Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN,

RISET, DAN TEKNOLOGI


UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO
Jalan Jenderal Sudirman Nomor 6, Kota Gorontalo
Telepon (0435) 821125-825424 Faksimile (0435) 821752
Laman: http://www.ung.ac.id
Nomor: 2056/UN47.1/PD/2023 12 Juni 2023
Hal : Pelaksanaan Semester Antara

Yth.
1. Dekan
2. Direktur Program Vokasi
3. Wakil Dekan Bidang Akademik
4. Sekretaris Program Vokasi
5. Ketua Jurusan/Program Studi
6. Dosen
7. Mahasiswa
Universitas Negeri Gorontalo

Sehubungan dengan pelaksanaan semester antara tahun akademik 2022/2023 disampaikan


hal-hal sebagai berikut:
1. Jadwal semester antara
a. Penginputan jadwal mata kuliah ke SIAT tanggal 12 – 13 Juni 2023.
b. Penginputan KRS, dan Konsultasi PA tanggal 12 -14 Juni 2023.
c. Approval KRS tanggal 12 - 15 Juni 2023.
d. Pembayaran biaya semester antara tanggal 12 - 17 Juni 2023.
e. Awal perkuliahan tanggal 19 Juni 2023.
f. Akhir perkuliahan tanggal 12 Agustus 2023.
g. Ujian akhir tanggal 14 - 18 Agustus 2023.
h. Penginputan nilai ke SIAT tanggal 14 - 19 Agustus 2023.
2. Mahasiswa peserta semester antara, untuk kepentingan percepatan studi yakni mahasiswa
yang telah duduk di semester dua, empat atau enam dan memiliki IPK ≥ 3,30 (program
studi eksakta) atau IPK ≥ 3.50 (program studi non eksakta) pada semester berjalan.
3. Mahasiswa peserta semester antara, untuk kepentingan remedial/ pengayaan yakni
mahasiswa yang telah duduk minimal pada semester enam (program diploma tiga) atau
semester delapan (program sarjana/sarjana terapan).
4. Ketentuan pembelajaran, beban SKS, dan mata kuliah
a. Kegiatan pembelajaran setara 16 kali tatap muka termasuk UTS dan UAS.
b. Mata kuliah yang diprogramkan untuk kepentingan percepatan studi adalah mata kuliah
yang belum pernah diprogramkan, sedangkan mata kuliah yang diprogramkan untuk
kepentingan remedial/ pengayaan adalah mata kuliah yang belum pernah diprogramkan
dan atau mata kuliah yang belum tuntas.
c. Mata kuliah yang dijadwalkan bukan mata kuliah praktikum atau mata kuliah yang
mempersyaratkan kelulusan pada mata kuliah yang lain (mata kuliah bersyarat).
d. Beban Satuan Kredit Semester (SKS) yang dapat diprogramkan oleh mahasiswa
maksimum 9 (sembilan) SKS.
e. Mata kuliah pada semester antara dapat dibuka jika jumlah peserta mata kuliah tersebut
10 (sepuluh) mahasiswa.
KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN,
RISET, DAN TEKNOLOGI
UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO
Jalan Jenderal Sudirman Nomor 6, Kota Gorontalo
Telepon (0435) 821125-825424 Faksimile (0435) 821752
Laman: http://www.ung.ac.id
f. Dalam hal kondisi tertentu yang tidak memungkinkan terpenuhinya ketentuan pada
point (4) huruf e, Dekan dapat memutuskan jumlah peserta mata kuliah kurang dari 10
(sepuluh) mahasiswa.
5. Indeks prestasi semester antara tidak dapat digunakan untuk menentukan beban studi pada
semester berikutnya.
6. Biaya per SKS per mahasiswa sebesar Rp. 100.000 (seratus ribu rupiah) dan dibayarkan
secara on-line system melalui teller/ATM/mobile banking BNI.

a.n. Rektor
Wakil Rektor Bidang Akademik,

Dr. Harto S. Malik, M.Hum


NIP 19661004 199303 1 010

Anda mungkin juga menyukai