Anda di halaman 1dari 4

MATERI BIMBINGAN PRAKTIK SESI-4 A:

PERSIAPAN PRAKTIK UNIT 2 “PENERAPAN METODE DAN TEKNIK


DEMONSTRASI CARA”

Mahasiswa Program Studi Agribisnis,

Perlu ditekankan sekali lagi bahwa praktik mata kuliah ini dimaksudkan untuk
memberikan pengalaman lapangan kepada mahasiswa tentang berbagai hal yang
berkaitan dengan penerapan metode dan teknik penyuluhan pertanian secara individu
dan kelompok, yang tidak dapat peroleh jika Saudara hanya belajar teori saja melalui
modul atau Buku Materi Pokok (BMP).

Melalui praktik Saudara diharapkan memperoleh gambaran yang nyata atau


pengalaman tentang penerapan metode dan teknik penyuluhan pertanian, yang
meliputi tujuan penggunaan metode dan teknik penyuluhan pertanian, tahapan
prosedur, serta tindak lanjut yang dapat dilakukan. Untuk itu, Sdr silakan mempelajari
Panduan Praktik Matakuliah “Metode dan Teknik Penyuluhan Pertanian”.

Khusus minggu ini, Sdr diminta mempelajari panduan praktik unit 2, yaitu Penerapan
Metode dan Teknik Demonstrasi Cara. Setelah Sdr mempelajari panduan praktik unit
2, terutama bagian pokok bahasan, kompetensi khusus, serta prosedur persiapan
umum serta persiapan khusus, Sdr diminta melakukan sejumlah persiapan praktik unit
2 tersebut. Sekali lagi, silakan membaca terlebih dahulu materi tentang
“Demonstrasi Cara” pada BMP Metode dan Teknik Penyuluhan Pertanian
(LUHT4234) Modul 6, lalu lanjut mempelajari panduan Praktik Matakuliah.

Sebelum Sdr dapat melakukan semua persiapan, tentu Sdr harus


melakukan persiapan paling utama, yaitu mencari dan menentukan kelompok
sasaran atau masyarakat yang akan dilibatkan dalam demonstrasi cara. Seperti pada
praktik unit 1, sasaran tsb dapat berupa kelompok petani, peternak, nelayan, atau
pengolah ikan yang memungkinkan Sdr kunjungi. Jadi, pastikan dulu Sdr mempunyai
sasaran dalam kegiatan praktik unit 2 ini.

Setelah Sdr mendapatkan kelompok sasaran, lakukan persiapan lanjutan praktik unit
2 (silakan membaca secara rinci pada Panduan Praktik), antara lain:
- membuat jadwal kunjungan ke sasaran
- membuat jadwal pengamatan
- menyiapkan pesan atau materi yang akan dibahas sesuai tujuan kegiatan dan
sesuai dengan karakteristik serta masalah petani/peternak/nelayan/sasaran. Pesan
atau materi ini tentu didasarkan pada masalah yang dihadapi kelompok sasaran, dan
yang memungkinkan Saudara lakukan ataupun dengan bantuan demonstrator.
- menyiapkan semua perangkat yang dibutuhkan (perhatikan rinciannya
secara cermat pada panduan).
- Melakukan kesepakatan/konfirmasi kepada ketua kelompok tentang
lokasi pelaksanaan demonstrasi cara, termasuk penempatan bahan
dan peralatan yang akan digunakan.
Pastikan semua persiapan telah dilakukan dan telah siap, maka Sdr dapat segera
melakukan Praktik Unit 2 yaitu “Penerapan Metode dan Teknik Demonstrasi Cara”.

Selamat Menyiapkan.

Catatan:

Pada awal minggu yang akan datang (minggu ke LIMA) akan dilakukan
evaluasi sejauh mana pelaksanaan praktik yang telah Sdr lakukan, meliputi:

- Sasaran yang akan dikunjungi (nama, alamat dan identitas


komoditas petani)

- Rancangan jadwal yang sudah Saudara buat

- Masalah yang dihadapi sasaran

- Materi yang akan Saudara sampaikan

- Alat bantu yang akan Saudara gunakan

- Siapkan petani yang bersedia menjadi demontrator

Diakhir minggu ke LIMA, tempat unggah laporan unit 2 sudah disiapkan.

Sampai jumpa minggu depan dengan membawa hasil persiapan unit 2 yang akan
dievaluasi.

----000----
(Dibawah ini saya salinkan dari panduan praktik unit 2 khusus untuk persiapan)

Praktik Unit 2
Penerapan Metode dan Teknik Demonstrasi Cara
Pokok bahasan:
Penyelenggaraan Metode dan Teknik Demonstrasi Cara di Lahan Petani

Kompetensi khusus:
Setelah menyelesaikan praktik, Saudara mampu menerapkan konsep tentang
penyelenggaraan metode dan teknik demonstrasi cara.

Prosedur
Persiapan Umum
 Pelajari materi modul 6 tentang pokok bahasan Metode dan Teknik Penyuluhan
Antar Manusia terutama sub topik Demonstrasi Cara, yang akan dipraktikkan dengan
seksama.
 Cari lokasi tempat pelaksanaan praktik, hubungi dinas pertanian, penyuluh atau
kontak tani (ketua kelompok tani) setempat untuk meminta ijin praktik di lokasi yang
Saudara pilih. Siapkan semua perangkat yang Saudara butuhkan untuk pelaksanaan
praktik, terutama bahan, peralatan, dan alat perekam (kamera foto/video)
 Siapkan jadwal praktik mandiri jauh-jauh hari sebelum pelaksanaan ujian akhir
semester.

Persiapan Khusus

 Lakukan identifikasi permasalahan yang dihadapi petani


 Tentukan lokasi untuk melaksanakan demonstrasi. Sebaiknya lokasi yang dipilih
adalah daerah yang memiliki permasalahan usahatani yang dialami oleh masyarakat
secara umum.
 Tetapkan sasaran/petani beserta lahannya, yang akan dilibatkan dalam demonstrasi
cara. Penetapan sasaran ini sangat bermanfaat bagi Saudara untuk mengundang
petani lain agar mau melihat demonstrasi yang dilakukan.
 Rumuskan tujuan pelaksanaan demonstrasi, materi yang akan disampaikan dan
keterampilan yang perlu ditingkatkan.
o Ditetapkan sesuai permasalahan dan kebutuhan petani.
o Ditujukan untuk menjawab permasalahan yang ada.
o Diupayakan untuk memperlihatkan suatu keterampilan yang dapat diamati atau
diukur

 Siapkan isi pesan (materi) yang sesuai dengan tujuan demonstrasi.


 Siapkan kebutuhan alat dan bahan yang Saudara butuhkan sesuai
materi/kebutuhan demonstrasi, seperti:
o Alat tulis/buku catatan
o Daftar nama petani/kelompok tani beserta anggotanya
o Papan tulis/papan display
o Informasi yang akan disampaikan
o Bahan pendukung penyampai informasi (media dan alat bantu penyuluhan)
o Daftar checklist untuk pengamatan/wawancara. Checklist terdiri dari urutan
tahapan demonstrasi, pertanyaan atau tanggapan sasaran sasaran setiap
tahapan, serta perkiraan tingkat pemahaman sasaran (Lihat ceklist).
o Daftar hadir (lampirkan)

 Tentukan atau tawarkan salah seorang atau beberapa orang petani untuk menjadi
demonstrator. Jika tidak, penyuluh dapat diminta untuk menjadi demonstrator.
 Buatlah jadwal pelaksanaan demonstrasi cara dengan syarat:
o Tidak mengganggu aktivitas petani
o Dilakukan setelah petani bekerja
o Dikonfirmasikan terlebih dahulu dengan petani/sasaran.

Selamat Bekerja.

Anda mungkin juga menyukai