bahan dan alat yang telah digunakan. Jika ada alat yang mengalami
kerusakan atau hilang, maka siswa/i bertanggung jawab memperbaiki atau
mengganti alat tersebut. Berita acara kerusakan/hilang dan penggantian alat
melengkapi.

6. Prosedur Pengurusan Sudah Bebas Penggunaan Laboratorium


1. Siswa/i mengisi form keterangan Sudah Bebas Penggunaan Laboratorium
2. Siswa/i menyerahkan permohonan Sudah Bebas Penggunaan Laboratorium kepada
Kepala Laboratorium
3. Kepala Laboratorium melakukan pencekkan data, apakah Siswa/i bersangkutan
sudah mengembalikan segala pinjaman alat dan menyelesaikan kewajiban-
kewajiban lainnya selama melaksanakan praktikum, jika belum Siswa/i harus
menyelesaikan semua administrasi labor terlebih dahalu
4. Kepala Laboratorium menyetujui blangko permohonan Sudah Bebas Penggunaan
Laboratorium bagi Mahasiswa yang sudah menyelesaikan semua peminjaman dan
pembayaran di lab.
5. Siswa/i menyerahkan blangko Sudah Bebas Penggunaan Laboratorium kepada
Kepala Lab untuk ditandatangani
7. Prosedur Kunjungan Laboratorium Jurusan Keperawatan

Mekanisme Permohonan Ijin Kunjungan


1. Pengunjung mengajukan permohonan kunjungan labororatorium secara tertulis
kepada Ketua Jurusan Keperawatan
2. Kepala Laboratorium menentukan atau menyetujui jadwal kunjungan
3. Selanjutnya bagian Administrasi memproses surat, dan menyampaikan informasi
mengenai jadwal kunjungan yang telah disetujui oleh Kepala Laboratorium.
Pelaksanaan Kunjungan Laboratorium
1. Kepala Laboratorium melakukan koordinasi dengan Guru yang terkait, mengenai
akan adanya kunjungan Laboratorium
2. Kepala Laboratorium akan memberitahukan mengenai materi yang akan
disampaikan di hari kunjungan kepada Guru
3. Kepala Laboratorium menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan pada saat
kunjungan Laboratorium serta mendekor laboratorium (dilakukan sehari sebelum
kunjungan Laboratorium)
4. Dihari kunjungan Kepala Laboratorium, Guru menyambut pengunjung yang
datang.
5. Kepala Laboratorium mengawasi dan membimbing pengunjung Laboratorium
yang datang
6. Setelah kunjungan selesai, Kepala Laboratorium menyimpan kembali peralatan
dalam keadaan bersih dan Analis memeriksa kembali keadaan alat yang telah
digunakan. Jika ada alat yang mengalami kerusakan atau hilang, maka pengunjung
bertanggung jawab memperbaiki atau mengganti alat tersebut.

8. Sanksi
1. Peserta praktikum yang tidak mematuhi tata tertib Tidak diperkenankan
masuk laboratorium
2. Peserta praktikum yang datang terlambat (tidak sesuai kesepakatan), tidak
Tidak Boleh Mengikuti Kegiatan Praktikum.
3. Peserta praktikum yang memindahkan dan/atau menggunakan peralatan
praktikum tidak sesuai dengan yang tercantum dalam petunjuk praktikum dan
berkas peminjaman alat, kegiatan praktikum yang dilaksanakan akan dihentikan
dan praktikum yang bersangkutan dibatalkan.
4. Peserta praktikum yang telah menghilangkan, merusak atau memecahkan
peralatan praktikum harus mengganti sesuai dengan spesifikasi alat yang
dimaksud.
5. Apabila peserta praktikum sampai dengan jangka waktu yang ditentukan tidak
bisa mengganti alat tersebut, maka peserta praktikum Tidak Boleh mengikuti
Penilaian akhir semester (PAS).
6. ALUR PENGGUNAAN LABORATORIUM

GURU MATA PELAJARAN

SURAT PERMOHONAN IZIN


PENGGUNAAN LABORATORIUM

DITERIMA
TIDAK
YA
PEMINJAMAN ALAT DAN BAHAN OLEH SISWA/I
PESERTA PRAKTIKUM

PRAKTIKUM DI
LABORATORIUM

PENYELESAIAN ADMINISTRASI : SURAT


KETERANGAN BEBAS LABORATORIUM
7. FORMULIR KERJA
1. Form A pengajuan izin penggunaan laboratorium untuk praktikum

SURAT IZIN PRAKTIKUM


NO.

Kepala Laboratorium dengan ini memberikan izin melaksanakan praktikum kepada :

Jurusan :

Kelas :

Mata Pelajaran :

Judul Praktikum :

Waktu Praktikum :

Guru Mata Pelajaran /

Penanggung Jawab :

Batam,

Kepala Laboratorium

( )
2. Form Blanko Peminjaman Alat/Bahan

BLANKO PEMINJAMAN ALAT/BAHAN

NAMA PEMINJAM :
TANGGAL PENGGUNAAN :
TANGGAL DIKEMBALIKAN :
JUMLAH JUMLAH
NO NAMA ALAT SPESIFIKASI KET
PINJAM KEMBAL
I

JUMLAH JUMLAH
NO NAMA BAHAN SPESIFIKASI KET
PINJAM KEMBAL
I

Mengetahui, Batam, _
Guru Mata Pelajaran
Peserta Praktikum

( ) ( __)

Mengetahui,
Kepala Laboratorium

( )

Catatan : Blanko peminjaman sudah masuk laboratorium paling lambat 3 hari sebelum
pelaksanaan praktikum
3. Form Surat Pernyataan Penggantian Alat Rusak/Hilang

SURAT PERNYATAAN PENGGANTIAN ALAT

Saya yang bertandatangan di bawah ini,

Nama :

NAMA Guru Mata Pelajaran :

NO. HP :

Telah merusak/ menghilangkan alat atau bahan Laboratorium


dan sanggup mengganti sesuai dengan keadaan aslinya. Alat Tersebut akan kami
ganti paling lambat tanggal

Alat dan bahan yang dimaksud adalah :

NO NAMA ALAT / BAHAN SPESIFIKASI JUMLAH

Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya.

Mengetahui, Batam, _
Kepala Laboratorium
Yang Menyatakan

( ) ( )

NB. Telah diganti pada tanggal


4. Form Surat Keterangan Bebas Laboratorium

SURAT KETERANGAN BEBAS PENGGUNAAN LABORATORIUM

DAN PEMINJAMAN BAHAN DAN ALAT LABORATORIUM

NAMA :

JURUSAN :

KELAS :

Telah mengembalikan semua alat yang dipinjam/dipakai dalam Praktikum, serta telah
memenuhi semua kewajiban di laboratorium

Batam,

Kepala Laboratorium

( )

Batam, Juli 2022

Mengetahui : Disahkan oleh :


Kepala SMK Nurul Jadid Batam Ketua Jurusan Keperawatan SMK Nurul
Jadid Batam

Musmulyadi, S.Kep, MARS, RN.CWCCA. Ns. Mutiara Angginy, S.Kep.


NRKS. 19023L0073160241150031

Anda mungkin juga menyukai