Anda di halaman 1dari 1

Cara Calibrasi dan Setting Weighing Indicator

Robot Series dan Waterproof Series

A. Setting & Calibrasi


1. Kondisi Indicator mati, tekan dan tahan tombol ‘Func’, lalu nyalakan.
2. Pada display tampil ‘CAL 0’, tekan tombol ‘Func’.
3. Misal pada display tampil ‘C 00010’ (00010 adalah nilai/angka kapasitas), ganti kapasitas
timbangan sesuai dengan yang dibutuhkan. Tombol ‘Zero’ untuk increment, tombol ‘Tare’
untuk menggeser digit, tombol ‘Func’ untuk enter (jika tak ingin ada perubahan, langsung
tekan tombol ‘Func’).
4. Pada display tampil ‘d 1’ (1 adalah nilai/angka ketelitian), untuk menggantinya, tekan
tombol ‘Zero’ dan tekan tombol ‘Func’ untuk enter (jika tak ingin ada perubahan, langsung
tekan tombol ‘Func’).
5. Pada display tampil ‘dp 3’ (3 adalah nilai/angka decimal point), untuk menggantinya, tekan
tombol ‘Zero’ dan tekan tombol ‘Func’ untuk enter (jika tak ingin ada perubahan, langsung
tekan tombol ‘Func’).
6. Pada display tampil ‘– End –‘ , tekan tombol ‘Zero’ (pastikan diatas platform timbangan tidak
ada beban).
7. Jika pada display belum nol, tekan tombol ‘Zero’, jika sudah nol, tekan tombol ‘Func’.
8. Pada display tampil ‘L 00.000’, masukkan nilai beban yang akan digunakan untuk calibrasi
dengan menekan tombol ‘Zero’ untuk increment, tombol ‘Tare’ untuk geser.
9. Naikkan beban yang sesuai tampilan pada display pada platform timbangan.
10. Tekan tombol ‘Func’, Pada display tampil angka acak, jika sudah stabil tekan tombol ‘Func’.
11. Pada display tampil ‘– End –‘, tekan dan tahan tombol ‘Func’.
12. Pada display tampil ‘S – OFF’ lalu indicator akan restart sendiri. Calibrasi & setting selesai.

B. Calibrasi Cepat
1. Kondisi Indicator mati, tekan dan tahan tombol ‘Func’, lalu nyalakan.
2. Pada display tampil ‘CAL 0’, tekan tombol ‘Zero’.
3. Pada display tampil ‘CAL 1’, tekan tombol ‘Func’.
4. Jika tampilan pada display belum nol tekan tombol ‘Zero’ (pastikan pada platform
timbangan tak ada beban), kemudian tekan tombol ‘Func’ untuk enter.
5. Misal pada display tampil ‘L 00.000’, masukkan nilai beban yang akan digunakan untuk
calibrasi dengan menekan tombol ‘Zero’ untuk increment, tombol ‘Tare’ untuk geser.
6. Naikkan beban yang sesuai tampilan pada display pada platform timbangan.
7. Tekan tombol ‘Func’, Pada display tampil angka acak, jika sudah stabil tekan tombol ‘Func’.
8. Pada display tampil ‘– End –‘, tekan dan tahan tombol ‘Func’.
9. Pada display tampil ‘S – OFF’ lalu indicator akan restart sendiri. Calibrasi selesai.

Anda mungkin juga menyukai