Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BLORA

DINAS PENDIDIKAN
Jl. Ahmad Yani No. 42 Telp. (0296) 531237, 531045 Blora
Fax : 0296)531150, Email : dinaspendidikanblora@gmail.com
BLORA 58219

Blora, 15 Maret 2023

Nomor : 420/1189 Kepada :


Lamp : -- Yth. 1. Kepala SMPN se- Kab. Blora.
Hal : Pencatatan Dalam Dapodik. 2. Koordinator Wilayah Bidang Kependidikan
Kecamatan se- Kab. Blora
di --

Tempat

Menyusuli surat kami nomor 420/1113 tanggal 6 Maret perihal tersebut dalam
pokok surat, bersama ini disampaikan dengan hormat, perubahan mekanisme pencatatan
GTT/PTT dalam Dapodik yaitu sebagai berikut :
1. Pendidik/GTT
Persyaratan yang harus dipenuhi oleh GTT untuk bisa dicatatkan dalam Dapodik
adalah:
a. Diusulkan oleh Kepala Sekolah.
b. GTT tersebut sudah memiliki ijazah S1 sesuai dengan bidang/mata pelajaran yang
diampu sesuai dengan Permendikbud Nomor 16 Tahun 2019 tentang Penataan
Linieritas Guru Bersertifikat Pendidik.
c. Telah bekerja paling singkat 2 (dua) tahun pada tanggal 31 Desember 2022.
d. Dinyatakan lolos dan memenuhi persyaratan oleh Tim Pengkaji Pencatatan
Dapodik.
e. Berusia maksimal 55 (lima puluh lima) tahun.
Jika memenuhi persyaratan tersebut Kepala Sekolah dapat mengajukan permohonan
dengan melengkapi dokumen-dokumen sebagai berikut:
a. Surat permohonan Pencatatan GTT dalam Dapodik kepada Kepala Dinas
Pendidikan Kabupaten Blora Cq. Kepala Bidang Guru dan Tenaga Kependidikan;
b. Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (SPTJM) bermeterai cukup dengan
disertai 2 (dua) orang saksi.
c. Fotocopy legalisir ijazah dan transkrip S1 sebagaimana tersebut dalam angka 1
huruf b (asli ditunjukkan).
d. Fotocopy legalisir SK Pertama GTT di Satuan Pendidikan (asli ditunjukkan).
e. Fotocopy legalisir SK Pembagian Tugas GTT di Satuan Pendidikan 4 semester/2
tahun terakhir (asli) ditunjukkan.
f. Form R7 dan R 10 dari sekolah
g. Fotocopy KTP/KK.
2. Tenaga Kependidikan/PTT
Persyaratan yang harus dipenuhi oleh PTT untuk dapat dicatatkan dalam Dapodik
adalah:
a. Diusulkan oleh Kepala Sekolah
b. PTT tersebut sudah memiliki ijazah minimal SMA/SMK/MA/Paket C
c. Dinyatakan lolos dan memenuhi persyaratan oleh Tim Pengkaji Pencatatan
Dapodik
d. Telah bekerja paling singkat 2 (dua) tahun pada tanggal 31 Desember 2022.
e. Berusia maksimal 53 (lima puluh tiga) tahun.
Jika memenuhi persyaratan tersebut Kepala Sekolah dapat mengajukan permohonan
dengan melengkapai dokumen-dokumen sebagai berikut:
a. Surat Permohonan Pencatatan PTT dalam Dapodik kepada Kepala Dinas
Pendidikan Kabupaten Blora Cq. Kepala Bidang Guru dan Tenaga Kependidikan.
b. Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak bermeterai cukup dengan disertai 2
(dua) orang saksi
c. Fotocopy legalisir ijazah SMA/SMK/MA /Paket C (asli ditunjukkan)
d. Fotocopi legalisir SK Pembagian Tugas PTT di Satuan Pendidikan (asli
ditunjukkan).
e. Form R 7 dan R 10 dari Sekolah.
f. Fotocopi KTP/KK
3. Perubahan Status dari PTT ke GTT.
Persyaratan perubahan status dari PTT ke GTT dalam pencatatan Dapodik adalah:
a. Diusulkan oleh Kepala Sekolah.
b. GTT tersebut sudah memiliki ijazah S1 sesuai dengan bidang/mata pelajaran yang
diampu sesuai dengan Permendikbud Nomor 16 Tahun 2019 tentang Penataan
Linieritas Guru Bersertifikat Pendidik.
c. Telah bekerja paling singkat 2 (dua) tahun pada tanggal 31 Desember 2022 dan
telah melaksanakan tugas sebagai guru paling singkat 1 (satu) semester.
d. Dinyatakan lolos dan memenuhi persyaratan oleh Tim Pengkaji Pencatatan
Dapodik.
e. Berusia maksimal 55 (lima puluh lima) tahun.
Jika memenuhi persyaratan tersebut Kepala Sekolah dapat mengajukan permohonan
dengan melengkapi dokumen-dokumen sebagai berikut:
a. Surat Permohonan Pencatatan perubahan PTT ke GTT dalam Dapodik kepada
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Blora Cq. Kepala Bidang Guru dan Tenaga
Kependidikan.
b. Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak bermeterai cukup dengan disertai 2
(dua) orang saksi
c. Fotocopy legalisir ijazah S1 sebagaimana dimaksud pada angka 3 huruf b (asli
ditunjukkan)
d. Surat tugas pengangkatan sebagai GTT dari Kepala Sekolah
e. Fotocopi legalisir SK Pembagian Tugas PTT di Satuan Pendidikan dan Fotocopi
legalisir SK Pembagian Tugas GTT 1 (satu) semester (asli ditunjukkan).
f. Form R 7 dan R 10 dari Sekolah.
g. Fotocopi KTP/KK.
Untuk persyaratan perubahan PTT menjadi GTT, setelah ada rekomendasi dari
Kepala Bidang Guru dan Tenaga Kependidikan, operator Dapodik pada Satuan
Pendidikan menginput perubahan data sesuai dengan TMT pengangkatan sebagai Guru.
Pencatatan Dapodik diusulkan oleh pemohon kepada Tim Pengkaji Pencatatan
Dapodik pada Seksi Disiplin dan Kesejahteraan Bidang Guru dan Tenaga
Kependidikan Dinas Pendidikan Kabupaten Blora paling lambat tanggal 10 setiap
bulannya.
Demikian untuk menjadi perhatian didalam pelaksanaannya dan terima kasih.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Blora

AUNUR ROFIQ, SE M.Si


Pembina Utama Muda
NIP. 19630804 199303 1 006

Tembusan : Kepada Yth.


- Kepala BKD Kabupaten Blora.

Anda mungkin juga menyukai