Anda di halaman 1dari 3

AKSES TERHADAP REKAM MEDIS

No. Dokumen : /SOP/PKM-T/VIII/2016


No. Revisi :
Tanggal Terbit : 02 Agustus 2016
SOP
Halaman : 1/3

Puskesmas Joniardi
Tebas NIP. 19670618 198801 1 001

Pengertian 1. Rekam Medis adalah berkas yang berisi catatan dan dokumen tentang
identitas pasien, pemeriksaan, pengobatan, tindakan dan pelayanan lain
yang telah diberikan kepada pasien, dengan bentuk map untuk pasien
yang bersangkutan dan/atau lembar rekam medis untuk pasien yang
bersangkutan.
2. Akses/pemanfaatan rekam medis dapat di pakai sebagai:
a. Pemeliharaan kesehatan dan pengobatan pasien
b. Alat bukti dalam proses penegakan hukum, disiplin kedokteran dan
kedokteran gigi, dan penegakan etika kedokteran gigi
c. Keperluan pendidikan dan penelitian
d. Data statistik kesehatan
Tujuan Sebagai acuan petugas agar kerahasiaan rekam medis pasien tersimpan dan
terjaga dengan baik dan menghindari penyalahgunaan.
Kebijakan Surat Keputusan Kepala Puskesmas Tebas Nomor 84/SK/PKM-T/VII/2016
tentang Akses Rekam Medis
Referensi Peraturan Menteri Kesehatan RI No. 269 Tahun 2008 tentang Rekam Medis
Prosedur Pihak Eksternal

a. Pihak eksternal yang boleh mengakses rekam medis dalam hal :


a) Untuk kepentingan kesehatan pasien.
b) Memenuhi permintaan aparatur penegak hukum dalam rangka
penegakkan hukum atas perintah pengadilan.
c) Permintaan dan/atau persetujuan pasien sendiri.
d) Permintaan institusi/lembaga berdasarkan ketentuan perundang-
undangan.
e) Untuk kepentingan penelitian, pendidikan, dan audit medis
sepanjang tidak menyebutkan identitas pasien.
b. Petugas memastikan bahwa peminjam berkas rekam medis untuk
keperluan penelitian memiliki surat ijin penelitian dan disposisi dari
kepala Puskesmas Tebas.
c. Petugas rekam medis menulis pada buku peminjaman rekam medis.
d. Peminjaman hanya pada lingkungan pukesmas tidak boleh dibawa
keluar puskesmas.
e. Peminjaman selama jam kerja.
f. Berkas rekam medis tidak boleh dibawa keluar dari puskesmas.
g. Isi berkas boleh di salin namun tidak boleh di foto/di copy.
h. Akses/pemanfaatan untuk keperluan pendidikan dan penelitian yang
menyebutkan identitas pasien harus mendapatkan persetujuan secara
tertulis dari pasien atau ahli warisnya dan harus di jaga
kerahasiaannya.
i. Akses/pemanfaatan rekam medis untuk kepentingan pengadilan tidak
perlu mendapatkan persetujuan dari pasien.

Unit Terkait 1. Loket Pendaftaran dan Rekam Medis


2. Ruangan Pemeriksaan Umum
3. Ruangan Kesehatan Gigi dan Mulut
4. Ruangan KIA/KB
5. Gizi
6. Laboratorium
7. Rawat Inap
8. UGD

2/3
Rekaman Historis Perubahan

No. Yang diubah Isi Perubahan Tanggal Mulai Diberlakukan

3/3

Anda mungkin juga menyukai