Anda di halaman 1dari 2

RESUME VIDEO INSPIRASI

THE BILLIONAIRE
Mata Kuliah : Enterpreneurship

Disusun Oleh :

Kiki Utami (44210323)


Kelas : 44.4H.01

PROGRAM STUDI PUBLIC RELATION


FAKULTAS ILMU KOMUNIKASI DAN BAHASA
UNIVERSITAS BINA SARANA INFORMATIKA

2023
Film the billionaire menceritakan seorang tokoh yang bernama Top Ittipat yang berusia
16 tahun adalah pecandu game online. Top Ittipat malas-malasan di sekolah dikarenakan orang
tuanya yang kaya raya yang menjadikan seseorang Top Ittipat menjadi pria yang manja.
Berkat-berkat game online nya Top Ittipat berhasil memperoleh jumlah uang sehingga dia
menjadi seorang pembisnis muda dari bisnis game online tersebut Top berhasil membeli
sebuah mobil dan kehidupannya menjadi berfoya-foya dan bersenang-senang saja namun
admin online tersebut menghapus akun Top sehingga dia kehilangan penghasilan dari game
online tersebut. Karena sudah terobsesi dengan uang dan keberhasilan di game online tersebut
Top beralih menjadi di penjual barang elektronik seperti DVD player namun top malah tertipu
dikarenakan barang yang dijual Top ternyata semuanya barang bajakan sehingga mengalami
kerugian.

Saat dia berusia 17 tahun, dibantu oleh pamannya Top mencoba untuk berbisnis
kembali dengan menjual kacang goreng khas Thailand di mall. Top lebih suka menghabiskan
waktunya untuk bisnis daripada kuliah. Top dikeluarkan dari universitas. Top gagal
dengan kuliahnya tetapi tidak dengan bisnisnya. Usaha kacang Top mulai mendapatkan
untung, Top dapat membuka beberapa cabang. Tetapi bisnis kacang Top tidak bertahan
lama, mesin penggoreng kacang menimbulkan asap pada langit-langit mall, sehingga
manajemen mall membatalkan kontrak dan tidak mengizinkan Top untuk berjualan kembali.

Saat berusia 18 tahun orang tua Top bangkrut dan memutuskan untuk pindah ke
China, namun Top memilih untuk tetap tinggal di Thailand. Top melihat sebuah peluang
bisnis ketika Lin (Pacar Top) membawa oleh-oleh rumput laut dari provinsi Rayong. Top
memutuskan untuk berbisnis rumput laut walaupun banyak sekali lika- liku yang harus
dihadapi oleh Top dan pada akhirnya Top sukses dengan bisnis rumput laut.

Kesimpulan :

“Film the billionaire menceritakan bahwa kehidupan itu tidak ada yang mudah dan mereka
yang ingin sukses tidak ada jalan lain selain berusaha dan terus melakukan inovasi serta sesuatu
yang kreatif dan itu berhasil dilakukan oleh Top Ittipat meskipun berulang kali gagal dan
mendapat banyak tantangan serta cobaan namun keinginan Top Ittipat untuk sukses merubah
semuanya menjadi peluang dan kesempatan. Top ittipat mengajarkan kita bahwa setiap peluang
usaha tidak langsung menguntungkan bahkan harus melakukan riset terlebih dahulu untuk
meninjau seberapa besar dari suatu usaha yang akan dilakukan dan dilaksanakan.”

Anda mungkin juga menyukai