Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN BADUNG

DINAS KESEHATAN
(UNIT XII LANTAI 2)
PUSAT PEMERINTAHAN MANGUPRAJA MANDALA
Jalan Raya Sempidi, Mengwi - Kabupaten Badung (80351)
Telp. (0361) 9009421 Faks. (0361) 9009419
Website http://dikes.badungkab.go.id

Mangupura, 27 April 2023.

No : 443/……/DISKES Kepada
Sifat : Penting Yth. Kepala UPTD Puskesmas
Lamp : -
Hal : Data Acuan Estimasi Pemeriksaan se-Kabupaten Badung
Malaria Tahun 2023-2025

Menindaklanjuti Surat dari Dinas Kesehatan Provinsi Bali Nomor :


B.18.443.41/4532/P2P/DISKES tanggal 17 April 2023 perihal estimasi pemeriksaan
malaria tahun 2023-2025, salah satu target dan strategi malaria berdasarkan
Peraturan Menteri Kesehatan No. 22 tahun 2022 tentang penanggulangan malaria
adalah adanya sistem surveilans malaria yang optimal, baik di daerah endemis
malaria maupun daerah bebas malaria. Kinerja surveilans malaria dapat diukur dari
kegiatan program malaria seperti penemuan (testing) kasus malaria. Kementerian
Kesehatan bersama World Health Organization (WHO) telah membuat estimasi
penemuan kasus (testing) melalui formula WHO dengan memperhitungkan
beberapa variabel seperti riwayat jumlah pemeriksaan, riwayat jumlah kasus positif,
kelengkapan laporan, rasio pencarian pengobatan, serta beberapa variabel penunjang
lainnya. Selain itu, kegiatan penemuan (testing) kasus erat kaitannya dengan Indikator
Kinerja Kegiatan (IKK) Kementerian Kesehatan, yang rutin di evaluasi setiap
bulan. Berdasarkan hal tersebut, dengan ini kami sampaikan data estimasi penemuan
(testing) kasus malaria tiap tahun sebagai target untuk meningkatkan kegiatan
penemuan kasus di wilayah kabupaten/kota. Untuk itu kami mohon Saudara dapat
mempergunakan data estimasi penemuan kasus ini mulai tahun 2023-2025 sebagai
acuan dalam upaya penemuan kasus juga memantau kelompok migran yang datang
dari dan menuju daerah endemis malaria luar Pulau Bali.
Demikian kami sampaikan untuk dapat ditindak lanjuti, atas perhatian dan
kerja sama Saudara, kami ucapkan terimakasih.

.
ESTIMASI PEMERIKSAAN MALARIA PER KABUPATEN/KOTA SAMPAI TAHUN 2026

Estimasi Capaian % Capaian Tahun


No Provinsi Kabupaten Pemeriksaan Pemeriksaan 2022 dibanding
Sampai Tahun 2026 Tahun 2022 Estimasi
1 Bali Jembrana 2820 2944 104,4%
2 Bali Tabanan 2258 312 13,8%
3 Bali Badung 1778 182 10,2%
4 Bali Gianyar 2618 51 1.9%
5 Bali Klungkung 1807 1870 103,5%
6 Bali Bangli 1150 3 0,3%
7 Bali Karangasem 2104 1119 53,2%
8 Bali Buleleng 2342 65 2,8%
9 Bali Kota Denpasar 2494 17 0,7%

Anda mungkin juga menyukai