Anda di halaman 1dari 3

PERJANJIAN SEWA MENYEWA

Pada hari ini, …….tanggal ...-…-… ( ………. tahun dua ribu dua puluh tiga). Bertempat di
Surakarta telah dibuat dan ditandatangani Perjanjian Sewa Menyewa antara :

Nama :
Tempat, tanggal lahir :
Alamat :
NIK :
Pekerjaan :

Dalam hal ini bertindak untuk dan atasnama pribadi, untuk selanjutnya disebut sebagai
PIHAK PERTAMA/YANG MENYEWAKAN

Nama :
Tempat, tanggal lahir :
Alamat :
NIK :
Pekerjaan :

Dalam hal ini bertindak dalam jabatannya sebagai direktur Perseroan Terbatas untuk dan
atasnama PT … yang berkedudukan di Surakarta, untuk selamjutnya disebut sebagai PIHAK
KEDUA/PENYEWA

PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA selanjutnya secara bersama-sama disebut PARA
PIHAK
PARA PIHAK menerangkan terlebih dahulu
1. Bahwa PIHAK PERTAMA adalah pemilik sah tanah dan bangunan yang berdiri
diatas sebidang tanah dengan Sertipikat Hak Milik Nomor …. Seluas ±…. m 2 (kurang
lebih … meter persegi) atasnama … beralamat di ….
2. Bahwa PIHAK PERTAMA dengan ini menyewakan kepada PIHAK KEDUA, dan
PIHAK KEDUA dengan ini telah menyewa dari PIHAK PERTAMA.
3. Bahwa PIHAK KEDUA sudah mengetahui dengan betul keadaan bangunan yang
akan disewa tersebut, sehingga PARA PIHAK menganggap tidak perlu diuraikan
lebih lanjut.
4. Selanjutnya Perjanjian Sewa Menyewa ini dilakukan dengan syarat-syarat dan/atau
ketentuan-ketentuan sebagai berikut:

PASAL 1
JANGKA WAKTU
1. Perjanjian sewa menyewa ini berlaku untuk jangka waktu 10 (sepuluh) tahun lamanya
terhitung mulai tanggal 02-01-2023 (Dua Januari tahun dua ribu dua puluh tiga)
sampai dengan tanggal 01-01-2033 (satu Januari tahun dua ribu tiga puluh tiga)
2. Setelah jangka waktu tersebut berakhir dan PIHAK KEDUA bermaksud untuk
memperpanjang, maka PIHAK KEDUA harus memberitahukan kepada PIHAK
PERTAMA selamat-lambatnya 2 (dua) bulan sebelum berakhirnya perjanjian ini.

PASAL 2
HARGA SEWA
1. Harga sewa tanah dan bangunan ditetapkan sebesar Rp. 25.000.000,- (dua puluh lima
juta rupiah) per tahun, sehingga total harga sewa seluruhnya sejumlah Rp.
250.000.000,- (dua ratus lima puluh juta rupiah).
2. Untuk pembayaran sewa tersebut dilakukan PIHAK KEDUA setiap bulan Juli per
tahunnya.
3. Pajak Penghasilan (PPN) atas sewa sebesar 10% atau sejumlah Rp. 2.500.000,- (dua
juta lima ratus ribu rupiah) yang dibayar atas nama PIHAK PERTAMA sehubungan
dengan persewaan ini ditanggung oleh PIHAK KEDUA.

PASAL 3
PENYERAHAN
PIHAK PERTAMA menyerahkan tanah dan bangunan kepada PIHAK KEDUA pada saat
penandatanganan perjanjian ini dilakukan.

PASAL 4
PENGGUNAAN TANAH DAN BANGUNAN
PIHAK KEDUA berhak atas sepenuhnya untuk menggunakan tanah dan bangunan termasuk
fasilitas-fasilitasnya yang disewa dengan perjanjian ini untuk digunakan sebagai Klinik
Swasta.

PASAL 6
PENGALIHAN SEWA
Dalam masa berlakunya perjanjian ini PIHAK KEDUA diberikan kuasa penuh oleh PIHAK
PERTAMA untuk menyewakan sebagian tanah dan bangunannya kepada CV … untuk
dipergunakan sebagai Klinik Swasta atau dikenal dengan Klinik Utama Benning atau
kegiatan lain yang berhubungan.

PASAL 7
PAJAK, IURAN DAN PUNGUTAN
1. Pajak Bumi dan bangunan akan dibayarkan oleh PARA PIHAK dengan pembagian
masing-masing 50% (lima puluh persen) atau sejumlah Rp. 13.710.241 (tiga belas juta
tujug ratus sepuluh ribu dua ratus empat puluh satu rupiah) per masing-masing pihak.
2. Segala Iuran dan pemunguatan lain-lain yang berhubungan dengan tanah dan
bangunan ditanggung PIHAK KEDUA.
PASAL 8
PENYESELASIAN PERSELISIHAN
1. Perjanjian ini dan pelaksanaannya diatur dan diintrepretasikan menurut ketentuan
hukum yang berlaku di Indonesia
2. Apabila dikemudian hari terjadi perselisihan dalam penafsiran atau pelaksanaan
ketentuan-ketentuan dalam perjanjian ini maka PARA PIHAK sepakat untuk terlebih
dahulu menyeselesaikan secara musyawarah atau mufakat.

PASAL 9
KETENTUAN LAIN-LAIN
Hal-hal yang belum diatur atau belum cukup diatur,seperti perubahan, tambahan, atas setiap
ketentuan perjanjian ini akan dirundingkan bersama dan akan diatur lebih lanjut dalam
perjanjian tambahan (addendum) yang merupakan satu kesatuan dan bagian yang tidak dapat
dipisahkan dari perjanjian ini.

Demikian perjanjian sewa menyewa ini dibuat dan ditandatangai pada hari, tanggal, bulan,
tahun terserbut diatas, dibuat dalam rangkap 2 (dua) dan bermaterai cukup, masing-masing
mempunyai kekuatan hukum yang sama.

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA

……… ……….
Direktur PT ……

Anda mungkin juga menyukai