Anda di halaman 1dari 5

SURAT PERJANJIAN SEWA MENYEWA

NO. 002/SAC/XII/06

Pada hari ini Jum’at, tanggal Satu, bulan Desember, tahun Dua ribu
enam ( 01 Desember 2006 ), yang bertanda tangan dibawah ini ;

I. Sdr. HADI SANTOSO

Beralamat di Merak, pemegang Kartu Tanda Penduduk nomor


32.78.73.2004.304.4518, bertindak untuk dan atas namanya
sendiri, selanjutnya diselanjutnya disebut PIHAK PERTAMA.

II. PT. SURYA ARTHA CHANYA

Berkedudukan di Gedung Menara Hijau Lt 7, Suite 706, Jl. MT


Haryono Kav 33 ,Jakarta Selatan, yang didirikan berdasarkan
Akte Notaris ; Ny. Sri Intansih, SH yang telah disahkan oleh
Menteri Kehakiman RI Nomor C-23342 HT 01.04.Th 2004, NPWP
No. 01.731.678.7.015.000 dalam hal ini diwakili oleh Achmad
Novian Rusyandi selaku Direktur Utama dengan demikian
bertindak untuk dan atas nama Perusahaan tersebut diatas,
selanjutnya disebut PIHAK KEDUA.

Para pihak menerangkan terlebih dahulu :

1. Bahwa PIHAK PERTAMA berkehendak untuk menyewakan sebidang


tanah berikut turutan-turutannya dengan status Hak Milik No.
626/mrk/95 dan 661/mrk/95, seluas 1.248 M 2 yang belokasi di Jl.
Gerem Raya, Rt. 002, Rw. 02, Kelurahan Gerem, Kecamatan Pulo
Merak, Kabupaten Serang, Propinsi Banten, kepada PIHAK KEDUA.

2. Bahwa PIHAK KEDUA menyatakan keinginannya untuk menyewa


tanah milik PIHAK PERTAMA dan digunakan sebagi Pool/Garasi.

Selanjutnya para pihak telah sepakat mengadakan Perjanjian Sewa


Menyewa dengan ketentuan dan syarat-syarat sebagai berikut :

Pasal 1
PIHAK PERTAMA menjamin PIHAK KEDUA bahwa apa yang disewanya
tersebut adalah benar hak miliknya sendiri dan bahwa selama
perjanjian sewa menyewa ini berlangsung PIHAK KEDUA tidak akan
mendapatkan gangguan dan atau gugatan dari pihak lain yang
menyatakan turut berhak atau memiliki apa yang disewanya tersebut.

Pasal 2

PIHAK KEDUA menyewa tanah tersebut dengan tujuan untuk


digunakan sebagai Pool kendaraan Truck Tangki BBM milik PT. Surya
Artha Chanya. PT. Surya Artha Chanya adalah suatu badan hukum
sesuai dengan :
1. Akta Pendirian Perseroan Terbatas yang dibuat dihadapan Notaris
Eliza Asmawel SH, yang termuat dalam akta nomor 42 tanggal
18 Maret 1995.
2. Surat ijin Usaha Perdagangan (SIUP) nomor 01047/1.824.51
tanggal 17 November 2006 yang dikeluarkan oleh Suku Dinas
Perindusrtrian Dan Perdagangan Jakarta Selatan.
3. Tanda Daftar Perusahan nomor 090317433010, tanggal 10
Januari 2002 yang dikeluarkan oleh Departemen Perindustrian
Dan Perdagangan.

Oleh karena itu, jika terjadi perubahan anggaran dasar baik mengenai
bentuk usaha maupun susunan pengurus, yang berhubungan dengan
perjanjian sewa menyewa ini akan diberitahukan kepada PIHAK
PERTAMA, selambat-lambatnya 1 (satu) bulan setelah adanya
perubahan anggaran dasar tersebut.

Pasal 3

Perjanjian Sewa Menyewa ini berlangsung untuk jangka waktu 1 (satu)


tahun lamanya dan dimulai pada tanggal 15 November 2006 dengan
demikian akan berakhir dengan sendirinya pada tanggal 15 November
2007.

Pasal 4
Besarnya uang sewa yang telah disepakati kedua belah pihak untuk
setiap tahunnya adalah Rp. 22.000.000,- (dua puluh dua juta rupiah).
Adapun cara pembayarannya adalah sebagai berikut ;
 Pembayaran tahun pertama untuk periode 15 November 2006
sampai dengan 15 November 2007. Pembayaran lunas pada
waktu Surat Perjanjian Sewa Menyewa ini ditanda tangani.

Pasal 5

PIHAK KEDUA telah menerima apa yang disewanya tersebut dalam


keadan terpelihara baik dan oleh karena itu waktu perjanjian sewa
menyewa berakhir, maka PIHAK KEDUA diwajibkan untuk menyerahkan
kembali apa yang disewanya tersebut dalam keadaan terpelihara baik
seperti semula.

Pasal 6

Khusus berkenaan dengan perlengkapan-perlengkapan dan atau


fasilitas-fasilitas yang dapat dipergunakan atau dapat dinikmati oleh
PIHAK KEDUA berkenaan dengan tanah tersebut, selam perjanjian
sewa menyewa ini berlaku, dengan ketetapan sebagai berikut :
1. Pembayaran rekening listrik dari PLN untuk setiap bulannya
menjadi tanggungan dan pembayaran PIHAK KEDUA.
2. PIHAK KEDUA diberikan ijin sepenuhnya untuk menambah daya
aliran listrik.
3. Pembayan Pajak Bumi dan Bangunan akan dibayarkan oleh
pemilik (PIHAK PERTAMA).
4. PIHAK KEDUA menanggung pembayaran air untuk PIHAK
PERTAMA.

Pasal 7

1. PIHAK KEDUA diperbolehkan merubah atau menambah apa yang


disewanya tersebut menurut keperluan dan atau kehendaknya
sendiri dengan persetujuan terlebih dahulu dari PIHAK PERTAMA.

2. Segala perubahan dan penambahan oleh PIHAK KEDUA yang telah


mendapat persetujuan dari PIHAK PERTAMA akan menjadi hak dan
milik PIHAK PERTAMA sepenuhnya, tanpa kewajiban untuk
membayar ganti rugi berupa apapun kepada PIHAK KEDUA.
Pasal 8
PIHAK KEDUA wajib memelihara dan merawat apa yang disewanya
tersebut sebaik-baiknya dan atas pembiayaan sendiri.

Pasal 9

PIHAK KEDUA tidak berhak dan tidak berwenang untuk menjaminkan


tanah yang disewanya tersebut dalam bentuk apapun kepada pihak
lain maupun instansi manapun.

Pasal 10

Dalam hal PIHAK KEDUA berkehendak untuk memperpanjang jangka


waktu perjanjian sewa menyewa yang tersebut dalam Pasal 3 ini, maka
kehendaknya itu harus diberitahukan kepada PIHAK PERTAMA dan
mendapat persetujuan secara tertulis, dalam jangka waktu tiga (3)
bulan sebelum jangka waktu perjanjian sewa menyewa berakhir.

Pasal 11

Saat berakhirnya waktu perjanjian sewa menyewa ini dan tidak


diperpanjang lagi menurut ketentun yang tersebut dalam Pasal 10,
maka PIHAK KEDUA diwajibkan untuk menyerahkan kembali kepada
PIHAK PERTAMA akan tanah yang disewanya tersebut dalam keadan
terpelihara baik seperti keadaan semula berikut turutan-turutannya.

Pasal 12

1. Dalam hal terjadi perbedaan pendapatApabila terjadi perselisihan


antara kedua belah pihak, pada dasarnya diselesaikan dengan cara
musyawarah mufakat.
2. Jika kesepakatan tidak dapat dicapai melalui musyawarah mufakat,
maka akan diselesaikan melalui Kantor Panitera Pengadilan Tinggi
Serang.

Pasal 13
Bila dipandang perlu dan dengan persetujuan antara kedua belah
pihak maka Surat Perjanjian Sewa Menyewa ini dapat ditambah dan
dituangkan dalam Addendum.

Demikian Surat Perjanjian Sewa Menyewa ini dibuat dua rangkap,


masing-masing bermaterai cukup dan ditandatangani oleh Kedua Pihak
pada hari dan tanggal seperti tercantum dalam permulaan Surat
Perjanjian Sewa Menyewa ini dengan masing-masing menyimpan satu
berkas.

PIHAK KEDUA PIHAK PERTAMA


PT Surya Artha Chanya

Achmad Novian Rusyandi HADI SANTOSO


Direktur

Anda mungkin juga menyukai