Anda di halaman 1dari 3

kesuksesan strategi penantang pasar 

(Samsung) yang berhasil melakukan


konfrontasi dengan Nokia, sehingga dapat memenangkan persaingan dan saat ini menjadi market
leader?

Berikut ini ada faktor- faktor yang menyebabkan  Samsung menjadi produsen smartphone nomor
satu dunia dari sekian banyak yang diketahui publik:

Strategi eksternal
 
1. Penguatan Brand Produk
Samsung lebih dahulu masuk ke pasar smartphone dengan sekian banyak produk smartphone.
Namun Samsung akhirnya berfikir untuk bisa lebih menguatkan brand image produk yang lebih
bisa dikenal, familiar, dan tentunya bakal menjadi modal awal mereka sukses.
Dengan Brand Galaxy S, lalu dilanjutkan dengan Galaxy S2 hingga kini ada Galaxy S3,
merupakan upaya Samsung dalam merebut hati konsumen dengan menguatkan nama Galaxy
yang begitu identik dengan smartphone modern dari Samsung dengan berbagai keunggulan.
Samsung dengan sempurna berhasil meniru strategi ketika Nokia masih merajai pasar telepon
selular, yaitu dengan membaut segmentasi pasar. Dengan lini produk Galaxy series, Samsung
juga berhasil membuat segmen baru di dunia smarphone, yaitu segmen phablet (Phone+tablet).
Smartphone dengan ukuran besar. Dengan meluncurkan dengan mengeluarkan seri Galaxy Note
yang revolusioner dengan stylus s-pennya, dan juga  Galaxy Grand, versi hemat Galaxy Note
tanpa stylus. Samsung berhasil menjadi pionir segmen ini di dunia smartphone.
Samsung berhasil memasuki hampir seluruh ceruk pasar, dari entri level, atau segmen smarphone
Android murah sampai bisa bersaing secara penuh sampai akhirnya berhasil menjadi nomor satu,
dengan smartphone- smartphone flagship dari merek merek besar seperti HTC, Sony, dan Apple.

2. Spesifikasi Smartphone
Setiap saat, perkembangan smartphone makin menuju ke arah yang jauh lebih baik. Dari sisi
hardware, Samsung mencoba melekatkan smartphone seri Galaxy dengan spesifikasi hardware
yang up to date. Dengan spesifikasi hardware yang mumpuni, Samsung akan lebih terbantu
dalam memperkenalkan dan menjual smartphone seri Galaxy.
Samsung juga selalu berhasil membuat inovasi baru dan unik setiap meluncurkan produk baru.

3. Software (android)
Sebagai salah satu mitra terbesar Google yang mengadopsi android, Samsung juga fokus pada
software yang dipakai pada smartphone seri Galaxy. Samsung berfokus kepada bagaimana
konsumen lebih bisa cepat beradaptasi dengan software yang direpresentasikan pada sebuah
tampilan user interface, fitur, dan beberapa lainnya. Tak hanya itu, Samsung juga berupaya untuk
memberikan versi android paling baru untuk menunjang kestabilan performa dan tentunya
dengan fitur-fitur baru untuk mengimbangi spesifikasi hardware yang sangat baik.

4. Iklan dan pemasaran


Di sisi ini, Samsung tergolong sangat royal dalam urusan mengeluarkan budget untuk iklan.
Dengan mengiklankan brand Galaxy Series, Samsung punya tujuan agar bisa mengcover
konsumen yang mendambakan sebuah smartphone dengan spesifikasi hardware yang tinggi dan
dibarengi software yang handal. Bahkan ada pepatah yang mengatakan bahwa sehebat apapun
sebuah produk, jika tidak dipromosikan, jangan harap penjualannya bisa bagus, karena
konsumen akan membeli produk yang mereka kenal lebih dahulu. Samsung juga sangat agresif
mensponsori sejumlah even olah raga, termasuk olimpiade dan even insan perfilman terbesar di
dunia: Oscar. Masih dalam soal sponsorship ini, Samsung juga bekerja sama dengan tim Chelsea
di Inggris. Merek Samsung kini semakin dikenali dan disadari oleh pangsa pasar dan konsumen
yang lebih luas.

5. Kerjasama dengan Operator Telekomunikasi dan pesaing


Di negara-negara maju yang notabene surga pemasaran smartphone, program bundling
smartphone dengan kontrak operator punya porsi penjualan yang bisa dibilang sama besar
dengan program jual lepas. Sampai sekarang, Samsung masih menyuplai layar dan
beberapa spare parts  untuk Apple. Apple tidak hanya menjadi pesaing nomor satu, tetapi
sekaligus menjadi salah satu konsumen terbesar Samsung. Di dunia marketing modern ini
disebut sebagai Co-Opetition.

Strategi Internal
 
1. Revolusi Sumber Daya Manusia: Menciptakan Manusia Samsung
Misi departemen Sumber Daya Manusia Samsung Electronics bagi pelatihan dan pengembangan
karyawannya sangat hebat. Samsung berencana mengamankan sumber daya manusia yang
cemerlang dan inovatif yang akan memimpin pada era digital. Samsung melatih para
karyawannya untuk menjadi pemimpin- pemimpin yang akan bertindak sebagai agen perubahan.
Samsung juga memiliki program pelatihan sistematis untuk memperkuat para ahli di bidang
pemasaran dan teknologi. Mereka memiliki orientasi belajar, orientasi di tempat, dan orientasi
tugas. Departmen pelatihan dibagi menurut fungsinya. Dan bahkan beberapa sektor mempunyai
program pelatihan tersendiri.

2. CEO Yang Hebat


Pada pertemuan strategis perusahaan 2004, Yun Jong-yong menguraikan faktor- faktor dan sifat-
sifat yang sekarang dikenal luas sebagai “7 DNA” yang akan membantu Samsung mencapai
tujuannya:
 Mimpi, visi dan tujuan
 Pengetahuan mendalam dan pemahaman yang bagus
 Kepercayaan dan kredibilitas
 Kreativitas dan tantangan
 Teknologi dan informasi
 Percepatan dan kecepatan
 Perubahan dan Inovasi

3. Delapan Nilai Tindakan Samsung

Sifat- sifat di atas tadi didukung oleh delapan nilai- nilai korporat perusahaan yang dikenal
sebagai “8 Nilai Tindakan Samsung”
1) Samsung mendorong kreativitas karyawan, dan memberi penghargaan kepada individu-
ndividu berpikira kreatif yang berjuang mengembangkan produk- produk pemimpin pasar
dan memperkenalkan ide-ide baru.
2) Samsung secara aktif mencari tantangan untuk menciptakan produk-produk dan solusi-
solusi pemimpin pasar.
3) Samsung secara strategis memilih portofolio produk terbaik untuk dikembangkan, lalu
diproses untuk diterapkan dan menciptakan keahlian untuk dikembangkan.
4) Kecepatan tidak boleh mengorbankan kualitas. Samsung menerapkan prinsip kecepatan
pada semua proses produksi, pemasaran, penjualan dan komunikasi, Supply Chain
Management, manajemen inventarisasi waktu ke pasar, hasil penjualan, interaksi antar
pribadi dan sebagainya.
5) Samsung menerapkan kesederhanaan pada struktur manajemen dan saluran- saluran
komunikasi untuk memungkinkan interaksi yang lebih cepat, sempurna dan transparan
antara karyawan dan rekanan di seluruh dunia.
6) Samsung juga menghargai pengendalian diri dan pemberdayaan yang memberikan
kemudahan bagi terciptanya hasil- hasil melalui tindakan dan pemikiran kreatif.
7) Fokus pada pelanggan.
8) Semua karyawan Samsung harus mengusahakan inovasi dan peningkatan secara terus-
menerus dalam pekerjaan mereka sehari- hari, untuk berusaha memajukan sistem dan
proses yang ada untuk meningkatkan komunikasi, kerja sama dan efisiensi.

Sumber : http://strategimanajemen.net/2013/04/08/samsung-only-paranoid-will-survive/
http://id.wikipedia.org/wiki/Samsung_Electronics
http://www.forbes.com/powerful-brands/list/
http://www.forbes.com/companies/samsung-electronics/

Anda mungkin juga menyukai