Anda di halaman 1dari 5

RENCANA INDUK PENGEMBANGAN SEKOLAH (RIPS)

SD ISLAM CAHAYA NALAR


KOTA BANDUNG
I. VISI DAN MISI
A. VISI
SD Islam Cahaya Nalar mempunyai visi yang jelas yaitu "menjadi lembaga
pendidikan yang menyiapkan sumber daya manusia profesional, berjiwa wirausaha
dan mampu mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi guna memenuhi
kebutuhan dunia usaha dan dunia industri dalam menghadapi era globalisasi".

B. MISI
Misi dari SD Islam Cahaya Nalar adalah "menjadikan lembaga Pendidikan yang
menghasilkan tenaga kerja trampil dibidang teknologi terapan dan mengembangkan
unit produksi dan jasa secara swakelola sebagai perwujudan sekolah menengah
kejuruan".

II. KURIKULUM
Proses kegiatan belajar mengajar SD Islam Cahaya Nalar sesuai dengan kurikulum
yang telah ditetapkan oleh Departemen Pendidikan Nasional, sedangkan
pengembangan dari kurikulum akan dimasukkan muatan lokal agar sesuai dengan
tuntutan kebutuhan lingkungan usaha dan industri di Kabupaten Lumajang
khususnya dan Jawa Timur pada umumnya.

III. PESERTA DIDIK

Calon peserta didik yang telah mendaftar sampai bulan April untuk tahun
pelajaran 2023/2024 adalah 6 orang.

IV. KETENAGAAN
A. TENAGA PENDIDIKAN
Tenaga pendidikan yang telah disiapkan adalah sebagai berikut:
1. 1 orang kepala sekolah
2. 1 orang guru kelas
3. 1 orang guru mapel
Kepala sekolah adalah lulusan S2, san dua guru lain merupakan lulusan S1 dari
berbagai perguruan tinggi. Adapun data selengkapnya sebagaimana terlampir .
B. TENAGA NON PENDIDIKAN
Tenaga non kependidikan yang telah disiapkan adalah sebagai berikut
1. Operator : 1 orang
2. Tenaga Kebersihan : 1 orang
Adapun data selengkapnya sebagai mana terlampir.
V. SARANA DAN PRASARANA
A. Fasilitas yang telah dimiliki oleh SD Islam Cahaya Nalar adalah sebagai berikut
1. TANAH
a. Status pemilikan : Milik sendiri
b. Luas : 1000 M2
B. GEDUNG
a. Tahun berdirinya bangunan : 2023
b. Permanen/semi/darurat : Permanen
c. Badan yang mendirikan : Yayasan Cahaya Nalar Semesta
d. Status kepemilikan : Milik sendiri
e. Penggunaan ruang-ruang gedung tersebut sebagai berikut :

No. Penggunaan ruangan Jumlah Keterangan


1 Ruang belajar 2 Baru
2 Ruang perpustakaan 1 Baru
3 Ruang kepala sekolah 1 Baru
4 Ruang guru 1 Baru
5 Ruang tata usaha 1 Baru
6 Ruang serba guna 1 Baru
7 Ruang rapat 1 Baru
8 Ruang tamu 1 Baru
9 Ruang penjaga 1 Baru
10 Lapangan upacara 1 Baru
11 Kamar mandi 6 Baru
12 Tempat parkir 1 Baru
13 Menara air 1 Baru
14 Dapur 1 Baru
15 Tempat wudhu 1 Baru
16
17
18
19
20
C. PERALATAN DAN PERABOTAN

No. Jenis perabotan Jumlah Keterangan


1 Kursi tamu 1 set Baru
2 Meja/kursi kantor Baru
3 Papan tulis Baru
4 Komputer Baru
5 Printer Baru
6 Lemari kantor Baru
7 Meja/kursi siswa Baru
8 Rak perpustakaan Baru
9 Loker siswa Baru
V. ORGANISASI
Organisasi SD Islam Cahaya Nalar mengacu pada ketetapan
Departemen pendidikan nasional dan disesuaikan dengan kebutuhan SD
Islam Cahaya Nalar pada masa-masa mendatang,
VI. PEMBIAYAAN
Biaya penyelenggaraan Pendidikan di SD Islam Cahaya Nalar
untuk kegiatan rutin maupun investasi dibebankan pada Yayasan Cahaya
Nalar Semesta, donatur tetap yang peduli dengan pendidikan. Sedangkan
untuk biaya insidental guna meningkatkan mutu pendidikan dibebankan
pada masyarakat atau orangtua wali murid melalui dewan/komite sekolah.

VII. MANAJEMEN SEKOLAH


Dalam mengelola SD Islam Cahaya Nalar akan memperhatikan
dan mengacu kepada keputusan pemerintah baik melalui Departemen
Pendidikan Nasional maupun peraturan-peraturan dinas terkait tingkat
Kabupaten.
A. KURIKULUM
1. Pelaksanan kegiatan belajar mengajar sesuai dengan kurikulum
yang telah ditetapkan oleh Departemen Pendidikan Nasional
2. Pengembangan kurikulum dengan memasukkan muatan lokal, life
skill, agar sesuai dengan kebutuhan lingkungan dunia usaha dan
dunia industri
3. Pembagian tugas mengajar
4. Peningkatan daya serap siswa
5. Pelaksanaan penilaian belajar tiap semester maupun harian
6. Peningkatan pencapaian target kurikulum
7. Menentukan norma kemampuan siswa
8. Pembentukan pokja pendidikan sistem ganda (PSG)
9. Pelaksanaan pendidikan sistem ganda
10.Mendorong secara terus menerus agar siswa memiliki program
unggulan yang dapat diserap oleh user/pemakai
(DuniaUsaha/Industri)
11.Pengelolaan administrasi pengajaran seperti: buku induk, daftar
kelas, leger nilai, buku mutasi murid, jurnal kelas, satpel, statistik
siswa, jadwal pelajaran, buku raport siswa, buku absensi dan lain-
lain.
B. HUMAS DAN DUNIA USAHA
1. Membentuk majelis sekolah untuk menciptakan hubungan yang
harmonis dengan dunia usaha dan dunia industri dalam rangka
pelaksanaan pendidikan sistem Ganda (PSG).
2. Investasi dunia usaha dan dunia industri yang akan menjadi mitra
dalam Pendidikan Sistem Ganda (PSG).
3. Melaksanakan dialog yang intensif dengan dunia usaha dan
industri dalam rangka pengembangan kurikulum.
4. Menciptakan hubungan yang harmonis dengan masyarakat pada
umumnya lebih khusus kepada orang tua / wali murid, tokoh
masyarakat.
5. Pembuatan peta industri untuk mendapatkan gambaran yang
kongkret tentang tuntutan kebutuhan tenaga kerja.
6. Menjalin kerjasama dengan dunia usaha dan dunia industri dalam
rangka memasarkan tamatan SMK Wira Yudha Sakti Nusantara
7. Memasarkan produk-produk unggulan unit produksi dan jasa
kepada masyarakat.
VIII. PERAN SERTA MASYARAKAT
Dukungan masyarakat dalam rangka pendirian SD Islam Cahaya
Nalar sangat diperlukan, baik berupa materiil maupun dorongan moril
agar SD Islam Cahaya Nalar yang mempunyai visi dan misi sangat ideal
dapat berjalan sesuai dengan harapan.
Untuk merealisasikan hal tersebut sekolah akan membentuk
komite sekolah yang terdiri dari orang tua / wali murid serta tokoh
masyarakat setempat dan instansi terkait dengan harapan agar dapat
memberi masukan baik yang berupa materiil maupun ide-ide segar
sehingga pendidikan di SD Islam Cahaya Nalar berjalan sesuai dengan
harapan kita bersama.

IX. RENCANA TAHAP PELAKSANAAN TAHUN 2023/2024


A. BIDANG FISIK
Akan dibangun sarana prasarana SD Islam Cahaya Nalar sebagai
berikut:
1. Ruang Kelas
2. Musholla
B. BIDANG NON FISIK
1. Dalam tahun pelajaran 2023/2024 SD Islam Cahaya Nalar akan
menerima peserta didik baru dengan maksimal 15 orang/rombel.
2. Pembentukan majelis sekolah.
Demikian proposal Rencara Induk Pengembangan Sekolah yang telah kami
buat ini dapat menjadi pertimbangan dalam izin pendirian sekolah.

Mengetahui,
Bandung, 2 Mei 2023
Yayasan Cahaya Nalar Semesta
Kota Bandung SD Islam Cahaya Nalar
Ketua, Kepala,

Leila Masyaroh, S.Sos Siti Yunia, M.Pd

Anda mungkin juga menyukai