Anda di halaman 1dari 14

SMK BANGUN NUSA BANGSA

M ODUL OFFICE 2007

M ICROSOFT POW ERPOINT

BNB Group

2014

1
MODUL MICROSOFT POWER POINT

A. Pengenalan

Microsoft Power Point adalah suatu software yang akan membantu dalam menyusun sebuah
presentasi yang efektif, professional, dan juga mudah. Microsoft Power Point akan membantu
sebuah gagasan menjadi lebih menarik dan jelas tujuannya jika dipresentasikan karena Microsoft
Power Point akan membantu dalam pembuatan slide, outline presentasi, presentasi elektronika,
menampilkan slide yang dinamis, termasuk clip art yang menarik, yang semuanya itu mudah
ditampilkan di layar monitor komputer.

B. Cara Masuk Ke Program Ms. Power Point


1. Pada Klik pada tombol Start - All Program –
Microsoft Office – Pilih Microsoft Power Point 2007.
2. Pada Dekstop cari Icon Microsoft Power Point 2007
dan double klik.

C. Pengenalan Lembar Kerja

M enu Bar

Ribbon

Out Line Slide Lembar Kerja

Slide Show
Zoom
D. Membuat Dokumen Baru

Klik Ofice Button - klik New atau dengan menekan CTRL +N

E. Membuka dokumen yang sudah ada

Klik Office Button – klik Open dan cari dimana dokumen yang anda
Simpan – klik Open
F. Menyimpan Dokumen

1. Save As : Digunakan untuk menyimpan dokumen lembar kerja baru


2. Save : Digunakan untuk menyipan dokumen yang sudah ada
selelah anda lakukan editing

G. Menutup Program Ms. Power Point

Klik Office Button – Pilih Close

H. Membuat Slide Persentasi

1. Pastikan anda telah aktif pada lembar kerja anda..!

2. Menuliskan teks pada slide


a. Menuliskan teks
Anda bisa langsung melakukan pengetikan judul pada kolom “clik to add title” dan
uraian dari judul tersebut pada kolom “click to add subtitle”
b. Membuat teks dengan shape
1. Klik menu Insert – klik
Shapes- Kemudian pilih bentuk
shape yang anda inginkan –
setelah shape sudah terbentuk –
klik kanan add text
c. Membuat teks dengan word art
Klik Insert – Pilih icon Word Art - pilih model tulisan
yang sesuai lalu ketikan kata yang di inginkan.

3. Memberikan BackGroud
a. Klik menu Design - Pilih BackGroud yang anda sukai..seperti gambar berikut.

b. Atau anda dapat merubah backgroud


kesukaan anda caranya Klik Design –
BackGroud Style
- Format BackGroud
- pilih Picture or texture fill- untuk memilih
gambar pada file anda pilih – File, untuk
memilih gambar pada clip art pilih clip art-
lalu klik open.

4. Menambahkan Slide Persentasi


Untuk menambahkan slide persentasi anda
dapat melakukannya dengan cara masuk ke
menu Home – Klik Icon New Slide
atau dengan menekan tombol CTRL+M

5. Menghapus Slide Persentasi


Pastikan anda berada di slide yang ingin di
hapus lalu masuk ke menu Home – klik icon Delete

6. Memambahkan Gambar
Untuk menambahkan gambar anda dapat melakukannya dengan cara klik menu Insert –
Pilih Icon Picture - pilih dan cari dimana gambar yang akan anda masukan –
lalu klik Open.

7. Memberikan animasi
a. Memberikan animasi pada tampilan slide
Pastikan anda berada pada slide yang ingin ditambahkan
animasi setelah itu masuk ke menu Animations – pilih
animations mana yang anda suka :

b. Memberikan animasi pada teks, shape dan picture


Caranya adalah masih sama dengan yang diatas dengan
masuk ke menu Animations – pilih Custom Animations,
pilih teks mana yang ingin
diberikan animasi- lalu klik add Effect
Setelah anda sudah memberikan effect anda langsung bisa mengatur waktu, start, dan
kecepatannya seperti gambar disamping.
1. On Click : Mulai start saat di klik
2. With previous : Mulai dengan awal
3. After previous : Mulai setelahnya
Anda bisa menambahkan sound pada effek dengan
cara mengklik animasi seperti gambar disamping
– lalu pilih Effect Options lalu akan tampil seperti
dibawah ini

Latihan 1

Agar anda lebih mengerti lakukanlah latihan berikut :

1. Bukalah program Ms. PowerPoint


2. Simpanlah dengan nama “Latihan 1” dan simpan di my dokumen
3. Pada lembar kerja buatlah slide berikut

dengan menambahkan Teks, Shape dan Gambar (untuk caranya ikuti petunjuk diatas)
4. Menambah kan effek animations : Klik Menu Design lalu pilih effek
5. Pada Shape 1 : tambahkanlah animasi dengan cara masuk ke menu Animations
– Pilih Custom Animations – Add Effect – Pilih Fly In
6. Aturlah Effek Fly In tersebut dengan masuk
ke menupengaturannya atur menjadi seperti
dibawah ini.

7. Untuk shape 2: Atur dengan effect Fly In


juga dengan pengaturan seperti berikut

8. Untuk Shape 3 : Atur dengan effect Fly In dengan pengaturan seperti berikut

9. Untuk Shape 4 : Atur dengan effect Fly In dengan pengaturan seperti berikut
10. Untuk tulisan “SMK BNB”

11. Untuk tulisan “The Best Future”

12. Untuk Logo BNB

11. Lihat lah hasilnya dengan cara tekan Tombol F5 atau dengan menekan icon Slide Show
I. Menambahkan tabel Pada Ms. PowerPoint
Dalam pembuat slide persentasi kadang anda memerlukan sebuah tabel
untuk menerangkan informasi yang akan diterangkan, cara untuk
menambahkan tabel adalah sebagai berikut.
1. Klik Menu Insert – lalu klik Icon Table
2. Setelah itu tentukan berapa jumlah baris dan kolom
yang anda inginkan

J. Membuat Grafik
Terkadang anda merasa sulit untuk menerangkan sebuah informasi yang
berupa data-data statistik dengan menggunakan tabel, maka dari itu
anda memerlukan sebuah grafik untuk mempermudah menerangkan
sebuah informasi, cara untuk menambahkan grafik yaitu sebagai berikut:
1. Klik Menu Insert –
lalu Klik Icon Chart

2. Tentukan lah bentuk


grafik yang anda
inginkan.
3. Kemudian masukan
lah data yang akan
dijadikan sebuah
grafik seperti gambar
dibawah ini.

K. Menambahkan Video
Pada keadaan tertentu anda terkadang
membutuhkan pemutaran Video/ Film dalam
sebuah slide, cara untuk menambahkannya
adalah sebagai berikut.
1. Klik Menu Insert

2. Klik Icon Movie


3. Cari dimana Video anda berada lalu klik
Open
L. Menambahkan Lagu/Musik
Menambahkan lagu/musik dapat anda
lakukan dengan cara
1. Klik Menu Insert

2. Klik Icon Sound


3. Lalu pilih dimana lagu anda berada
dan klik Ok seperti gambar
disamping.

M. Memberikan Nomor Slide


Memberikan penomoran pada slide anda
bisa lakukan dengan cara.
1. Klik Menu Insert
2. Klik icon Slide Number
3. Kemudian aturlah dengan mencentang Slide Number – Apply to All seperti berikut ini

N. Hyperlink
Hyperlink disusun dari dua kata, yaitu hyper dan link. Hyper memiliki arti banyak,
sedangkan link diartikan sebagai hubungan. Jadi hyperlink bisa diartikan hubungan yang
banyak.

Pada aplikasi Microsoft Office PowerPoint, maka hyperlink diartikan sebagai media presentasi
yang dapat memberikan kemudahan menghubungkan sebuah file yang berbeda atau
menghubungkan banyak slide-slide pada satu file PowerPoint sehingga tampil dengan cepat,
yang memberikan kemudahan tanpa secara tradisional mencari file atau slide yang ingin dilihat
tersebut.

1. Fungsi Hyperlink
hyperlink terdiri dari fungsi (sebagai penghubung), yaitu:
a. Hyperlink antar file (dari file jenis PowerPoint ke file lain)
b. Hyperlink dalam satu file (Hyperlink jenis ini menghubungkan antar slide dalam satu
file PowerPoint)

2. Cara membuat Hyperlink


Untuk membuat Hyperlink lakukanlah cara sebagai berikut.
1. Pastikan anda aktif pada lembar kerja anda.
2. Kemudian tambahkan lah shape dan beri nama seperti dibawah ini.

3. Klik lah Shape ( Tulisan Latihan 1) kemudian Klik Menu Insert


4. Klik icon Hyperlink maka akan tampil pengaturannya sebagai berikut

Klik Existing File Or Web Page – Current Folder – Pada kotak lookIn cari dimana
anda menyimpan latihan yang pernah anda buat sebelumnya lalu klik Ok. Anda juga
bisa menambahkan alamat website pada kotak Browsed Pages dan Memunculkan slide
pilihan (slide 1 ke slide 7) pada kotak Place in This Document.
5. Lihatlah hasilnya dengan menekan Tombol F5 dan klik Shape Latihan 1 apa yang
terjadi simpulkan, pahamkan?
6. Untuk menghapusnya Klik Kanan – Remove Hyperlink
O. Pengaturan Slide Show
Cara untuk masuk ke dalam pengaturan slide show adalah klik menu SlideShow maka akan
tampil seperti dibawah ini:

1. From Begining : digunakan untuk menampilkan slide dari slide pertama.


2. From Current Slide : digunakan untuk menampilkan slide yang sedang aktif
3. Custom Slide Show : digunakan untuk menampilkan slide tertentu saja.
4. Setup Slide Show : untuk mengatur dalam menampilkan silide klik icon tersebut maka
akan tampil seperti gambar dibawah ini.

Aturlah sesuai yang anda inginkan, contohnya centang  Loop contionously until
‘Esc’ yaitu sebelum mencentang tanda ceklish silide tidak akan berhenti.
5. Hide Slide : digunakan untuk menyembunyikan slide.

P. Memberikan Komentar Pada Slide


Cara yang digunakan untuk menambahkan komentar pada slide yaitu dengan
cara.
1. Klik menu Riview – klik icon New Comment
2. Lalu langsung ketikan komentar yang diinginkan
3. Untuk menghapusya klik Review - Delete
Q. Menambahkan Smart Art Grafik.
Ms. PowerPoint menyediakan cara membuat grafik dengan pintar, yaitu dengan adanya Smart
Art Grafik. Cara untuk menambahkannya yaitu:
1. Klik Menu Insert – klik icon Smart Art Grafik
2. Setelah itu pilihlah bentuk grafik yang anda inginkan seperti gambar berikut. lalu klik OK

3. Maka akan tampil gambar seperti dibawah ini.

Isikan klom – kolom berisikan huruf [Text] dengan kata yang anda inginkan.
4. Untuk menghapusnya pilih grafik yang mau dihapus kemudian tekan tombol Delete.

R. Find and Replace


1. Find : digunkan untuk mencari kata yang kita inginkan pada slide.
a. Caranya adalah klik menu Home – klik icon Find – ketikan
kata yang dicari pada kotak Find What – lalu klik Find Next
2. Replace : digunakan untuk merubah data yang kita
inginkan contohnya merubah kata SMK menjadi
SMA , Caranya masih sama yaitu dengan masuk ke
menu Home – klik icon Replace – kalau sudah lalu
klik Replace all
S. Mengatur Orientasi Slide
Pada suatu kebutuhan anda pasti menginginkan slide anda dapat di rubah orientasinya
Landscape atau Portrait. Caranya adalah
1. Masuk ke menu Design - klik icon Slide
Orientation
2. Maka anda tinggal pilih seperti gambar di samping

T. Mengatur Ukuran Kertas / Layar


Mengatur ukuran kertas yaitu dengan cara:
1. Masuk ke menu Design – icon Page Setup maka akan muncul tampilan seperti dibawah ini

2. Atur ukurannya pada kotak Slides size for, kalau sudah klik OK
U. Menambahkan Foto Album
Untuk menambahkan album foto menjadi beberapa slide anda bisa lakukan dengan cara
1. Masuk ke menu Insert
2. Klik Icon Photo Album

3. Kemudian akan tampil


seperti tampilan disamping.
Pilih dimana foto anda
berada pada kotak
File/Disk – Klik Insert
kalau sudah klik Create
V. Mencetak Dokumen PowerPoint
Pada dasarnya mencetak sebuah dokumen pada Ms. PowerPoint tidak jauh berbeda dengan Ms.
Word dan Ms. Excel, hanya pada Ms. Powerpoint anda dapat menentukan jumlah slide dalam
satu halaman(kertas) Atau bisa juga satu slide dalam satu kertas. Caranya adalah
1. Klik Office Button – klik Print,
a. Jika anda ingin mengubah
pengaturan pencetakan pilih
Print.
b. Jika anda ingin langsung
mencetak dokumen pilih
Quick Print
c. Jika anda ingin melihat
tampilan sebelum dokumen di
cetak pilih Print Preview
2. Untuk Menyeting agar satu 1

halaman(kertas) bisa terisi beberapa


slide maka anda pilih Print maka akan
tampil seperti tampilan disamping.
3. Tentukan jenis printer pada kolom
Name.
4. Pada kotak Print what pilih Handouts 3
2
5. Tentukan berapa slide dalam satu
halaman (kertas) pada Slide Per Page
6. Klik OK 4

Anda mungkin juga menyukai